Sie sind auf Seite 1von 732



File PDF ini dibuat dengan embedded binary


code unik untuk setiap IP Address. Apabila
kamu mengcopy dan membagikan ebook ini
tanpa izin, IP Addressmu akan terdeteksi.

Copyright (c) Inspira Publishing 2014

Hak cipta dilindungi oleh undang-undang. Tidak ada bagian dalam


produk ini yang boleh diperbanyak,disebarkan, disiarkan atau
diproduksi ulang dalam berbagai cara apapun, termasuk tetapi
tidak terbatas secara elektronik atau mekanik. Dilarang keras untuk
penggunaan tanpa izin tertulis dari penulis (Inspira Publishing) untuk
mencetak ulang, atau menyebarluaskan penerbitan ini.

UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA


NOMOR 19 TAHUN 2002
Pasal 72
(1)
Barangsiapa dengan sengaja dan tanpa hak melakukan
perbuatan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat (1) atau
Pasal 49 ayat (1) dan ayat (2) dipidana dengan pidana penjara
masing-masing paling singkat 1 (satu) bulan dan/atau denda
paling sedikit Rp1.000.000,00 (satu juta rupiah), atau pidana
penjara paling lama 7 (tujuh) tahun dan/atau denda paling
banyak Rp5.000.000.000,00 (lima miliar rupiah).
(2)
Barangsiapa dengan sengaja menyiarkan, memamerkan,
mengedarkan, atau menjual kepada umum suatu Ciptaan
atau barang hasil pelanggaran Hak Cipta atau Hak Terkait
sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dipidana dengan pidana
penjara paling lama 5 (lima) tahun dan/atau denda paling banyak
Rp500.000.000,00 (lima ratus juta rupiah).
(3)
Barangsiapa dengan sengaja dan tanpa hak
memperbanyak penggunaan untuk kepentingan komersial suatu
Program Komputer dipidana dengan pidana penjara paling lama
5 (lima) tahun dan/atau denda paling banyak Rp500.000.000,00
(lima ratus juta rupiah).

DAFTAR ISI
AYO KULIAH DI EROPA! 

Plus-Minus Kuliah di Eropa 


Ranking negara-negara Eropa

4


12

Tips untuk hidup hemat saat kuliah di Eropa

 19

Berbagai Hal Gratis yang Bisa Kamu Lakukan di


Eropa 

10 Universitas Terbaik di Eropa

25


31

AUSTRIA 42
Culture Shock yang Mungkin Kamu Alami di Austria
43
Daftar 7 Universitas Terbaik di Austria

62

10 Objek Wisata Terbaik di Austria 

74

49 Fakta Menarik Tentang Austria 

83

Profil Perhimpunan Pelajar Indonesia di Austria  93

BELANDA 100

Plus-minus tinggal di Belanda
Jenis Beasiswa Ke Belanda

101

118

9 Objek Wisata Terbaik di Belanda 

143

8 Makanan Khas Terlezat Belanda 

152

Profil Perhimpunan Pelajar Indonesia di Belanda


161


BULGARIA


166

Izin tinggal di Bulgaria

Akomodasi Pelajar di Bulgaria

171


173

Jenis-Jenis Universitas dan Perguruan Tinggi di


Bulgaria

175

10 Objek Wisata Terbaik di Bulgaria

DENMARK

180

191

Kuliah di Denmark, Negeri Indah di Eropa Utara  192


Biaya Kuliah di Denmark

Beasiswa dan hibah 




Biaya hidup di Denmark

198
200

203

FINLANDIA 208

Fakta Menarik tentang Pendidikan di Finlandia  209
Universitas Di Finlandia
Pilihan beasiswa

214

223

13 Objek Wisata Terbaik di 

225

Finlandia

225

55 Fakta Menarik Tentang Finlandia


HUNGARIA 247

Universitas di Hungaria

236

250

INGGRIS 261

Beasiswa Kuliah di Inggris 

278

Daftar 10 Universitas Terbaik di Inggris


9 Jurusan Terfavorit di Inggris

283
293

23 Tempat yang Harus kamu Kunjungi di Inggris  313

VI

50 Fakta Menarik Tentang Inggris 

330

IRLANDIA 343

10 Obyek Wisata Terbaik di Irlandia 

354

50 Fakta Menarik Irlandia 

365

Universitas di Islandia

381


ISLANDIA 379

Pendaftaran dan biaya kuliah di Islandia


Mendapatkan visa ke Islandia

Bahasa di Islandia 


ITALIA


 385
386
388

392

Universitas di 

395

Italia

395

20 Makanan Khas Terlezat Italia

404

10 Objek Wisata Terbaik di Italia

417

JERMAN 427

Macam-Macam Beasiswa Kuliah Di Jerman
10 Universitas Terbaik di Jerman

 447
456

10 Jurusan yang Paling Diminati Mahasiswa Asing

VII

di Jerman

466

10 Makanan Terlezat Khas Jerman 


PERANCIS


476

486

Jenis Beasiswa 

496

9 Objek Wisata Terbaik di Perancis 

503

15 Makanan Khas Terlezat Perancis

513

15 Fakta Menarik Tentang Perancis

524


RUSIA


536

Alasan Kenapa Kuliah di Rusia

Biaya Kuliah 
10 Universitas Terkenal di Rusia

545
547

Jenis Beasiswa 

548
550

Hal-Hal yang MENYEBABKAN Culture Shock di Rusia


558
20 Fakta Menarik Tentang Rusia


SPANYOL 578


Universitas-Universitas Terbaik di Spanyol


VIII

8 Objek Wisata Terbaik di Spanyol 

566

 585
595

SWEDIA 615

5 Alasan Kenapa Kuliah di Swedia 

618

Biaya Kuliah 

624

Jenis Beasiswa 

625

Universitas Terbaik di Swedia

626

10 Objek Wisata Terbaik di Swedia 

635

50 Fakta Menarik tentang Swedia 

645


PORTUGAL


656

Universitas di Portugal

658

Mendaftar ke Universitas di Portugal


Visa Pelajar untuk Portugal

662

663

51 Fakta Menarik Tentang Portugal

674

IX

YUNANI 686

Kehidupan di Yunani 

688

Pilihan program studi

689

Visa pelajar di Yunani

690

Beasiswa

Universitas di Yunani

692


Akomodasi mahasiswa di Yunani 

695

10 Makanan Terlezat Khas Yunani 

700

Fakta-Fakta Menarik Tentang Yunani

PENUTUP 720

694

710

XI

AYO
KULIAH
DI EROPA!

Kuliah di Eropa? Bagi sebagian besar pelajar


Indonesia, peluang ini sangatlah menarik.
Siapa sih yang tidak ingin merasakan enaknya
belajar di negara maju nan indah, yang
segalanya sudah sangat teratur, fasilitas publik
dapat diakses dengan mudah, dan kualitas
akademik yang tarafnya internasional?
Tak hanya faktor-faktor tersebut, negaranegara Eropa juga dikenal sebagai pusat
kebudayaan dunia. Sebut saja Italia dan
Perancis yang menjadi pusat mode dunia.
Atau Jerman dan Austria yang telah
melahirkan komponis-komponis musik klasik
yang berkualitas. Selain itu, masih ada Inggris
yang dikenal sebagai salah satu negara
kerajaan terbesar di dunia.
Namun di balik keinginan tersebut, masih
tersimpan berbagai keraguan. Masih banyak
yang ragu untuk mencoba kuliah di Eropa
karena hidup di benua ini sangatlah mahal,


terutama bagi mahasiswa asing. Mahasiswa


non-Uni Eropa harus membayar uang kuliah
yang menembus angka ratusan juta per
tahunnya. Belum lagi biaya hidup yang sangat
tinggi, ditambah dengan kurs mata uang Euro
terhadap Rupiah yang terus melambung.
Nah, di buku ini kami akan mencoba
menghapus keraguanmu tentang kuliah
di benua Eropa. Kami akan menyajikan
informasi lengkap tentang belajar di berbagai
negara Eropa, termasuk cara-cara untuk
mendapatkan beasiswa, serta berbagai fakta
unik yang bisa membantumu meraih impian
kuliah di negeri ini.

Plus-Minus Kuliah
di Eropa
Apa saja faktor-faktor yang membuat kamu
harus mencoba untuk berkuliah di Eropa?
Berikut jawabannya:

Kualitas Pendidikan Kelas Dunia


Banyak universitas-universitas di Eropa yang
kualitasnya tak lagi diragukan. Baik dalam
kesenian, ilmu sosial, maupun sains; Eropa
memiliki peran sebagai pusat inovasi dan
pusat riset ilmuwan dari berbagai negara.
Selain sistem pendidikan yang terstruktur rapi,
universitas-universitas Eropa juga memiliki
tenaga pengajar yang sudah bersertifikat
internasional dan fasilitas pendidikan yang


sangat canggih.

Peluang Kerja yang Bagus


Sebagian besar universitas di Eropa memiliki
hubungan langsung dengan berbagai
perusahaan multinasional. Lulusan terbaik tiaptiap universitas akan langsung direkrut untuk
bekerja di perusahaan-perusahaan tersebut,
tentunya dengan gaji standar Eropa dan
berbagai tunjangan yang memudahkan hidup.

Masyarakat yang Multi-Kultur, Hidup yang


Serba Mudah
Walaupun jaraknya saling berdekatan, budaya
satu negara Eropa dengan budaya negara
lainnya cukup berbeda. Dari segi bahasa saja,
ada banyak bahasa yang digunakan oleh


masyarakat Eropa. Sebut saja bahasa Italia,


Perancis, Inggris, Jerman, Belanda, Portugal,
Spanyol, dan masih banyak lagi.
Tiap-tiap negara Eropa juga memiliki festival
khas-nya sendiri, serta kuliner lezat yang
khas di tiap-tiap wilayah. Jika kamu ingin
mendapatkan lebih dari sekedar pengalaman
akademik, namun juga mengenal berbagai
budaya baru, Eropa adalah daerah yang
tepat sebagai tujuan belajar.
Saat libur kuliah, kamu bisa dengan mudah
menjelajah negara-negara sekitar tempatmu
belajar. Jangan khawatir soal ongkos traveling,
karena di Eropa sudah banyak penerbangan
dengan tarif ekonomis yang sangat terjangkau.

Beasiswa
Sangat banyak universitas-universitas Eropa
yang memberikan beasiswa untuk mahasiswa
Indonesia melalui berbagai jalur. Beasiswabeasiswa tersebut juga sangat menunjang
kehidupanmu di sana, mulai dari biaya kuliah,
biaya hidup, hingga tiket pulang-pergi. Asyik
kan, mendapat kesempatan untuk belajar di
sebuah negara, gratis pula!

Ok, itu tadi adalah berbagai keuntungan


belajar di Eropa. Nah, agar lebih adil, kita juga
akan membahas berbagai kerugian kuliah di
negara ini.
Biaya hidup yang tinggi
Well, alasan utama yang membuat Eropa
sebagai tempat belajar yang kurang ideal bagi
mahasiswa Indonesia adalah biaya hidupnya
yang sangat tinggi. Di kota-kota besar seperti
London dan Paris, biaya hidup bisa mencapai
puluhan kali lipat lebih tinggi dari Jakarta.
Bahkan dengan beasiswa pun, terkadang
mahasiswa Indonesia masih harus hidup superhemat dan mencari kerja sambilan untuk
menutup biaya hidup yang sangat tinggi ini.
Iklim yang keras
Selain beasiswa, iklim menjadi pertimbangan
utama. Negara-negara Eropa memiliki 4 musim,


dan tentu saja musim salju akan menjadi


tantangan besar bagi kamu yang terbiasa
tinggal di negara tropis. Di awal-awal proses
adaptasi, suhu udara yang mencapai titik di


bawah 0 bisa membuatmu sakit mendadak,


tidak bisa menjalankan aktivitas sehari-hari
seperti biasa.

Budaya masyarakat yang sangat berbeda


dengan Indonesia
Tentu saja hal ini juga menjadi bahan
pertimbangan khusus. Sebagian besar
masyarakat Eropa sangat individualis dan
mengembangkan sikap profesional, bahkan
dengan orang-orang terdekat. Mereka
hanya bergaul seperlunya saja, tidak banyak
tersenyum, tidak banyak berbasa-basi, dan
langsung to the point saat berbicara dengan
orang lain. Selama minggu-minggu pertamamu
kuliah di Eropa, hal ini bisa menjadi faktor yang
membuatmu merasa kangen Indonesia.
Ok, setelah melihat plus-minus kuliah di Eropa,
mari kita melihat lebih dalam lagi fakta-fakta
10

mengenai negara ini yang disajikan dalam


bentuk statistik.

11

Ranking negaranegara Eropa


Berikut adalah ranking negara-negara Eropa
berdasarkan berbagai faktor yang berkaitan
dengan rencanamu untuk kuliah di sana.
Pendidikan
Berikut ini adalah ranking negara-negara
Eropa berdasarkan QS Ranking 2014. Ranking
ini disusun berdasarkan jumlah universitas yang
masuk dalam daftar 100 besar universitas
terbaik di dunia versi QS Ranking. Dalam
penilaian tersebut, beberapa hal yang dinilai
adalah reputasi akademik (30%), reputasi
karyawan (10%), rasio mahasiswa dengan
fakultas (20%), jumlah publikasi (15%), fakultas
internasional (2,5%), mahasiswa internasional
12

(2,5%), dan pertukaran mahasiswa (5%).

Negara
Inggris
Swiss
Perancis
Denmark
Jerman
Belanda
Swedia
Finlandia
Irlandia

Peringkat
tertinggi
2
12
24
45
49
50
60
67
71

Jumlah universitas
yang masuk 50 besar
18
4
2
2
3
6
2
1
1

Indonesia tidak memiliki universitas yang


berhasil masuk peringkat 100 besar di dunia.
Universitas Indonesia merupakan universitas
yang menduduki peringkat tertinggi di negara
ini, berada di ranking 310 dunia.

Human Development Index Ranking di Eropa


Human Development Index (HDI) adalah
pengukuran perbandingan dari harapan
hidup, melek huruf, pendidikan dan standar
13

hidup untuk semua negara seluruh dunia. IPM


digunakan untuk mengklasifikasikan apakah
sebuah negara adalah negara maju, negara
berkembang atau negara terbelakang
dan juga untuk mengukur pengaruh dari
kebijaksanaan ekonomi terhadap kualitas
hidup.

Negara
Norwegia
Swiss
Belanda
Jerman
Denmark
Swedia
Irlandia
Islandia
Inggris
Liechtenstein
Perancis
Austria
Belgia
Luksemburg
Finlandia
Slovenia
Italia
14

Peringkat di Eropa
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17

Spanyol
Czech Republic
Yunani

18
19
20

Sebagai perbandingan, di level dunia,


Yunani berada di peringkat ke-29, sedangkan
Indonesia berada di peringkat ke-108

Kota Dengan Biaya Hidup Tertinggi di Eropa


Berikut ini adalah kota-kota di Eropa dengan
biaya hidup tertinggi yang disusun oleh
lembaga survei Mercer. Ranking ini dibuat
berdasarkan perbandingan harga lebih
dari 200 produk di berbagai bidang, mulai
dari housing, transportation, food, clothing,
household goods, and entertainment.
1. Zurich (Swiss)
2. Jenewa (Swiss)
15

3. Bern (Swiss)
4. Moskow (Rusia)
5. Beijing (Cina)
6. London (Inggris)
7. Kopenhagen (Denmark)
8. Oslo (Norwegia)
9. Paris (Perancis)
10.

Milan (Italia)

11.

Roma (Italia)

12.

Wina (Austria)

13.

St. Petersburg (Rusia)

14.

Stockholm (Swedia)

15.

Amsterdam (Belanda)

16.

Helsinki (Finlandia)

17.

Dublin (Irlandia)

18.

Munich (Jerman)

19.

Brussels (Belgia)

20.

Luksemburg (Luksemburg)

Sebagai perbandingan, Luksemburg berada


di peringkat ke-56 dunia, sedangkan Jakarta
berada di peringkat ke-119.
16

Ranking menarik lainnya


Sebuah website yang membahas khusus
tentang kuliah di luar negeri, StudyAbroad101.
com mengeluarkan ranking yang disusun
berdasarkan survei dan testimoni mahasiswa
asing. Berdasarkan ranking tersebut, Republik
Ceko menduduki peringkat keenam dalam
10 besar kategori Negara Dengan Biaya
Hidup Paling Terjangkau di Dunia sedangkan
Spanyol berada di peringkat ke-10.
Untuk kategori Kota Paling Seru Untuk
Ditinggali di Dunia, Dublin berada di tempat
kedua, Sorrento (Italia) di peringkat ke-3,
dan Galway, Irlandia berada di tempat ke8, Norwich (Inggris) berada di peringkat ke9, sedangkan Granada (Spanyol) berada di
peringkat ke-10.
Untuk kategori Kota dengan Makanan
17

Paling Enak di Dunia, negara-negara Eropa


mendominasi daftar ini. Sorrento berada di
peringkat pertama, Milan di peringkat ke-2, AixEn-Provence (Perancis) berada di peringkat
ke-3, Firenze (Italia) berada di peringkat ke-4,
Alicante (Spanyol) berada di peringkat ke-9,
dan Paris berada di peringkat ke-10.

18

Tips untuk hidup


hemat saat kuliah
di Eropa
Ok, kita sama-sama tahu kalau salah satu
faktor minus terbesar kuliah di Eropa adalah
biayanya yang tinggi. Walaupun ada
beberapa universitas yang menggratiskan
biaya kuliah, biaya hidup di negara tersebut
tetaplah mahal. Hal ini makin diperburuk
dengan nilai tukar Rupiah yang sangat rendah.
Nah, berikut ini ada beberapa tips ampuh
dari kontributor kami untuk hidup hemat dan
meminimalisir pengeluaran saat kuliah di Eropa.
Langsung saja kita simak tipsnya!

19

Uang makan
Jika kamu berencana kuliah di Eropa, kamu
wajib memasak. Harga makanan di restoran
atau bahkan di warung-warung kecil bisa
puluhan kali lebih mahal daripada biaya
untuk membeli bahan-bahan mentah dan
memasaknya sendiri. Satu bungkus pasta
mentah harganya hanya sekita $1,5, tapi jika
kamu membeli yang sudah jadi, harganya
bisa mencapai $10. Cobalah untuk berbelanja
sayuran dalam jumlah yang besar, lalu
menyimpannya di lemari es. Biasanya, ada
diskon khusus untuk pembeli yang berbelanja
dalam jumlah besar.

Transportasi
Jika jarak tempat yang kamu tuju tidak terlalu
jauh, usahakan untuk berjalan kaki atau naik
sepeda. Dua metode ini tentu saja yang paling
20

hemat, karena kamu tidak perlu mengeluarkan


uang serupiah pun.
Sebisa mungkin, hindari naik taksi. Tarif taksi
di Eropa sangat mahal, bisa menghabiskan
seluruh gaji bulananmu di Indonesia. Usahakan
untuk selalu naik kereta atau bus, lebih baik lagi
jika kamu mempunyai tiket langganan.
Jika kamu ingin traveling dan mengunjungi
negara lain, cermat-cermatlah membeli tiket
pesawat murah. Ada banyak tiket promo, di
mana biaya pesawat antar negara Eropa bisa
dibeli dengan dana kurang dari Rp 700.000,00.
Tak jarang, beberapa kali dijual tiket promo
penerbangan London-Paris dengan biaya
hanya Rp 180.000,00. Tentunya, biaya ini hanya
untuk maskapai ekonomi, di mana kamu tidak
membawa bagasi ekstra.

Tempat tinggal
21

Cobalah untuk tinggal bersama mahasiswamahasiswa asing lainnya, saling berbagai


kamar dengan biaya yang murah. Jangan
ragu untuk tinggal di apartemen satu kamar
yang ditempati oleh empat orang. Memang
terkesan sempit dan tidak ada privasi, namun
ini adalah salah satu cara untuk menekan
biaya sewa kamar yang sangat mahal.
Alternatif lain adalah kamu bisa tinggal
dengan cara numpang ke keluarga di sana,
istilah kerennya homestay. Biasanya, mereka
tidak akan mematok biaya yang terlalu tinggi.

Komunikasi
Cobalah untuk mengurangi SMS dan
telepon, namun pergunakan fasilitas internet
semaksimal mungkin. Sebelum berangkat ke
Eropa, sangat disarankan bagi kamu untuk
memiliki smartphone atau tablet yang di
22

dalamnya bisa ditambahkan berbagai aplikasi


seperti Skype dan WhatsApp. Jangan khawatir,
di Eropa sudah tersedia banyak Wi-fi gratis
dengan kecepatan tinggi. Gunakan telepon
hanya untuk saat-saat sangat penting atau
darurat.

Hiburan
Untuk hiburan yang hemat, cobalah untuk
mengunjungi tempat-tempat publik yang bisa
kamu masuki secara gratis. Contohnya adalah
museum, taman, gereja, dan beberapa lokasi
yang menjadi ciri khas negara tersebut. Di
beberapa negara Eropa, ada juga travel
agent yang menyediakan tur gratis, tentu saja
dengan berjalan kaki.
Sama seperti di negara-negara lainnya, biaya
hidup di Eropa sebenarnya sangat tergantung
pada gaya hidupmu. Jika kamu bisa hidup
23

hemat dan tidak tergoda untuk mengeluarkan


uang, kamu juga dapat menabung cukup
banyak. Intinya, buat perencanaan keuangan
yang matang dan tepat!

24

Berbagai Hal
Gratis yang Bisa
Kamu Lakukan di
Eropa
Siapa bilang mencari hiburan di Benua Eropa
itu mahal? Berikut ini adalah berbagai aktivitas
menarik yang bisa kamu lakukan di berbagai
negara Eropa, secara gratis!
Yap, aktivitas-aktivitas ini bisa menjadi hiburan
alternatif jika kamu kebetulan sedang berkuliah
di Eropa. Apa saja hal-hal tersebut? Simak
artikelnya berikut:
Konser gratis di Amsterdam
Yap, Amsterdam yang terletak di Belanda
adalah surga para pecinta musik. Di kota ini
sangat sering digelar konser dari musisi-musisi
25

terkenal dunia. Yang lebih keren lagi, konser


tersebut bisa disaksikan secara gratis. Tak perlu
membayar tiket, kamu tinggal datang ke
tanah lapang untuk menyaksikan aksi musisi
internasional tersebut.
Bersepeda gratis di Kopenhagen, Denmark
Pemerintah kota ini menggratiskan sewa
sepeda bagi siapapun. Bersiaplah untuk
mengelilingi kota Kopenhagen nan indah di
atas sepedamu. Hitung-hitung olahraga sambil
menikmati pemandangan indah!

Mengunjungi berbagai museum gratis di


Lisbon, Portugal
Salah satu kota paling eksotis di Eropa ini
menggratiskan tarif gratis untuk seluruh
museum. Buat kamu yang suka wisata sejarah,
Lisbon pastinya akan terasa seperti surga!

26

Mengunjungi kota-kota abad pertengahan di


Riga, Latvia
Kamu bisa membayangkan hidup di abad ke16 atau 17 jika menjelajahi Riga, ibukota Latvia.
Ada satu wilayah di kota ini yang seluruh
bangunannya masih asli dari masa lampau.
Tak hanya itu, di beberapa kesempatan
penduduknya pun berpakaian seperti orangorang di zaman pertengahan.

Menikmati musik jalanan gratis di Venezia,


Italia
Venezia tak hanya dikenal sebagai kota air.
Kota ini juga diakui sebagai salah satu tempat
lahirnya seniman-seniman besar Eropa. Tak
heran, atmosfer seni di Venezia begitu kuat.
Kamu bisa menjelajahi kot di atas gondola,
sambil menikmati orkestra dari para seniman
jalanan nan sangat merdu.

27

Makanan gratis di Milan, Italia


Ada sebuah bar di Milan yang bernama
The Sixties. Di bar ini, kamu bisa membeli
minuman, setelah itu menikmati makanan
apapun yang tersedia di dalamnya. Tak hanya
sekedar snack, berbagai makanan berat yang
mengenyangkan juga tersedia di sini.

Coklat gratis di Zurich, Swiss


Di Zurich terdapat sebuah museum
yang disebut Museum Coklat. Tak hanya
mendapatkan informasi tentang sejarah
pembuatan coklat di Eropa, kamu juga bisa
menikmati berbagai jenis coklat secara gratis,
sepuasnya!

Menikmati kesenian gratis di Madrid, Spanyol


Madrid adalah surga bagi pecinta seni. Di kota
ini, ada sangat banyak museum seni yang bisa
dikunjungi dengan gratis setiap harinya, mulai
28

dari museum lukisan, museum patung, dan


banyak lagi.

Belajar sejarah sastra dengan gratis di Dublin,


Irlandia
Di Irlandia, ada sebuah kampus yang bisa
dikunjungi dengan gratis, bernama Trinity
College. Kampus tua ini telah melahirkan
sastrawan-sastrawan besar dunia seperti
Oscar Wilde, Bram Stoker, dan Samuel Beckett.
Kunjungi saja kampus tersebut, dan kamu akan
mendapatkan pelajaran gratis seputar sastra
Eropa.

Bermain catur raksasa gratis di Salzburg, Austria


Di kota ini terdapat sebuah tempat bernama
Kapitelplatz, yang di sekitarnya terdapat
banyak catur raksasa. Kamu bisa bermain
catur ini secara gratis, bahkan bisa mengajak
warga lokal untuk menjadi lawanmu.
29

Taman-taman gratis di seluruh Eropa


Salah satu hal yang menjadi titik paling menarik
di benua Eropa adalah adanya banyak
taman yang bisa kamu kunjungi secara
gratis. Jangan salah, taman-taman ini sangat
bersih dan indah, cocok untuk menghabiskan
waktu seharian, mencari inspirasi, atau
bercengkerama bersama teman-temanmu.
Akan lebih asyik lagi jika kamu membawa
makanan dari rumah dan mengadakan piknik
di tempat-tempat tersebut!

30

10 Universitas Terbaik di Eropa


Berkuliah di Eropa mungkin menjadi hal yang
sangat diidam-idamkan bagi mahasiswamahasiswa yang ingin kuliah di luar negeri.
Eropa terkenal sebagai benua yang
menghasilkan banyak cendikiawan dan
ilmuwan terkemuka di dunia Banyak tokoh
yang telah menyumbangkan penemuanpenemuannya berasal dari benua terkecil
kedua setelah Australia ini. Universitasuniversitas yang ada di Eropa pun bersaing
dengan universitas-universitas lain di dunia
untuk menempati peringkat pertama sebagai
universitas terbaik di dunia. Nah, berikut ini
adalah beberapa universitas terbaik yang ada
di Eropa:

1. University of Cambridge

31

University of Cambridge merupakan universitas


kedua tertua dan universitas dengan
persyaratan masuk yang paling ketat di
Britania Raya. Menurut kisahnya, universitas
ini dibentuk pada tahun 1209 oleh para
akademis Universitas Oxford yang kabur
setelah mengalami konflik dengan penduduk
kota sekitar. Bersama dengan Universitas
Oxford, universitas ini telah memiliki sejarah
32

kompetisi yang panjang. Afiliasi dari universitas


ini juga telah memenangkan lebih banyak
Penghargaan Nobel dibandingkan dengan
universitas-universitas lain di dunia, yaitu
sebanyak 80 penghargaan.

2. University College London (UCL)


Universitas ini terletak di London, Inggris dan
merupakan salah satu universitas yang secara
konsisten selalu menempati peringkat tinggi
sebagai universitas terbaik di Eropa dan
dunia. Kualitas pengajaran, pembelajaran,
dan penelitian yang ada di University College
London telah memiliki reputasi internasional.
Sebanyak 21 Penghargaan Nobel telah
didapatkan oleh orang-orang yang memiliki
afiliasi dengan universitas ini. Universitas yang
dinamis ini juga merupakan lingkungan yang
cocok bagi pelajar internasional. Hampir 40%
siswa yang terdaftar di UCL berasal dari luar
33

Inggris dan mereka mewakili lebih dari 140


negara yang berbeda.

3. Imperial College London


Universitas yang didirikan sejak tahun 1907
dan terletak di London ini merupakan
perguruan tinggi bertaraf internasional dengan
pendidikan dan penelitian di bidang ilmu
pengetahuan, teknik, dan kedokteran. Imperial
College London memiliki lebih dari 3.000
staf dan sekitar 15.000 siswa dari 125 negara
berbeda. Reputasi yang baik atas keunggulan
dalam pengajaran dan penelitian ilmu
pengetahuan, teknik, kedokteran, dan bisnis
telah menarik siswa dan staf dengan mutu
internasional.

4. University of Oxford
34

University of Oxford merupakan perguruan


tinggi berbahasa inggris tertua. Oxford
merupakan merupakan salah satu universitas
paling inovatif dan bergengsi yang ada di
Eropa. Setiap tahun, University of Oxford
menyambut siswa-siswa yang memiliki potensi
hebat, dalam program sarjana dan master,
dari seluruh dunia. Siswa yang ada di universitas
ini tertarik dengan adanya kesempatan
untuk mendapatkan kursi di perguruan tinggi
internasional yang telah memiliki reputasi baik
selama berabad-abad. University of Oxford
telah menghasilkan banyak lulusan yang
sukses dan menjadi pemimpin di berbagai
aspek. Universitas ini juga memilki 58 penerima
Penghargaan Nobel yang pernah belajar atau
memiliki afiliasi dengan Oxford.

5. Swiss Federal Institute of Technology (ETH


Zurich)
35

ETH Zurich, selain selalu berada di urutan atas


sebagai universitas terbaik di Eropa, juga
merupakan patokan dalam hal penelitian
dan pendidikan di Swiss dan dunia. ETH Zurich
merupakan tempat yang ideal bagi siswa
dengan kepribadian yang kreatif. Dengan
70% profesor dengan kemampuan mengajar
yang baik yang direkrut dari berbagai negara,
lulusan ETH Zurich diharapkan dapat memiliki
pengetahuan dan fleksibilitas yang dibutuhkan
dunia industri, bisnis, dan sektor publik, baik
sebagai pengusaha maupun sebagai ilmuwan.

6. University of Edinburgh
University of Edinburgh didirikan pada tahun
1583 dan berada di Skotlandia. Universitas
ini memiliki lebih dari 500 program S1 dan
20.000 siswa S1 yang terdaftar di sini. Setiap
tahun, sebanyak 47.000 orang mendaftar di
universitas ini. Hal ini membuat University of
36

Edinburgh menjadi universitas paling populer


ketiga di Britania Raya. Kesuksesan University
of Edinburgh tidak hanya sebatas di Inggris,
namun juga di dunia. Universitas ini memiliki
reputasi internasional atas keunggulannya.
University of Edinburgh juga memiliki koneksi
dengan beberapa universitas di luar negeri
yang membuat mahasiswanya berpeluang
untuk mengikuti program pertukaran pelajar.

7. Ecole Polytechnique Fdrale de Lausanne


Sejak didirikanpada tahun 1853universitas
yang berada di Swiss ini telah berkembang
menjadi institusi berkualitas tinggi. Kelebihan
dalam pemberian pendidikan dan riset dari
universitas ini menarik para siswa intelek di
seluruh dunia. Hampir 15.000 orangsiswa,
profesor, ilmuan, dan staf administrasi dari 120
negara berbedaberada di universitas ini.
37

8. Kings College London (KCL)


Kings College London masuk ke dalam
Top 20 Universities in the World oleh QS
International World Rankings dan terpilih
sebagai University of the Year pada tahun
2010/11 oleh The Sunday Times. Universitas
yang merupakan universitas tertua keempat
di Inggris ini memiliki lebih 25.000 siswa dari
140 negara. Kings College London memiliki
reputasi yang tidak diragukan lagi dalam
hal menyajikan pendidikan dan melakukan
penelitian. Universitas ini juga memiliki reputasi
yang membanggakan dalam Ilmu Humaniora,
Hukum, Ilmu Kesehatan, Ilmu Sosial, dan
Hubungan Internasional.

38

9. Ecole normale suprieure (ENS)


Ecole normale superieure merupakan
universitas nomor satu di Paris. Selama
bertahun-tahun, ENS telah menduduki posisi
yang unggul dan juga dianggap sebagai
lembaga pendidikan paling selektif dalam hal
pendidikan dan penelitian di Perancis. ENS
sangat mendukung mahasiswanya dalam
mengikuti tiap komunitas yang disediakan demi
pengembangan diri yang lebih baik.
Siswa yang terpilih untuk masuk ke universitas
ini memiliki pemikiran kritis dan pengetahuhan
yang luas dan mendalam dalam satu
atau lebihbidang akademik, baik ilmu
pengetahuan alam maupun sosial.
Tim peneliti dan laboratorium di ENS telah
dikenal oleh dunia karena kehebatannya. ENS
juga dianggap unggul dalam hal pelatihan
melalui metode penelitian. Penelitian
39

dianggap dapat menumbuhkan kreativitas


dan membantu mahasiswa dalam berinovasi.

10. University of Bristol


Universitas yang dibuka pada tahun 1976
ini merupakan perguruan tinggi pertama
yang mengakui kesamaan antara wanita
dan pria. Universitas ini terus tumbuh dan
dikenal sebagai lembaga pendidikan dengan
kekuatan akademik dan komitmen yang tidak
tergoyahkan.
Beberapa jurusan yang ditawarkan di
universitas ini, yaitu Ilmu Kedokteran, Ilmu
Kedokteran Gigi, Ilmu Seni, Teknik, dan Ilmu
Sosial. Reputasi yang baik dari University of
Bristol dapat dibangun karena faktor-faktor
seperti staf-staf yang berdedikasi kepada
universitas, fasilitas yang memadai dan
mendukung segala bentuk aktivitas, siswa
40

yang berprestasi, penelitian yang diakui


internasional, dan track record yang luar biasa.

41




AUSTRIA

Austria adalah negara modern,


kosmopolitan dan efisien!
42

Culture Shock
yang Mungkin
Kamu Alami di
Austria
Austria adalah negara modern, kosmopolitan
dan efisien. Negara ini terkenal dengan sistem
pelayanan publiknya yang terorganisasi
dengan baik mulai dari sistem transportasi,
perumahan modern, perawatan kesehatan
dan perbankan.
Walaupun demikian, ada juga berbagai hal
yang mungkin membuatmu sedikit kaget saat
pertama kali tiba di Austria. Apa sajakah halhal tersebut? Simak penjelasannya berikut ini:

43

Kendala Bahasa
Seperti yang sudah kita tahu, sebagian besar
masyarakat Austria berbahasa Jerman.
Memang sudah banyak orang di negara ini
yang bisa berbahasa Inggris, namun mereka
terlihat lebih nyaman untuk bercakap-cakap
dengan bahasa Jerman.
Bagi kamu yang berminat untuk kuliah di
Austria, pastikanlah untuk sudah memahami
dasar-dasar bahasa Jerman. Jika tidak, kamu
mungkin akan sedikit frustrasi karena hampir
semua hal di negara ini, termasuk instruksiinstruksi di tempat publik, disampaikan dalam
bahasa Jerman.
Jika kamu mencoba untuk berbicara dengan
bahasa Inggris ke orang Austria, pastikanlah
terlebih dahulu bertanya, Can you speak
English?. Hal ini jauh lebih sopan daripada
44

langsung mengajak bicara dalam bahasa


Inggris, menganggap mereka sudah pasti
mengetahui dan mau bercakap-cakap dalam
bahasa asing. Jangan lupa, tetaplah bersikap
sopan. Sebisa mungkin, selalu katakan Please
dan Thank You.

Karakteristik orang Austria


Pada dasarnya, orang Austria sangat ramah
dan bersikap terbuka pada warga negara
asing. Jika kamu kesusahan, mereka tak akan
segan-segan membantumu.
Satu sifat yang mungkin membuatmu agak
terkejut adalah sikap mereka yang sangat
bangga pada negaranya. Mungkin hal ini
sedikit terkesan sombong, namun sebenarnya
ini hanyalah bentuk ekspresi kebanggaan
mereka terhadap bangsanya. Perlu diketahui,
Austria adalah salah satu negara paling
45

mandiri di Eropa. Mereka lebih banyak


menggunakan produk-produk lokal daripada
barang-barang yang diimpor dari negara lain.

46

Transportasi
Sistem transportasi di
Austria merupakan
salah satu yang paling
efisien di Eropa. Selain
harganya terjangkau,
berbagai transportasi
publik juga sangat efisien
dan efektif, menjangkau
hampir seluruh wilayah
kota. Bahkan, kamu bisa
tinggal di Austria seumur
hidup tanpa perlu memiliki
kendaraan pribadi.

Yang justru membuat shock adalah jika kamu


memiliki mobil pribadi. Biasanya, tempat parkir
yang tersedia sangatlah terbatas, bahkan di
ruang publik. Kamu mungkin harus berputar47

putar terlebih dahulu, menghabiskan waktu


yang agak lama jika ingin parkir.

Belanja
Satu hal yang perlu kamu perhatikan, sebagian
besar supermarket di Austria tutup setelah
pukul 7 malam di hari Minggu. Jadi, jika kamu
sibuk kuliah dari hari Senin sampai Sabtu,
pastikan juga untuk meluangkan waktu untuk
berbelanja bahan makanan di minggu pagi
atau siang.
Satu lagi, di Austria obat-obatan tidak bisa
dibeli bebas di supermarket. Kamu harus pergi
ke apotek khusus untuk mendapatkan obatobatan sehari-hari.

48

Koneksi internet
Untuk memasang koneksi internet di tempat
tinggalmu, kamu harus mempunyai rekening
bank terlebih dahulu. Hal ini mungkin sedikit
merepotkan bagi pelajar yang baru datang,
karena pembuatan waktu rekening bank ini
bisa memakan waktu berminggu-minggu.
Namun jangan khawatir, sangat banyak
tempat-tempat publik yang menyediakan
fasilitas wi-fi gratis.

49

Republik Austria adalah sebuah negara


yang terkurung daratan di tengah-tengah
Eropa Tengah. Berbatasan dengan Jerman
dan Ceko di utara, Slowakia dan Hongaria
di timur, Slovenia dan Italia di selatan, dan
Swiss dan Liechtenstein di barat. Ibukotanya
adalah Vienna. Austria terkenal dengan musik
klasiknya. Negara ini dahulu kala jauh lebih
besar dan merupakan bagian dari kekaisaran
Austria-Hongaria.
Austria adalah negara dengan sistem
demokrasi representatif parlementer yang
terdiri dari sembilan negara bagian federal,
dan menjadi salah satu dari dua negara Eropa
yang mendeklarasikan kenetralannya.
50

Masyarakat Austria adalah masyarakat Eropa


dengan gaya hidup liberal dan sekuler yang
cukup berbeda dengan pola masyarakat yang
banyak dikenal di Indonesia. Persiapan mental
untuk menghadapi kehidupan di tengah
masyarakat Austria adalah sangat perlu, agar
di satu sisi bisa menempatkan diri, dan di sisi
lain bisa menyaring hal-hal yang pantas untuk
ditiru.

Iklim
Kehidupan di Austria adalah mirip kehidupan
di Eropa Barat lainnya. Dengan iklim
kontinentalnya, Austria memiliki 4 musim,
dengan suhu di musim dingin (DesemberMaret) sekitar -20C dan musim panas (JuniSeptember) mencapai 40C.
Sebagian besar kota universitas di Austria ada
di dataran rendah. Wina terletak di tepi sungai
51

Donau pada ketinggian sekitar 100 meter di


atas permukaan laut. Kota yang terletak di atas
pegunungan Alpen adalah Innsbruck, pada
ketinggian sekitar 700 meter di atas permukaan
laut, dan udaranya relatif lebih dingin.
Karena faktor iklim ini, pendatang baru di
Austria dianjurkan untuk mempersiapkan
pakaian yang sesuai. Di Indonesia, pakaian
musim dingin bisa didapat di department store
yang menjual pakaian untuk ekspor.

Biaya Hidup
Biaya hidup di Austria termasuk tinggi diantara
negara-negara Uni Eropa lainnya, akan tetapi
hal tersebut bervariasi tergantung kota/daerah
tempat kita menetap dan gaya hidup kita.
Salah satu komponen biaya hidup yang tinggi
adalah upah tenaga manusia, oleh karena itu
sebaiknya calon mahasiswa mempersiapkan
52

diri sedapat mungkin untuk dapat melakukan


banyak hal secara mandiri seperti memasak,
membetulkan peralatan elektronik yang rusak,
dan sebagainya.
Menurut EAD, secara umum biaya hidup
mahasiswa adalah sebagai berikut :
Akomodasi : 310
Makanan

: 220

Kebutuhan individu : 270


Biaya rata-rata per bulan : 800

Bahasa
Bahasa Jerman menjadi bahasa resmi
pemerintahan dan digunakan oleh hampir
keseluruhan penduduk Austria. Namun, dialek
Jerman di Austria dan di Jerman berbeda.
Hampir semua kawasan menggunakan
dialek Austro-Bavaria kecuali di barat Austria
53

(Vorarlberg) yang menggunakan dialek


Alemanik (Alemannic).

KBRI di Austria
Kedutaan Besar Republik Indonesia di Austria
Gustav Tschermakgasse 5-7, A-1180, Wien,
Austria
Phone : (43-1) 47-623
Fax : (43-1) 479-0557
Email : info@kbriwina.at
Website : www.kbriwina.at

Pendidikan di Austria
Seperti halnya di Indonesia, perguruan tinggi
di Austria bisa dikategorikan menjadi 5 yaitu
: Universitas (Universitten), Universitas Seni
(Kunstuniversitten), Universitas Terapan
54

atau Politeknik (Fachhochschulen),


University Colleges of Teacher Education
(Pdagogische Hochschulen), dan Universitas
Swasta (Privatuniversitten). Masing-masing
mempunyai peraturan, persyaratan dan
program yang berbeda-beda.
a) Universitas Umum dan Universitas Seni

Universitas Umum, adalah lembaga pendidikan di Austria yang menyelenggarakan program pendidikan berbagai disiplin
ilmu dan program spesialis. Sedangkan 6
Universitas musik di Austria menyelenggarakan program pendidikan musik, drama,
dan seni audio visual.

Pada umumnya kuliah di Austria menggunakan bahasa Jerman, namun tersedia


beberapa program dalam bahasa Inggris
di beberapa Universitas khusunya pro55

gram doktoral. Sistem pendidikan tinggi di


Austria terbagi dalam dua semester yaitu
winter semester dan summer semester.
Perkuliahan winter semester dilaksanakan
dari 1 Oktober hingga 31 Januari sedangkan summer semester dilaksanakan dari 1
Maret hingga 30 September. Namun perlu
dicatat disini bahwa tidak ada perkuliahan pada hari Natal dan semester break.

b) Universitas Terapan

Universitas Terapan atau University of Applied Sciences (Fachhochschulen/FH)


merupakan lembaga pendidikan yang
menprogram pendidikan profesional untuk orientasi kerja. Kalau di Indonesia biasa
dikenal dengan Politeknik. Kurikulum yang
digunakan adalah menitikberatkan pada
praktek dan magang kerja. Pada Universitas ini, jumalah mahasiswa dibatasi se-

56

hingga memerlukan kelulusan ujian seleksi


masuk yang diberikan pihak universitas.

Gelar akademik yang dianugrahkan pada


lulusannya terdiri dari Bachelor dan Master
of Science. Untuk menyelsaikan program
Bachelor diperlukan waktu 3 tahun sedangkan untuk master diperlukan 1-2 tahun. Lulusan dari universitas ini juga dapat
melanjutkan ke jenjang pendidikan doktoral di universitas umum.

c) University colleges of teacher education


Perguruan Tinggi untuk Pendidikan Guru


memberikan pendidikan bagi guru-guru
pada sekolah yang diwajibkan oleh
pemerintah. Mereka menawarkan program studi dengan gelar bidang pendidikan untuk sekolah dasar, sekolah
57

menengah dan sekolah berkebutuhan


khusus. Selain studi akademis dan teoritis,
pengajaran ditekankan terlebih kepada
pelatihan dan praktek yang berorientasi
pada sekolah. Selain itu, perguruan tinggi
ini menawarkan kesempatan pendidikan
tingkat lanjut kepada semua guru.

Alasan Kenapa Kuliah di Austria


Kualitas pendidikan di Austria bisa jadi
sama dengan negara-negara lain di Eropa.
Namun,ada satu hal yang bikin Austria itu
istimewa : Perpustakaannya. Tahukah kamu
bahwa Perpustakaan Biara Terbesar di Dunia
terletak di Austria?
Di Biara tersebut perpustakaanya memiliki
berbagai koleksi manuskrip kuno yang sangat
langka. Perpustakaan Biara ini secara garis
besar dibagi menjadi 3 bagian. Ada sekitar 200
58

ribu buku di perpustakaan peninggalan era


Barok akhir itu. Wah, seru kali ya jalan-jalan di
perpustakaan itu
Pada bagian atas langit-langit bangunan
perpustakaan, terdapat ukiran dan 7 karya
lukisan yang sangat indah yang merupakan
karya dari Bartolomeo Altomonte. Usia dari
lukisan tersebut sudah berusia sekitar 80 tahun.
Jika ditelusuri arti nama Biara, biarawan
adalah orang yang bertanggungjawab
memelihara berbagai buku langka dan
kuno serta menyimpan buku-buku tersebut
di perpustakaan demi kepentingan generasi
yang akan datang.

Biaya Kuliah
Tuition fee (atau kita biasa menyebutnya
sebagai uang SPP) per semester di universitas
59

di Austria sangatlah murah (dibandingkan


mayoritas universitas di Indonesia), yakni 363,36
EUR per semester. Ditambah biaya H Beitrag
(student union membership fee) 16,5 EUR per
semester, menjadikan biaya semesteran kita
hanya sekitar 380 EUR per semester. Tidak
ada biaya SKS di Austria.
Hal ini juga yang menyebabkan banyak
pelajar dari Indonesia yang menuntut ilmu
di negeri ini. Orang mengatakan: kualitas
(pendidikan) bintang lima, harga kaki lima.

PPI Austria
Persatuan Pelajar Indonesia Austria
Pensosbud KBRI/PTRI Wina
Gustav Tschermakgasse 5-7
A-1180 Wien, Austria
Telp : +431- 47623-0
60

Fax : +431 479 0557


Web : http://www.ppiaustria.org/

Jenis Beasiswa
Salah satu beasiswa yang bisa kita gunakan
untuk kuliah di Austria adalah Erasmus Mundus.
Beasiswa Erasmus Mundus adalah bantuan
hibah dari Uni Eropa yang bertujuan untuk
mendorong dan membuka kesempatan
kepada mahasiswa/i lulusan S1 yang
memenuhi syarat dari negara-negara di luar
Uni Eropa untuk mengikuti Program-program
Magister Erasmus Mundus tertentu di Eropa
dalam jangka waktu 1-2 tahun.

61

Daftar 7 Universitas Terbaik di Austria


Negara yang berbatasan langsung dengan
Swiss, Jerman, Italia, Slovenia, Slovakia dan
Republik Ceko ini, memang menjadi negara
yang terkurung daratan di wilayah Eropa
Tengah. Berbagai keindahan tempat wisata
yang ditawarkan, menjadikan Austria ramai
dikunjungi oleh para wisatawan.
Tapi, ada yang tidak boleh dilupakan dari
negara bermata uang Euro ini. Austria juga
memiliki banyak universitas universitas terbaik
di dunia yang patut diacungi jempol. Hal
inilah yang menyebabkan Austria banyak
dijadikan alternative pilihan untuk mengenyam
pendidikan di perguruan tinggi. Nah, di ulasan
kali ini, Inspira Tech akan mengajak kalian
62

untuk berkenalan dengan universitas-universitas


terbaik di Austria. Yuk, kita simak bersamasama!
Asal-usul nama Johannes Kepler pada
universitas ini adalah adanya penghotmatan
pada astronom Johannes Kepler (1571 1630)
yang menulis karya besarnya, Harmonices
Mundi, di Linz, Austria. Pada saat itu, Johannes
Kepler juga mengajar matematika di sebuah
sekolah di Linz. Saat ini, The Johannes Kepler
University Linz juga menyediakan akses
langsung menuju universitas dari jalur sepeda
yang terletak di sepanjang sisi utara sungai
Danube. Hal ini ditujukan agar kepadatan lalu
lintas di sekitar Linz dapat dikurangi.

63

(Hitung Mundur)
7.

Alpen-Adria-Universitt Klagenfurt

Alpen-Adria-Universitt Klagenfurt atau


yang dikenal dengan University of Klagenfurt, adalah universitas di Austria yang terletak di Klagenfurt. Namun, universitas ini
juga memiliki bagian kampus lain di dua
kota besar Austria, yaitu Wina dan Graz.
Universitas ini terletak di sisi paling selatan
dari negara-negara berbahasa Jerman.
Hebatnya, University of Klagenfurt mendukung multilingualisme, terutama dalam
konteks minoritas Slobenia di Carinthia.

University of Klagenfurt didirikan pada tahun


1964-1970, pada masa Gubernur Sima
di Klagenfurt, Austria saat itu. Universitas
ini memiliki empat fakultas besar antara
lain Fakultas Humaniora dan Ilmu Sos64

ial, Fakultas Manajemen dan Ekonomi,


Fakultas Teknologi dan Fakultas Studi Interdisipliner. Adapun University of Klagenfurt
menawarkan jenjang pendidikan lengkap
mulai dari sarjana, master hingga gelar
doktor.

6.

Paris Lodron University of Salzburg

Paris Lodron University of Salzburg, terletak


di kota Salzburg, Austria. Paris Lodron University of Salzburg memiliki empat fakultas
besar, antara lain Fakultas Teologi Katolik,
Fakultas Hukum, Fakultas Humaniora dan
Fakultas Ilmu Alam. Paris Lodron University
of Salzburg didirikan pada tahun 1622 oleh
Pangeran Uskup Agung Paris Lodron, dan
merupakan lembaga pendidikan terbesar
65

di daerah Salzburg.

Pada awalnya, universitas ini dikelola oleh


perkumpulan biara dari Salzburg, Swiss,
Austria dan Bavaria. Dulunya, studi yang
dipelajari hanyalah teologi, filsafat, hukum,
dan kedokteran. Hingga pada akhirnya,
Pangeran Ferdinand dari Austria mendirikan Fakultas Kedokteran yang pertama di
kampus ini.

5.

The Johannes Kepler University Linz

The Johannes Kepler University Linz atau


yang biasa disebut JKU, adalah perguruan
tinggi yang terletak di Linz, Austria. Perguruan tinggi ini menawarkan pendidikan

66

untuk tingkat diploma, sarjana, master


hingga doktor di bidang bisnis, teknik, hukum, ilmu pengetahuan dan ilmu ilmu
sosial.The Johannes Kepler University Linz
adalah universitas pertama di Austria yang
memperkenalkan mahasiswa elektronik
pada tahun 1998.

4.

Karl-Franzens-Universitt Graz

Karl-Franzens-Universitt Graz, sering pula


disebut University of Graz, adalah universitas yang terletak di Graz, Austria. Universitas ini adalah universitas terbesar dan
tertua kedua setelah university of Vienna.
Karl-Franzens-Universitt Graz didirikan
pada tahun 1585 oleh Archduke Charles
II dari Austria. Pada masanya dulu, Karl67

Franzens-Universitt Graz sempat ditutup


oleh Kaisar Joseph II karena sebagian
besar keberadaannya dikendalikan oleh
gereja Katolik.

Agar dapat bangkit kembali dengan


mendapatkan kontrol negara sebagai
lembaga pendidikan, Joseph II mengubah
universitas ini menjadi taman bacaan.
Hingga akhirnya pada tahun 1827, universitas ini kembali dilembagakan oleh Kaisar
Francis I, yang menjadi awal mula terbentuknya nama Karl-Franzens-Universitt
Graz.

Karl-Franzens-Universitt Graz memiliki enam


fakultas, yaitu Fakultas Seni dan Humaniora, Fakultas Ilmu Pengetahuan Alam,
Fakultas Hukum, Fakultas Sosial dan Ilmu
Ekonomi, fakultas Lingkungan, Ilmu Dae68

rah dan Pendidikan, serta Fakultas Teologi


Katolik. Untuk studi kedokteran kini sudah
dipisahkan sejak tahun 2004. Fakultas Kedokteran Karl-Franzens-Universitt Graz
telah berdiri sendiri membentuk Medical
University of Graz. Karl-Franzens-Universitt
Graz berhasil menempati posisi universitas
terbaik ke-4 di Austria, dengan peringkat
ke-394 dari universitas di seluruh dunia.

3. Universitt Innsbruck

Universitas Innsbruck adalah universitas yang


terletak di Innsbruck, Austria. Univeritas
Innsbruck berdiri sejak tahun 1669. Universitas Innsbruck adalah universitas yang
memiliki fasilitas pendidikan terbesar di
negara bagian Inssbruck, serta terbesar
69

ketiga di negara Austria menurut jumlah


pelajarnya, setelah University of Vienna
dan Karl-Franzens-Universitt Graz. Universitas ini masuk ke dalam peringkat ke 289
di dunia, dan universitas terbaik ke -3 di
Austria.

2.

The Vienna University of Technology

The Vienna University of Technology


adalah salah satu perguruan tinggi yang
terletak di Wina, ibukota dari negara Austria. The Vienna University of Technology
didirikan pada atahun 1815 sebagai Imperial Royal Polytechnic Institute. The Vienna
University of Technology memiliki delapan
fakultas, antara lain Fakultas Perencanaan

70

dan Arsitektur, Fakultas Teknik Sipil, Fakultas


Teknik Industri dan Mekanik, Fakultas Teknik
Elektro dan Teknologi Indormasi, Fakultas
Matematika dan Geoinformasi, Fakultas
Fisika, Fakultas Teknik Kimia, dan Fakultas
Sistem Informasi.

1.

The University of Vienna

The University of Vienna adalah sebuah


universitas yang terletak di Wina, ibu kota
Austria. Universitas ini didirikan oleh Duke
Rudolph IV pada tahun 1365. University of
Vienna merupakan universitas tertua di
dunia yang berbahasa Jerman. Universitas ini memiliki latar belakang sejarah
yang panjang dan menarik, yang kemudian menjadikannya sebagai salah satu
71

universitas terbesar di Eropa, khususnya di


bidang keilmuan humaniora.

The University of Vienna memiliki 15


Fakultas, yang mencakup hampir seluruh
bidang keilmuan yang ada. Fakultas yang
terdapat di University of Vienna ini antara
lain, Fakultas Teologi Katolik, Fakultas Teologi Protestan, Fakultas Hukum, Fakultas
Bisnis, Ekonomi dan Statistika, Fakultas
Ilmu Komputer, Fakultas Studi Sejarah
dan Budaya, Fakultas Sastra dan Budaya,
Fakultas Filsafat dan Pendidikan, Fakultas
Psikologi, Fakultas Ilmu Sosial, Fakultas
Matematika, Fakultas Fisika, Fakultas Kimia,
Fakultas Ilmu Bumi, Geografi dan Astronomi, serta Fakultas Ilmu Hidup.


72

Dalam peringkat universitas seluruh dunia,


University of Vienna meraih peringkat terbaik ke-158 di dunia, dan menduduki peringkat terbaik pertama di Austria.

73

10 Objek Wisata
Terbaik di Austria
Sebagai negara yang kaya akan sejarah dan
tradisi, Austria menarik hati banyak wisatawan
untuk datang ke negara yang tidak kalah
indah dari negara-negara tetangganya
di Eropa. Negara yang menjadi kampung
halaman dari banyak tokoh-tokoh yang
terkenal di dunia ini memiliki banyak lokasi
yang akan sangat disayangkan apabila
dilewatkan ketika kamu berkunjung ke negara
ini. Di bawah ini adalah beberapa objek wisata
terbaik yang ada di Austria:

1. St. Anton am Arlberg


Sankt Anton am Arlberg merupakan sebuah
pedesaan dan resor ski di daerah Tyrol. Pada
musim dingin, resor ini menjadi sangat ramai
74

dikunjungi oleh wisatawan yang tertarik untuk


mencoba ski di sana. Sankt Anton sering
disebut sebagai salah satu resor ski di dunia.
Apabila kamu tidak tertarik untuk mencoba ski,
kamu akan tetap merasa puas karena kamu
akan dimanjakan oleh pemandangan di sekitar
Sankt Anton. Kamu juga akan ditawarkan
untuk mengunjungi pusat olahraga dengan
kolam, pusaran air, dan perosotan air. Karena
terkenal akan resor ski nya, tidak berarti bahwa
pada musim panas Sankt Anton menjadi sepi
pengunjung. Wisatawan yang datang pada
musim panas masih dapat mendaki gunung ini
sambil menikmati keindahan alam yang ada di
sini.

2. Seefeld
Lokasi ini telah dua kali menjadi tuan rumah
untuk Olimpiade Musim Dingin. Seefeld
merupakan pusat ski lintas negara yang
75

populer karena medannya yang cocok bagi


pemain ski pemula dan pemain ski menengah.
Selain ski, kamu dapat melakukan aktivitasaktivitas lain seperti winterhiking dan ice
skating. Seefeld juga membuka sekolah ski bagi
wisatawan yang ingin belajar mengenai dasardasar bermain ski. Pada musim panas, kamu
dapat melakukan aktivitas seperti bermain
golf, bersepeda, mountain biking, hiking, dan
memanjat tebing. Ketika kamu mengunjungi
tempat ini, sempatkan pula diri kamu untuk
mencicipi schnitzel dan bir lokal di salah satu
restoran di daerah yang sangat memesona ini.

3. Melk Abbey
Biara yang terletak di sebuah tebing tinggi di
atas Kota Melk ini didirikan pada tahun 1089. Di
biara ini terdapat makam dari Saint Coloman.
Biara yang merupakan salah satu biara yang
paling terkenal di dunia ini menghadap ke
76

prairan Sungai Danube yang tenang. Melk


Abbey telah menjadi pusat spiritual dan
merupakan salah satu contoh terbesar dari
arsitektur Baroque serta seni musik dan liberal
yang berkembang pada masanya.

4. Hohensalzburg
Kastil ini berada di puncak sebuah bukit di Kota
Salzburg. Dengan panjang 250 meter dan lebar
150 meter, Kastil Hohensalzburg merupakan
salah satu kastil abad prtengahan terbesar di
Eropa. Pada awal abad ke-20, kastil ini pernah
dijadikan sebagai penjara yang menahan
tahanan-tahanan Italia selama Perang Dunia
I dan aktivis-aktivis Nazi. Sebagai kastil yang
sangat terawat, dibuat dengan arsitektur
abad pertengahan, dan mewakili jantung
Kota Salzburg, Katil Hohensalzburg merupakan
salah satu tempat wisata di Austria yang paling
sering dikunjungi oleh wisatawan.
77

5. Hallstatt
Hallstatt merupakan sebuah pedesaan yang
berada di wilayah Salzkammergut dan dekat
dengan Hallsttter See (sebuah danau).
Hallstatt terkenal dengan produksi garamnya,
yang membuat wilayah ini menjadi wilayah
yang cukup kaya. Hallstatt merupakan lokasi
yang menarik bagi sejumlah wisatawan.
Kamu dapat melakukan tour di desa ini hanya
dengan berjalan kaki selama sepuluh menit.
Wilayah ini juga merupakan salah satu Situs
Warisan Dunia UNESCO sebagai warisan
budaya.

6. Wina
Kota yang merupakan ibu kota dari Austria
ini merupakan salah satu tujuan wisata yang
78

sangat terkenal di Austria. Di balik keindahan


kota Wina yang terkenal sebagai kota budaya
dan seni, kota ini juga terkenal dengan
sajian kopinya, bahkan di Wina kamu dapat
menemukan Vienna School of Coffee.
Winaselain menjadi kota kelahiran banyak
musisi dan komposer klasik yang hebat seperti
Mozart dan Beethovenmerupakan tempat
berlangsungnya resital klasik sejak abad ke-18.
Banyak komposer musik klasik yang datang ke
kota ini untuk melakukan pertujukkan. Begitu
juga dengan penggemar musik klasik yang rela
datang ke kota ini untuk menyaksikan berbagai
pertunjukkan musik klasik yang luar biasa.

7. Innsbruck Altstadt
Altstadt merupakan kota abad pertengahan
yang terletak di Innsbruck. Daerah ini akan
membuat kamu terkagum-kagum dengan
kombinasi antara pemandangan pegunungan
79

berselimut salju dan pusat perkotaan


yang canggih. Kamu akan menemukan
bangunan-bangunan dan toko-toko dengan
arsitektur yang unik. Di sini kamu juga dapat
mengunjungi salah satu simbol yang terkenal
dari Innsbruck, yaitu Golden Roof. Bangunan
ini didirikan untuk Kaisar Romawi, maximilian
I, dan dihiasi dengan ribuan ubin tembaga
berlapis emas. Dengan bangunan-bangunan
bersejarah yang indah, suasana dan penduduk
lokal yang ramah, dan fasilitas olahraga
yang baik di musim panas dan musim dingin,
Innsbruck memanfaatkan pariwisata sebagai
sumber pendapatan paling penting.

8. Hofburg Imperial Palace


Istana yang terletak di Wina ini merupakan
kediaman resmi Presiden Austria. Istana ini juga
merupakan tempat tinggal beberapa orang
paling berkuasa dalam sejarah Austria dan
80

Eropa. Hofburg Imperial Palace merupakan


kediaman Presiden Austria untuk musim dingin.
Hofburg Imperial Palace menyimpan banyak
sejarah di balik sebuah gedung dengan
arsitektur yang mengagumkan ini. Istana ini
memiliki begitu banyak kompleks di dalamnya
sehingga akan sulit untuk menjelajahi
semuanya dalam satu hari. Istana ini dapat
menjadi salah satu tujuan berwisata kamu
apabila kamu sedang berkunjung ke Kota
Wina.

9. Schnbrunn Palace and Garden


Bangunan ini merupakan salah satu bangunan
paling penting yang ada di Austria dan telah
menarik perhatian banyak wisatawan sejak
tahun 1960. Istana dan taman Schnbrunn
ini menggambarkan selera, ketertrikan, dan
apirasi Raja Hubsburg. Apabila Hofburg
Imperial Palace adalah kediaman Presiden
81

Austria selama musim dingin, Schnbrunn


Palace merupakan tempat kediaman
presiden selama musim panas. Istana dan
taman Schnbrunn merupakan salah satu
Situs Warisan Dunia UNESCO sejak tahun 2996.
Istana ini merupakan lokasi yang paling banyak
dikunjungi di Kota Wina.

10. Obergurgl
Berada di ketinggian 6.000 kaki, Obergurgl
merupakan salah satu tujuan wisata yang
terkenal untuk melakukan ski di area bersalju
yang indah. Kamu juga dapat mengikuti
sekolah ski. Apabila kamu tidak tertarik
melakukan aktivitas ski, kamu masih bisa naik
kereta salju. Untuk tempat penginapan, kamu
dapat memilih berbagai tempat perisitrahatan
yang disediakan.

82

49 Fakta Menarik
Tentang Austria
Austria adalah negara penuh sejarah.
Masyarakatnya juga terkenal sangat tertib dan
mencintai alam. Austria berbatasan dengan
Jerman, Hungaria, Ceko, Swiss, Slovenia dan
Italia. Budaya yang unik menjadikan negara ini
sangat menarik untuk dikunjungi. Masyarakat
Austria adalah masyarakat Eropa dengan
gaya hidup liberal dan sekuler.
Jika kamu ingin pergi ke Austria, sebaiknya
simak dahulu fakta di bawah ini. Di bawah ini
dipaparkan 49 fakta menarik tentang Austria.
1. Austria tidak memiliki angkatan laut. Meskipun begitu, warganya diwajibkan mengikuti
wajib militer 6 bulan pada angkatan darat
dan udara.
83

2. Salju yang mencair dari pegunungan Alpen


memasok air di Sungai Dubai.
3. Pegunungan Alpen telah menyelimuti 62%
total lahan di Austria.
4. 47% daratan Austria adalah hutan.
5. Penduduk asli Australia diperkirakan hanya 8
juta.
6. Gunung tertinggi Austria adalah Grossglocner dengan tinggi 3.798 m.
7. Autria adalah negara terkaya ke-12 di dunia
berdasarkan pendapatan perkapita.
8. Mata uang Austria adalah Euro dan diedarkan 1 Januari 1999.
9. Penduduk Austria 91% adalah etnis asli Austria. Mereka memiliki tingkat kelahiran
yang rendah yaitu 0,035%.
10. Bendera Austria adalah salah satu yang
tertua di dunia.
84

11. Di Austria terdapat penginapan atau


restoran tertua di dunia dibangun tahun
803 yaitu Haslauer. Restoran ini masih
beroperasi dan menjadi perusahaan tertua di dunia.
12. Austria adalah satu-satunya negara di Eropa yagn tidak beranggota NATO.
13. Sigmund Freud bapak psikolog dunia berasal dari Austria. Beliau telah banyak menyumbangkan pemikiran-pemikiran dasar
ilmu psikologi.
14. Beethoven, Haydn, Mozart, Scubert, Liszt,
J. Strauss, Mahler dan Brucner mereka
adalah komposer musik klasik terkenal
yang berasal dari Austria. Bahkan karyanya sudah mendunia.
15. Orang Austria rata-rata bekerja selama 45
jam dalam seminggu
16. Tingkat pengangguran di Austria 4,58%, ter85

endah kedua di Uni Eropa.


17. Krimmler Wasseffale (terdapat di daerah
Salzburg) adalah air terjun tertinggi di Eropa dengan ketinggian 380 meter.
18. Austria mendapat predikat yang baik
dalam mengelola anggur.
19. Pariwisata di Austria telah menyumbang devisa terbesar di negara tersebut. Terdapat
jutaan wisatawan yang mengunjungi Austria.
20. Bahasa Jerman adalah bahasa resmi di
Austria. Namun dari segi tata bahasa
yang digunakan berbeda dengan bahasa Jerman di Jerman
21. Transportasi di Austria merukan salah satu
yang terbaik di dunia. Lalu lintasnya juga
sangat tertib dengan tingkat polusi yang
rendah.
22. Mesin jahit pertamakali di cipatkan oleh
86

Josef Maderspeger pada tahun 1818 yang


berasal dari Austria.
23. Di gua Hornerwerk terdapat manusia prasejarah yang diawetkan dengan garam.
24. Hofburg Imperial Palace di Wina adalah
kediaman resmi presiden. Presiden mendiami tempat ini saat musim dingin.
25. Seefeld Tylor telah menjadi tuan rumah
olimpiade sebanyak dua kali.
26. Melk Abey adalah salah satu biara tertua di
dunia.
27. Hohensalzburg adalah kastil terbesar dan
paling terawat dari abad pertengahan Eropa. Tempat ini terletak di puncak gunung
Festungberg. Pemandangan di tempat ini
sangat menalkjubkan.
28. Kopi adalah minuman yang sudah membudaya di Austria. Orang Austria biasa menikmati kopi sambil merokok.
87

29. Sungai Dungue mengalir dari timur ke barat


Austria dan merupakan sungai terbesar di
Eropa.
30. Masakan Austria banyak dipengaruhi oleh
Ceko, Jerman, dan Hongaria.
31. Anak-anak Austria mengeyam pendidikan gratis karena mendapat subsidi dari
pemerintah kecuali pendidikan swasta.
Anak-anak austria berusia 6-15 diwajibkan
bersekolah.
32. Pemerintah negara ini memberikan pelayanan yang komprehensif bagi warganya
mulai dari asuransi sosial nasional, hari
tua, persalinan, kesehatan dan pengangguran. Biaya ini didapatkan dari orang
orang yang mengikuti asuransi, pemerintah daerah, provinsi, federal, dan pemillik
usaha.
33. Orang Austria adalah orang yang mencintai alam. Mereka menjaga alam mereka
88

dengan sangat baik.


34. Wiener Schnitzel adalah makanan terkenal
di Austria terbuat dari daging anak lembu.
35. Tiergarten Schonburnn di Wina adalah Taman Zoologi tertua di dunia dibangun
pada tahun 1752
36. Festival Salzburg adalah festival musik tahunan terbesar. Berbagai genre musik akan
ditampilkan di sini.
37. Dulu Austria adalah wilayah perbatasan
kekaisaraan romawi kuno yang menjadikan Austria salah satu kekuatan besar
eropa.
38. Wina adalah ibu kota jerman dan telah
menjadi kota penting dalam perkembangan seni musik. Banyak siswa luar negeri
yang belajar musik di sini.
39. 65% orang Austria beragama katolik, 5% beragama muslim dan protestan.
89

40. Zentralfriedhof pusat makam Wina memiliki 2,5 juta makam termasuk di antaranya
adalah komposer besar dunia Beethoven
dimakamkan di sini.
41. Bertha Von Suttner seorang novelis dan pasifis radikal adalah perempuan pertama
yang mendapatkan penghargaan Nobel
Perdamaian tahun 1905.
42. Eckart Witzigtmann adalah salah satu dari
empat koki yang diberi julukan koki abad
ini oleh Gault Millau.
43. Seluas 32000 perkebunan anggur rata-rata
menghasilkan 2,5 juta hektoliter anggur
pertahunnya. Anggur negara ini juga terkenal di dunia.
44. Saat musim dingin banyak orang Austria
yang berolahraga seperti skating, ski tobboganing, hoki es, ski jumping. Dan olahraga saat musin panas adalah berperahu,
memancing, ski air, hiking dan berenang.
90

45. Setiap orang yang menetap di Austria selama tiga hari kerja wajib melapor kekantor
pencatatan penduduk.
46. Saat kamu mengisi formulir resmi di negara
ini bila kamu hanya mempunyai satu
nama maka dengan terpaksa kamu harus
mengulang nama kamu dua kali. Contoh
nama kamu hanya Hatta maka kamu harus menulis Hatta Hatta.
47. Di Wina ada beberapa kondektur atau
sopir angkutan yang tidak akan memeriksa tiket. Namun harus punya kesadaran
untuk memiliki tiket yang sah. Ketika ada
razia, penumpang liar yang tidak memiliki
tiket akan didenda. Denda tersebut lebih
mahal dari tiket sebulan.
48. Saat kehilangan alamat hotel, tidak perlu
khawatir karena di setiap tempat di Austria terdapat layanan buku telepon gratis
dan peta gratis yang mempermudahkan
91

kamu menemukan alamat.


49. Bagi kamu yang beraga muslim jangan
khawatir mengenai makanan karena disetiap masjid di Austria terdapat toko yang
menjual makanan yang bersertifikat halal.
Di pom bensin juga menyediakan supermarket.

92

Profil Perhimpunan Pelajar Indonesia di Austria


Austria? Jika kamu mengikuti berita Tim
Nasional Indonesia Senior pasti kamu tahu
pelatihnya, Alfred Riedl. Ya, beliau adalah
pelatih sepak bola asal Austria. Apa lagi
tentang Austria yang kamu ketahui? Austria
adalah negara yang dingin, karena di negara
tersebut terdapat salju. Austria memiliki iklim
sederhana dan dingin (temperate climate).
Di bagian barat dan selatan Austria terdapat
pegunungan Alpen yang terkenal. Jika kamu
memutuskan untuk pergi kuliah disini tentunya
harus mempersiapkan banyak sekali pakaian
tebal supaya tidak kedinginan.

93

Saat kamu memutuskan untuk melanjutkan


studi ke Austria, janganlah bingung atau
takut, karena kamu di sana akan menemukan
banyak teman dari Indonesia. Tentunya bukan
hanya kamu sendiri yang memiliki keinginan
untuk kuliah di Austria, ada banyak dan
mungkin ratusan orang ingin pergi ke sana.
Jadi kamu tidak usah ragu atau bimbang untuk
menentukan pilihanmu dan mengeksekusinya.
Berikut profil singkat mengenai PPI Austria,
simak selengkapnya di bawah ini.
Alamat lengkap PPI Austria
Lokasi PPI Austria berada di Gustav
Tschermakgasse 5-7, A-1180 Wien, Austria.
Telepon : +431- 47623-0
Fax : +431 479 0557
Jika ditempuh dengan trasportasi umum :
Jika kamu dari Westbahnhof : Subway U6 (arah
94

ke Floridsdorf) sampai stasiun Whringer


Strae/ Volksoper.
Jika kamu dari Sdbahnof : Tram 18 (arah
ke Burggasse/ Stadthalle) sampai stasiun
Westbahnhof, bisa juga dengan mengambil
Subway U6 (arah ke Floridsdorf) sampai stasiun
Whringer Strae/ Volksoper.
Selanjutnya, dari stasiun Whringer Strae/
Volksoper dengan menggunakan :
Bus 40A (arah ke Dblinger Friedhof) atau 6
halte saja :
Whringer Grtel
Sternwartestrae
Gymnasiumstrae
Whringerpark
Cottagegase
Gregor-Mendel-Strae
Jika kamu dari Gregor Mendel Strae kirakira dapat di tempuh selama 7 menit dengan
berjalan kaki.
95

Sejarah singkat berdirinya PPI Austria


PPI Austria diawali dengan program
pengiriman karya siswa Kementrian Riset
dan Teknologi ke beberapa Negara Eropa
termasuk Austria. Hal lain yang mengawali
kegiatan ini adalah pemberian beasiswa
oleh pemerintah Austria kepada mahasiswa
Indonesia. Secara resmi Perhimpunan Pemuda
Pelajar Indonesia di Austria telah terbentuk
sejak tanggal 6 April 1968. Tujuan awalnya
adalah untuk mengatur kegiatan akademis
dan non akademis mahasiswa Indonesia yang
berada di Austria. PPI Austria memasuki masa
baru pada tanggal 20 Oktober 1991 dengan
disahkannya rancangan Anggran Dasar dan
Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) oleh
ketua Musyawarah Anggota periode itu, yaitu
Bapak Poegoeh Tjatur Hariagoeng, seorang
mahasiswa Teknik Mesin Technical University of
96

Vienna.
Kegiatan
Tentunya sebagai organisasi atau perhimpunan
yang dihuni banyak sekali mahasiswa dan
kaum intelektual di dalamnya memiliki
berbagai macam kegiatan yang menarik.
Tujuan adanya kegiatan ini adalah untuk
mempererat silaturahmi dan mengasah
kemampuan dalam bidang akademik dan non
akademik. PPI di Austria juga menggunakan
kalender Indonesia untuk menentukan acara
mereka seperti Hari Libur Nasional 17 Agustus,
dan lain-lain.
Kegiatan lain yang sudah dilaksanakan
antara lain Fsion-Sport and Cultural Fest 2014
pada tanggal 30-31 Mei 2014 lalu di Wina. Ini
adalah puncak perayaan hubungan bilateral
antara Indonesia dengan Austria. Acara ini
mendapatkan support dari KBRI.
97

Pada tanggal 1 Februari 2014 lalu, PPI Austria


juga mengadakan acara dengan tajuk We
Share, We Care: A Gathering and Charity.
Acara ini adalah sebuah silaturahmi dengan
pengurus PPI Austria yang terdahulu, dan
digunakan sebagai kesempatan utnuk saling
berbagi pengalaman selama belajar, bekerja,
dan hidup di Austria. Tentunya masih banyak
sekali acara-acara yang dihimpun entah itu
sharing, pertemuan membahas program kerja,
dan acara refreshing bersama. Untuk lebih
jelasnya kamu bisa mencari banyak informasi
lagi melalui website-website yang tersedia.

Alamat website
Jika kamu ingin informasi lebih lanjut mengenai
PPI Austria, kamu bisa mengaksesnya di http://
www.ppiaustria.org/.
98

99




100

BELANDA

Plus-minus tinggal di Belanda


Sebelum masuk ke berbagai hal yang bersifat
akademik, marilah kita menengok beberapa
plus-minus ketika tinggal di Negeri Kincir Angin
ini. Berikut penjelasannya
Tempat tinggal
Plus:
Ada banyak variasi tempat tinggal yang
tersedia dan dapat dipilih oleh pelajar; mulai
dari asrama kampus, apartemen, homestay,
hingga menyewa rumah sendiri.
Minus:
Harga sewa rumah di Belanda sedikit lebih
mahal dari negara-negara lain di Eropa. Jika
kamu berencana untuk tinggal di luar kampus,
pastikan untuk melakukan booking tempat

101

tinggal jauh-jauh hari sebelumnya. Hal ini


karena persaingan untuk menyewa rumah di
Belanda terbilang sangat tinggi.

Gaya hidup
Plus:
Masyarakat Belanda suka bersenang-senang,
hangat, dan sering mengadakan berbagai
festival. Hal ini tentunya cocok untuk kamu
yang ingin bergaul dengan warga lokal,
karena mereka cenderung lebih mudah
didekati.
Minus:
Karena banyaknya festival-festival yang
berlangsung di tempat-tempat publik,
terkadang efek setelah acara-acara tersebut
bisa membuat jengkel. Sampah-sampah
berceceran, plastik dan kertas-kertas sisa
perayaan juga berserakan dan membuat kota
102

terlihat kotor.

Keamanan
Plus:
Belanda dikenal sebagai salah satu negara
paling aman di dunia. Tingkat kriminalitas di
negara ini sangatlah rendah, bahkan lebih
rendah daripada di Inggris atau Amerika
Serikat. Kamu bisa merasa aman berjalan
sendirian di malam gelap, tanpa takut
mengalami hal-hal yang tidak diinginkan.
Minus:
Terkadang ada pengendara sepeda yang
seenaknya sendiri. Mereka mengendarai
sepedanya dengan kecepatan tinggi, tanpa
memakai helm, dan terkadang tidak mematuhi
rambu-rambu lalu lintas.

103

Karakteristik Masyarakat
Plus:
Masyarakat Belanda adalah masyarakat
yang sangat toleran, jauh lebih terbuka ke
orang asing daripada masyarakat di Jerman
atau Perancis. Mereka tidak segan-segan
bercakap-cakap dalam bahasa Inggris, dan
tidak membeda-bedakan orang ke golongan
tertentu.
Minus:
Masyarakat Belanda sangat to the point. Bagi
kamu yang belum terbiasa dengan hal ini,
sikap tersebut mungkin terkesan kasar.

Faktor-faktor lain yang mungkin membuat


kamu sedikit kurang nyaman tinggal di
Belanda adalah cuaca yang sukar diprediksi.
Terkadang, satu hari sangat cerah dan indah,
namun hari berikutnya sangat gelap dan diisi
104

hujan deras. Selain itu, kemacetan di kota-kota


besar juga sering membuat frustrasi, apalagi
jika kamu harus buru-buru masuk kampus.

105

Budaya barat, terutama Belanda bisa


dikatakan sangat berbeda dengan Indonesia.
Banyak orang yang mengalami culture
shock setelah tinggal di Belanda beberapa
bulan. Apalagi buat kita yang belum pernah
menginjakkan kaki di luar negeri, alias jago
kandang. Nah, hal-hal semacam ini (baca:
culture shock) bisa kita manage dan prepare
dengan baik, jika kita mempelajari dulu
budaya Belanda. Istilahnya supaya lebih siap
mental.

Secara umum, karakteristik orang Belanda


adalah sebagai berikut :

Tidak malu ketika menyampaikan opini
dan kritik,

Tertutup, kecuali kepada orang yang
sudah akrab dengannya

Individualis, lebih suka bekerja secara
mandiri
106


Suka menolong orang lain, apalagi untuk
pelajar

Sangat menghargai waktu

Namun, jika dari segi budaya sangatlah


berbeda dengan Indonesia, lain halnya
dengan persoalan makanan. Kamu bisa
dengan mudah menemukan berbagai
makanan khas Indinesia di Belanda. Sebut saja
mie instan produk Indonesia,bumbu masak
dari Indonesia,dan lainnya. Hal ini tentu akan
sangat membantu kamu ketika merasa kangen
dengan Indonesia.
Menurut beberapa sumber yang dihimpun,
banyaknya makanan khas Indonesia di
Belanda tidak bisa lepas dari status Belanda
yang dahulu pernah menjajah Indonesia.
Sehingga para penjajah yang lama tinggal di
Indonesia, kemudian membawa makananmakanan dari Indonesia, dan sampai sekarang
107

sudah banyak sekali makanan Indonesia di


Belanda.

Iklim
Arah angin di Belanda ialah menuju barat
daya yang menyebabkan iklim Belanda
seringkali tidak menentu atau sering disebut
wisselvallig weer. Meski penduduk Belanda
sudah terbiasa dengan hujan, namun iklim dan
cuaca di Belanda mudah berubah ubah. Jadi
lebih aman jika kamu selalu membawa jaket di
musim panas sekalipun, dan payung lipat untuk
mengantisipasi cuaca Belanda yang tidak
menentu.

Biaya Hidup
Biaya hidup (living cost) di Belanda tergolong
moderat dibandingkan wilayah eropa yang
108

lain. Kemudahan mencari bahan makanan


Indonesia menjadi sebuah keuntungan yang
tidak didapatkan di negara Eropa lainnya.
Seringkali malah mahasiswa Indonesia yang
di Jerman pergi ke Belanda hanya untuk beli
bumbu nasi goring atau kecap Indonesia.
Komponen biaya hidup di Belanda sebagai
mahasiswa dapat dijabarkan sebagai berikut:
a. Akomodasi (tempat tinggal),
Harga rata-rata akomodasi di Belanda adalah
sekitar 4000-4800 euro pertahunnya, atau
sekitar 60 juta rupiah. Untuk info kamar bisa
kamu lihat situs kamernet.nl atau kamertje.nl

b. Makan
Perhitungan biaya untuk makan di Belanda
pada umumnya adalah sekitar 4,000 euro per
tahun. Cara menghemat untuk urusan perut ini
adalah, dengan memasak sendiri.
109

c. Buku
Pembelian buku bisa mencapai 700
euro atau 60 euro perbulannya. Namun,
banyak mahasiswa yang dapat melakukan
penghematan dengan membeli buku-buku
second-hand, dari para senior maupun
meminjam melalui fasilitas perpustakaan di
kampus.
d. Asuransi
Asuransi bisa dikatakan sangat penting di
Belanda. Hal ini juga tertuang dalam ketentuan
ketika kamu akan mendaftar visa, dokumen
keikutsertaan asuransi juga menjadi kompenen
yang wajib ada. Biayanya sekitar 550 euro
untuk satu tahun.
e. Transportasi,
Sepeda adalah alat transportasi utama di
Belanda meskipun ada trem, bus, ataupun
metro. Harga sepeda second-hand berkisar
antara 50-150 euro.
110

Bahasa
Bahasa Belanda tetap menjadi bahasa
utama di Negara kincir angin tersebut. Namun
jangan khawatir karena mayoritas masyarakat
Belanda juga pintar berbahasa Inggris yang
menjadi bahasa kedua mereka.

KBRI di Belanda
Jika kamu berencana untuk berkunjung atau
kuliah di Belanda, sangat dianjurkan untuk
menghubungi Kedutaan Besar Republik
Indonesia di Belanda. Berikut ini adalah
alamatnya :
Address : Tobias Asserlaan 8, 2517 KC The
Hague, Netherlands
Phone :+31 70 310 8100
111

Email : unitkom@indonesia.nl
Website : http://ina.indonesia.nl/

Pendidikan di Belanda
Belanda dengan lokasinya yang strategis
merupakan gerbang menuju Eropa
dan merupakan pusat bisnis dan politik
internasional. Belanda menawarkan
pengalaman hidup multikultural, pendidikan
berkualitas dengan biaya yang terjangkau dan
juga beragam program yang diajarkan dalam
bahasa Inggris. Mahasiswa internasional akan
mengalami sistem pendidikan interaktif dan
studi bersama saat kuliah di Belanda.

7 Alasan Kenapa Kuliah di Belanda


a. Kualitas Perguruan Tingginya Keren!
112

Reputasi kualitas pendidikan tinggi Belanda


telah diakui dunia. Hal ini karena dukungan
pemerintah Belanda terhadap sistem dan
kualitas pendidikannya.
b. Biayanya Lebih Terjangkau
Untuk biaya kuliah S1 sekitar Rp 30-110 juta
dan S2 sebesar Rp 70-220 juta pertahun. Biaya
kuliah di Belanda termasuk yang terjangkau
dibandingkan negara maju lainnya seperti USA,
Australia, dan Inggris.
c. Sistem Belajar yang Inovatif
Sistem pengajarannya berdasarkan Problem
Based Learning yang melatih mahasiswa
unuk dapat menganalisis dan memecahkan
masalah. Selain itu, system belajar di Belanda
berpusat pada pelajar itu sendiri.
d. Masyarakatnya Multikultur
Masyarakat Belanda memiliki pemikiran yang
terbuka dan bertoleransi karena telah terbiasa
113

dengan bergaul dengan imigran berbagai


bangsa. Hubungan mahasiswa dengan dosen
juga sangat dekat sehingga mudah untuk
berdiskusi bagaikan seorang teman.
e. Banyak Beasiswa
Belanda merupakan salah satu negara
yang royal untuk menggelontorkan dana
beasiswa bagi pelajar dan mahasiswa asing
yang berprestasi untuk belajar di Belanda.
Tidak hanya beasiswa short course namun
menyediakan beasiswa penuh bagi mahasiswa
dari seluruh dunia.
f. Tersedia Lebih dari 1500 Program Studi
Berbahasa Inggris
Belanda merupakan negara tidak berbahasa
Inggris pertama yang menyediakan program
studi berbahasa Inggris sebagai bahasa
pengantar perkuliahan. Termasuk universitas
Utrecht, Amsterdam, Leiden, dan Gronningen.
Hal inilah yang menjadikan pendidikan tinggi
114

Belanda menjadi terdepan di dunia.


g. Berbaurnya Mahasiswa dan Masyarakat
Secara umum dapat dikatakan bahwa
komunitas pendidikan tinggi Belanda ingin
menjadi bagian dari masyarakat dan tidak
terisolasi. Komunitas pendidikan tinggi Belanda
berupaya menjadi bagian dari masyarakat
dan tidak ingin terpisah dari masyarakat
sekitarnya.
Meskipun universitas/institut tersebar di seluruh
negeri, hanya sedikit di antaranya yang
memiliki kampus. Beberapa gedung-gedung
satu universitas tersebar di berbagai lokasi.
Yang bikin unik adalah, kehidupan mahasiswa
tetap dapat dijumpai.

Biaya Kuliah
Untuk program sarjana sekitar Rp 34 juta
115

hingga Rp 250 juta per tahun. Program master


Rp 250 juta hingga Rp 300 juta per tahun. Dari
perbandingan di atas kamu dapat melihat
selisih biaya yang cukup signifikan. Tapi
biasanya, perhitungan biaya hidup tergantung
dari gaya hidup dari mahasiswa yang
bersangkutan.

10 Universitas Terbaik di Belanda


Amsterdam University
Leiden University
Utrecht University
Erasmus University Rotterdam
Delft University of Technology
University of Groningen
Maastricht University
Radboud University Nijmegen
Wageningen University
Eindhoven University of Technology
116

PPI Belanda
Perlu kamu ketahui bahwa PPI Belanda adalah
salah satu organisasi Perhimpunan Pelajar
Indonesia tertua yang berdiri sejak 1922. Kamu
bisa menghubungi pengurus PPI di Belanda
lewat akun twitter resminya di @ppibelanda.
Alamat website : ppibelanda.org.
Email : infokom@ppibelanda.org

117

Jenis Beasiswa Ke
Belanda
1. Beasiswa StuNed
Beasiswa StuNed merupakan bagian
dari kebijakan kerja sama pembangunan
pemerintah Belanda yang bertujuan untuk
mendukung pencapaian UN Millenium
Development Goals pada tahun 2015.
Kerangka kerja sama bilateral dengan
Indonesia ini memiliki 5 bidang yang
diprioritaskan yaitu manajemen air (water
management), ketahanan pangan (food
security), sektor ekonomi (economy sector),
sektor judisial (judicial sector), dan hak asasi
manusia (human rights).
2. Beasiswa NFP
Beasiswa Netherlands Fellowship Programme
(NFP) ditujukan khusus bagi warga negara
118

berkembang di dunia, termasuk Indonesia,

untuk program S-2, S-3 dan short course. Para


pelamar perlu memerhatikan persyaratan
berikut ini, yaitu pengalaman bekerja
akumulatif minimal 3 tahun.
3. Beasiswa OTS Beasiswa Orange Tulip (OTS)
Beasiswa ini merupakan kolaborasi Nuffic Neso
Indonesia dengan institusi pendidikan tinggi
Belanda dan perusahaan swasta, seperti Air
France KLM, serta pemerintah Indonesia melalui
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan
Kementerian Komunikasi dan Informatika. Saat
ini, ada 40 beasiswa untuk program Foundation
(persiapan), S-1, S-2 dengan total pendanaan
melebihi 400.000 euro atau senilai dengan Rp 5
milyar.
4. Beasiwa DIKTI-PhD spesial Channel
Program Beasiswa DIKTI-PhD ini merupakan
kerjasama dari DIKTI dan Nuffic Neso Indonesia,
yang bertujuan untuk menyediakan bantuan
finansial bagi dosen tetap, calon dosen,
119

serta tenaga kependidikan di lingkungan


Kemdikbud untuk mengikuti program doktoral
di Belanda. Beasiswa ini diberikan oleh DIKTI
untuk masa studi maksimum tiga tahun (36
bulan), sementara biaya tahun keempat akan
ditanggung oleh perguruan tinggi Belanda.
5. Beasiswa Unggulan
Beasiswa Unggulan bertujuan untuk
meningkatkan kemampuan dan kompetensi
sumber daya manusia Indonesia yang
mendukung percepatan pembangunan
Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Sasaran Beasiswa Unggulan adalah :

Peraih medali olimpiade internasional;

Juara tingkat regional, nasional, dan
internasional bidang sains, teknologi, seni
budaya, dan olah raga;

Guru berprestasi dalam berbagai bidang;

Pegawai negeri/karyawan swasta
yang berprestasi dan mendapatkan
120

persetujuan dan diusulkan oleh


atasannya.

Perorangan berprestasi yang diusulkan
dan disetujui suatu lembaga.
Selain itu, masih ada beasiswa-beasiswa
lainnya, yaitu:
1. Netherlands Fellowship Programmes (NFP)
Netherlands Fellowship Programmes (NFP)
bertujuan untuk memberikan pelatihan dan
pendidikan di 50 negara yang didanai oleh
Kementrian Luar Negeri Belanda. Batas waktu
pengumpulan berkas dan seleksi jatuh di setiap
bulan November. Untuk PhD jatuh pada bulan
Oktober. NFP memiliki dua tujuan utama.
Pertama, mengembangkan organisasi sekitar.
Kedua, sebagai seorang profesional, pelatihan
ini diharapkan akan mengembangkan karir
di masa depan. Program NFP diutamakan
bagi negara berkembang dan wanita. Dana
121

yang diberikan meliputi biaya hidup, visa,


perjalanan, asuransi, dan biaya tesis. Setiap
tahunnya, banyak aplikasi yang diterima
namun hanya sedikit yang diterima. Beasiswa
ini diutamakan bagi mereka yang sudah
memiliki pengalaman tiga tahun di bidangnya.

2. Huygens Scholarship
Beasiswa Huygens merupakan program
beasiswa dari Nuffic untuk belajar di Belanda.
Beasiswa ini diselenggrakan oleh kedutaan
Belanda. Tujuan dari beasiswa ini adalah untuk
meningkatkan mobilitas dan mengembangkan
mahasiswa berprestasi dengan didasarkan
pada pengetahuan ekonomi. Sudah ada
1.500 mahasiswa yang mendapat beasiswa ini.
Penerima beasiswa ini 45% berasal dari Eropa,
30% Asia, dan 25% campuran. Dana yang
diberikan sebesar EUR29.000. Sebanyak 10%
mahasiswa lulus di jenjang sarjana dan 90%
122

lulus di jenjang pascasarjana.

3. Erasmus+
Erasmus+ merupakan program beasiswa dari
Uni Eropa yang dijalankan dari tahun 2014
sampai tahun 2020. Beasiswa ini tidak hanya
sebatas memberikan pelatihan dan pendidikan
namun juga mendanai kegiatan-kegiatan
yang berhubungan dengan kepemudaan dan
keolahragaan.

4. Beasiswa Utrecht Excellence


Beasiswa ini didanai oleh Universitas Utrecht.
Jenjang yang ditawarkan merupakan jenjang
sarjana dan pasca sarjana. Batas akhir
pengumpulan berkas jatuh di bulan April dan
Desember setiap tahunnya. Disiplin ilmu yang
123

ditawarkan untuk program sarjana terbatas


pada ekonomi dan bisnis serta seni dan sains.
Sedangkan untuk program pasca sarjana
ada enam pilihan, geosains, kemanusiaan,
hukum dan ekonomi, sains kehidupan, sains
alam, dan sosial. Setiap tahun beasiswa ini
hanya diberikan pada 55 orang. dana yang
diberikan sebesar EUR10.000 setiap tahunnya.
Beberapa syarat yang harus dipenuhi adalah
bukan warga negara Belanda atau Uni
Eropa, terdaftar sebagai mahasiswa di salah
satu jurusan di atas, memiliki visa Belanda,
dan untuk pasca sarjana, diutamakan telah
menempuh program sarjana yang sama
dengan jurusan sekarang.

5. Beasiswa Orange Tulip


Mulanya di tahun 2008 beasiswa ini dikhususkan
124

untuk mahasiswa China. Namun sekarang


program ini terbuka juga bagi Brazil, Indonesia,
Korea, Meksiko, dan Rusia. Tersedia 86
beasiswa untuk tahun 2014-2015 dengan dana
total EUR622.000 yang dibiayai dari 19 institusi
pendidikan Belanda, 2 kementrian Indonesia,
dan 1 perusahaan Belanda. Batas akhir
pengiriman lamaran jatuh pada tanggal 1
April.

6. Stuned (Studeren in Nederland)


Program ini merupakan program bilateral
khusus untuk Indonesia. Tujuan dari beasiswa
ini adalah untuk menguatkan hubungan
kerja sama antara dua negara dan juga
untuk menguatkan sumber daya manusia di
Indonesia. Program ini dibiayai oleh Nuffic Neso
Indonesia dan Kedutaan Belanda di Indonesia.
Tidak kurang dari 200 orang Indonesia
mendapat beasiswa ini tiap tahunnya. Ada
125

tiga program Stuned yaitu Master, kursus


singkat, dan pelatihan.

7. Beasiswa Universitas Leiden (LexS)


Program yang ditawarkan hanya untuk Master.
Batas akhir pengumpulan berkas di tanggal
1 Oktober dan 1 Februari setiap tahunnya.
Beasiswa ini ditujukan untuk mahasiswa di luar
Uni Eropa. Sistem yang ditawarkan berbeda
dengan beasiswa lain. LexS menggunakan
sistem penghargaan. Ada lima penghargaan
yang digunakan. Ivory menutupi biaya kuliah
sebesar 25%, Perunggu menutupi biaya kuliah
50%, Perak menutupi biaya kuliah 75%, Emas
menutupi biaya kuliah 100% tanpa biaya hidup,
Platinum menutupi biaya kuliah 100% dan
masih mendapat tunjangan hidup EUR10.000.

126

8. Beasiswa Universitas Twente


Hampir sama dengan LexS, beasiswa ini
dikhususkan untuk program Master. Batas akhir
pengumpulan berkas paling lambat tanggal 15
Maret dan 15 Desember tiap tahunnya. Disiplin
ilmu yang ditawarkan bermacam-macam
dan bebas memilih. Tidak kurang dari 30 orang
mendapat beasiswa ini tiap tahunnya. Dana
yang diberikan berkisar antara EUR6.000EUR25.000. Skor IELTS yang harus dipenuhi
adalah 6.5 dan skor TOEFL iBT 90.
Delapan beasiswa di atas semoga dapat
mengantarkan kamu menuju Negeri Kincir
Angin. Sebenarnya masih banyak lagi peluang
beasiswa menuju Belanda. Beasiswa tidak
hanya diselenggarakan oleh pemerintah
Belanda atau Indonesia tapi juga institusi lain.
Ada juga beasiswa ke Belanda yang diadakan
oleh PBB, Uni Eropa, atau lembaga institusi
lainnya. Belum lagi beasiswa yang diadakan
127

oleh kampus masing-masing di Negeri Belanda.

128

50 Fakta Menarik Tentang Belanda


1. Tahukah kamu jika banyak sekali bahasa
Indonesia yang diambil dari bahasa Belanda. Seperti kantoor untuk kantor, nona,
loteng, gratis, tas dan masih banyak lagi.
Hal ini terjadi karena Belanda pernah
menjajah Indonesia.

2. Sebanyak 65% bunga tulip dan lili di dunia


diproduksi oleh Belanda.

3. Belanda terkenal dengan negara kincir angin.

4. Orang belanda sangat suka bersepeda, jumlah sepeda lebih banyak dari pada jumlah
penduduknya yaitu 18 juta sepeda untuk
16 juta penduduknya.

129

5. Belanda adalah negara para filsuf.

6. Penduduk Belanda meminum 140 liter kopi


pertahun atau 3.2 cangkir perhari.

7. Arti kedai kopi di Belanda adalah istilah


kopi yang dilegalkan yang hanya menjual mariyuana (ganja) dan hanya dapat
dinikmati di tempat tersebut.

8. Belanda adalah negara perintis Uni Eropa


pada tahun 1992.

9. Belanda banyak memenangkan piala di kejuaraan internasional.

130

10. Arah angin yang utara di Belanda adalah


Barat Daya, yang menyebabkan iklim
kepulauan yang sederhana, dengan
musim panas yang dingin dan musim panas yang sederhana.

11. Belanda memiliki pelukis terkenal. Pada


abad ke-17 merupakan zaman para maestro Belanda.

12. Pada 2001 Belanda menjadi negara pertama yang melegalkan pernikahan sesama
jenis.

13. Belanda peringkat ketiga dunia dalam daftar pengekspor makanan.

14. Sekitar 86% penduduk Belanda menggu131

nakan bahasa Inggris sebagai bahasa


kedua mereka.

15. Rata-rata orang Belanda bersepeda sejauh


2.5 km perhari atau 900 km pertahun.

16. Dataran belanda sangat cocok untuk


berternak dan orang-orang Belanda telah
melakukannya semenjak 1600 Masehi.

17. Belanda memiliki pasar keju atau kaasmrkt


dalam bahasa belanda. Pasar ini dibuka
setiap jumat dari pukul 10 pagi hingga
12 siang. Pasar ini beroperasi dari Jumat
pertama di bulan April hingga Jumat pertama dibulan September.

18. Terdapat sekitar 1.000 museum di Belanda.


132

133

19. Orang Belanda rata-rata meminum bir sebanyak 74 liter pertahun.

20. Konstruksi yang terkenal yaitu Afsluitdijk


(penutup tanggul) yang memisahkan danau Ijssel dengan laut Wadden. Tanggul
ini mempunyai panjang 32 km dan lebar
90 m.

21. Amsterdam Airport Schipol, bandara utama


Belanda, ternyata berdiri di bawah 6,5 m
permukaan laut.

22. Bukit Vaalseberg yaitu bukit tertinggi di Belanda dengan ketinggian 323 m di atas
permukaan air laut.

23. Satu-satunya cara berkeliling di desa


134

Geithorn yaitu menggunakan perahu,


sepeda atau berjalan kaki di jembatanjembatan penghubung. Daerah ini tidak
bisa dilewati mobil karena tidak mempunyai jalan sama sekali.

24. Kentang goreng yang di celupkan pada


mayonaise adalah salah satu camilan terkenal di Belanda.

25. Belanda adalah negara berpermukaan rendah 20% wilahnya dan 21% populasinya
berada dibawah permukaan air laut, 50%
tanahnya kurang dari satu meter di atas
permukaan air laut.

26. Amsterdam merupakan ibu kota belanda.


Sedangkan Den Haag adalah pusat administrasi dan kediaman ratu Belanda.
135

27. Penduduk Belanda hanya dapat menyewa


lahan pemakaman selama 10, 15, 20 tahun. Mereka tidak dapat membelinya hal
ini dikarenakan lahan Belanda yang sempit.

28. Kincir angin Belanda digunakan untuk memompa air.

29. Sebesar 2/3 wilayah Belanda rentan terkena banjir air laut karena posisinya yang
lebih rendah dari laut.

30. Rotterdam adalah pelabuhan terbesar kedua di dunia.

136

31. Keju sudah dibuat di Belanda sejak 400 sebelum masehi.

32. Belanda memasok daging sebesar 70% ke


seluruh dunia.

33. Orang-orang Belanda adalah orang tertinggi di dunia dengan rata-rat tinggi 184 cm
untuk pria dan 170
cm untuk wanita. Banyak yang mempercayai
hal ini karena gabungan DNA dan susu.

34. Setiap alun-alun kota di Belanda memiliki


pohon natal dihiasi lampu yang terang
benderang.

35. Kota Eindhoven juga dikenal dengan Kota


137

Cahaya karena perusahaan bohlam


lampu seperti raksasa electronic Philips berada disana.

36. Kepadadatan penduduk mencapai 487


penduduk per kilometer persegi. Angka ini
merupakan yang tertinggi di Eropa.

37. Keju Belanda adalah keju terbaik di dunia.


Hal ini telah disepakati oleh 40 juri dari 17
negara.

38. Tanggul Its eleborate mosaic jika gabungkan akan membentang sepanjang hampir
80.000 kilometer.

39. Sekitar 30% kelahiran terjadi di rumah dikarenakan Belanda memiliki banyak bi138

dan mumpuni yang berseftifikat.

40. Heineken, Grolsch, dan Amstel adalah


merek bir paling terkenal di dunia. Mereka
juga memiliki 140 pabrik di 70 negara di
dunia.

41. Gin ditemukan di Belanda disebut Jenever . Pada abad ke 16 digunakan untuk
pengobatan.

42. Penduduk Belanda adalah pengimpor kopi


pertama dengan skala besar-besaran ke
Eropa pada tahun 1600an hingga 1700an.

43. Bunga tulip bukan asli berasal dari Belanda


melainkan bibitnya diimpor dari Turki.
139

44. Belanda memiliki DJ Armin Van Buuren, Tiesto dan Afrojack yang telah menaklukkan
dunia dengan musik dansa elektronik mereka ke seluruh pelosok dunia. Ekspornya
telah mencapai 81.5 juta EUR pada tahun
2010.

45. Oranye warna resmi Belanda karena House


of Orange telah memimpin pemberontakan belanda melawan Spanyol. Dia
kemudian diangkat menjadi keluarga kerajaan Belanda.

46. Di Belanda sepatu kayu atau bakiak telah


digunakan oleh petani, nelayan, buruh
pabrik dan lainya selama sekitar 700 tahun
untuk melindungi kaki mereka dari cidera
dan menjaganya agar tidak kering.
140

47. Saat musim hujan penduduk Belanda


menggunakan jas hujan untuk melindungi
mereka. Payung tidak cocok digunakan
karena angin yang terlalu kencang.

48. Rembrandt van Rijn (15 Juli 1606- 4 Oktober


1669) salah satu pelukis terbesar dalam sejarah seni eropa. Ia juga terkenal sebagai
sejarah penting dalam seni Belanda dengan karyanya The Night Watch 1642.

49. Belanda memiliki nilai tertinggi pekerja paruh waktu di Uni Eropa dengan perbandingan empat dari sepuluh orang.

50. Belanda memiliki kincir angin bersejerah


dengan 1.000 pabrik dalam kondisi ma141

sih bisa bekerja. Bayangkan ketika kamu


liburan di sana dan melihat kincir angin
yang begitu banyaknya. Sungguh menakjubkan tentunya.

142

9 Objek Wisata
Terbaik di Belanda
Belanda merupakan negara dengan
bangunan-bangunan yang indah.
Kebudayaan masyarakatnya pun menarik
banyak orang untuk mengetahuinya lebih
jauh. Keindahan dari Belanda tentu saja sudah
terkenal di seluruh dunia. Kamu bisa melihat
keindahannya dari gambar-gambar dan
lukisan-lukisan di banyak tempat. Daripada
hanya menikmati keindahannya melalui
gambar dan lukisan, l
ebih baik kamu segera menyiapkan paspor
dan packing karena banyak objek-objek
wisata di Belanda yang siap untuk dikunjungi.
Berikut ini lokasi-lokasi yang dapat kamu
datangi ketika kamu sedang berlibur ke negeri
143

kincir angin ini:

1. Taman Bunga Keukenhof


Pasti kamu pernah melihat lukisan atau gambar
yang memperlihatkan pemandangan bunga
tulip berwarna-warni nan indah. Taman bunga
ini terletak di Lisse. Di taman ini, terdapat
tujuh juta kuntum bunga ditanam setiap
tahunnya di taman ini. Taman ini pun menjadi
taman bunga terbesar di dunia. Taman yang
merupakan salah satu objek wisata terpopuler
di Belanda ini didirikan pada tahun 1949 oleh
calon wali kota Lisse. Ia ingin membuat sebuah
pameran bunga agar para pecinta bunga
dari seluruh penjuru Belanda dan Eropa dapat
memamerkan bunga-bunga yang akan
membantu Belanda menjadi eksportir bunga
terbesar di dunia. Taman Bunga Keukenhof
dibuka satu tahun sekali pada minggu terakhir
bulan Maret sampai pertengahan bulan Mei.
144

Apabila kamu ingin melihat bunga tulipnya,


sebaiknya kamu datang di bulan April karena
di saat itulah bunga tulip tampak paling indah.

2. Kinderdijk
Desa ini terletak di Provinsi Holland. Di desa
ini kamu akan menyaksikan sembilan belas
kincir angin yang dibangun sejak tahun
1740. Kincir angin yang merupakan polder ini
berfungsi untuk menguras air laut agar menjadi
daratam. Dengan tidak adanya bangunan
lain di lokasi ini, Kinderdjik tampak seperti areal
terbuka yang luas yang berisihanyakincir
angin. Pada musim dingin, kamu dapat
bermain salju, dan di musim panas kamu dpat
menikmati pemandangans ekitar dengan
menggunakan sepeda. Lokasi ini merupakan
tempat pengurasan dengan menggunakan
sistem polder berbentuk kincir angin terbesar di
Belanda. Kincir angin yang menjadi salah satu
145

icon dari negara Belanda ini merupakan salah


satu Situs Warisan Dunia UNESCO.

3. Giethoorn
Giethoorn adalah sebuah desa yang ada
di Provinsi Overijssel. Desa ini tidak memiliki
jalankecuali jalur untuk sepedadi bagian
desa kuno. Jika kamu ingin bepergian cukup
jauh, kamu dapat menggunakan sebuah
perahu kecil. Giethoorn memiliki lebih dari 180
jembatan mungil yang menggabungkan lahan
satu dengan yang lainnya yang dipisahkan
oleh sungai kecil yang menjadi jalan bagi
desa ini. Desa ini menjadi terkenal sejak Bert
Haanstra, seorang pembuat film asal Belanda,
membuat sebuah film komedi yang terkenal
di sana. Karena penggunaan perahu sebagai
alat transportasinya ini lah Giethoorn sering
dibandingkan dengan Venice. Kemudian
tempat ini pun dikenal sebagai Venic of the
146

North atau Venice of the Netherland.

4. Leiden
Leiden merupakan sebuah gemeente Belanda
yang terletak di Provinsi Zuid Holland. Kota ini
terkenal karena transportasi yang digunakan
juga sebagian besarnya menggunakan kanal.
Selain itu, di Leidein juga terdapat sebuah
universitas, Universitas Leiden, yang merupakan
universitas tertua di Belanda yang sudah ada
sejak tahun 1575. Dengan adanya kanal-kanal
kecil yang indah, Leiden menjadi salah satu
tujuan para wisatawan.

5. Anne Frank Huis


Anne Frank merupakan seorang anak
perempuan keturunan Yahudi yang terkenal
147

karena tulisannya di dalam buku hariannya


selama ia, keluarganya, dan beberapa orang
lainnya bersembunyi di Achterhuis, Amsterdam
ketika masa pendudukan Nazi pada Perang
Dunia II. Setelah bersembunyi selama dua
tahun, mereka dikhianati dan dibawa ke kamp
konsentrasi yang menyebabkan mereka semua
tewas, kecuali Otto Frank yang merupakan
ayah dari Anne. Walaupun masih berumur
15 tahun (saat meninggal), Anne sekarang
menjadi salah satu korban pendudukan
Nazi yang paling sering dibicarakan karena
tulisannya itu. Kini, tempat persembunyian ini
menjadi sebuah museum yang dikunjungi oleh
wisatawan dari seluruh dunia. Museum ini pun
menjadi pengingat akan masa-masa kelam
akibat kekejaman Nazi.

6. Niewe Kerk
Gereja yang dibangun pada awal abad ke-15
148

ini menjadi bagian yang tidak bisa dipisahkan


dari sejarah
Negara Belanda. Gereja ini berlokasi di Delft
Market Square, berseberangan dengan
Delft City Hall. Dulu, gereja ini tidak hanya
digunakan sebagai tempat beribadah, namun
juga sebagai tempat diadakannya upacara
pernikahan anggota keluarga kerajaan. Kini,
Niewe Kerk menjadi sebuah museum yang
memamerkan pameran seni dan budaya.
Kamu diperbolehkan masuk untuk melihatlihat bagian dalam gereja ini. Gereja ini juga
merupakan simbol gereja dari Kota Delft.

7. Delft
Delft merupakan sebuah kota besar di South
Holland yang terletak di antara Rotterdam
dan Den Haag. Kota ini memiliki nilai sejarah
tersendiri. Salah satu tempat yang bisa kamu
149

kunjungi di kota ini adalah Delft City Hall, yaitu


sebuah bangunan bergaya Renaisans di Markt.
Kamu jug dapat mengunjungi Weigh House,
Royal Delft Factory, Molen de Roos, Museum
Prinsenhof, Oude Kerk, dan masih banyak
lagi. Salah satu hal lain yang membuat kota
ini menarik banyak wisatawan adalah kanalkanalnya. Kanal air di pinggir sungai, jembatanjembatan kecil yang khas, barisan sepeda,
jajaran pepohonan, dan toko-toko dengan
arsitektur klasik akan menjadi pemandangan
yang akan kamu temui dengan mudah
apabila kamu menjajakan kaki di kota ini.

8. Edam
Edam terletak di Provinsi North Holland. Kota
kecil ini terkenal dengan kejunya yang enak,
namanya adalah keju Edam. Kota ini juga
cukup terkenal di kalangan wisatawan karena
suasana tradisionalnya yang bisa kamu
150

rasakan ketika kamu berada di kota ini. Kamu


dapat melihat toko-toko berdinding batu
bata yang berderet rapat dan jalan-jalan
sempit yang kosong. Kota ini jugua dikenal
menjadi salah satu kota paling indah. Selain
menikmati suasana tenteram dari kota ini,
kamu dapat mengunjungi puast kota tua
Edam dan melihat-lihat berbagai bangunan
tua yang bersejarah seperti Grote Kerk (Gereja
St. Nicholas), Town hall, Museum Edam, dan
Cheese Market.
9. Stedelijk Museum
Berbeda dengan museum-museum
kebanyakan yang menampilkan bendabenda kuno dari zaman dahulu, museum ini
merupakan museum bergaya modern. Bendabenda yang ada di dalam museum ini pun
merupakan karya seni modern. Museum ini
memamerkan karya seni milik Monet, Picasso, Matisse, dan
seniman-seniman lain yang hidup pada abad ke-19 dan ke-20.

151

8 Makanan Khas
Terlezat Belanda
Makanan Belanda dipengaruhi oleh masakan
Perancis Utara yang mana negara ini
dulunya juga sempat menjajah Belanda.
Masakan Belanda menjadi tiga bentuk umum
berdasarkan daerah, yaitu masakan bagian
timur dan utara, masakan bagian barat, dan
masakan bagian barat. Tentu saja banyak
sekali makanan makanan khas yang
terdapat di negara ini. Berikut beberapa
makanan terlezat khas Belanda.

1. Stamppot
Inilah makanan yang sering direkomendasikan
kepada turis jika bertanya mengenai makanan
152

khas negeri tersebut. makanan ini terbuat

dari kentang yang direbus dan dihancurkan


( mashed potatoes) dan di campur dengan
beberapa sayuran seperti wortel, atau sayuran
hijau lainnya seperti Boerenkool. Dihidangkan
ketika panas bersama dengan sosis besar
bernama Rookworst. Makanan ini biasanya
disajikan saat musim dingin tiba.

2. Hutspot
Selain kita mengenal makanan Stamppot,
Hutspot adalah makanan khas Belanda lainnya
yang tidak kalah enaknya. Bagi kamu pecinta
daging, makanan ini dapat memanjakan
lidah anda. Daging dimasak dan dipotong
dadu, lalu dicampur dengan sayuran yang
dihaluskan, seperti wortel, buncis, kentang dan
bawang bombay. Hutspot juga merupakan
makanan yang paling sering dibuat
warga Belanda ketika ada tamu, karena
pembuatannya sangat muda dan cepat.
153

Langkah pertama, kupas dan cincang wortel,


kemudian iris bawang dan masak dalam
mentega. Lalu wortel dan bawang dimasukkan
bersama dengan merica, garam, pala dan
bayleaf. Jangan lupa masak kentang dengan
cara direbus. Langkah terakhir buang bayleaf,
dan lumatkan yang lainnya bersama sama.
Makanan ini biasanya dihidangkan bersama
jenever, atau yang terkenal dengan Bir.

3. Keju Edam
Negara Eropa memang terkenal sebagai
sumber keju terbaik di dunia. salah satunya
adalah Belanda. Belanda memiliki keju khas
yang terkenal lezat, yaitu keju Edam. Seperti
umumnya keju, bahan dasar pembuatan keju
edam adalah susu sapi. Keju edam memiliki
lapisan parafin merah yang merupakan
keju lainnya yang diekspor dari negara lain.
Teksturnya sangat lembut, dan rasanya sedikit
154

lebih asin atau bisa dikatakan agak mirip


kacang. Dari sekian jenis keju, keju edam
adalah keju dengan kandungan lemak
yang paling rendah dan kandunga protein
sebanyak 25 persen. Biasanya warga Belanda
menggunakan keju Edam sebagai topping
kue, atau sebagai teman minum teh.

4. Waterzooi
Makanan ini sangat direkomendasikan bagi
kamu yang suka kehangatan di saat hawa
yang dingin. Makanan ini sering di hidangkan
saat musim dingin. Waterzooi adalah semacam
makan berbentuk soup. Pada awalnya
makanan ini terbuat dari ikan, baik air tawar
atau laut, mengingat daerah tutorialnya
yang dekat dengan laut. Namun sekarang
ini, Waterzooi menggunakan bahan yang
yang lebih mudah yaitu ayam. Bahan yang
berubah ini turut merubah nama makanan
155

ini menjadi kippenwaterzoi. Mengapa tidak


menggunakan daging ikan lagi? Salah satu
yang paling mudah diterima adalah sungai
sungai di Ghent, tempat asal Waterzooi dibuat
sudah sangat tercemar, sehingga ikan ikan
disana pun menghilang. Seperti namanya,
makanan ini adalah rebusan ayam atau ikan,
dan dipadukan dengan berbagai macam
jenis sayuran, seperti wortel, daun bawang,
kentang, dan herba. Dan dimasukan juga telur,
krim dan mentega. Makanan ini dapat kamu
dinikmati dengan Baguette, semacam roti
tawar khas Belanda.

5. Sup Ercis
Negara ini memang terkenal dengan makanan
Supnya. Setelah Stamppot dan Waterzooi,
masakan sup Belanda lainnya yang tak kalah
lezat adalah Sup Ercis. Dinamakan demikian
karena bahan utama ini terbuat dari kacang
156

Ercis. Sup ini berwarna hijau kekuningan


bahkan cenderung coklat. Sup Ercis memiliki
tekstur yang mirip dengan bubur. Selain
kacang ercis, sup ini juga berbagai bahan
lainnya, seperti prei, kentang, daging sapi
ataupun ayam, dan wortel. Seperti makanan
sup lainnya, Sup Ercis sangat cocok ketika
musim dingin tiba. Dalam penyajiannya, Sup
ini ditambah roti, bisa Soft rool, atau Hard Foll.
Namun jika kamu membeli sup Ercis di Perancis,
roti yang digunakan adalah French Bread. Jika
kamu menyukai kacang yang lain, sup ini juga
dapat ditambah dengan kacang tanah atau
kacang merah. Sebagai sentuhan terakhir,
diberi perasan sedikit jeruk nipis, atau lemon.

6. Boerenkoolstamppot
Tidak hanya Sup yang menjadi makanan
khas belanda. Ada pula makanan khas
Belanda yang lezat dengan penyajian
157

yang lebih simpel. Makanan itu adalah


Boerenkoolstamppot. Makanan ini adalah
salah satu hidangan Belanda tertua dan
yang paling populer. Sejak tahun 1661,
Boerenkoolstamppot sudah mulai dikenal
masyarakat seantero Belanda. Bahan dasar
makanan ini adalah kubis khas Belanda
yang disebut Kale, yang kemudian dicampur
dengan kentang yang ditumbuk. Makanan
ini sangat enak jika disajikan dengan saus,
mustar, dan sosis Rookworst. Salah satu yang
membuat makanan ini begitu populer karena
kentang merupakan bahan populer yang
sering digunakan masyarakat Belanda sebagai
Makanan. karena itu, Boerenkoolstamppot
mengandung banyak karbohidrat, sehingga
makanan ini populer di musim dingin.

7. Ontbijtkoek
Jika kamu adalah orang yang tidak memiliki
158

waktu untuk sarapan. Kamu harus mencoba


makanan yang satu ini. Ontbijtkoek atau
dalam bahasa Indonesia berarti kue sarapan
pagi ini terbuat dari gandum. Makanan ini
semacam kue bolu, namun bahannya yang
menjadi kunci pembedanya. Kue ini sering
dibumbui dengan cengkih, kayu manis,
jahe dan pala. Di daerah Belanda bagian
Utara, makanan ini di sebut Oudewijvenkoek.
Bahannya hampir sama dengan
Ontbijtkoek,hanya di tambah dengan adas
manis. Seperti yang saya katakan sebelumnya,
Ontbijtkoek awalnya sering disajikan sebagai
pengganti roti saat sarapan. Makanan ini
jauh lebih enak jika diolesi mentega banyak
banyak. Namun sekarang ini, Ontbijtkoek lebih
sering disajikan sebagai makanan kudapan
saat perjamuan minum teh khas Belanda.

159

8. Herring
Makanan ini sudah ada sejak 6 abad yang
lalu. Herring adalah sashimi ala Belanda.
Sering ditemui saat musim panas, karena
disaat seperti itulah ikan Herring boleh
ditangkap. Makanan ini tidak sepenuhnya
tanpa pengolahan. Setelah dtanggap, ikan
ini dibersihkan dan dipotng baigan kepalanya
kemudian dibekukan selama 24 jam. Herring
sangat lembut, terasa asin, namun sangat
segar. Dalam penyajiannya, kamu dapat
memakannya secara langsung, ataupun
dengan cara dibuat seperti sandwich.

160

Profil Perhimpunan Pelajar Indonesia di Belanda


Di Belanda kamu bisa banyak sekali
menjumpai warga negara Indonesia. Tentunya
juga banyak sekali mahasiswa asal Indonesia
yang kuliah di Belanda. Mereka juga membuat
sebuah perkumpulan yang dinamakan
Perkumpulan Pelajar Indonesia di Belanda
atau bisa disebut PPI Belanda. Untuk informasi
mengenai PPI Belanda secara singkat kamu
bisa membacanya di bawah ini.

Alamat lengkap PPI di Belanda


Setiap kota memiliki PPI cabang. Seperti
161

Den Haag, Arnhem, Amsterdam, Groningen,


Deventer, Delft, dan lain-lain. Untuk PPI pusat
ada di Leiden.

Sejarah berdirinya PPI Belanda


PPI Belanda adalah salah satu Perhimpunan
Pelajar Indonesia di luar negeri yang paling
tua, karena berdiri sejak tahun 1922 di kota
Leiden. Tujuan pertama kali dibentuknya
PPI Belanda ini adalah untuk menyuarakan
segala bentuk aspirasi anggota dan
memberikan perlindungan hukum untuk
seluruh anggotanya. PPI Belanda adalah PPI
yang bisa dibilang paling eksis, karena selalu
mengadakan rapat-rapat dan pertemuan
pada masa itu. Akan tetapi, PPI Belanda juga
pernah mengalami kebuntuan atau missing link
hingga tahun 2001.
Pada tahun 2001 hingga tahun 2005, PPI
162

Belanda mulai bangkit dan mengadakan


serangkaian pertemuan untuk menyusun
kembali program-program yang sempat
terbengkalai. Rapat dan pertemuan pada
waktu itu sering dilakukan di Arnhem dan
Rotterdam. Setelah era ini, PPI Belanda mulai
kembali eksis dan terkenal.

Kegiatan
Banyak sekali kegiatan yang sudah dilakukan
oleh PPI Belanda baik pusat maupun cabang.
Semua kegiatan ini tentunya sebagai ajang
memperkenalkan semua tentang Indonesia
kepada orang-orang Belanda dan juga
sebagai sarana untuk mengakrabkan sesama
pelajar Indonesia di negeri Belanda.
Acara yang diselenggarakan oleh PPI
Belanda salah satunya adalah mengadakan
Indonesian Food Festival 2014. Banyak sekali
163

jenis masakan Indonesia yang ditampilkan,


terlebih lagi makanan jajanan pasar ala
kaki lima. Setidaknya ada tiga puluh lima
varian makanan. PPI Belanda juga pernah
menghadirkan grup musik Bimbo saat
memperingati Hari Pendidikan Nasional dan
Hari Kebangkitan Nasional. Ada juga eventevent olahraga yang diadakan di Groningen
seperti Groens Cup XIII pada tanggal 7-8 Juni
2014 lalu.
Mempertandingkan olahraga permainan
seperti futsal, basket, voli, bulu tangkis, tenis
meja, catur, panco, dan capsa.Konser
Angkulung Eindhoven, yang merupakan konser
terbesar dan diadakan rutin setiap tahun sekali.
Berkeliling atau tur menggunakan sepeda
di daerah Wageningen. Pada summer day
mengadakan fun bike dan mengadakan
seminar-seminar seperti seminar tentang Islam
dan Demokrasi. Tentunya masih banyak lagi
kegiatan yang dilakukan.
164

Alamat website PPI Belanda


Mungkin kamu kurang puas dengan
informasi yang kami sajikan di atas. Kalau
kamu ingin informasi yang lebih detail, kamu
bisa mencarinya di http://ppibelanda.org/
dan follow twitternya https://twitter.com/
ppibelanda.

165




166

BULGARIA

Kuliah di Bulgaria mempunyai banyak


keuntungan karena negara ini mempunyai
kualitas yang sangat baik dalam bidang
pendidikan dan sosial. Universitas-universitas di
Bulgaria terkenal dengan banyaknya bidang
studi ilmiah seperti kedokteran, matematika,
teknik (ilmu komputer, teknik), kimia, biologi,
linguistik dll. Beberapa universitas di Bulgaria
menawarkan pula program kuliah bahasa
Inggris, Perancis atau Jerman. Ada juga
beberapa universitas yang memberikan gelar
ganda bagi lulusannya.
Meskipun kualitas pendidikan di universitasuniversitas Bulgaria sangat tinggi, persyaratan
perkuliahan sedikit kurang ketat. Mahasiswa
dapat memilih untuk menyelesaikan gelar
mereka selama kuliah di Bulgaria sembari
bebas magang dan bekerja di seluruh negara
Uni Eropa dan negara-negara lainnya.

167

Mahasiswa asing tertarik untuk kuliah di Bulgaria


karena kualitas pendidikan yang tinggi, danya
gelar, kelulusan yang diakui di seluruh dunia,
kesempatan belajar yang luas, biaya kuliah
dan biaya hidup yang sangat wajar, serta
lingkungan hidup yang aman dan ramah.
Sebagian besar mahasiswa asing yang belajar
di Bulgaria berasal dari Inggris, Jerman, Yunani,
Italia, Israel, Turki, India, Ghana, dan Nigeria.
Hidup di Bulgaria dalam jangka waktu pendek
atau panjang dapat menjadi pengalaman
yang tak terlupakan bagi mereka yang
memiliki kesempatan untuk mencobanya.
Mahasiswa asing dengan mudah dapat
berbaur langsung ke budaya masyarakat
Bulgaria dan menikmati kehidupan mahasiswa
yang penuh kegembiraan, kesenangan dan
kreativitas.

168

Visa Pelajar di Bulgaria


Setelah mendapatkan surat penerimaan dari
universitas yang kamu tuju, yang perlu kamu
lakukan adalah untuk mengajukan visa pelajar
Bulgaria. Visa ini dapat berlaku antara 3
sampai 6 bulan dan dapat diperoleh melalui
kantor utusan diplomatik Bulgaria di negaramu.
Dokumen yang diperlukan untuk aplikasi visa
pelajar Bulgaria:
- Fotokopi Paspor.
- Surat Penerimaan (sertifikat yang menyatakan
bahwa kamu sudah diterima sebagai mahasiswa di universitas Bulgaria dan sertifikat
yang menyatakan bahwa pemohon Visa
akan ditampung di asrama mahasiswa
selama kuliah)
- Asuransi kesehatan yang berlaku di negara-negara anggota Uni Eropa, meliputi

169

semua biaya pemulangan ke negara asal,


perawatan medis darurat dan perawatan
di rumah sakit darurat untuk periode tinggal ditunjukkan dalam visa.
- Dokumen bank yang diterbitkan atas nama
pemohon Visa untuk membuktikan bahwa
biaya kuliah telah dibayarkan (umumnya
setengah dari biaya kuliah per tahun).
- Foto berwarna ukuran 3,5 cm 4,5 cm. Foto
tidak akan memenuhi syarat apabila: berfoto menggunakan kacamata hitam, foto
non-profesional atau dipotong dari foto
amatir.
- Tiket (asli dan copy).
Setelah tiba di Bulgaria, mahasiswa dengan
visa pelajar Bulgaria harus mengajukan
permohonan untuk tinggal jangka panjang
di Bulgaria. Izin tinggal ini berlaku selama satu
tahun dan dapat diperpanjang setiap tahun
170

untuk seluruh periode studi. Permohonan izin


tinggal disampaikan setelah pendaftaran akhir
di universitas yang kamu tuju.

Izin tinggal di
Bulgaria
Langkah pertama untuk mendapatkan izin
tinggal jangka panjang atau sepanjang
jangka waktu kuliah adalah mendapatkan
Visa Bulgaria jenis D dan memenuhi beberapa
persyaratan. Semua mahasiswa asing (Uni
Eropa dan non-Uni Eropa) yang belajar di
Bulgaria harus mengajukan permohonan izin
tinggal ke Departemen Migrasi di Direktorat
Migrasi Nasional Bulgaria yang bertanggung
jawab menerbitkan, membatalkan atau
memperpanjang izin tinggal di Bulgaria.
Semua mahasiswa internasional non-Uni

171

Eropa harus memperpanjang masa tinggal


mereka sebelum berakhirnya Visa D untuk
studi dan memperoleh izin tinggal yang
juga harus diperpanjang setiap tahun atau
6 bulan. Untuk periode izin belajar jangka
panjang (1 tahun), mahasiswa membutuhkan
KTP Bulgaria. Semua pemohon Visa untuk izin
tinggal jangka panjang harus tunduk pada
pemeriksaan menyeluruh oleh Interpol, Europol
dan organisasi lain yang memiliki data aktivitas
kriminal. Agar permohonan dapat diterima
kamu harus memiliki catatan kejahatan bersih
dan tunduk pada hukum pidana.

172

Akomodasi Pelajar di Bulgaria


Sebagian besar universitas di Bulgaria
menawarkan akomodasi asrama bagi
mahasiswa saat pertama kali tiba di sana.
Sebaiknya mahasiswa baru memilih untuk
berbagi apartemen dengan rekan-rekan
mereka selama semester pertama. Hal ini
memungkinkan mereka untuk mengurangi
biaya akomodasi secara drastis dan dapat
membantu mereka bersosialisasi di negara
baru. Mahasiswa baru harus menggunakan
tahun pertama mereka untuk lebih akrab
dengan kota tinggal mereka karena hal ini
dapat membantu mereka memilih akomodasi
di hari depan.
Sebagian besar mahasiswa asing lebih memilih
untuk menyewa atau berbagi flat pribadi di
dekat bangunan utama universitas. Sewa

173

apartemen pribadi bulanan mulai dari 150


EUR hingga 300 EUR. Menandatangani kontrak
dengan pemilik / induk semang merupakan
kewajiban bagi siswa non-Uni Eropa karena
merupakan salah satu syarat untuk dokumen
izin visa di kantor imigrasi. Bagi mahasiswa
yang tinggal di asrama, dokumen ini secara
otomatis diberikan oleh universitas. Akomodasi
mahasiswa di Bulgaria tidak cukup mahal bagi
mahasiswa internasional. Sebaiknya mahasiswa
mendapatkan akomodasi di wilayah
universitas.

174

Jenis-Jenis Universitas dan Perguruan Tinggi di


Bulgaria
Universitas dan Perguruan Tinggi di Bulgaria
meliputi Perguruan Tinggi negeri dan swasta
yang diakreditasi oleh Badan Evaluasi dan
Akreditasi Nasional Bulgaria. Universitas dan
perguruan tinggi di Bulgaria bertanggung
jawab untuk rancangan program dan
jaminan kualitas pendidikan yang diberikan.
Berikut adalah daftar lengkap universitas dan
perguruan tinggi di Bulgaria.
Universitas-universitas di Bulgaria dapat
diklasifikasikan oleh bidang studi sebagai
berikut:

175

Universitas dengan
program studi Sosial :
Sofia University St. Kliment
Ohridski
Plovdiv University Paisii
Hilendarski
University of Rousse Angel
Kantchev
New Bulgarian University
St. Cyril and St.
Methodius
University Veliko Turnovo
Konstantin Preslavski University Shumen
South-West UniversityNeofit Rilski
Burgas Free University
Bourgas Prof. Assen Zlatarov University
International College Albena

176

Universitas dengan program studi Ekonomi:


University of National and World Economy
D. A. Tsenov Academy of Economics
University of Economics Varna
American University in Bulgaria
Management, Trade and Marketing College
Sofia
European College of Economics and
Management
International Business School
Higher School of Insurance and Finance
177

Universitas dengan program studi Teknik dan


Kejuruan:
Technical University Sofia
Technical University Varna
Technical University Gabrovo
University of Forestry
University of Architecture, Civil Engineering and
Geodesy
University of Chemical Technology and
Metallurgy Sofia
Agricultural University Plovdiv
University of Mining and Geology St. Ivan Rilski
Todor Kableshkov University of Transport
University of Food Technologies
State University of Library Studies and
Information Technologies
College of Telecommunications and Post
Agricultural College Plovdiv
Higher School of Civil Engineering (VSU)
Lyuben Karavelov
Higher School TelematikaCollege
178

College of Tourism Blagoevgrad


Universitas dengan program studi Medis:
Medical University Sofia
Medical University Pleven
Medical University Plovdiv
Medical University Varna Prof. D-r Paraskev
Stojanov
Universitas dengan program studi Seni:
National Academy of Music Pantcho
Vladigerov
National Academy of Arts
Academy of Music, Dance and Fine Arts
National Academy for Theatre and Film Arts
Theatre College Lyuben Groys
Universitas dengan program studi Olahraga:
National Sports Academy Vassil Levski
179

10 Objek Wisata
Terbaik di Bulgaria
1. Rila Monastery
Rila Monastery adalah biara yang paling
banyak dikunjungi di Bulgaria. Tempat ini
terletak di sebelah barat daya Bulgaria, 117 km
dari Sofia dan 40 km jauhnya dari Blagoevgrad.
Dengan ketinggian 1147 m di atas permukaan
laut, tempat ini terletak di tengah-tengah
beberapa relung paling indah di Rila
Mountains. Sungai Rilska dan Drushlyavitsa
mengapit biara ini. Nama biara ini diambil dari
nama St John of Rila, pertapa yang terkenal
menghabiskan hidupnya di sebuah gua yang
terletak di dekat biara.
Pembangunan kompleks biara dimulai pada
180

abad ke-10. Biara ini mengalami beberapa


rekonstruksi selama bertahun-tahun. Kompleks
biara menyebar di atas lahan seluas 8800
meter persegi dalam sebuah bentuk segi
empat. Di tengah-tengah halaman biara ini
terdapat menara batu yang sangat tinggi.
Menara ini dibangun oleh Sebastocrator Hrelyu
pada tahun 1334-1335, dan dibangun pula
sebuah gereja kecil disampingnya pada tahun
1343.
Di Rila Monastery kamu dapat menikmati
keindahan dan kemegahan bangunan gereja
lima kubah dengan tiga relung altar, dua
kapel dan sebuah galeri terbuka. Dinding
biara ini juga kaya dekorasi karya seni yang
memperkuat keagungan interiornya dengan
beragam komposisi yang menggambarkan
adegan dan ikon religius.

181

2. Belogradchik Rocks
Belogradchik Rocks terletak di sebelah barat
laut Bulgaria, dekat kota yang memiliki nama
yang sama yaitu Belogradchik. Tebing batu
ini memiliki panjang sekitar 30 km dan lebar
hingga 200 m. Empat kilometer dari pusat kota
Bulgaria terdapat kelompok batu terbesar
yang disebut The Dinosaur di dekat Borovitsa. Di
daerah ini kamu dapat melihat pemandangan
yang luar biasa indah, batu, tebing, padang
rumput yang subur, sungai dan gunung. Nama
setiap formasi batuan diberikan bedasarkan
cerita rakyat. Setiap batu di sini memiliki
sejarah dan legenda yang penuh dengan
cerita penderitaan dan kepahlawanan untuk
menjelaskan keindahan batu yang luar biasa.
Flora di sekitar batuan Belogradchik mencakup
banyak spesies langka di daerah Balkan.
Hewan-hewan yang yang banyak dijumpai di
sini adalah elang, burung hantu, burung hering
kecil, bangau hitam, serigala, babi hutan, rusa,
182

dan lain-lain.

3. Tsarevets
Tsarevets adalah benteng abad pertengahan
di kota tua Veliko Turnovo di sebelah utara
pusat kota di Bulgaria. Tempat ini merupakan
salah satu objek sejarah yang paling penting di
Bulgaria dengan pemandangan yang sangat
menarik bagi para wisatawan. Kota indah
Veliko Tarnovo telah menjadi ibukota Bulgaria
selama kerajaan Bulgaria kedua. Benteng,
kompleks kerajaan dan istana merupakan
daya tarik wisata yang paling populer. Di
dalam kompleks istana terdapat ruang takhta
dan gereja yang luasnya mencakup 4872
m. Lukisan dinding gereja menggambarkan
kemuliaan dan momen tragis Kekaisaran
Bulgaria II. Untuk menarik pengunjung di
malam hari, Tsarevets diterangi dengan tiga
laser, lampu beraneka ragam, musik dramatis
183

dan lonceng gereja untuk menceritakan kisah


jatuhnya Tarnovo kepada Ottoman, serta saatsaat penting lain dari sejarah Bulgaria.

4. Seven Rila Lakes


Seven Rila Lakes adalah sekelompok danau
yang menjadi objek wisata paling indah di Rila
Mountains. Setiap danau memiliki nama sesuai
dengan bentuk masing-masing dan secara
resmi diurutkan dengan nomor. Seluruh area
danau ini dipertahankan dalam batas-batas
Rila National Park. Danau pertama bernama
Salzata (The Tear) karena perairannya
yang jelas dan bening seperti air mata.
Danau kedua bernama nama Okoto (The
Eye) karena bentuknya oval seperti mata.
Okoto adalah danau terdalam di Bulgaria
dengan kedalaman mencapai 37,5 m. Danau
ketiga bernama Babreka (The Kidney) dan
merupakan danau dengan pantai curam.
184

Danau keempat bernama liznaka (The Twin)


dan merupakan wilayah danau terbesar.
Danau kelima bernama Trilistnika (The Trefoil)
yang memiliki bentuk yang tidak teratur
dan pantai yang rendah. Danau keenam
adalah danau dangkal bernama Ribnoto
Ezero (The Fish Lake) dan danau ketujuh
bernama Dolnoto Ezero (The Lower Lake),
dimana air yang mengalir keluar dari danau
lain dan berkumpul untuk membentuk Sungai
Dzherman. Sebaiknya kamu berkonsultasi
dengan agen perjalanan profesional jika
ingin mengunjungi Seven Rila Lakes karena
wilayahnya sangat luas dan mempunyai
banyak risiko perjlanan.

5. Nessebar
Nessebar adalah kota menawan yang terletak
di pantai Laut Hitam selatan dan merupakan
salah satu resort yang paling populer di
185

Bulgaria. Salah satu tempat suci tertua di


Nessebar adalah Basilika yang dibangun sekitar
awal abad ke-5. Gereja Baptis St Ivan adalah
objek wisata religi ppuler yang dibangun di
abad ke-11. Gereja ini adalah gereja lintaskubah yang khas dengan tiga lengkungan
dan empat kolom pendukung kubah. Di
sana kamu dapat melihat fragmen lukisan
dinding legendaris yang dibuat pada abad
ke-13. Gereja St Stefan yang terletak di sekitar
pelabuhan juga mempunyai tampilan dekorasi
menawan. Gereja yang dibangun pada abad
ke-10 ini menandai awal dari gaya arsitektur
lokal yang khas di Bulgaria.

6. Etara
Etara adalah sebuah museum etnografi di
tempat terbuka. Tempat ini terletak di kota
Gabrovo di tepi Sungai Siveck. Di museum
ini kamu dapat melihat tampilan arsitektur
186

tradisional Bulgaria, etnografi, cerita rakyat,


kerajinan kuno, hidangan tradisional, dekorasi
interior desain dan pakaian tradisional Bulgaria
selama zaman Renaissance pada abad ke18 dan ke-19. Jujur Di wilayah luas kompleks
ini, kamu dapat belajar membuat kerajinan
tradisional Gabrovo dengan mengikuti kursuskursus kecil. Kamu juga dapat melihat Talpena
Kyshta atau rumah tradisional Bulgaria yang
lantai pertamanya terbuat dari batu. Ada
juga pasar Craftsman itu di mana para
pedagang menjual barang-barang mereka.
Beberapa produk tradisional seperti karpet dari
bulu kambing adalah salah satu souvenir yang
paling populer di sini. Di Etara juga terdapat
koleksi mesin air tradisional Bulgaria. Setelah
sepanjang hari berjalan di sepanjang jalanjalan batu yang menawan kamu di Etara,
kamu dapat bersantai di restoran sekitarnya
untuk mencicipi hidangan lezat dari masakan
Bulgaria.
187

7. Perperikon
Perperikon adalah kota Thracian kuno yang
indah. Kota ini terletak di kisaran Rhodope
Timur, sekitar 10 km dari kota Kurdzhali. Kota ini
mudah diakses dari Sofia melalui Asenovgrad
atau Haskovo. Kota yang bertengger di bukit
berbatu ini dianggap telah menjadi tempat
suci bagi dewa-dewa. Kota ini dikeliling
pemandangan menakjubkan dengan
berbagai kuil pemujaan dewa dan kompleks
arkeologi yang terus menghasilkan penemuan
artefak baru hingga saaat ini.

8. Koprivshtica
Koprivshtitsa adalah salah satu pusat
pendidikan, sastra dan buaya di Bulgaria.
Kota yang indah ini dikelilingi oleh sembilan
bukit yang semuanya dinamai orang-orang
188

kudus. Ada banyak gereja, galeri lukisan,


perpustakaan dan museum di kota ini.
Sebagian besar museum di kota ini adalah
rumah-rumah tokoh bersejarah penting seperti
Georgi Benkovski, Naiden Gerov, Yoakim
Gruev, Dimcho Debelyanov, Todor Kableshkov,
Lyuben Karavelov dan lain-lain. Saat ini kota
Koprivshtitsa adalah tujuan wisata terkenal di
Bulgaria dan mendapatkan banyak perhatian
di bidang pariwisata internasional.

9. Cherven Fortress
Cherven Fortress terletak sekitar 30 km dari
selatan Ruse, melalui jalur ke kota Dve Mogili,
di wilayah Polomieto. Awalnya benteng
ini dibangun pada masa Kaisar Romawi
Justinian, di abad ke-6. Benteng ini mempunyai
pemandangan luar biasa karena dikelilingi
pantai banyak meander sungai Cherni Lom,
dan perbukitan batu. Sebagai situs arsitektur,
189

benteng ini memiliki kontribusi penting


mengenai sejarah, budaya dan cara hidup
Abad Pertengahan.

10. Gereja Boyana


Gereja Boyana adalah Gereja Ortodoks zaman
Medieval yang terletak di Boyana Quarter
di pinggiran ibukota Sofia. Gereja Boyana
diperluas beberapa kali di abad ke-13 oleh
Sebastocrator Kaloyan, serta di pertengahan
abad ke-19. Gereja Boyana memiliki lukisan
dinding yang merupakan salah satu monumen
paling lengkap dan sempurna dalam sejarah
seni abad pertengahan di Eropa timur. Gereja
ini ni termasuk dalam Situs Warisan Dunia
UNESCO. Gereja Boyanaadalah salah satu
objek wisata yang paling banyak dikunjungi
oleh para wisatawan yang bepergian ke Sofia.

190




DENMARK

191

Kuliah di Denmark,
Negeri Indah di Eropa
Utara
Denmark adalah negara kecil yang terletak
di pintu gerbang antara Eropa utara dan
barat. Meskipun negara ini tidak luas, banyak
mahasiswa yang menuju ke negara ini sebagai
tujuan kuliah dan penelitian yang serius.
University of Copenhagen memimpin di posisi
51 pada Top 400 di peringkat yang disurvey
oleh 2012/13 QS World University Rankings.
Biaya kuliah yang gratis untuk siswa dari Uni
Eropa juga tidak terlalu tinggi untuk mahasiswa
yang berasal dari negara lebih jauh. Selain
itu banyak mata kuliah yang diajarkan dalam
bahasa Inggris (seperti di negara-negara
Nordik lainnya, penduduk Denmark umumnya
berbicara bahasa Inggris dengan cukup baik).
192

Hidup di Denmark
Banyak hal yang mengaitkan Denmark dengan
karya-karya yang cukup suram seperti Viking,
Hamlet, berbagai pembahasan mengenai
kecemasan eksistensial di karya Soren
Kierkegaard) Tapi duta budaya yang jauh
lebih cocok untuk bangsa Denmark modern
adalah Lego, merk mainan yang berwarna
cerah. Denmark sebenarnya adalah salah
satu negara paling bahagia di dunia. Dan ada
banyak hal di negara ini yang dapat membuat
kamu bahagia. Denmark adalah sebuah
negara makmur dengan kesetaraan kekayaan
yang tinggi, dan mempunyai tingkat tertinggi
di dunia untuk kebebasan pers dan kesetaraan
gender, serta kaya dalam seni dan budaya.
Tidak heran penduduk Denmark memiliki
kata yang dapat diterjemahkan untuk rasa
kenyamanan dan kepuasan yaitu hygge.
193

Dalam beberapa tahun terakhir, budaya


Denmark yang paling terkenal adalah festival
musik Roskilde, Noma (dinobatkan sebagai
restoran terbaik di dunia selama tiga tahun
terakhir) dan serial televisi laris berjudul The
Killing.

Universitas di Copenhagen
Copenhagen adalah ibukota Denmark dan
merupakan salah satu kota yang paling
terkenal di Eropa. Di Copenhagen terdapat
berbagai arsitektur yang menakjubkan,
kegiatan yang seni budaya yang dinamis
dan penuh warna, kafe dan bar yang tak
terhitung jumlahnya, dan berbagai fasilitas
hiburan lainnya yang dapat dinikmati setiap
hari. Meskipun Copenhagen bukan tempat
termurah di dunia untuk belajar, ada banyak
keuntungan yang bisa kamu dapatkan yang
tidak ada London atau Paris.
194

University of Copenhagen adalah universitas


tertua dan paling bergengsi di Denmark
(peringkat 51 di QS World University Rankings).
Di Copenhagen juga terdapat Technical
University of Denmark, yang mendapat
peringkat 132, Copenhagen Business School
dan IT University of Copenhagen .

Universitas di Aarhus
Aarhus adalah sebuah kota pelabuhan yang
terletak di semenanjung utama di Denmark.
Kota ini merupakan tempat universitas dengan
peringkat kedua tertinggi di Denmark yakni
Aarhus University.
Seperti Copenhagen, kota ini memiliki dua
katedral kuno yang didirikan abad ke-13 serta
dilengkapi kehidupan budaya yang kaya
dan serta populasi mahasiswa yang besar.
195

Aarhus mendapat status sebagai kota paling


bahagia di dunia dari Dan Buettner di National
Geographic.

Universitas di Odense
Odense adalah kota terpadat ketiga Denmark.
Kota ini terletak di pulau Funen yang berada di
antara semenanjung Jutland utama dan pulau
terbesar Selandia. Kota ini sangat bersejarah
karena merupakan tempat kelahiran Hans
Christian Andersen. Odense juga kaya dengan
cerita sejarah era Viking. Kamu dapat melihat
kerangka Saint Canute (santo pelindung
negara Denmark) yang dipamerkan di katedral
bersejarah di kota ini.
Di Odense terdapat kampus utama University
of Southern Denmark yang menduduki
peringkat 318 di 2012/13 QS World University
Rankings. Kota yang relatif kecil ini tiap tahun
196

menjadi semakin ramai dengan bertambahnya


populasi mahasiswa yang semakin banyak.

Universitas di Aalborg
Aalborg adalah sebuah kota industri di utara
Jutland. Di kota ini terdapat Aalborg University,
yang berada di peringkat 352 pada 2012/13
QS World Ranking University. Seperti yang
kamu harapkan dari sebuah kota Denmark
yang besar, kota ini memiliki banyak arsitektur
bersejarah yang terawat. Salah satu daya tarik
utama Aalborg adalah Jomfru Ane Gade yaitu
jalan panjang yang merupakan pusat budaya,
kafe dan kehidupan malam.
Di kota ini juga diselenggarakan karnaval
terbesar di Skandinavia yang secara rutin
diadakan menjelang akhir Mei. Pinggiran kota
Aalborg saat ini sedang direnovasi jangka
panjang melalui proyek peremajaan kota.
197

Biaya Kuliah di
Denmark
Menurut laporan yang diterbitkan oleh
Komisi Eropa pada bulan September 2012,
biaya pendidikan tinggi bagi mahasiswa
bervariasi di Eropa.. Negara-negara Nordik
cenderung mempunyai biaya kuliah yang
paling murah, meskipun Finlandia dan Swedia
baru-baru ini bergabung dengan Denmark
untuk memperkenalkan biaya yang sudah
ditetapkan oleh lembaga-lembaga pendidikan
tinggi untuk siswa internasional.
Pendidikan tinggi di Denmark gratis untuk
mahasiswa dari Uni Eropa / EEA dan untuk
mahasiswa yang berpartisipasi dalam program
pertukaran. Semua mahasiswa mengambil
kursus paruh waktu membayar biaya kuliah
yang ditetapkan oleh perguruan tinggi yang
198

sama. Untuk semua mahasiswa, kuliah tahunan

berkisar antara 6.000 sampai 16.000 (DKK


45,000-120,000).
Kamu juga tidak membayar uang kuliah jika
memiliki:
- Izin tinggal permanen
- Izin tinggal sementara yang dapat diperbarui
menjadi izin tinggal permanen
- Induk dari negara non-EU/EEA yang sudah
bekerja di Denmark
- Mahasiswa dari luar Uni Eropa / EEA / Swiss
akan dikenakan biaya ketika mengajukan
permohonan izin tinggal (visa) untuk belajar di
Denmark.
- Tawaran program beasiswa 368 Masters di
Denmark

199

Beasiswa dan
hibah
Hibah dari pemerintah Denmark tersedia
untuk semua kalangan mahasiswa. Jumlah
maksimumnya adalah DDK 5662 per bulan
selama 12 bulan setiap tahunnya untuk
mahasiswa yang hidup secara mandiri.
Hibah tambahan tersedia bagi mahasiswa
yang menjadi orang tua dan bagi orang tua
tunggal. Hibah tambahan sebanyak DDK
8051 per bulan tersedia untuk mahasiswa
penyandang cacat.
Pinjaman negara dari DDK 2.897 per bulan
yang tersedia untuk semua mahasiswa. Selama
periode penelitian dan studi, berlaku tingkat
bunga 4% per tahun. Mahaiswa harus mulai
membayar kembali selambat-lambatnya satu
tahun setelah akhir tahun saat mereka lulus.
Pinjaman ini harus dibayar kembali dalam
200

waktu 15 tahun. Sekitar setengah dari semua

mahasiswa yang pernah kuliah di Denmark


memanfaatkan pinjaman negara. Tidak ada
tambahan pajak bagi orang tua mahasiswa
atau tunjangan keluarga.
Beasiswa pemerintah Denmark untuk
mahasiswa non-EU/EEA sangat berkualitas
.Lembaga pendidikan tinggi Denmark
menerima sejumlah beasiswa pemerintah
setiap tahun untuk mendanai mahasiswa yang
berprestasi dari negara non-EU/EEA dan Swiss.
Dalam rangka memenuhi persyaratan untubeasiswa kamu harus:
- Seorang warga suatu negara di luar Uni Eropa, Wilayah Ekonomi Eropa atau Swiss.
- Terdaftar untuk kuliah suatu gelar penuh
dalam program pendidikan tinggi.
- Mempunyai izin tinggal dalam waktu terbatas
di Denmark karena urusan pendidikan.
201

Kebanyakan lembaga di Denmark juga


memiliki perjanjian bilateral dengan lembaga
pendidikan tinggi asing (Nordplus, Erasmus,
Erasmus Mundus). Perjanjian ini biasanya
dirancang untuk saling pertukaran mahasiswa,
peneliti dan guru. Program nasional dan
Eropa menawarkan beasiswa bagi mahasiswa
internasional yang ingin belajar di Denmark
melalui kesepakatan institusional, sebagai
mahasiswa tamu atau sebagai bagian dari
penyerahan gelar kelulusan ganda secara
internasional.

202

Biaya hidup di
Denmark
Selain biaya kuliah, biaya hidup juga
merupakan aspek penting ketika datang untuk
memilih Denmark sebagai tujuan studimu.
Daftar di bawah ini dapat memberikan
gambaran tentang harga rata-rata kebutuhan
sehari-hari. Secara umum, kehidupan di
Kopenhagen lebih mahal daripada di kotakota yang lebih kecil. Tergantung pada gaya
hidup Anda, kamu mungkin butuh dana antara
700-900 per bulan:
Akomodasi mahasiswa: EUR 300-500 per bulan
Roti (500g): EUR 2
Susu (1 l): EUR 0,80
Tomat (1kg): EUR 3
Dada ayam (1kg): EUR 9
Makan di restoran murah: EUR 12
Bir di sebuah bar (0,5 l): EUR 6

203

Bir di supermarket (0,5 l): EUR 1,50


Masuk ke universitas di Denmark
Denmark adalah bagian dari Uni Eropa. Oleh
karena itu jika kamu berasal dari negara
di Uni Eropa / EEA (atau Swiss), kamu akan
diperlakukan sama dengan mahasiswa lokal.
Hal ini berarti bahwa biaya universitas menjadi
gratis di semua tingkatan. Jika kamu dari luar
Uni Eropa / EEA, kamu akan diminta untuk
membayar biaya. Pada tahun 2010, sudah
ditetapkan biaya sebesar rata-rata US $ 18.305.
Universitas bertanggung jawab atas
penerimaan mahasiswa mereka sendiri.
Ada berbagai sumber informasi online yang
tersedia, sehingga kamu dapat mengetahui
apakah kualifikasimu sama dengan yang
dibutuhkan dalam sistem Denmark.

Visa pelajar untuk Denmark


204

Persyaratan Visa juga bervariasi sesuai dengan


apakah kamu berasal dari negara EU / EEA.
Warga negara-negara Nordik diperlakukan
seperti warga negara Denmark.

Jika kamu adalah pelamar visa dari Uni Eropa /


EEA atau Swiss:
-

kamu tidak perlu visa.

kamu akan perlu untuk mendapatkan


sertifikat pendaftaran yang merupakan
konfirmasi mengenai hak-hak kamu sebagai EU / EEA / warga negara Swiss. Kamu
hanya akan perlu untuk membuktikan
kewarganegaraan kamu dan bahwa
kamu telah diterima ke jenjang pendidikan tinggi. Kamu juga akan diminta untuk
menunjukkan bahwa kamu memiliki cukup
jaminan keuangan.
205

kamu diperbolehkan untuk bekerja tanpa


pembatasan, tetapi harus memiliki izin untuk melakukannya.

Non mahasiswa EU / EEA:


-

Harus mendapatkan izin tinggal untuk


belajar di Denmark. dengan membawa
bukti bahwa kamu telah diterima diperguruan tinggi. Kamu harus membawa bukti
jaminan keuangan dan sudah membayar
untuk setidaknya semester pertama. Kamu
juga harus membawa bukti bahwa kamu
dapat berbicara bahasa Denmark, Swedia, Norwegia, Inggris atau Jerman. Semua
prosedur ini bisa kamu dapatkan dari
kedutaan Denmark di negara asal kamu.

Universitas juga harus menyelesaikan aplikasi formulir sebelum kamu mengisi bagian sendiri.

Biaya yang harus dibayar pada proses


pembuatan visa tergantung pada negara

206

asal.
-

kamu memerlukan izin untuk bekerja yang


dapat diperoleh pada saat membuat izin
tinggal. Kamu hanya dapat bekerja selama 15 jam seminggu, kecuali untuk bulan
Juni, Juli dan Agustus.

207




208

FINLANDIA

Fakta Menarik
tentang Pendidikan di Finlandia
Finlandia memiliki sistem pendidikan yang
benar-benar berbeda dari negara-negara
lain di dunia. Sistem tersebut tidak hanya
kreatif, namun juga dianggap sebagai
metode revolusioner yang memiliki efek
positif terhadap perkembangan otak. Di
Finlandia, sekolah tidak hanya sekedar
masuk kelas, mempelajari rumus, dan
mengerjakan ujian. Pendidikan di negara
ini juga berfokus pada hal-hal yang menyenangkan, menganut konsep bermain
sambil belajar, bahkan hingga level universitas. Apa sajakah fakta-fakta menarik
tentang sistem pendidikan di Finlandia?
Berikut faktanya:
209

Anak-anak baru diwajibkan masuk sekolah di usia 7 tahun.


Anak-anak SD juga sama sekali tidak diberi PR atau diharuskan mengikuti ujian.
Sistem PR dan ujian baru diperkenalkan
ketika mereka sudah masuk usia remaja.
Tidak ada sistem rapor atau nilai selama
enam tahun pertama masa sekolah.
Hanya ada satu tes dari negara
(semacam Ujian Akhir Nasional) yang harus diikuti oleh siswa selama hidup mereka.
Tes tersebut diambil ketika mereka berusia
16 tahun.
Tidak ada pembagian kelas. Semua murid, pintar atau tidak pintar, diajar dalam
satu kelas.
66 persen pelajar di Finlandia melanjutkan
pendidikan mereka ke jenjang perguruan
210

tinggi. Persentase ini merupakan yang tertinggi di seluruh Eropa.


Di negara ini, perbedaan antara pelajar
yang pintar dan pelajar yang bodoh sangat sedikit. Jumlah perbedaannya merupakan yang paling kecil di dunia.
Kelas IPA dibatasi maksimal 16 siswa per
kelas. Hal ini mempermudah guru untuk
melakukan pendampingan intensif selama
eksperimen di laboratorium.
93% warga Finlandia menyelesaikan pendidikan SMA mereka. Angka ini 17,5% lebih
tinggi daripada di Amerika Serikat.
Waktu istirahat murid SD di Finlandia mencapai 75 menit dalam sehari. Waktu istirahat ini jauh lebih lama daripada di Amerika Serikat, yang hanya sekitar 27 menit.
Para guru di Finlandia hanya menghabiskan maksimal 4 jam sehari mengajar di ru211

ang kelas. Dua jam sisanya bebas mereka


habiskan untuk melakukan hal-hal yang
bisa mengembangkan kepribadian.
Semua sekolah di Finlandia 100% didanai
penuh oleh negara.
Semua guru di Finlandia harus memiliki
pendidikan minimal S-2. Selama menempuh pendidikan S-2, mereka didanai
penuh oleh negara.
Orang yang bekerja sebagai guru adalah
orang-orang terpandai di universitas.
Hanya yang menduduki rankin 10% teratas
yang bisa melamar menjadi guru di sekolah-sekolah Finlandia.
Status pekerjaan sebagai guru juga sangat terhormat, sejajar dengan ilmuwan,
dokter, dan pengacara.
Sejak tahun 2001, murid-murid Finlandia
selalu berhasil menduduki peringkat tera212

tas dalam kategori sains, reading, dan


matematika. Tes ini diberikan ke seluruh
murid di Eropa.

213

Universitas Di
Finlandia
Banyak mahasiswa internasional memilih
untuk belajar di Finlandia karena banyaknya
universitas kelas dunia dengan berbagai
tawaran pendidikan tinggi gratis di sana.
Pendidikan di negara ini memiliki fokus yang
kuat pada penelitian dan inovasi. Sebagai
negara yang menerapkan sistem ekonomi
pasar berbasis teknologi, Finlandia mempunyai
berbagai fasilitas pendukung sistem pendidikan
dengan kualitas yang tinggi.
Meskipun sistem pendidikan tinggi Finlandia
relatif baru dibandingkan dengan beberapa
negara di Eropa, kualitasnya belum tentu lebih
rendah. Finlandia memiliki delapan universitas
yang termasuk di 2012/13 QS World University
Rankings, sebagian besar universitas tersebut
214

terus meningkatkan posisi mereka menuju


ranking ke atas. Bahkan, menurut laporan
di Europaeum, Finlandia adalah salah satu
negara Eropa yang benar-benar berhasil
meningkatkan dana negara untuk pendidikan
tinggi dalam beberapa tahun terakhir yaitu
sebesar 12%.
Universitas di Helsinki
Helsinki adalah ibukota Finlandia dan
merupakan kota terbesar di negara ini yang
ditinggali sekitar seperempat dari populasi
Finlandia. Helsinki didirikan pada abad ke-16
dan menjadi ibukota Finlandia di abad ke19, sehingga usia kota ini relatif lebih muda
dibandingkan dengan banyak kota-kota besar
di Eropa. Di Helsinki juga terdapat berbagai
arsitektur neoklasik dan Art Nouveau yang
menarik. Dua universitas paling terkenal di
kota ini adalah University of Helsinki dan Aalto
University.
215

Universitas di Turku
Hingga tahun 1812, Turku pernah menjadi
ibukota dan kota terpadat di Finlandia. Kota ini
sekarang menjadi jauh lebih tenang dan lebih
menyerupai kota kecil. Kota ini memiliki julukan
tidak biasa yaitu Christmas City of Finland.
Turku adalah kota tertua di Finlandia dan
sejarahnya dapat ditelusur dari masa bangsa
Viking di Finlandia. Meskipun kota mengalami
kerusakan parah akibat kebakaran di awal
abad ke-19, unsur-unsur sejarah seperti kastil
abad pertengahan dan Katedral masih tetap
ada.
Di Turku terdapat universitas tertua kedua
dan ketiga di Finlandia yaitu bo Akademi
University (satu-satunya universitas bahasa
Swedia di Finlandia) dan University of Turku.

Universitas di Tampere
216

Kota Tampere adalah jantung industri Finlandia


yang terletak di antara dua danau yang
dihubungkan oleh jeram yang mengalir melalui
tengah kota. Kota ini terkenal dengan industri
musiknya (rock dan metal adalah genre
yang paling terkenal), dan mustamakkaranya
(sejenis sosis darah). Di kota yang terkenal
sebagai kota pelajar ini terdapat University
Tampere dan beberapa perguruan tinggi
lainnya.

Universitas di Oolu
Terletak di bagian utara Finlandia, kota Oulu
bukanlah kota yang cocok bagi mahasiswa
yang tidak tahan cuaca dingin. Suhu subarctic
tertinggi rata-rata di bawah 0 c yang
berlangsung selama lima bulan dalam setahun.
Oolu dikenal sebagai pusat teknologi dengan
jaringan nirkabel gratis yang ditawarkan di
217

pusat kota. Universitas yang terdapat di kota


ini adalah University of Oulu yang telah berdiri
sejak 8 Juli 1958

Universitas di Jyvskyl
Jyvskyl adalah kota pelajar yang terletak di
bagian tengah Finlandia. Seperti kebanyakan
kota pelajar yang didominasi mahasiswa, kota
ini dikenal dengan kehidupan malam yang
mempunyai berbagai pub, klub dan tempat
pertunjukan musik yang sangat beragam.
Kota ini juga rutin mengadakan World Rally
Championships yang menarik setengah juta
penonton setiap tahunnya. Namun jika kamu
menginginkan kehidupan yang tenang dan
nyaman, di tengah-tengah kota ini juga
terdapat danau, hutan dan perbukitan yang
indah.
Di kota Jyvskyl terdapat University of
Jyvskyl (peringkat310 dalam QS World
218

University Rankings) dan JAMK University of


Applied Sciences.

Mendaftar ke universitas di Finlandia


Aplikasi ke universitas di Finlandia biasanya
dilakukan secara online, baik langsung ke
universitas atau melalui penerimaan terpusat
melalui layanan Penerimaan Universitas
Finlandia (UAF).
Tenggat waktu bervariasi, tetapi periode
aplikasi utama adalah bulan NovemberJanuari, untuk kuliah yang dimulai musim gugur
berikutnya. Di beberapa bidang studi politeknik
juga menerapkan perioder aplikasi pada bulan
Agustus-September untuk kuliah yang dimulai
musim semi berikutnya, tapi hanya untuk
program yang dipilih.
Untuk membuktikan kemampuan akademis
Anda, kamu harus lulus ujian masuk. Jika kamu
219

berhasil, kamu tidak perlu membayar sepeser


pun biaya kuliah. Hal ini berlaku di semua
tingkat pendidikan, kecuali untuk beberapa
derajat master, dimana siswa non-EU/EEA
mungkin harus membayar biaya kuliah.
Bahasa di Finlandia
Dua bahasa nasional di Finlandia adalah
bahasa Finlandia dan Swedia, dan keduanya
digunakan dalam perkuliahan di universitas.
Perkuliahan dalam bahasa Inggris lebih umum
diterapkan di tingkat S2 daripada S1.
Banyak perkuliahan yang diajarkan dalam
bahasa Inggris di bidang studi politeknik. Juga
di beberapa universitas yang dikenal sebagai
universitas ilmu terapan yang menawarkan
gelar penuh namun dengan fokus kejuruan.
Beberapa universitas tersebut adalah Lahti
University of Applied Sciences, Helsinki
Metropolia University of Applied Sciences dan
220

HAMK University of Applied Sciences.


Bagaimanapun juga sebaiknya kamu
mempelajari bahasa Finlandia atau Swedia
jika kamu ingin menyelesaikan gelar sarjana
penuh di Finlandia. Jika belum sanggup
mempelajarinya, kamu dapat mengunjungi
Finlandia dalam jangka waktu yang lebih
pendek dengan mengikuti sekolah musim
panas atau program pertukaran pertukaran
pelajar untuk mencari pengalaman.

Visa pelajar di Finlandia


Persyaratan Visa di Finlandia tergantung pada
negara asal.
Pelamar dari luar Uni Eropa / negara-negara
Nordik / Swiss / Liechtenstein:
-

Harus mendapatkan izin tinggal dari


kedutaan Finlandia di negara tempat asal

221

kamu sebelum memasuki Finlandia. Kamu


juga membutuhkan surat bukti penerimaan dari universitas yang kamu tuju. Surat ini harus diperbarui setiap tahun.
-

Harus memiliki 6000 (sekitar US $ 7.650)


untuk menutupi biaya hidup selama setahun. Sertifikat pernyataan dari bank yang
menunjukkan bahwa kamu memiliki hibah
atau jaminan juga harus ditunjukkan sebagai bukti.

Berkewajiban untuk membeli asuransi kes


ehatan untuk menutupi perawatan medis
hingga 30.000.

kamu akan diizinkan untuk bekerja maksimal 25 jam selama seminggu.

Biasanya diperlukan waktu sekitar satu bulan untuk memproses aplikasi. Kamu disarankan untuk segera mengurusnya setelah
kamu telah menerima surat penerimaan.

222

Pilihan beasiswa
Beasiswa di Finlandia kebanyakan tersedia
untuk studi tingkat Doktor dan penelitian
saja. Meskipun tidak banyak, ada beberapa
beasiswa yang tersedia untuk program studi S1
dan S2 juga.
Beberapa beasiswa yang dapat kamu ajukan
di Finlandia meliputi:
-

Program beasiswa CIMO untuk studi


tingkat Doktor dan penelitian di universitas
Finlandia.

Beasiswa kelembagaan yang ditawarkan


oleh institusi pendidikan tinggi itu sendiri.

Pilihan beasiswa lain yang ditawarkan


oleh yayasan penelitian.

Beasiswa Erasmus Mundus untuk program


studi S2 dan S3.
223

224

13 Objek Wisata
Terbaik di
Finlandia
1. land
Kepulauan land merupakan wilayah
kepulauan otonom antara Swedia dan
Finlandia. Wilayah ini terdiri dari beberapa
pulau besar dan hampir 10.000 pulau
kecil. land memiliki industri utama berupa
pelayaran dan perdagangan, sehingga di
sini terdapat Museum Bahari, Museum Kapal
Pommern, dan Museum Maritim di Mariehamn.
Museum-museum tersebut merupakan
objek wisata yang menarik wisatawan untuk
mengenal sejarah land dengan lebih baik.
Museum Jan Karlsgrden di Kastelholm juga
patut dikunjungi karena di sini pengunjung
museum dapat melihat simulasi kehidupan di
225

land sekitar tahun 1890. Namun yang paling


menarik dari land adalah alam yang masih
alami dan pemandangannya indah. Ada
juga berbagai restoran dan studio seniman
yang menarik untuk dikunjungi. Pulau-pulau di
land dapat dicapai dari Stockholm dan Turku
menggunakan pesawat kecil.

2. Hameenlinna
Hmeenlinna terletak di wilayah danau di
Vanajavesi. Bukit Hattelmala adalah batas di
sebelah selatan Hmeenlinna. Kota ini didirikan
oleh gubernur Swedia, Per Brahe, pada tahun
1639. Kastil bata merah adalah salah satu objek
wisata khas kota ini yang terletak di Aulanko
Park. Hmeenlinna terkenal sebagai tempat
kelahiran komponis Finlandia Jean Sibelius
(1865-1957) dan penyair Paavo Cajander
(1846-1913). Di tengah Hmeenlinna terdapat
Market Square (Kauppatori). Di sisi timurnya
226

berdiri gereja Lutheran, dengan patung Paavo


Cajander di taman di depannya. Di sisi selatan
alun-alun adalah Balai Kota. Pastikan untuk
juga mengunjungi Hmeenlinna Historical
Museum dekat taman nasional Hmeenlinna.
Perjalanan ke Hmeenlinna juga belum
lengkap tanpa kunjungan ke kastil di tepi
Vanajavesi.

3. Helsinki
Helsinki adalah ibukota Finlandia dan kota
utama provinsi Uusimaa (Nyland). Kota ini
menawarkan berbagai objek wisata yang
menarik seperti Museum Nasional Finlandia,
Museum Kota Helsinki, Galeri Seni Finlandia,
dan lain-lain. Di kota ini banyak ditampilkan
pameran seni klasik dan modern. Satu-satunya
peninggalan dari masa lalu di kota ini adalah
gereja-gereja tua dan beberapa rumah
pendeta yang terbuat dari batu abu-abu.
227

4. Jyvskyl
Jyvskyl didirikan oleh Tsar Nicholas I pada
tahun 1837. Kota kecil ini terletak di sisi utara
dari danau Jyvsjrvi yang dihubungkan oleh
sebuah selat sempit Aijlnsalmi. Jyvskyl
adalah persimpangan lalu lintas yang penting,
pusat administrasi dan budaya di Finlandia.
Jyvskyl merupakan kota industri logam
dengan berbagai aktivitas perdagangan.
Pemandangan kota ini menarik sebagai objek
wisata karena merupakan percampuran
rumah kayu tradisional dan bangunan
batu modern. Monumen penulis Finlandia,
Minna Canth (1844-1897) banyak dikunjungi
wisatawan setiap tahunnya. Di kota ini juga
banyak gereja tua, pelabuhan dan teater
yang menampilkan pertunjukan-perunjukan
seni Finlandia. Festival Seni International
Jyvskyl rutin diadakan pada bulan Juni
228

dan merupakan acara budaya tahunan di


Finlandia yang banyak menarik wisatawan.

5. Northern Lights
Northern Lights adalah cahaya langit berwarna
kehijauan dari arah utara yang jarang muncul
di bumi. Tempat terbaik untuk melihat cahaya
ini adalah di Lapland, Finlandia. Antara bulan
September dan Maret, banyak wisatawan
datang ke Lapland untuk dapat menyaksikan
cahaya ini. Berbagai hotel di Finlandia banyak
yang melayani khusus untuk orang yang ingin
Northern Lights.

6. Lake Saimaa dan Savonlinna


Seluruh bagian timur Finlandia lebih banyak
wilayah laut daripada darat. Dengan puluhan
ribu danau, sungai, rawa-rawa, dan kolam,
229

Finlandia timur adalah objek wisata yang


cocok bagi penggemar olah raga dan wisata
air. Danau yang dominan di wilayah adalah
Danau Saimaa yang mendapat julukan
Danau dari seribu pulau. Tepi perbukitan
danau dan sebagian besar pulau-pulau yang
hampir seluruhnya ditutupi dengan hutan pinus,
dengan beberapa hutan birch lebih jauh ke
utara.
Savonlinna adalah kota utama dari Finlandia
wilayah danau. Kota ini terkenal dengan
spa dan resor liburannya. Savonlinna terletak
di antara Haapavesi di sebelah utara, dan
Pihlajavesi di sebelah selatan. Objek wisata
utama Savonlinna adalah Castle Olavinlinna.
Dari Savonlinna, ada perahu wisata ke kotakota lain di Danau Saimaa, ke Punkaharju. Di
sana terdapat Retretti Art Center yang terbesar
di negara-negara Nordik, biara-biara Uusi
Valamo dan Lintula. Pilihan lain untuk berwisata
adalah dengan berlayar menyusuri Canal
230

Saimaa ke Vyborg di Laut Baltik.

7. Lemmenjoki National Park


Penggemar wisata padang gurun Arktik sangat
cocok untuk berwisata ke Lemmenjoki National
Park. Tempat ini adalah taman terbesar di
Finlandia dan merupakan taman nasional yang
paling luas di seluruh Eropa. Untuk para pecinta
alam, di taman ini ada ratusan mil jalan untuk
dijelajahi dan banyak gubuk sewa dengan
sauna dan api unggun. Sungai Lemmenjoki,
adalah pemandangan sangat indah untuk
dilihat di taman ini karena sungai ini mengalir
turun ke lembah pohon pinus yang indah.
Pengunjung dapat menyewa perahu atau
mengambil tur. Di sini kamu dapat menemukan
beruang coklat, serigala, elang dan rusa.

8. Oulu
231

Oulu terletak di dekat ujung utara Teluk


Bothnia. Pada musim semi, ada banyak acara
olahraga seperti lomba ski di wilayah Oulu.
Objek wisata yang populer di sini adalah
Tietomaa Science Center di sebelah timur Oulu
Botanic Garden. Di musim panas, wisatawan
banyak harus menghabiskan pagi di Market
Square karena disana terdapat banyak kuliner
tradisional Finlandia dengan harga murah.

9. Archipelago National Park


Archipelago National Park (ANP) terletak di
dekat Turku dan didirikan pada tahun 1983.
Tempat ini memiliki percampuran budaya
yang sangat unik karena dipengaruhi budaya
Finlandia, Rusia, dan Swedia. Di sini udara dan
laut relatif tenang. Wisatawan dapat menyewa
berbagai jenis kapal, mulai dari perahu layar
untuk kayak dan perahu motor. ANP juga
232

merupakan tempat yang luar biasa untuk


menangkap ikan trout yang sangat besar.
Sekitar 60.000 orang datang ke taman ini setiap
tahun. Pulau-pulau yang paling menarik untuk
dikunjungi di taman ini adalah Jurmo, Noto,
Uto, Aspo, dan Houtskr.

10. Tampere
Tampere adalah salah satu kota terindah di
seluruh Finlandia. Kota ini terletak di antara
dua danau yaitu Nsijrvi dan Pyhjrvi.
Tampere terkenal karena aktifnya kehidupan
seni budaya dengan teater terbuka,
berbagai festival, dan tim olahraga populer.
Fasilitas budaya dan rekreasi dengan taraf
internasional di kota ini adalah Municipal
Library, Museum Lenin, berbagai taman dan
danau, serta taman hiburan Srknniemi. Di
dalam kota terdapat hampir 200 danau dan
beberapa jalur pelayaran termasuk kapal
233

motor Line Silver dan kapal uap tua. Pastikan


juga untuk mengunjungi desa-desa tua Ruovesi
dan Virrat.

11. Rauma
Rauma adalah salah satu pelabuhan tertua
di Finlandia. Rauma adalah Situs Warisan
Dunia UNESCO terbaik yang dikenal dengan
kerajinan renda berkualitas tinggi. Kota ini
terkenal dengan arsitektur kayu antiknya.
Rauma adalah pelabuhan terbesar kelima di
Finlandia, setelah hampir 6 juta ton pengiriman
setiap tahun.

12. Helsinki Cathedral


Helsinki Cathedral adalah katedral antik
dan indah di Helsinki, Finlandia. Katedral ini
dibangun sebagai penghargaan kepada
234

Grand Duke, Nicholas I, Tsar Rusia. Sebelumnya


katedral ini dikenal sebagai Gereja St Nicholas
sebelum kemerdekaan Finlandia pada tahun
1917. Arsitektur katedral ini sangat indah
dengan struktur mencakup kubah hijau tinggi
yang dikelilingi oleh empat kubah kecil dalam
gaya neoklasik. Helsinki Cathedral adalah salah
satu tempat wisata religi paling populer di
Finlandia.
13. Koli National Park
Koli National Park terletak di bagian timur
Finlandia, terkenal karena pemandangan
dan warisan budayanya yang telah
mengakar selama 250 tahun. Koli National
Park mempunyai beragam habitat dengan
berbagai spesies flora dan fauna langka.
Di tempat ini terdapat hutan alam boreal,
vegetasi batu silikat, hutan Fennoscandian,
padang rumput, dataran rendah, dan hutan
rawa.
235

55 Fakta Menarik
Tentang Finlandia
1.

Finlandia adalah negara penghasil telepon genggam Nokia dan Angry Birds.

2.

Penduduk Finlandia sebesar lima juta jiwa.

3.

Luas wilayah Finlandia lebih dari 330.000


km.

4.

Finlandia menempati urutan ke-162 di dunia dalam hal kepadatan penduduk.

5.

Kini Finlandia dianggap sebagai negara


yang sangat maju, terutama dalam penggunaan internet dan industri telepon
genggam.

236

6.

Asal nama Finlandia (dalam bahasa Fin-

landia: Suomi) tidak jelas namun kemungkinan besar berarti tanah.


7.

Terdapat 187.888 danau dan 179.584 pulau di Finlandia.

8.

Salah satu danau di Finlandia, Saimaa,


adalah yang ke-5 terbesar di Eropa.

9.

Finlandia didominasi oleh hutan pinus


yang mencakup sekitar 68% dari luas daratan.

10. Luas wilayah Finlandia tumbuh sekitar 7


kilometer persegi setiap tahunnya karena
pengangkatan isostatik yang telah terjadi
sejak zaman es terakhir.
11. Penduduk mayoritas Finlandia adalah
Suku Finn, sedangkan minoritasnya adalah
orang-orang Swedia Finlandia.
12. Bahasa resmi negara ini adalah bahasa
Finlandia dan Swedia.
237

13. Bahasa yang umum digunakan adalah


bahasa Finlandia (92% dari populasinya)
serta bahasa Swedia (6% dari populasinya).
14. Bahasa asing yang digunakan di Finlandia adalah bahasa Inggris (63%), bahasa
Swedia (41%), bahasa Jerman (18%) dan
Perancis (3%).
15. Finlandia merupakan negara industri yang
menerapkan sistem ekonomi pasar-bebas.
16. Produksi per kapita Finlandia kira-kira setara dengan Britania Raya, Perancis, Jerman, dan Italia.
17. Finlandia adalah sebuah negara kesejahteraan. Maka warga negaranya wajib
membayar pajak yang besar, tetapi mereka juga diberi layanan yang baik.
18. Presiden Finlandia yang sekarang, Tarja
Halonen, adalah seorang wanita. Seban238

yak 12 dari 20 menteri pemerintah juga


wanita.
19. Pada 2012, Finlandia dinyatakan sebagai
negara paling demokratis di dunia.
20. Finlandia meraih peringkat pertama untuk
pencapaian teknologi oleh Program Pembangunan Perserikatan Bangsa-Bangsa.
21. Nokia Corporation, perusahaan Finlandia,
adalah produsen terbesar di dunia telepon seluler 1998-2012. Antara 2006-2009,
pangsa pasar globalnya melebihi 35%.
22. Pada abad ke-12, Finlandia adalah salah
satu wilayah terakhir dari Eropa yang dikristenkan.
23. Finlandia menjadi negara yang merdeka
sejak tahun 1918. Sebelum itu, negara ini
menjadi milik Rusia atau Swedia.
24. Atlet Finlandia telah memenangkan Olimpiade Musim Panas lebih banyak per kapi239

ta dibanding bangsa lain. Finlandia hanya


kedua ke Norwegia untuk jumlah Olimpiade Musim Dingin medali per kapita (28,8
medali / juta).
25. Pada 2012, Finlandia telah memenangkan
total 302 medali Olimpiade Musim Panas
(termasuk 101 medali emas) dengan populasi hanya 5,4 juta. Berarti rata-rata 55,9
medali (18,7 medali emas) per juta orang.
26. Pembalap asal Finlandia telah memenangkan kejuaraan World Rally lebih
banyak daripada negara lain, yakni 14
gelar.
27. Finlandia berada di peringkat teratas dunia dalam daftar Ranking Kebebasan Pers.
Hal ini terjadi setiap tahun sejak penerbitan indeks pertama oleh Reporters Without
Borders pada 2002.
28. Finlandia memiliki prestasi akademik tertinggi dari seluruh negara yang disurvei
240

UNICEF pada 2007, mencakup membaca,


matematika dan ilmu pengetahuan.
29. Bahasa Finlandia (alias Suomi) adalah bahasa Indo-Eropa milik keluarga Uralic, bersama dengan Estonia dan Hungaria.
30. Finlandia adalah negara peminum kopi
terbesar di dunia, tidak kurang dari 12 kilogram setiap tahun. Jumlah ini dua kali
lebih banyak dari Italia, tiga kali lebih banyak dari Amerika, dan empat kali lebih
banyak dari Brits.
31. Santa Claus (dikenal di Finlandia sebagai
Joulupukki) secara resmi berada di sebuah rumah yang dibangun tepat di atas
lingkaran Arktik, dekat kota Rovaniemi, di
provinsi utara Lappland.
32. Sejauh ini, The Santa Claus Post Office (alamat: Santa Claus Village, FIN-96930 Arctic Circle) menerima sekitar 700.000 surat
setiap tahun dari anak-anak di 198 nega241

ra.
33. Finlandia menciptakan Hari Kegagalan
Nasional pada tahun 2010. Hari itu dimaksudkan untuk belajar dari kesalahan dan
tidak mengulanginya lagi.
34. Finlandia menjadi tuan rumah sejumlah
besar kompetisi aneh, seperti melempar
ponsel dan melempar sepatu bot.
35. Tidak ada telepon umum di Finlandia. Sebab terdapat lebih dari 5 juta ponsel di
negara ini.
36. Finlandia menduduki peringkat teratas di
dunia dalam hal pendidikan.
37. Di Finlandia, denda pelanggaran lalu lintas tergantung pada penghasilan. Seorang
pria yang memiliki pendapatan tahunan
sebesar 7 juta pernah didenda 116.000
EUR.
38. Di Finlandia, memiliki sauna di rumah
242

adalah hal umum. Ada 2,2 juta sauna di


negara ini, berarti 1 sauna untuk setiap 2,5
orang.
39. Pada bulan Juni dan Juli, matahari di
Finlandia tidak tenggelam di bawah
cakrawala. Sedangkan di musim dingin, matahari tidak pernah mencapai
cakrawala.
40. Jika tidak suka tinggal di Hotel Helsinki,
igloo adalah pilihan tempat menginap
yang bisa dipilih. Saat suhu di luar bersuhu
300 C, di dalam igloo bersuhu -30 C.
41. Menurut statistik 2012, Finlandia memiliki
pemerintahan yang korup, setidaknya
dalam kata.
42. Finlandia memiliki band-band metal yang
paling berat, dengan 53 per 100 000
orang.
43. Finlandia telah menghasilkan dua pe243

menang kejuaraan Formula One, yaitu


Mika Hakkinen dan Kimi Raikionnen.
44. Cerita The Moomin yang terkenal awalnya
ditulis di Swedia meskipun diterbitkan di
Finlandia.
45. Finlandia memenangkan World Ice Hockey Championships pada 2011, mengalahkan saingannya Swedia 6-1 di final.
46. Pesapollo adalah olahraga nasional Finlandia, dimainkan dengan pemukul dan
semacam bola kasti.
47. Kebanyakan masakan Finlandia adalah
ikan, unggas, dan daging merah dengan
berbagai sayuran seperti jamur, buah,
kentang dan lokal, bahan-bahan musiman lainnya. Ikan dan seafood dimasak
dengan cara digoreng, direbus, dikeringkan, diasinkan, difermentasi, dibuat acar,
diasap, atau langsung dimakan mentah
dari laut.
244

48. Lebih dari 4 juta wisatawan berkunjung ke


Finlandia dalam setahun, dan selama beberapa tahun terakhir telah berkembang
hingga 24% per tahun. Jumlah ini adalah
yang tertinggi kedua di Eropa Utara
setelah Estonia.
49. Kegiatan yang dapat dilakukan oleh wisatawan adalah hiking, ski, berperahu, serta
memancing.
50. Koin satu dan dua sen tidak digunakan di
Finlandia. Sebab ada aturan pembulatan
lima sen untuk pembayaran tunai.
51. Saat mengemudi di Finlandia, lamp harus menyala setiap saat. Ini merupakan
persyaratan hukum untuk memiliki lampu,
baik di musim panas atau musim dingin, di
bawah sinar matahari atau kegelapan.
52. Anak-anak Finlandia tidak pergi ke sekolah sampai berumur tujuh tahun.
245

53. Guru tidak wajib memberi nilai untuk siswa


sampai mereka duduk di kelas delapan.
54. Guru biasanya menghabiskan sekitar
empat jam sehari di dalam kelas, dan
dibayar dua jam seminggu untuk membangun kurikulum dan menilai kemajuan
siswa.
55. Dalam sektor industri, Finlandia memproduksi logam dan kertas. Sedangkan
dalam sektor pertanian, negara ini memproduksi gandum, barley, dan kentang.

246




HUNGARIA

247

Apabila kamu ingin melanjutkan kuliah di


salah satu negara yang tenang dan terpencil
di Eropa, sebaiknya kamu memilih Hungaria
sebagai tempat studi. Hungaria adalah salah
satu negara Eropa tertua yang terletak di
tengah-tengah benua di Eropa. Negara ini
menjembatani Eropa Tengah dan Eropa Timur.
Banyak percampuran kebudayaan dari dua
wilayah tersebut di Hungaria, namun negara
ini tetap memiliki identitas tersendiri. Meskipun
negara yang relatif kecil, Hungaria menarik
banyak orang asing untuk berkunjung melalui
keindahan arsitektur, kebun-kebun anggur
yang cantik, istana bersejarah. dan budaya
yang kaya di ibukota Budapest.

Budapest sering disebut sebagai ibukota paling


indah di dunia dengan julukan Mutiara dari
sungai Donau. Di kota ini terdapat reruntuhan
zaman Romawi yang berusia lebih dari 2000
tahun berdampingan dengan monumen
248

warisan kerajaan Turki yang berusia lebih 400


tahun. Karena Eropa Tengah mempunyai
banyak danau, di Balaton terdapat danau
dengan pemandangan indah yang menarik
banyak turis. Di Hungaria juga terdapat banyak
sumber air mineral alam yang menakjubkan.
Warga Hungaria juga terkenal akan
keramahannya sehingga orang asing selalu
merasa nyaman selama berada di sana.

249

Universitas di
Hungaria
Meskipun tidak termasuk sebagai negara
tujuan studi terpopuler di Eropa seperti
Inggris, Jerman atau Perancis, Hungaria selalu
berkomitmen untuk menjadi pusat pendidikan
tinggi dunia. Berbagai universitas di Hungaria
meningkatkan jumlah mahasiswa asing yang
berkuliah di sana, baik melalui program
pertukaran pelajar maupun beasiswa. Semakin
banyak pula kuliah yang diajarkan dalam
bahasa lain selain Hungaria terutama dalam
bahasa Inggris.
Empat universitas di Hungaria yang termasuk
dalam QS World University Rankings 2013/14
adalah University of Szeged (peringkat 501550), Etvs Lornd University (551-600),
Universitas Debrecen (601-650) dan Corvinus
250

University of Budapest (651-700).

Universitas di Hungaria menawarkan


tiga tingkat gelart: alapkpzs (sarjana),
mesterkpzs (master) dan doktori kpzs
(doktor). Program sarjana biasanya
berlangsung selama tiga atau empat tahun,
program master selama satu atau dua, dan
program doktor selama tiga tahun. Beberapa
program kuliah memungkinkan untuk
diselesaikan sealam lima atau enam tahun
dengan cara sekaligus menggabungkan
pendidikan sarjana dan master.
Popularitas Hungaria sebagai tujuan studi akan
terus tumbuh dengan begitu banyaknya daya
tarik dari wisata alam dan budaya. Daya tarik
ini juga dikombinasikan dengan biaya hidup
yang relatif rendah yang berfokus yang kuat
pada internasionalisasi produk-produk dalam
negeri. Jadi pilihlah untuk kuliah di Hongaria
sekarang dan kamu akan bisa memimpin tren
ini di hari depan.
251

Universitas di Budapest
Dua universitas di Budapest yang masuk dalam
QS World University Rankings 2013/14 adalah
Etvs Lornd University (peringkat 551-600)
dan Corvinus University of Budapest (651700). Etvs Lornd merupakan universitas
terbesar di Hungaria, dengan lebih dari
30.000 mahasiswa. Universitas ini menawarkan
program kuliah yang diajarkan dalam bahasa
Inggris dan Hungaria. Meskipun Corvinus
University memiliki luas kampus lebih kecil
dari Etvs Lornd, program kuliah yang
diajarkan lebih beragam yaitu dalam bahasa
Inggris, Hungaria, Perancis dan Jerman. Kedua
universitas ini berpartisipasi dalam program
beasiswa Erasmus Mundus dan berbagai
program pertukaran pelajar lainnya.
Perguruan tinggi lain di Budapest adalah
252

Budapest University of Technology and


Economics, Budapest Business School, Hungaria
University of Fine Arts, Semmelweis University
(medis), buda University (teknik) dan Central
European University (tingkat pascasarjana
saja).
Budapest adalah kota yang terbelah menjadi
dua bagian (Buda dan Pest) di kedua sisi
Sungai Danube. Kota ini terkenal dengan
arsitektur yang menarik dan disebut sebagai
salah satu kota yang paling menarik secara
estetika di kota-kota Eropa lainnya. Berbagai
arsitektur penting dan bersejarah di kota ini
telah masuk ke dalam daftar Warisan Dunia
UNESCO dan digambarkan sebagai salah satu
lanskap perkotaan yang terkenal di dunia.
Budapest tidak hanya terlihat indah, kota ini
juga mempunyai banyak fasilitas hiburan yang
menarik untuk dieksplorasi seperti spa, galeri
seni dan musik klasik, bar, kafe dan tempat253

tempat clubbing bohemian yang bertebaran


di seluruh kota. Event seni budaya yang paling
terkenal di Budapest adalah festival musik
Sziget, diselenggarakan di pulau budai di
tengah-tengah sungai Danube setiap bulan
Agustus.

Universitas di Szeged
Peringkat tertinggi dari seluruh universitas
di Hongaria adalah University of Szeged
(peringkat 501-550 dalam QS World University
Rankings 2013/14). Tertarik menjadi universitas
internasional, University of Szeged berpartisipasi
dalam program beasiswa Erasmus Mundus
dan memiliki berbagai program pertukaran
pelajar dan beasiswa yang tersedia bagi
mahasiswa internasional di semua program
studi. Kebanyakan mata kuliah diajarkan
dalam bahasa Inggris, dengan gelar sarjana
bermacam-macam termasuk sarjana bidang
254

studi bahasa Inggris.


Szeged adalah kota terbesar ketiga di
Hungaria. Kota ini terletak di bagian selatan
Hongaria tepatnya di tepi sungai Tisza. Kota ini
dijuluki sebagai kota sinar matahari, karena
iklim yang hangat dan banyaknya hari-hari
yang cerah. Szeged juga dikenal sebagai
pusat budaya, Open Air Festival sangat
terkenal dengan penyelenggaraan berbagai
pertunjukan teater terbuka sepanjang musim
panas.

Universitas di Debrecen
Universitas Hungaria yang berada di posisi
tertinggi ke-2 adalah Universitas Debrecen
(601-650). Universitas ini memiliki kampus utama
di kota terbesar kedua di Hungaria, Debrecen,
yang terletak di bagian timur negara.
Universitas memiliki dedikasi untuk menyambut
mahasiswa internasional dengan menawarkan
255

pilihan mata kuliah yang diajarkan dalam


bahasa Inggris. Berbagai kegiatan menarik di
luar kuliah juga dapat kamu ikuti seperti teater,
musik, klub malam, wisata sumber air panas
alam dan spa.
Universitas terkenal lainnya di Hungaria
yang menawarkan program studi bagi siswa
internasional adalah University of Pcs, Szent
Istvn University, Kaposvr University, University
of West Hongaria, Szchenyi Istvn University,
University of Pannonia dan University of Miskolc.

Visa pelajar di Hungaria

Siswa dari negara-negara Uni Eropa / EEA


tidak membutuhkan visa untuk kuliah di
Hungaria. Namun mereka perlu mengajukan
permohonan untuk izin tinggal dalam waktu
90 hari setelah mereka tiba. Siswa dari luar EEA
harus mengajukan permohonan izin tinggal
256

dan visa pelajar sebelum hari kedatangan


melalui kedutaan Hungaria terdekat di negara
mereka. Aplikasi harus diserahkan dalam
jangka waktu minimal enam minggu sebelum
keberangkatan.
Visa pelajar untuk Hungaria memerlukan
dokumen-dokumen berikut:
-

Paspor (berlaku setidaknya untuk tiga bulan setelah tanggal keberangkatan)

Dua foto ukuran paspor

Formulir aplikasi yang sudah diisi

Bukti asuransi kesehatan untuk selama


masa tinggal di Hungaria

Bukti bahwa biaya pendidikan telah


dibayar (atau sertifikat pembebasan)

Bukti dana yang cukup untuk menutupi


biaya hidup selama di Hungaria
257

Surat resmi penerimaan dari universitas


Hungaria

Bukti pengaturan akomodasi

Semua mahasiswa internasional diwajibkan untuk mendaftarkan tempat tinggal


mereka dengan pemerintah setempat
sesegera mungkin setelah tiba.

Biaya hidup dan kuliah di Hungaria

Biaya hidup relatif rendah di Hungaria dan


sementara biaya kuliah bervariasi. Biaya
kuliah di beberapa universitas lebih rendah
dibandingkan dengan biaya di negara-negara
maju seperti Amerika Serikat atau Inggris.
Sebagai contoh, di Etvs Lornd University,
biaya kuliah pada tahun 2013 adalah 2,500258

4,200 (US $ 3,400-5,700) per semester untuk

gelar S1; 3,000-5,000 (4,000-6,800) untuk


gelar S2, 4,500-5,500 ($ 6,000-7,400) untuk S3.
Universitas menyarankan anggaran sekitar
60 ($ 80) per bulan untuk asuransi kesehatan,
200-500 ($ 270-680) untuk akomodasi sewaan,
dan 200 ($ 270) per bulan untuk tagihan listrik.
Beberapa beasiswa untuk mahasiswa
internasional yang tersedia di Dewan Beasiswa
Hungaria. Beasiswa ini hanya dapat diajukan
259

setelah mendapatkan surat penerimaan dari


universitas di Hungaria. Beasiswa ini hanya
tersedia dalam tujuh kategori yang meliputi
tingkat studi, periode studi atau penelitian
berbeda-beda.
Siswa dari negara-negara dalam Uni Eropa
mungkin juga dapat mengajukan permohonan
untuk didanai negara dengan sistem beasiswa
yang sama seperti mahasiswa lokal. Beasiswa
ini diberikan berdasarkan nilai akademis
yang sangat kompetitif dan dengan jumlah
tempat tersedia yang telah dikurangi selama
beberapa tahun terakhir. Siswa dari Eropa Timur
juga dapat mengajukan permohonan untuk
beasiswa dari Visegrad Fund.

260




INGGRIS

261

Alasan Kenapa Kuliah di Inggris


Mungkin kita sering bertanya-tanya, mengapa
pendidikan di Inggris bisa begitu maju? Nah,
selain faktor pendidikan yang sangat bagus
dan memiliki reputasi tinggi, ada banyak
alasan lain yang menjadi alasan kuat untuk
berkuliah di Inggris. Apa sajakah alasan
tersebut? Berikut penjelasannya!
Berikut ini adalah alasan kenapa Inggris sangat
cocok menjadi tempat kuliah.
Budaya Inggris yang menarik
Budaya tradisional maupun modern Inggris
sangat menarik untuk disimak. Bagaimana
tidak, di negara ini terdapat berbagai
peninggalan dari abad pertengahan,
zaman Renaissance, dan juga abad ke-19 di
mana ilmu pengetahuan dan sastra sedang
berkembang dengan pesatnya di Inggris.
262

Bagi kamu yang menyukai kebudayaan


modern, Inggris juga merupakan tempat yang
tepat. Bagaimana tidak, di tempat ini banyak
artis-artis mancanegara yang sangat terkenal,
kompetisi sepakbola paling glamor, serta
berbagai hiburan modern lain yang tak kalah
serunya untuk dinikmati.

Inggris adalah negara multinasional, dengan


ratusan ribu mahasiswa dari berbagai negara
Inggris merupakan tempat tinggal bagi 410.000
lebih mahasiswa internasional. Namun, bukan
hanya cerita sukses mahasiswa internasional
yang menjadikan Inggris pilihan yang tepat
untuk belajar, tetapi juga keberagaman
mahasiswa internasional yang membuat Inggris
menjadi lokasi yang unik untuk belajar.
263

Anda akan menjadi bagian komunitas


mahasiswa yang diwakili oleh nyaris setiap
negara di dunia, belajar berdampingan
dengan beragam mahasiswa yang membawa
pengalaman mereka ke dalam ruang kuliah,
ruang ceramah atau di laboratorium akan
menambah segala yang telah kamu peroleh
dari para pembimbing.

Pemerintah Inggris sangat mendukung para


mahasiswa yang belajar di negara ini
Pendidikan jenjang sarjana dan pascasarjana
di Inggris cenderung lebih intensif dibanding
dengan kebanyakan negara-negara lain,
artinya kamu akan mendapat kualifikasi yang
diakui secara internasional dan siap memasuki
pilihan karir kamu relatif lebih cepat. Sepanjang
proses ini, sistem pendidikan di Inggris juga
akan mendukung kamu.
264

Jumlah mahasiswa yang putus belajar di Inggris


relatif lebih sedikit dibanding hampir di setiap
negara lain. Di banyak universitas-universitas
di Inggris, lebih dari 95% mahasiswa dapat
menyelesaikan studi mereka - ini merupakan
bukti tentang dukungan yang mereka terima
sepanjang masa kuliah.

Ada berbagai fasilitas publik yang akan


mempermudah hidupmu di sana
Keuntungan lain dengan memilih Inggris
sebagai tempat kuliah adalah keberadaan
sederet bandara internasional. Selain itu,
England juga memiliki Channel Tunnel,
terowongan di bawah Selat Channel yang
menghubungkan Inggris dengan daratan
Eropa, jaringan rel kereta api luas, pilihan
penerbangan dan penyeberangan feri
dengan harga murah, yang membuat kamu
tidak akan pernah merasa jauh dari Eropa atau
265

dari negara-negara lain.

Sistem pendidikan nomor satu di Eropa


Di Inggris terdapat lebih dari 90 universitas dan
masih banyak lembaga pendidikan tinggi
lainnya. Para alumni internasional lembaga
pendidikan di Inggris termasuk para tokoh
politik dan pengusaha berpengaruh kuat di
dunia.
Untuk memperoleh gelar sarjana di Inggris
dapat ditempuh hanya dalam kurun waktu tiga
tahun dan untuk gelar master (pascasarjana)
hanya satu tahun. Sementara di kebanyakan
negara-negara lain membutuhkan waktu
selama empat dan dua tahun.

Negara ini sangat cocok buat kamu yang ingin


belajar dengan sungguh-sungguh
266

Lingkungan di Inggris merangsang mahasiswa


untuk berpikir secara efektif, kreatif dan
mandiri. Para ilmuwan dan institusi pendidikan
di Inggris telah meraih hampir 100 Hadiah
Nobel untuk prestasi ilmiah mereka. Inggris
juga terkenal dalam membina bakat kreatif
dan merupakan tempat penuh inspirasi untuk
belajar. Kemampuan berbahasa Inggris adalah
sangat penting bagi kemajuan karir kamu.
Para mahasiswa dianjurkan untuk membaca
secara luas, bertanya dan menganalisis apa
yang telah dibaca, mendiskusikan secara
terbuka gagasan-gagasannya dalam seminar
dan tutorial, dan membenamkan diri dalam
bahasa Inggris.

Aman dan tentram


Sebagai negara maju, tentunya keamanan
267

warga di Inggris dijaga dengan baik. Tentunya


kamu ingin juga merasa aman beraktivitas.
Apalagi di malam hari. Berkativitas tanpa perlu
khawatis menjadi korban kejahatan. Di Inggris,
hanya sekitar 2% orang yang mengaku pernah
menjadi korban kejahatan. Bahkan 71% orang
di Inggris mengaku merasa aman berjalan
sendirian di malam hari.

268

Nama resmi negeri ini adalah The United


Kingdom of Great Britain and Northern Ireland.
Ada empat negara kecil di dalamnya, yaitu
England, Scotland, Wales, dan Northern
Ireland. England ibukotanya London, Scotland
ibukotanya Edinburgh, Wales ibukotanya
Cardiff, sedangkan Northern Ireland beribukota
di Belfast. Sementara itu, Republic of Ireland
tidak masuk dalam gabungan ini. Kamu tidak
bisa masuk ke Republic of Ireland dengan visa
Inggris.
Great Britain, atau Britania Raya, merujuk
pada pulau besarnya Inggris, yang
terdiri dari kerajaan (kingdom) England,
kingdom of Scotland, dan principality of
Wales. Orang kadang menyebut Britain
untuk mempersingkat, walaupun menurut
sejarahnya, nama Britannia sebenarnya
digunakan untuk menyebut England dan Wales
saja. Sementara United Kingdom adalah Great
269

Britain tapi ditambah Northern Ireland (Northern


Ireland sendiri berada pada pulau besar yang
sama dengan Republic of Ireland).
Ada kalanya, negeri ini turun sebagai satu
kesatuan Great Britain seperti di Olimpiade.
Tapi ada kalanya saling berantem antara
England, Scotland, dan Wales, seperti misalnya
di Piala Eropa atau Piala Dunia. Jadi, jangan
bingung antara England, Great Britain, dan
United Kingdom ya.
Tapi, entah apapun itu namanya, orang
Indonesia lebih familiar dengan nama Inggris.
Iklim
Inggris merupakan pulau atau kepulauan di
lepas pantai barat daratan Eropa. Dan juga
letak lintangnya yang terkenal di wilayah
Greendwich itu. Maka dampak dari dua hal
itu, atmosfer Inggris memiliki kondisi iklim yang
270

dipengaruhi laut serta arus laut panas. Dampak


arus laut panas tersebut sangat kondusif dan
nyaman bagi kehidupan di kawasan ini.
Jika kita melihat peta daerah iklim di Eropa,
maka Inggris dan kawasan pantai Eropa Barat
bahkan Eropa Utara memiliki iklim yang disebut
Iklim Laut Pantai Barat. Ciri iklim tersebut ialah
pengaruh laut lebih dominan. Musim winter-nya
nyaman dan summer-nya sejuk. Hujan jatuh
sepanjang tahun dan pada winter cenderung
berawan tebal dan berkabut. Siang hari pada
winter gejalanya pendek, berawan dan basah.
Summer cerah dan nyaman serta siang hari
gejalanya relatif lebih panjang.
Secara umum, Inggris maupun kawasan
pantai Barat Eropa cukup memiliki iklim yang
nyaman dan kondusif bagi aktivitas kehidupan
dibandingkan negara-negara di kawasan
Eropa lainnya.
271

Biaya Hidup
Tinggal di Inggris, secara garis besar dibedakan
dengan dua wilayah berbeda, London dan
Non-London. Perbedaan mendasarnya, biaya
hidup di London lebih tinggi dibandingkan
dengan tinggal di wilayah bukan London.
Biaya sewa rumah selalu menjadi komponen
biaya terbesar dari beasiswa. Satu kamar
272

di dalam kampus bisa seharga 480-600


an, dimana harga tersebut sudah termasuk
utility bill, koneksi internet, dan sebagainya.
Dengan kata lain terima beres. Tapi kalau
kita ingin harga yang lebih murah, sebaiknya
kamu ambil yang private dan di luar kampus.
Semakin jauh semakin murah.
Biaya makan, kalau kamu senang ke restoran,
untuk kelas mahasiswa sekitar 2.99. Bisa juga
lebih murah. Kamu bisa membeli Chicken and
Chips dengan porsi besar seharga 1.30. Biaya
ini sangat tergantung restoran, jenis makanan
dan lokasinya. Tapi pilihan bagi yang ingin
berhemat adalah memasak. Di sinilah seni
hidup di Inggris dimulai. Kita akan menemukan
banyak hal baru dengan berburu bahan
masakan dan makanan yang affordable.
Nah, kalau kebutuhan sandang kamu
kecualikan, artinya di pinggirkan sementara,
maka selama satu bulan tinggal di Inggris, ini
273

rata-rata, kamu hanya akan menghabiskan


sekitar 600-700 bagi yang tinggal di asrama
dan masak sendiri. Atau sekitar 400-500 bagi
yang tinggal di luar kampus.

KBRI di Inggris
Indonesian Embassy
38 Grosvenor Square
London W1K 2HW
Tel. (020) 7499 7661
Fax. (020)7491 4993
email: kbri@btconnect.com

Pendidikan di Inggris
Inggris bisa dikatakan sebagai salah satu
negara pelajar. Inggris menjadi negara
kedua setelah U.S. yang paling banyak
mendatangkan mahasiswa baru dari
274

berbagai negara setiap tahunnya. Banyaknya


mahasiswa yang datang tersebut karena
mereka tertarik memasuki universitas yang
bersekala global di negara tersebut.
Jika ditinjau dari segi pendidikan, menurut
data dari KBRI London, sebagian besar pelajar/
mahasiswa Indonesia di Inggris terkumpul di
kota-kota Birmingham, Manchester, Leeds, dan
Newcastle. Di London sendiri cukup banyak
orang Indonesianya, tetapi kebanyakan
bukan pelajar/mahasiswa. Kota-kota seperti
Manchester, Birmingham, dan Nottingham
masih jadi favorit. Sementara bidang studi yang
diambil kebanyakan business/management
(termasuk di dalamnya economics, finance,
accounting).

Biaya Kuliah
Untuk mendapatkan peringkat sarjana Inggris,
275

dibutuhkan dana sekitar 13.000 poundsterling


atau sekitar Rp. 200 juta. Perkiraan biaya
kuliah di Inggris per tahun adalah sekitar
4,500 - 15,000. Kemudian untuk tinggal dan
makan sekitar 5,000 - 8,000. Kebutuhan uang
saku sekitar 2,500 - 3,000. Kemudian untuk
keperluan buku-buku sekitar 500 - 1,000. Total
dana yang diperlukan per tahun adalah
12,500 - 27,000. Tergantung universitasnya dan
tergantung gaya hidup kamu.

PPI Inggris
Perhimpunan Pelajar Indonesia di United
Kingdom (PPI UK) adalah organisasi yang
terdiri dari pelajar-pelajar Indonesia yang
terjaring di berbagai kota di United Kingdom
melalui PPI Cabang dan Perwakilan. Sampai
saat ini telah terdapat 32 PPI Cabang di
wilayah United Kingdom. Apabila kamu
adalah seorang warganegara Indonesia yang
276

sedang menempuh pendidikan di UK, maka


kamu adalah bagian dari keluarga besar PPI
UK. Kamu bisa mengakses informasi PPI UK di
website resmi PPI UK : http://ppiuk.org/.

277

Beasiswa Kuliah
di Inggris
Inggris menjadi salah satu negara yang baik
hati bagi para pelajar internasional. Melalui
berbagai program beasiswa, pemerintah
Inggris memberi kesempatan pelajar
internasional menempuh studi sarjana dan
pascasarjana secara gratis.
Jika tertarik untuk bersekolah di Inggris melalui
jalur beasiswa, berikut beberapa lembaga
pemberi beasiswa di negara Ratu Elizabeth dari
KBRI London.

1. Chevening Scholarship
Beasiswa ini disponsori oleh Pemerintah
Inggris melalui Kantor Kementerian Luar
Negeri (Foreign and Commonwealth Of278

fice atau FCO). Beasiswa akan diberikan


untuk jenjang S-2 (Master) selama satu tahun di universitas atau institusi pendidikan
yang berada di Inggris Raya.

Sebagai penerima beasiswa Chevening,


kamu akan mendapatkan fasilitas biaya
hidup, biaya kuliah, dan tiket pulang pergi.
2. British Council
British Council adalah organisasi internasional asal Inggris yang menawarkan
kesempatan pendidikan dan hubungan
budaya. British Council menciptakan kesempatan internasional untuk rakyat Inggris
dan masyarakat dunia dengan membangun rasa saling percaya. Ya, ini semacam
hubungan budaya.
British Council hadir di Indonesia semenjak
279

tahun 1948 dan kami terus mencoba untuk melakukan perubahan yang lebih baik
di bidang bahasa Inggris, seni, pendidikan,
dan kemasyarakatan.
3. Beasiswa Jardine Foundation
Beasiswa ini dikhususkan untuk peminat
Cambridge University atau Oxford University. Mereka yang melamar harus berusia
di bawah 25 tahun. Sejak 1982, beasiswa
ini telah membiayai lebih dari 100 scholar,
termasuk dari Indonesia.
4. Beasiswa DIKTI (DGHE Scholarship)
Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi
(Ditjen Dikti) Kementerian Pendidikan dan
Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Direktorat Pendidik dan Tenaga Kependidikan membuka pendaftaran beasiswa
penuh S-2 dan S-3 ke luar negeri bagi para
dosen tetap PTN, dosen DPK dan dosen
280

tetap yayasan (PTS) di lingkungan Kemendikbud.

5. Beasiswa Unggulan (High Achiever


Scholarship)
Program beasiswa ini diberikan kepada
putra-putri terbaik bangsa Indonesia dan
mahasiswa asing terpilih. Mereka yang
melamar haruslah memiliki potensi dan
prestasi pada bidang ilmu sesuai rumpun
keilmuan yang diakui Kemendikbud.

7. Beasiswa Scholarship Program for


Strengthening the Reforming Institution
(Spirit)
Beasiswa yang dikelola Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas)
ini diperuntukkan bagi Pegawai Negeri
Sipil (PNS) dan seleksinya diselenggarakan
setiap tahun.
281

Selain beasiswa S-2 dan S-3 dalam dan


luar negeri, ada juga program beasiswa
non-gelar.

8. Beasiswa Islamic Development Bank (IDB)


Beasiswa ini diperuntukkan bagi pelajar
di bidang Applied Science and Technology yang berasal dari negara anggota
IDB. Ada tiga skema beasiswa yang disediakan IDB, namun yang berlaku bagi
warga negara Indonesia adalah Beasiswa
Merit Scholarship Programme for High
Technology (MSP).

282

Daftar 10 Universitas Terbaik di Inggris


Selain identik dengan keunikan
pemerintahannya, Inggris pun terlihat sangat
maju dalam sektor pendidikannya. Hal ini
terlihat dalam berbagai riset perguruan tinggi
kelas dunia, beberapa perguruan tinggi di
Inggris mampu menembus angka 10 besar.
Kredibilitas pendidikan di Inggris memang tidak
perlu diragukan lagi. Ilmuwan ilmuwan yang
lahir dari perguruan tinggi yang besar disana
sekiranya sudah menggambarkan sejauh
mana kualitas pendidikan di Inggris.
Pada ulasan kali ini, kami akan menjelaskan
sedikit universitas universitas terbaik yang
ada di Inggris menurut QS World University
283

Rankings tahun 2014 :


1. University of Cambridge
University of Cambridge adalah pecahan
dari University of Oxford. Konon, pada
tahun 1209, beberapa sarjana kabur dari
Oxford setelah bertengkar karena sebuah
permasalahan dengan penduduk di sekitar
Oxford. Perhimpunan sarjana yang kabur ke
kota Cambridge tersebut akhirnya mendirikan
University of Cambridge pada tahun 1209.
Sama seperti Oxford, universitas of Cambridge
pun juga mampu menjadi universitas yang
bergengsi di Britania Raya, bahkan dunia.
Ketatnya persaingan antara University of
Oxford dan University of Cambridge, membuat
masyarakat sering menjulukinya dengan
Oxbridge. Kedua perguruan tinggi ini memang
memiliki peraturan seleksi yang ketat, karena
keduanya memang merupakan perguruan
284

tinggi paling bergengsi di Britania Raya bahkan


dunia. Dalam peringkat QS World University
Rankings, University of Cambridge menempati
peringkat universitas terbaik pertama di Inggris
dan terbaik ke -3 di dunia.

2. University College London (UCL)


Peringkat terbaik kedua dalam universitas
terbaik di Inggris adalah University College
London (UCL). University College London
(UCL) adalah sebuah universitas riset publik
yang terletak di Bloomsbury, London, Inggris.
Universitas ini merupakan perguruan tinggi
terbesar dan tertua di London. Berawal pada
tahun 1826, universitas ini dahulunya bernama
Universitas London, didirikan sebagai lembaga
pendidikan yang sekuler, untuk menerima
mahasiswa secara bebas tanpa memandang
agama ataupun gender.
285

Universitas ini memiliki 10 fakultas, antara


lain Faultas Seni dan Humaniora, Fakultas
Ilmu Pemikiran, Fakultas Pemberdayaan
Lingkungan, Fakultas Teknik Mesin, Fakultas
Hukum, Fakultas Ilmu Sosial, Fakultas
Matematika dan Ilmu Fisik, Fakultas Ilmu
Kesehatan, dan Fakultas Ilmu Kedokteran.
Universitas ini juga merupakan universitas
terbaik ke -4 di dunia.

3. Imperial College London

Imperial College London adalah perguruan


tinggi terbaik ke -3 di Inggris dan terbaik ke -5
di dunia. Imperial College London terletak di
London, Inggris. Universitas ini memiliki fokus
pengkajian di bidang ilmu pengetahuan,
teknik, kedokteran dan bisnis. Dengan latar
belakang kedokterannya, Imperial College
286

London juga mengoprasikan Lee Kong Chian


School of Medicine di Singapura dan bermitra
dengan Nanyang Technological University.
Universitas ini selalu bertengger di peringkat
atas tingkat dunia. Berdasarkan Times Higher
Education World University Rankings, universitas
ini menduduki peringkat terbaik ke -8 di dunia
dan terbaik ke- 3 di Eropa.
4. University of Oxford
University of Oxford adalah perguruan tinggi
tertua di Inggris. Letak perguruan tinggi ini
tentu berada di kota Oxford, Inggris. Universitas
ini telah berdiri sejak abad ke 11, meskipun
tanggal tepat berdirinya universitas ini tidak
diketahui secara pasti. Terlepas dari hal
tersebut, University of Oxford adalah universitas
paling bergengsi di dunia, karena dalam Times
Higher Education World University Rankings
2013, University of Oxford berhasil menempati
posisi kedua setelah Hardvard University.
287

University of Oxford telagh melahirkan berbagai


alumni terkemuka, dengan 58 penerima
hadiah Nobel. University of Oxford juga memiliki
perpustakaan yang merupakan perpustakaan
terbesar di Britania Raya, dengan 11 juta koleksi
buku yang ada di dalamnya.

5. University of Edinburgh
Berdiri sejak tahun 1583, University of Edinburgh
adalah universitas tertua keenam di dunia.
Universitas ini pun menjadi universitas dengan
bangunan antik di Skotlandia. Dalam peringkat
dunia, universitas ini menduduki posisi ke -17.
Universitas ini memiliki tiga jurusan besar yang
masih dibagi kembali menjadi program studi
yang banyak. Jurusan besar tersebut antara
lain Humaniora dan Ilmu Sosial, Kedokteran dan
Kedokteran Hewan, serta Ilmu Pengetahuan
Alam dan Teknik.
288

6. Kings College London


Kings College London yang lebih dikenal
dengan sebutan KCL, adalah universitas
riset publik yang terletak di London, Inggris.
Universitas ini didirikan oleh Raja George IV dan
Duke of Wellington tahun 1829. Kampus KCL
berpusat di London, dan menjadi salah satu
pusat pendidikan terbesar untuk sarjana dan
pasca sarjana medis serta pengajaran dan
penelitian biomedis di Eropa. KCL menempati
posisi ke -19 di dunia dank e -6 di Inggris.
Sementara untuk tingkatan Eropa, KCL berhasil
menduduki urutan ke -8.

7. University of Bristol
University of Bristol adalah sebuah universitas
yang terletak di Bristol, Inggris. Berdiri sejak
tahun 1876, University of Bristol memiliki enam
289

fakultas, yaitu Fakultas Kesenian, Fakultas


Teknik, Fakultas Kedokteran dan Kedokteran
Hewan, Fakultas Ilmu Pengetahuan Alam,
Fakultas Kedokteran Gigi, dan Fakultas Ilmu
Sosial dan Hukum. University of Bristol meraih
peringkat ke -30 tingkat dunia dan peringkat
terbaik ke -7 di Inggris.

8. The University of Manchester


The University of Manchester adalah sebuah
universitas yang terletak di kota Manchester,
Inggris. Universitas ini merupakan gabungan
dari University of Manchester Institute of
Science and Technology dan Victoria University
of Manchester. Universitas ini juga membawahi
beberapa aset budaya besar di Inggris,
antara lain Museum Manchester, Whitworth Art
Gallery, John Rylands Library dan Jodrell Bank
Observatory.
290

9. University of Glasgow
University of Glasgow adalah universitas
tertua keemapt di dunia yang berbahasa
Inggris. Didirikan pada tahun 1451, University
of Glasgow semakin mengepakkan sayapnya
di dunia akademik. Kini, University of Glasgow
telah meraih peringkat ke -51 di dunia dank
e -9 di Inggris. Universitas ini memiliki empat
departemen antara lain, departemen
Seni, Departemen Ilmu Pengetahuan Alam
dan Teknik, Departmen Ilmu Sosial, serta
Departemen Kedokteran dan Kedokteran
Hewan.

10. University of Birmingham


University of Birmingham adalah universitas
dengan bangunannya yang unik, yang terlihat
berupa bangunan bata merah. Universitas ini
291

terletak di kota Birmingham, Inggris. Universitas


ini memiliki beberapa departemen, antara lain
Departemen Seni dan Hukum, Departemen
Ilmu Fisika dan Teknik, Departemen Ilmu
Lingkungan Hidup, Departemen Kedokteran
dan Kedokteran Gigi, Departemen Ilmu
Pengetahuan Alam dan Seni Liberal, serta
Departemen Ilmu Sosial.

292

9 Jurusan Terfavorit di Inggris


Lain ladang lain belalang, lain lubuk lain
ikannya. Peribahasa tersebut memiliki arti
bahwa kebiasaan anatar satu tempat dengan
tempat lainnya adalah berbeda. Tentu saja
hal ini juga mencakup kebiasaan mengenai
jurusan favorit. Jurusan favorit di Indonesia
berbeda dengan di Amerika. Begitu juga
dengan di Inggris. Berikut ini daftar jurusan
favorit yang menjadi banyak pilihan mahasiswa
asing yang berkuliah di Inggris.

1. Ekonomi
Kuliah di jurusan ekonomi dapat membuka
banyak peluang kerja bagi lulusannya
sehingga jurusan ini sangat diminati di Inggris.
Berbagai keterampilan di bidang ekonomi di

293

era global ini sangat dibutuhkan oleh berbagai


perusahaan. Pengalaman berkuliah di jurusan
ekonomi dapat membangun berbagai
keterampilan penting dalam bidang kerja
sama tim, komunikasi dan manajemen waktu.
Mahasiswa jurusan ekonomi pada umumnya
akan belajar untuk menerapkan prinsipprinsip ekonomi dan berbagai metode yang
membentuk kebijakan sosial. Mereka akan
memiliki pemahaman tentang pasar modal
dan keterampilan dalam analisis statistik. Para
lulusan ekonomi dapat bekerja di berbagai
sektor publik dan swasta. P

erusahaan di Inggris yang paling banyak


mempekerjakan sarjana ekonomi adalah
adalah Government Economic Service (GES).
Bank of England juga menyediakan lowongan
melalui program Analyst Career Training (ACT).
Universitas-universitas yang memiliki jurusan
ekonomi terbaik di Inggris antara lain adalah
294

University of Cambridge, London School of


Economics, University of Oxford, University of
Warwick, dan University College London.

2. Ilmu Komputer
Mahasiswa yang berkuliah di jurusan ilmu
komputer dapat belajar banyak tentang
perangkat keras dan perangkat lunak serta
cara-cara mengembangkan sistem yang
menggunakan teknologi generasi terbaru.
Selain itu, mereka akan diajarkan cara
mengembangkan keterampilan pribadi
dan profesional yang memungkinkan untuk
berkomunikasi secara efektif dan memberikan
kontribusi positif di tempat kerja. Dengan latar
belakang yang kuat di bidang ilmu komputer,
akan ada sangat banyak kesempatan bekerja
di berbagai perusahaan lokal dan internasional
di Inggris. Universitas-universitas yang memiliki
jurusan ilmu komputer terbaik di Inggris antara
295

lain adalah Cambridge, Imperial College


London, Oxford, St Andrews dan Durham.

3. Bisnis dan ilmu manajemen


Salah satu jurusan kuliah paling populer di
universitas-universitas Inggris saat ini adalah
bisnis dan ilmu manajemen. Pada tahun
2013, terhitung sebanyak 124.375 mahasiswa
yang terdaftar sedang berkuliah di jurusan ini.
Belum lagi tambahan 38.555 mahasiswa yang
terdaftar di berbagai jurusan keuangan dan
akuntansi. Bisnis dan ilmu manajemen menjadi
sangat populer di Inggris karena jurusan ini
bertujuan untuk mempersiapkan mahasiswa
menghadapi realitas kehidupan di dunia kerja.
Universitas-universitas yang memiliki jurusan
bisnis dan ilmu manajemen terbaik di Inggris
antara lain adalah University of Cambridge,
University of Bath, University of St Andrews,
London School of Economics dan University of
296

Warwick.

4. Hukum
Pada tahun 2013 jurusan hukum di Inggris
dapat menarik sekitar 66.035 mahasiswa
untuk meraih gelar sarjana. Mahasiswa yang
berkuliah di jurusan ini dapat mengembangkan
kemampuan analisis dan komunikasi dengan
prospek karir yang baik. Bekerja di sektor
hukum menuntut komitmen dan ketekunan
tingkat tinggi, tetapi memiliki potensi yang
sangat besar untuk mendapatkan gaji yang
tinggi pula. Hingga saat ini ada sekitar 87.768
pengacara Inggris yang bekerja di praktek
swasta dan 14.691 yang bekerja di organisasi
komersial dan industri. Selain itu, ada sekitar
4.509 pengacara yang bekerja di pemerintah
daerah dan 2.131 yang bekerja untuk Crown
Prosecution Service (CPS). Universitas-universitas
yang memiliki jurusan hukum terbaik di Inggris
297

antara lain adalah University of Cambridge,


University of Oxford, London School of
Economics, University of Durham dan University
College London.

5. Sosiologi dan ilmu sosial


Pada tahun 2013 terdapat sekitar 66.020
mahasiswa yang belajar di jurusan sosiologi
dan ilmu sosial di Inggris. Jurusan ini sangat
populer karena semua hal tentang kehidupan
manusia dapat dipelajari dalam sosiologi dan
ilmu sosial. Keterampilan dan pengetahuan
yang dikembangkan selama kuliah sering
berfokus pada berbagai kegiatan manusia dan
hubungan yang antara individu, kelompok dan
lembaga. Banyak lulusan sosiologi dan ilmu
sosial di Inggris yang bekerja di sektor publik
untuk mengurus berbagai permasalahan sosial
atau kesejahteraan masyarakat. Lulusan lain
dapat masuk ke berbagai pekerjaan di sektor
298

publik dan swasta, pemerintah daerah dan


pusat, industri, perdagangan, NHS, lembaga
pendidikan, universitas, lembaga konseling
dan organisasi-organisasi nirlaba. Universitasuniversitas yang memiliki jurusan sosiologi dan
ilmu sosial terbaik di Inggris antara lain adalah
University of Cambridge, University of Bath,
University of Durham, University of Exeter dan
University of Surrey.

6. Periklanan dan pemasaran


Jurusan kuliah ini berkonsentrasi pada
keterampilan dan teknik yang terkait dengan
bidang spesialis periklan dan pemasaran.
Fokusnya adalah pada mempersiapkan
mahasiswa untuk bekerja di posisi manajemen
dalam iklan, public relations serta posisi
pemasaran dalam perusahaan atau
organisasi. Jurusan ini mengajarkan berbagai
keterampilan pemasaran umum seperti analisis
299

pasar, perumusan strategi dan implementasi


serta manajemen perusahaan. Bidangbidang yang dipelajari meliputi periklanan
multimedia, public relations, promosi penjualan
dan personal selling, serta pembuatan iklan.
Universitas-universitas yang memiliki jurusan
periklan dan pemasaran terbaik di Inggris
antara lain adalah University of Lancaster,
University of Leeds, University of Bath, University
of Strathclyde dan University of Newcastle.

7. Kimia
Kimia adalah ilmu sentral dalam berbagai
bidang ilmu pengetahuan dan teknologi
sehingga berkuliah di jurusan ini dapat
menawarkan berbagai kesempatan kerja di
Inggris. Tujuan dari jurusan kuliah ini adalah
untuk memberikan pendidikan luas di
berbagai cabang kimia seperti kimia farmasi
dan kimia analitik. Para lulusan jurusan kimia
300

dapat bekerja di berbagai sektor seperti


industri makanan dan minuman, utilitas dan
penelitian, kesehatan dan organisasi medis
serta organisasi penelitian ilmiah. Universitasuniversitas yang memiliki jurusan kimia terbaik
di Inggris antara lain adalah Cambridge,
Oxford, Durham, Imperial College London dan
Warwick.

8. Public relations dan ilmu komunikasi


Mempelajari public relations (PR) dan ilmu
komunikasi di Inggris sangat ideal karena
London adalah jantung dari komunikasi
industri global. Bidang karir ini bertujuan untuk
memperoleh pemahaman dan dukungan
bagi klien serta untuk mempengaruhi opini
publik. Lulusan jurusan public relations dan ilmu
komunikasi dapat bekerja di sektor swasta dan
publik, media massa, organisasi-organisasi nonprofit, dan lembaga konsultan perusahaan.
301

Universitas-universitas yang memiliki jurusan


public relations dan ilmu komunikasi terbaik
di Inggris antara lain adalah Liverpool John
Moores University, University of Greenwich,
London Metropolitan University, Manchester
Metropolitan University, Edge Hill University dan
Staffordshire University.

9. Seni dan desain


Hingga saat ini ada 65.505 mahasiswa yang
kuliah di jurusan seni dan desain di Inggris.
Para lulusan jurusan ini memiliki kesempatan
untuk bekerja sebagai seniman profesional
atau desainer sambil terus membangun
pengetahuan teoritis dan kontekstual.
Universitas-universitas yang memiliki jurusan
seni dan desain terbaik di Inggris antara lain
adalah Brunel University, Heriot-Watt University,
Ravensbourne, Glasgow School of Art,
University of Huddersfield dan Bournemouth
University
302

10 Makanan Khas
Terlezat Inggris
Inggris sudah dikenal sebagai salah satu
negara terbesar di Eropa. Sebagai salah
satu negara tertua di dunia, negara yang
terkenal pula dengan kultur sepak bolanya
ini tentu memiliki banyak hal yang bisa di
perbincangkan. Salah satunya adalah
mengenai makanan khas tersebut. Ciri
makanan khas Inggris yang utama adalah,
semua pengolahannya begitu mudah.
Semudah apakah pengolahannya? Berikut 10
makanan khas Inggris yang terlezat.

1. Black Pudding
Walaupun bernama Pudding, bukan berarti
demikian. Black Pudding adalah salah satu
jenis sosis tradisional asal Inggris. Berbahan

303

dasar darah babi kering dan lemak. Banyak


orang yang menganggap sosis ini terasa lebih
enak jika dibuat dengan darah segar yang
belum menggumpal. Pada umumnya, para
pecinta makanan ini menyukainya karena rasa
darah yang kuat dari sosis ini. Black puding
merupakan jenis makanan yang mudah rusak
dan sangat halus, oleh karena itu walaupun
dibekukan, setelah beberapa hari, sosis ini
sudah dianggap tidak layak lagi dikonsumsi.
Mmakanan ini sering disantap orang Inggris
saat sarapan dan berbagai kesempatan.
Dalam penyajiannya, Black Pudding sering
disajikan dengan bumbu pedas.

2. Bubble & Squeak


Makanan ini biasanya berbahan dasar daging
beku, kentang dan kubis, tetapi wortel, kacang
polong, kecambah brussels, dan sayuran
lainnya juga sering ditambahkan. Sayuran
304

dan daging dingin dicincang dan kemudian


digoreng. Serta ditambah dengan kentang
tumbuk kemudian dicampur sampai daging
matang dan berwarna kecoklatan. Bagi kamu
pecinta sayuran, biasanya bahan yang terbuat
dari daging di ganti dengan Tofu.

3. Pie dan Bir Peterseli


Makanan ini merupakan makanan asli khas
London, namun banyak orang yang mengenal
bahwa Pie berasal dari amerika .Pie yang
beredar di dunia dasarnya ada dua jenis, yaitu
Pie daging, dan pie manis. Di inggris sendiri,
Pie daging, sangat populer dan masyarakat di
sana menganggap bahwa pie daging berasal
dari sana. Untuk bahan, awalnya, sebuah pie
dibuat dari belut, namun dalam perjalanannya
bahan ini diganti dengan daging sapi.
Makanan tradisional ini sering disajikan
305

tanpa saus, dan dikenal sebagai makanan


pendamping Bir hijau non alkohol Peterseli.

4. Yorkshire Pudding
Puding di Inggris, berbeda dengan puding
lainnya, dimana toping yang digunakan
adalah menggunakan daging dan sayuran.
Salah satu yang terkenal adalah Yorkshire
Pudding. Puding ini merupakan makanan
khas daerah Yorkshire yang pada umumnya
disantap pada acara Sunday Lunch. Puding
ini biasanya dihidangkan bersama makanan
utama. Ini adalah cara tradisional menyantap
puding dan masih umum di bagian Yorkshire
sampai saat ini. Sausnya yang kaya ditambah
dengan irisan daging panggang akan
menambah rasanya. Selain daging tetntu saja
sayuran dengan peterseli atau saus putih juga
sering disajikan. Puding ini sudah berabad
abad menjadi kudapan favorit masyarakat
306

Inggris. Pembuatan secara tradisional sangat


sederhana, dari adonan tepung gandum,
susu, air dan telur dan dipanggang di atas
tungku. Namun berjalannya waktu, cara
menghidangkan makanan ini bermacam
macam. Bisa di steam atau di kukus dan
dipanggang dalam oven.

5. Keju Cheddar
Tidak hanya Swiss yang mempunyai jenis Keju
khas, Inggris memiliki jenis keju yang khas, yaitu
keju Cheddar. Nama ini diambil dari asalnya,
yaitu desa Cheddar di Somerset, Inggris, keju
Cheddar merupakan salah satu jenis keju yang
sangat populer di pangsa pasar Britania Raya.
Keju ini termasuk jenis hard Cheese. Cheddar
dibuat dari susu sapi. Bila masih muda,
warnanya kuning terang dan teksturnya lunak.
Sedangkan jika sudah tua, warnanya akan
menjadi gelap dan teksturnya makin keras.
307

6. Full English Breakfast


Sesuai dengan namanya, makananan ini
berarti sarapan lengkap ala Inggris. Masakan
ini di masak dengan cara tradisional yang
dimakan pada saat sarapan, walaupun saat
ini juga sering disajikan pada waktu makan
yang lain. Full breakfast pada umumnya
mengkombinasikan beberapa jenis makanan
yang digoreng, biasanya adalah bacon, telur,
sosis, jamur, kacang , hash browns, tomat dan
black pudding. Bagi kamu yang vegetarian,
jangan kawatir. Ada pula Full English menu
yang menyiapkan menu khusus untuk para
pecinta sayuran. Biasanya berisi tofu, jamur,
salad, kacang, dan berbagai macam jenis
sayuran lainnya yang dapat di pesan sendiri.

308

7. Roast Meats
Roast meats adalah makanan yang lezat dan
pembuatan yang sangat mudah, Roast Meats
atau daging panggang yang dimasak di oven
selama lebih dari dua jam. Menggunakan
bahan dasar daging iga sapi, kambing atau
ayam utuh. Makanan ini sering ditemukan saat
musim panas. Para masyarakat Inggris sering
meluangkan waktu dengan membuat Roast
Meats bersama keluarga,

8. Fish and Chips


Fish and Chip merupakan makanan khas
Inggris yang paling banyak dicari. Tidak hanya
masyarakat lokal saja yang menyukainya.
Tetapi wisatawan yang berkunjung ke Inggir
pun tidak melewatkan kesempatan untuk
mencicipi kuliner yang satu ini. Fish and Chip
merupakan makanan yang bahan utamanya
309

dari ikan dan kentang. Cara pengolahannya


adalah digoreng. Walaupun di goreng,
makanan ini tekstur sangat lembut. Hal ini
disebabkan karena ikan yang digunakan
telah dihaluskan terlebih dahulu. Makananan
khas Inggris ini diperkenalkan pertama kali
di Inggris tahun 1860. Chip tersebut memiliki
ukuran yang lebih besar dibanding kentang
goreng biasa sehingga membuat perut cukup
kenyang setelah memakannya. Ikan yang
digoreng dilapisi dengan tepung ini memiliki
rasa yang lezat dan akan membuat lidah
bergoyang. Rasa ikan dan kentang yang gurih
ini tentu akan membuat siapapun mengakui
kelezatan makanan ini. Apalagi, jika makanan
ini disajikan dengan saus Tar Tar.

9. Lancashire Hotpot
Makanan ini adalah sebuah hidangan
panggang yang terdiri dari daging, bawang
310

merah dan kentang yang dipanggang di


dalam panci besar selama sehari dengan api
kecil, membuat sbumbu bumbu yang ada
dapat meresap secara maksimal kedalam
daging. Makanan ini berasal dari kota industri
Lancashire di barat laut Inggris. Makanan
ini sangat mudah untuk dibuat. Di Inggris
makanan ini dihidangkan di banyak pesta,
karena pembuatannya mudah untuk banyak
orang dan harganya yang murah. Sangat
cocok pula sebagai teman ketika cuaca
sedang dingin.

10. Muffin
Muffin merupakan makanan khas Inggris yang
cukup Popoler. Kita sering menemuinya di
kedai cake anf bakery. Muffin merupakan
sejenis makanan tradisional berbentuk
gulungan, budar dan tipis. Bahan dasarnya
terbuat dari adonan roti yang diberi ragi. Cara
311

makannya cukup unik, harus disobek dulu dan


diberi plesan mentega kemudian dipanggang
lagi. Agar cita rasanya lebih bervariasi,
permukaannya diolesi dengan selai buah
buatan sendiri. Bahan utama dari muffin yaitu
tepung, akan tetapi dapat diganti dengan
tepung jagung. Di Inggris, ada tradisi afternoon
teh. Muffin disajikan sebagai kudapan utama
pendamping teh hangat. Itu sebabnya kue
ini pun dikenal dengan tea cake . Saat era
Victoria, muffin dijajakan oleh penjual kue
jalanan.

312

23 Tempat yang
Harus kamu Kunjungi di Inggris
Kali ini, kami ingin menyajikan informasi tentang
beberapa tempat yang wajib kamu kunjungi
saat berada di Inggris. Yuk kita simak :
23. Seven Suster Country Park
The Seven Sisters adalah serangkaian tebing
kapur oleh Selat Inggris di South Downs
National Park. Daerah ini memiliki 280 hektar
tebing kapur dan kapur padang rumput yang
terbuka. Pengunjung memiliki pilihan untuk
bersepeda, kano, mengamati burung dan
hiking di daerah ini. Seven Suster adalah salah
satu dari garis pantai tersentuh Inggris dan saat
ini sedang dikelola oleh East Sussex County
Council.
313

22. Liverpool Maritime Mercantile City


Pengunjung dapat memeriksa enam daerah
di pusat bersejarah ini. Tempat ini bercerita
tentang bagaimana Inggris berkembang
selama berabad-abad. Dermaga ini memiliki
kisah gerakan massa rakyat, budak, dan
imigran yang datang dari Eropa ke Amerika
Utara. Sekarang, dermaga ini memiliki teknologi
dermaga modern yang lengkap dengan
sistem transportasi, manajemen pelabuhan
dan rumah bangunan komersial, sipil dan
publik yang signifikan seperti St George
Plateau. Namun, karena itu modernisasi, telah
diberi label sebagai Situs Warisan Dunia yang
terancam punah, salah satu dari hanya dua di
Eropa.

314

21. Durham Castle


Kastil ini telah ditempati sejak tahun 1840-an
oleh University College, Durham. Sekarang,
tempat ini terbuka untuk masyarakat umum,
tetapi hanya dengan bantuan tur karena
masih digunakan sebagai bangunan bekerja
dengan lebih dari seratus siswa. Kastil indah ini
duduk di atas sebuah bukit di Sungai Wear di
Durham Peninsula dan berlawanan Katedral
Durham. Kastil ini pertama kali dibangun
pada abad ke-11 sebagai cara untuk
memproyeksikan kekuasaan dan prestise Raja
Norman di utara Inggris. Ini adalah contoh dari
apa yang bailey awal dan motte istana terlihat
seperti.

20. York Minster


York Minster dianggap sebagai salah satu
katedral terbaik di York, Inggris dan juga
315

yang terbesar di Eropa Utara. Para tamu


dapat menikmati nave Gothic dan gedung
pertemuan. Pengunjung juga menyukai
kaca patri abad pertengahan dan Five
Sisters Jendela yang lebih dari 16 meter (52
kaki) tinggi. Ini dibangun sebagai kehadiran
Kristen jelas selama abad ke-14. Tempat juga
memiliki sebuah sekolah yang melekat dan
perpustakaan yang telah dibuat selama abad
ke-18.

19. Royal Observatory Greenwich


Tempat ini telah memainkan peran penting
dalam sejarah navigasi dan astronomi. Kota
ini terletak di bukit di Greenwich Park, dan
menghadap ke Sungai Thames. The Royal
Observatory telah ditugaskan oleh Raja Charles
II untuk tujuan khusus meluruskan gerakan dari
langit dan tempat-tempat bintang-bintang
tetap dan untuk menemukan bujur diinginkan
316

tempat untuk menguasai seni navigasi. The


Tempat saat ini sedang dikelola di Inggris
sebagai turis attraction.The dua jam di daerah
dibangun oleh Thomas Tompion dan dipasang
di ruang utama gedung.

18. University of Cambridge


Selain menjadi pusat penelitian publik di Inggris,
juga merupakan universitas tertua kedua di
dunia bahasa Inggris-Berbicara. Pengunjung
akan dapat menghargai asosiasi budaya dan
praktis yang menggambarkan universitas. Saat
ini, University of Cambridge adalah universitas
perguruan tinggi dan memiliki populasi siswa
dari 18.000 dengan 31 perguruan tinggi
menempati berbagai lokasi. Universitas ini
menawarkan siswa pusat seni, klub olahraga,
dan fasilitas sekolah lainnya.

317

17. Soho London


Soho akan selalu menjadi kata yang
berhubungan dengan hiburan, makanan
mewah dan berdenyut kehidupan malam. Ini
adalah lokasi utama untuk perayaan di London
dan berisi toko-toko unik. Wisatawan dapat
pergi pada tur berjalan dan bersantai di Soho
Square. Ini juga merupakan tempat untuk
mencari hotel-hotel mewah dan tempat untuk
menemukan makanan ringan yang lezat dan
murah serta restoran fine dining di London.
Soho London adalah juga tempat untuk
memeriksa teater hidup dan kinerja; tempat
untuk melihat musikal anggaran besar dan
berperan penting serta beberapa yang lebih
kecil berdiri tindakan.

16. Chinatown di London


318

Pada awal abad ke-20 di East End of London,


banyak imigran Cina mendirikan usaha mereka
dalam rangka untuk memenuhi pelaut Cina
yang sering berada di Docklands. Namun,
karena kerusakan dari Perang Dunia II Blitz;
semakin populernya masakan Cina; dan
masuknya imigran dari Honk Kong, hal itu
mengarah pada peningkatan restoran Cina
dibuka di tempat lain. Hari ini, kamu masih
bisa menemukan terbaik dan paling otentik
masakan Asia off dari London Shaftesbury
Avenue.

15. Lake District National Park


Lake District sering disebut sebagai The Lakes
dan terletak di wilayah pegunungan di North
West England. Hal ini terkenal karena danau
yang menakjubkan, hutan dan pegunungan.
Pengunjung akan senang untuk mengetahui
bahwa tempat dikaitkan dengan puisi abad
319

ke-19 dan tulisan-tulisan William Wordsworth


dan tempat lainnya Lake Poets.The juga
memiliki terdalam dan terpanjang danau di
Inggris seperti Windermere dan Wastwater.
Inggris sedang mencoba untuk masuk ke
dalam World Heritage Status dalam kategori
lanskap budaya.

14. Tembok Hadrian


Tempat ini pernah menjadi benteng
pertahanan di Roman Britain. Mereka mulai
membangun daerah pada tahun 122, pada
masa Kaisar Hadrian. Wilayah ini menjabat
sebagai benteng militer, pos bea cukai, dan
perpajakan daerah retribusi. Pengunjung masih
bisa melihat sebagian besar dinding yang telah
diselamatkan melalui upaya John Clayton
selama abad ke-19.

320

13. Westminster Abbey


The Westminster Abbey adalah, Gereja Gothic
besar yang terletak di Kota Westminster,
London. Ini adalah tempat penobatan terjadi
dan juga situs pemakaman untuk bahasa
Inggris dan kemudian raja Inggris dari alam
Persemakmuran. Menurut catatan sejarah
oleh Sulcard di 1080, biara pertama kali
didirikan pada zaman Mellitus, Uskup London.
Sampai saat ini, perusahaan Fishmonger masih
memberikan salmon setahun di daerah karena
ini adalah tindakan masyarakat selama awal
1970-an.

12. The British Museum


Tempat ini telah diciptakan untuk tujuan
menjaga memori sejarah dan budaya
manusia. Ini berisi koleksi permanen yang
jumlahnya menjadi total delapan juta
321

pekerjaan. Hal ini dianggap memegang


beberapa koleksi paling komprehensif dari
berbagai benua. Ini dimulai pada 1753 dan
berisi mosts koleksi dokter dan ilmuwan Sir Hans
Sloane. Museum ini dibuka untuk pengunjung
pada 15 Januari 1759.

11. Warwick Castle


Warwick Castle awalnya dibangun oleh
William Sang Penakluk pada 1068. Itu dibangun
kembali di atas batu di abad ke-12, tetapi
pada awalnya terbuat dari kayu motte dan
bailey. Hal ini dianggap salah satu simbol
terbaik dari arsitektur militer abad ke-14 dan
juga digunakan sebagai benteng di abad ke17. Dalam tampilan sebelumnya terdiri dari
gundukan, yang biasanya digunakan sebagai
keep atau menara dan bailey dengan sebuah
halaman tertutup.
322

10. Lizard Peninsula


Nama Lizard menurut beberapa peneliti
adalah korupsi dari nama Cornish Lyds Ardh,
yang berarti pengadilan tinggi. Nama Lizard
Peninsula pasti berasal dari nama Celtic dan
dibentuk selama Zaman Besi dan Periode
Romawi. Di masa lalu, itu sering disebut
sebagai Graveyard of Ships karena fakta
bahwa tempat ini berbahaya untuk pelayaran.
Informasi sejarah mengklaim bahwa daerah
itu sebelumnya dihuni dengan ditemukannya
gundukan pemakaman dan batu.

9. Museum Lilin Madame Tussaud


Sebuah museum lilin terkenal di London yang
memiliki cabang di kota-kota besar yang
berbeda, itu diciptakan oleh pematung lilin
Marie Tussaud. Ini berisi persamaan manusia
hidup dari tokoh-tokoh sejarah dan kerajaan,
323

bintang film, model, bintang olahraga dan


pembunuh terkenal. Marie Tussaud mampu
untuk model orang-orang terkenal seperti
Jean-Jacques Rousseau dan Benjamin Franklin
selama waktu mereka. Dia bahkan mampu
memodelkan korban menonjol dalam Revolusi
Perancis dan membuat model lilin dari kepala
dipenggal.

8. Shakespeares Hometown
Setiap penulis dan pecinta sastra di dunia
pasti akan senang untuk mengunjungi
kampung halaman Shakespeare. Tempat
yang telah mengejutkan telah terawat baik
dan akan menunjukkan beberapa dari sisasisa kehidupan penyair dan dramawan Inggris
yang telah dianggap sebagai penulis terbesar
dalam bahasa Inggris.

324

7. Tower of London
Juga dikenal sebagai Ratu Royal Palace
dan Benteng, itu adalah benteng bersejarah
terletak di tepi utara Sungai Thames di pusat
kota London. Perusahaan ini didirikan pada
akhir 1066 sebagai bagian dari Norman
Conquest of England. Ini berfungsi sebagai
tempat tinggal kerajaan dan berisi kompleks
beberapa bangunan dalam dua cincin
konsentris dari tembok pertahanan. Sepanjang
sejarah telah dikepung beberapa kali dan
telah digunakan sebagai treasury, kebun
binatang, dan pada saat yang sama sebuah
gudang senjata.

6. The Malvern Hills dan Commons


The Malvern Hills adalah perbukitan
di kabupaten Inggris Worcestershire,
Herefordshire, dan area kecil dari
325

Gloucestershire utara. Tempat ini berisi


beberapa batuan tertua di Inggris. Sebagian
besar batuan beku dan metamorf dari akhir
pra-Kambrium dikenal sebagai Uriconian,
yang berusia sekitar 680 juta tahun! Hari ini,
orang dapat menikmati 3000 hektar pedesaan
terbuka atau mendaki titik tertinggi di
Worcestershire Beacon dan bahkan bersantai
sambil melihat lereng berhutan.

5. Katedral Canterbury
Tempat ini dianggap sebagai Struktur Kristen
yang paling populer di Inggris. Ini adalah
katedral Uskup Agung Canterbury, pemimpin
utama Gereja Inggris dan dianggap sebagai
pemimpin simbolis dari gereja Anglikan
Communion.The dibangun kembali 1070-1077
dan dibuat lebih besar. Ini kemudian direnovasi
untuk memiliki gaya Gothic pada tahun 1174
agar dapat rumah peziarah yang mengunjungi
326

kuil Thomas Becket. Thomas Becket adalah


uskup agung yang dibunuh di katedral di 1170.

4. Going Places Cotsworlds


Cotswolds adalah berbagai bukit di Barat
dan Barat-Inggris tengah. Ini memiliki lebar
25 kilometer dan 145 km panjang. Daerah ini
penuh dengan kota-kota kecil yang menarik
dan desa-desa yang dibangun mendasari batu
Cotswold. Tempat ini kaya kapur landak laut
khususnya fosil. Selama Abad Pertengahan, itu
adalah jalur penting untuk perdagangan wol
yang adalah apa yang membuat Cotswolds
makmur.

3. Stonehenge
Tempat ini dianggap sebagai salah satu
situs paling terkenal di dunia. Satu dapat
327

merasakan kompleks padat era Neolitik dan


Zaman Perunggu sebagai salah satu set kaki
di daerah ini. Para arkeolog percaya bahwa
tempat ini diciptakan dari 3000 SM sampai 2000
SM. Namun ada juga yang mengklaim dengan
menggunakan penanggalan radiokarbon
bahwa batu pertama dibesarkan 2400-2200
SM. Ini telah ditambahkan ke daftar UNESCO
Situs Warisan Dunia pada tahun 1986 dan
beberapa studi yang dirilis pada tahun 2008
menyatakan bahwa Stonehenge mungkin
telah menjadi tanah pemakaman di masa lalu.

2. Jurassic Coast World Heritage Site


Jurassic Coast termasuk dalam daftar Situs
Warisan Dunia pada Selat Inggris sepanjang
pantai Southern England. Dalam catatan
sejarah selama Perang Dunia II, beberapa
bagian dari Jurassic Coast menjadi milik
Departemen Perang dan digunakan
328

sebagai tempat pelatihan militer. Hari ini,


bagaimanapun, telah dikembalikan ke
penggunaan sipil.

1. Natural History Museum


Secara resmi dikenal sebagai Museum Inggris
sampai 1992. Ini adalah rumah dari spesimen
hidup dan ilmu bumi yang berkisar ke lebih
dari 70 juta items.Visitors dapat melihat koleksi
yang terkait dengan mineralogi, paleontologi,
zoologi, dan entomologi. Bagian yang terbaik?
Tidak ada biaya karcis masuk!

329

50 Fakta Menarik
Tentang Inggris
1. Big Ben bukanlah jam melainkan hanya
bel. Nama Big Ben diambil dari nama seseorang yaitu Sir Benjamin Hall yang namanya terukir di The Greet Bel.

2. Nama Inggris (England) dalam bahasa kuno


artinya Tanah Angelis. Angles adalah
suku Jermanik yang menetap di Britania
Raya pada abad pertengahan awal.

3. Inggris terdiri dari: Inggris, Skotlandia, Wales,


Irlandia Utara yang kemudian bergabung
menjadi Britania Raya.

330

4. London adalah ibukota Inggris.

5. Windsor Castle adalah istana terbesar dan


tertua di dunia yang masih di gunakan
oleh keluarga kerajaan.

6. Istana Buckingham dibangun pada tahun


1702 dulunya istana ini adalah sebuah
kebun murbei yang ditanam oleh Raja
James I.

7. Menurut situs pencarian Tripadvisor, pada tahun 2012 London menyandang Sebagai
Kota Trebaik di Dunia.

8. Warga Inggris lebih suka minum teh. Tradisi


minum ini mereka lakukan pada jam 15.00
sampai 17.00. Mereka mengkonsumsi teh
331

bahkan 2.5 lebih banyak dari Jepang dan


22 kali lebih banyak dari Amerika dan Perancis.

9. Bahasa Perancis pernah menjadi bahasa


resmi di Inggris selama 300 tahun.

10. Sistem pemerintahan Inggris adalah demokrasi parlementer.

11. Pada tanggal 12 Agustus hingga 29 September pengunjung bisa berjalan-jalan di


dalam istana Buckingham.

12. Ratu Elizabeth II telah memimpin Inggris selama 60 tahun.

332

13. Pada abad pertengan hewan diadili dan


dihukum berdasarkan perbuatan mereka.
Para pemiliknya didenda berdasarkan
kerusakan yang telah terjadi.

14. Jumlah ayam di Inggris melebihi jumlah


penduduknya.

15. Terdapat lebih dari 300 bahasa yang digunakan di Inggris.

16. Orang Inggris menemukan kereta api pertama kali.

17. Tingkat obesitas di Inggris tertinggi di Eropa


dengan presentase 22.3% pria dan 23%
wanita.
333

18. Inggris dianggap memiliki makanan terburuk.

19. Durham Cathedral, New College Oxford


Univercity, Alnwick Castle, Lacock Abbey,
London Eye, Big Ben, istana Buckingham,
Leadenhall Market, London Zoo Repticel
House, King Cross Station adalah namanama tempat yang pernah menjadi lokasi
pengambilan gambar di film Harry Potter.

20. Istana Buckingham pernah dibom sebanyak


9 kali.

21. Beberapa kamar di Istana Buckingham bertemakan kebudayaan China. Beberapa


perabotan dan dekorasi mengadopsi
334

gaya oriental berani Pangeran Regent


Brighton Pavilion. Tetapi Ratu Victoria
menjualnya untuk pembangunan Istana
Buckingham.

22. Menara London kini menjadi rumah bagi


Crown Jewell Inggris. Tower of London ini
dulunya diguanakan sebagai penjara dari
tahun 1100 ke pertengahan abad dua
puluh.

23. Durham Cathedral merupakan bangunan


terbesar di Inggris atau bahkan terbesar di
Eropa. Bangunan ini tidak hanya dihargai
karena desainnya tetapi juga pondasinya
yang kokoh dan kuat.

24. Stonehenge adalah tempat wisata terkenal


di dunia. Juga bagunan sejarah terpent335

ing di dunia. Peneliti percaya bangunan


itu dibangun untuk upacara atau keagamaan

25. Lagu kebangsaan Amerika diciptakan oleh


orang Inggris.

26. J.K Rowling adalah satu-satunya orang


yang mendapatkan satu milar dollar dari
menulis buku.

27. Kereta api bawah tanah pertama kali


dibangun di London.

28. Tower of London, Maritim Greenwich, The


Palace of Wetsminsers dan Kew Botanical
Garden adalah warisan dunia.
336

29. Rudolf Hess tahanan terakhir yang menempati Tower of London.

30. Tahukah kamu jika London diubah menjadi


sebuah negara, maka London adalah
negara terbesar ke 8 di Eropa.

31. Tower Bridge adalah jembatan terkenal di


dunia yang membentang di atas sungai
Thames di London. Pemandangan yang
dapat dilihat Cathedral St. Paul, London
Eye, pusat bisnis dan belanja Canary
Wharf.

32. Istana Buckingham memiliki kantor polisi


sendiri.

337

33. Sebanyak 28 warisan dunia UNESCO berada di Inggris yang meliputi alam, budaya
dan kota-kota bersejerah.

34. Inggris adalah tujuan nomor satu investasi


untuk masuk ke Eropa.

35. Pangeran Charles dan Pangeran Wiliam


tidak pernah berada dalam pesawat
yang sama. Hal in dilakukan jika salah satu
pesawat mengalami kecelakaan maka
masih ada penerus yang mewarisi tahta
kerajaan.

36. Di Inggris untuk membeli rokok dan alkohol,


pembeli harus sudah berusia 18 tahun.

37. Ada yang mengatakan Athelampton House


338

dihuni 3 hantu salah satunya berwujud


kera.

38. Universitas Oxford pernah memiliki peraturan bahwa siswa tidak boleh membawa busur dan anak panah ke dalam
lingkungan kampus.

39. Lingkaran batu Avebury adalah yang terbesar di dunia dengan luas 11 ha atau
28 hektar. Di bangun antara 4600 hingga
5300 tahun yang lalu.

40. Silburry Hill terdapat di Wiltshire Inggris


adalah gundukan tanah terbesar di Uni
Eropa yang dibangun manusia sekitar
4750 tahun yang lalu.

339

41. Di Inggris lalu lintasnya terkenal tertib.

42. Trafalgar Square terletak dijantung kota


London adalah tempat favorit warga London untuk berkumpul. .

43. Waktu makan malam di Inggris berjarak 8


jam dari makan siang. Mereka biasa menahan rasa lapar dengan minum teh dan
memakan camilan di sore hari.

44. London Stock Exchange adalah bursa saham terbesar di Uni Eropa dan merupakan
saham utama di Inggris.

45. Di Inggris terdapat kontes aneh yang diselenggarakan oleh sebuah perusahaan
rental mobil Central Contrak. Kontes men340

gambil foto parkir mobil terburuk. Kontes


ini dapat diikiti oleh siapa saja. Foto dengan komentar terbanyak akan menjadi
pemenangnya.

46. Kiprah sepak bola Inggris tahun 2014 adalah


yang terburuk yang pernah terjadi. Tim
dengan sebutan The Three Lions tidak sekalipun merasakan kemenangan di babak
grup.

47. Bendera Inggris sering disebut dengan


Union Jack. Desain ini adalah gabungan
dari bendera Irlandia dan Britania Raya
yang bersatu pada tahun 1801.

48. Prajurit yang mengawal keluarga kerajaan


adalah prajurit dari British Army. Mereka adalah salah satu dari resimen Foot
341

Guards(Grenadier Guards, Colstreams


Guards, Welsh Guards, Irish Guards dan
Scots Guards). Selama satu minggu mereka akan berdiri tegak menjadi istana dan
menagawal Ratu. Tetapi di minggu lainnya mereka akan perang melawan taliban di Afghanistan.

49. Tahun 1647, pemerintahan Inggris pernah


melarang warganya untuk merayakan
natal.

50. Banyak ilmuwan sains dan matematika


yang berasal dari Inggris seperti Sir Isaac
Newton, Charles Darwin, Stephen Hawking, Charles Babbage, dan masih banyak
lainnya.

342




IRLANDIA
343

Negara yang terkenal dengan kekayaan


budaya, keindahan alam, dan keramahan
penduduknya ini telah menghasilkan banyak
sarjana terpelajar dari seluruh dunia. Dalam
sejarahnya, Irlandia telah menjaga reputasi
dalam penyelenggaraan pendidikan
berkualitas terhadap mahasiswa internasional
dan menghargai pendidikan itu sendiri. Setiap
tahunnya, jumlah mahasiswa internasional
yang melanjutkan kuliah di Irlandia bertambah.
Jika kamu ingin menjadi salah satunya, berikut
beberapa universitas terbaik yang ada di
Irlandia:
1. Trinity College Dublin
Universitas yang masuk ke dalam 100
Universitas Terbaik di Dunia ini berlokasi di
Dublin dan diakui secara internasional sebagai
universitas terkemuka di Irlandia dan salah
satu universitas riset terkemuka di dunia.. Pada
awal abad ke-21, universitas ini melakukan
344

perombakan radikal struktur akademis untuk


mengalokasikan dana dan mengurangi
biaya administrasi sehingga mengurangi
fakultasnya, dari yang asalnya berjumlah
enam fakultas menjadi tiga fakultas. Fakultas
tersebut, yaitu Fakultas Ilmu Kesehatan; Teknik,
Matematika, dan Ilmu Pengetahuan Alam;
dan Seni, Humaniora, dan Ilmu Sosial. Trinity
College Dublin saat ini memiliki sekitar 17.000
mahasiswa, 92.000 alumni, dan lebih dari 2.800
staff. Siswa internasional yang sedang atau
pernah mengikuti studi di universitas ini mewakili
sebanyak 122 negara.

2. University College Dublin


Universitas ini didirikan pada tahun 1854 dan
memiliki peringkat tinggi di antara universitasuniversitas riset terkemuka di Eropa. Universitas
ini juga merupakan pilihan pertama bagi
kebanyakan siswa lulusan sekolah menengah
345

daripada universitas-universitas lain di Irlandia.


University College Dublin memiliki lima fakultas
dan delapan belas institut serta pusat riset.
Universitas ini juga secara konsisten selalu
mendapatkan posisi tinggi sebagai universitas
terbaik di Irlandia maupun di dunia.

3. University College Cork


Universitas yang berada di Cork ini memiliki
lebih dari 18.000 mahasiswa yang terbagi
ke dalam tujuh fakultas/sekolah dan 27
departemen. University College Cork
merupakan salah satu lembaga penelitian
terkemuka di Irlandia dengan pendapatan
penelitian tertinggi. University College Cork
menawarkan pengalaman yang luar biasa
bagi siswanya, ditandai dengan kualitas dan
berbagai program akademik, keunggulan
dalam pengajaran dan pembelajaran,
layanan dukungan siswa yang responsif, serta
346

pemberian kesempatan bagi siswa untuk


pengembangan pribadi melalui klub dan
komunitas yang disediakan. Universitas ini
memberikan perhatian utamanya pada seni
visual, tearter, dan musik.

4. National University of Ireland


National University of Ireland merupakan
universitas yang berada di Galway dan
didirikan pada tahun 1845 dan dibuka pada
tahun 1849. Sejak tahun 1960-an, universitas
ini telah mengalami pertumbuhan yang
signifikan dan berkelanjutan, baik dalam
saham bangunan, fasilitas, sumber daya,
dan juga jumlah siswa dan staf. Pada tahun
ajaran 2004/2005, jumlah siswa yang tedaftar
tercatat sebanyak lebih dari 15.000 siswa,
termasuk siswa internasional yang berasal
lebih dari 40 negara. National University of
Ireland memiliki program-program akademis
347

yang kuat dari pengajaran dan penelitian di


seluruh fakultas yang dimiliki. Fakultas-fakultas
tersebut, yaitu Fakultas Pertanian, Seni, Celtic,
Perniagaan, Teknik dan Arsitektur, Teknologi
dan Ilmu Pangan, Hukum, Kedokteran dan
Ilmu Kesehatan, Filosofi dan Sosiologi, Ilmu
Pengetahuan Alam, dan Kedokteran Hewan.

5. Dublin City University


Dublin City University merupakan universitas di
Irlandia berbasis Kewirausahaan. Universitas
ini telah berkembang dengan pesat sejak
didirikan pada tahun 1989. Dengan jumlah
siswa hampir mencapai 11.500 dengan hampir
2.000 mahasiswa berasal dari luar negeri yang
mewakili 116 negara berbeda, universitas ini
diakui sebagai pusat akademik di bidang
pendidikan dan penelitian. Pada tahun 2010,
Dublin City University pernah terpilih sebagai
Sunday Times University of the Year. Dengan
348

berfokus pada perusahaan dan tekad untuk


mendapatkan posisi sebagai universitas paling
inovatif di Irlandia, Dublin City University telah
menciptakan posisi yang unik bagi dirinya
sendiri di Irlandia. Universitas ini ditunjang dan
didukung oleh sebuah badan amal bernama
DCU Educational Trust. Badan ini merupakan
badan yang berfokus dalam bidang
pendanaan. University ini memiliki visi untuk
menyiapkan para pemimpin, pengusaha, dan
pemikir handal baru di generasi yang akan
datang.

6. Dublin Institute of Technology


Dublin Institute of Technology merupakan
salah satu universitas terbesar dan yang
paling inovatif di Irlandia. Universitas ini
menggabungkan keunggulan dari universitas
akademik tradisional dan profesional.
Universitas ini juga berorientasi pada
349

pembelajaran karir (career-oriented) dan


mempersiapkan mahasiswanya untuk peran
kepemimpinan. Misi dari Dublin Institute of
Technology yaitu menekankan pembelajaran
dengan siswa sebagai pusat perhatian,
pemberian ilmu-ilmu yang bermanfaat,
proses yang ketat dalam penemuan dan
penyelidikan yang kritis, serta dukungan untuk
kewirausahaan dan keanekaragaman. Dublin
Institute of Technology telah menjadi bagian
dari Pendidikan Tinggi Irlandia selama lebih dari
satu abad dan universitas ini terus melakukan
adaptasi dan perluasan penyediaan sumber
daya. Sebanyak 20.000 siswa terdaftar di
universitas ini dengan sekitar 20% siswanya
berasal dari luar Irlandia. Lulusan dari universitas
ini diharapkan siap dalam kehidupan global
dan mampu beradaptasi terhadap lingkungan
dunia yang terus berkembang. Penelitianpenelitian yang dilakukan berfokus pada
penyelesaian masalah, perkembangan
teknologi dan sosial, serta inovasi yang dapat
350

meningkatkan pengetahuan dan membuat


dampak nyata bagi kehidupan masyarakat.

7. University of Limerick
Perkembangan universitas ini dibiayai oleh
Bank Dunia dan European Investment Bank,
serta didukung oleh The University of Limerick
Foundation. Mencapai kesempurnaan dalam
hal pengajaran dan penelitian merupakan misi
utama dari University of Limerick. Pelaksanaan
misi ini telah terus-menerus dikondisikan oleh
keyakinan dan relevansi. Sebagai program
baru dalam pengajaran dan penelitian,
University of Limerick memberikan perhatian
khusus kepada daerah-daerah yang dinilai
dapat memberikan keuntungan bagi
pembangunan ekonomi dan sosial di Irlandia.
Universitas ini percaya bahwa kompetensi
dipupuk oleh berbagai program pengajaran
dan penelitian yang menggunakan masalah
351

yang ada di dunia nyata.

8. National University of Ireland Maynooth


Universitas ini memiliki reputasi internasional
yang tidak diragukan lagi dalam bidang
pembelajaran dan keunggulan akademik
dalam bidang Ilmu Pengetahuan Alam dan
Humaniora. Kini, National University of Ireland
Maynooth atau yang juga dikenal sebagai NUI
Maynooth merupakan universitas yang dinamis
dan inovatif.

Dengan lebih dari 90% staf universitas


yang memiliki gelar doktor, NUI Maynooth
memberikan pengalaman pendidikan sarjana
yang berkakar pada tradisi pendidikan liberal.
NUI Maynooth menawarkan lingkungan
belajar-mengajar yang nyaman dan fasilitas
penelitian yang baik. Universitas ini tercatat
352

memiliki sekitar 8.800 siswa yang berasal dari


setiap daerah di Irlandia dan lebih dari 75
negara di seluruh Eropa, Amerika Serikat,
Amerika Latin, dan Asia.

353

10 Obyek Wisata
Terbaik di Irlandia
Irlandia merupakan salah satu negara Eropa
yang memiliki sejarah panjang. Negara ini
bertetangga langsung dengan kerajan Inggris.
Dengan sejarah yang begitu panjang, tentu
saja membuat budaya dan segala bangunan
yang ada ditempat itu mempunyai ciri khas
yang tidak akan dimiliki oleh dengan negara
lainnya. Maka dari itu tidak ada salahnya saat
liburan nanti bisa mengunjungi negara Irlandia
untuk membuktikan sendiri nuansa pedesaan,
wisata alam, dan festival kebudayaan yang
beraneka ragam.

1. Tebing Moher
Berlokasi di utara Lahinch, di pantai barat
354

Claire, Tebing Moher adalah salah satu tempat

di Irlandia yang paling menakjubkan. Tebing


Moher adalah tebing tertinggi di Eropa. Tebing
ini juga merupakan situs bangunan kuno yang
pernah digunakan sebagai menara jaga untuk
menjaga para penyerang Viking. Dari sudut
355

pandang ini kamu bisa melihat garis pantai


Claire, Kepulauan Aran dan pegunungan
terpisah sejauh Kerry dan Connemara.
Meskipun tempat ini akan mungkin merasa
sedikit membosankan untuk anak anak,
siapa pun mengagumi pemandangan yang
menakjubkan pasti akan terposana oleh
keindahan tebing Moher.

2. Burren
Burren, terletak di Selatan dan Utara daerah
Clare dan daerah Kerry. Salah satu tempat
wisata di Irlandia ini adalah sebuah daerah
yang luas yang tercakup dengan batu kapur.
Terdengar membosankan? Sebaliknya, Burren
adalah daerah obyek wisata lain di Irlandia
yang diselimuti misteri. Tanaman yang tumbuh
di Burren tidak akan tumbuh di tempat lain di
dunia. jika kamu ingin memanfaatkan waktu
luang kamu di Burren untuk melakukan aktivitas
356

lainnya, maka kamu bisa mencoba bermain


kano di Danaunya, atau kamu juga bisa
menelusuri goa goa yang ada di tempat ini.

3. Kastil Blarney

Salah satu kastil tertua dan paling bersejarah


di Irlandia, dan salah satu tempat wisata di
Irlandia yang paling terkenal, dan terletak
di daerah Cork. Sebuah benteng kuno
MacCarthys, Lords of Muskerry dan salah satu
benteng terkuat di Munster, dindingnya setinggi
delapan belas kaki dan juga sangat tebal.
Yang terkenal di kastil Blarney, adalah ritual
mencium Blarney stone di atas kastil Blarney.
Beberapa Legenda setempat mengatakan
bahwa dengan mencium Blarney Stone, maka
akan melimpahkan rejeki dan akan bisa keluar
dari situasi sesulit apapun.
357

4. Dingle
Terletak di tepi Samudra Atlantik di barat
daya Irlandia, Dingle yang mempesona
terbentang menghadap teluk Dingle ke arah
Kepulauan Blasket. Nikmati suasana pub yang
menyenangkan sambil mendengarkan musik
tradisional yang dimainkan secara langsung.
Setiap akhir pekan dan selama musim panas,
temapt bergaul bagi penduduk setempat ini
dipadati oleh turis. Pengunjung lain yang sering
datang ke perairan hangat Gulf Stream di
kota Dingle adalah Fungi, lumba lumba yang
menjadi maskot tidak resmi kota ini. Obyek
wisata populer bagi turis antara lain adalah
pantai, gunung Brandon, serta desa Ballydavid
dan Ballyferriter.

5. Killarney
358

Ketika mengunjungi tempat ini, saya sarankan


untuk kamu untuk menggunakan sepatu yang
paling nyaman untuk menjelajahi Killarney.
Kota ini dapat dikelilingi dengan berjalan kaki,
dan setiap sudutnya menawarkan informasi
sejarah. Dengan berjalan kaki, kunjungi taman
nasional pertama di Irlandia, yang terdiri atas
26.000 acre hutan, pegunungan batu pasir,
dan danau dataran rendah. Bila lelah, telusuri
Taman Nasional Killarney dengan perahu
dari Kastil Ross. Karena Killarney memiliki lebih
banyak hotel dibandingkan kota lainnya di
Irlandia (selain Dublin), maka kamu tidak akan
kekurangan tempat untuk mengistarhatkan
tubuh anda.

359

6. Galway
Bagi para pengunjung, Galway sangat
menyenangkan karena kamu dapat berkeliling
kota dengan berjalan kaki. Begitu tiba di sini,
susuri jalan jalan di dalam kotanya. Kamu
akan menemukan kedai minum yang meriah,
toko toko yang unik dan jalan jalan berbatu
yang berlku yang dipenuhi mahasiswa,
seniman, penulis, dan pengrajin. Bahkan
kamu juga meungkin mendengarkan bahasa
Gaelik digunakan di sini. Untuk menikmati
perjalanan seharian penuh, cobalah naik Feri
ke pulau Inis Mor. Kamu pasti akan merasa
lebih bersemangat berkat udara laut dan
pemandangan yang menakjubkan. Jangan
lupa untuk menggunakan tabir surya jika
akan mengunjungi pulau tersebut, meskipun
udaranya dingin.

360

7. Cork
Luangkan waktu untuk menyebrangi banyak
jembatan saat berada di Cork. Kota terbesear
ketiga di Irlandia ini awalnya adalah sebuah
pulau dan kini meluas hingga ke kedua
tepian sungai Lee, dengan saluran air yang
mengalir di bawah sejumlah jalan utamanya.
Cara terbaik untuk menikmati pelabuhan
laut selatan yang berbukit ini adalah dengan
berjalan kai, mengikuti arah penunjuk jalan
melalui Katedral St. Finn Barre dan lapangan
University Collage di tepi sungai hingga ke atas
bukit menuju Gereja Shandon yang berwarna
merah dan putih sepanjang perjalanan, kamu
akan menemui banyak warga kota yang
gemar berbincang.

361

8. Westport
Westport, kota destinasi wisata keluarga yang
sejati ini, menawarkan pemandangan yang
indah, fasilitas golf, rekreasi memancing,
berlayar dan tur kapal pesiar, berenang di
pantai, jalur lintas alam, dan bersepeda.
Terakhir, untuk melengkapi semua itu, tersedia
objek wisata yang disebut Pirate Adventure
Park. Semua anak pasti akan menyukainya
berkunjunglah pada bulan September untuk
menyaksikan Festival Seni Westport yang
mengagumkan, cocok untuk segala usia.
Selain itu, Westport adalah kota pertama yang
seluruhnya ditampilkan secara 3D di Google
Earth, sehingga kamu dapat menghidupkan
kembali semua kenangan dari komputer kamu
setelah tiba di rumah.

362

9. Tralee
Masuklah ke pub Tralee pada salah satu
malam dan kamu akan disuguhi sesi musik
tradisonal yang meriah : violis dan gitaris serta
pria proa berjenggot menenggak minuman
dan mengikuti irama yang menghentak. Para
wanita biasanya tidak minum terlalu banyak.
Bagi kamu kaum hawa, tentu ingin tetap
terlihat cantik dan menarik untuk menghadiri
festival tahunan Rose of Tralee, yang akan
menobatkan satu gadis cantik sebagai
pemenang. Lalu apa tugas sang pemenang?
Mewakili Irlandia ke seluruh dunia.

10. Kilkenny
Kilkenny sudah berusia lebih dari 400 tahun,
namun sama sekali tidak ketinggalan zaman.
Kota ini memang dipenuhi katedral, istana,
biara, dan bangunan batu besar lainnya yang
363

sangat mempesona, namun pesta tak pernah


usai di Kilkenny. Festival kesenian bertema
teater, komedi, musik bluegrass, dan tari yang
seakan tak ada habisnya selalu mewarnai
kota ini dengan suasana baru, semangat yang
menggerlora, dan nuansa internasional.

364

50 Fakta Menarik
Irlandia
Irlandia merupakan negara di Eropa yang
beribukota Dublin. Negara yang menjadi
rumah bagi grup musik Westlife ini memiliki
banyak fakta unik yang belum diketahui
banyak orang. Di bawah ini adalah beberapa
fakta tentang Irlandia:

1. Irlandia memiliki luas negara sebesar 70.273


kilometer persegi dan penduduk sebanyak lebih dari empat juta orang. Rasio kepadatan penduduk di Irlandia, yaitu 65,3
penduduk per kilometer persegi.

2. Lebih dari seperempat penduduk Irlandia


tinggal di Dublin.
365

3. Pada tahun 1800, jumlah penduduk Irlandia


mencapai hampir dua kali jumlah penduduk Amerika Serikat. Sedangkan pada
tahun 2000, jumlah penduduk Amerika
mencapai sekitar enam puluh kali lebih
besar dari Irlandia.

4. Irlandia merupakan pulau terbesar ke-3 di


Eropa dan ke-20 di dunia.

5. Irlandia merupakan negara dengan laporan


penampakan UFO terendah di Eropa.

6. Menurut Hossein Askari, seorang guru besar


politik dan bisnis internasional di Universitas
George Washington, AS, Irlandia merupakan negara yang paling Islami, dalam arti
366

paling banyak mengaplikasikan nilai-nilai


Islam. Padahal, sebanyak 88% penduduk
Irlandia beragama Katolik Roma.

7. Irlandia menduduki posisi ke-9 dalam urutan


negara paling romantis di dunia. Masyarakat Irlandia pintar dalam berpakaian, tahu
bagaimana berperilaku, dan memiliki
kesan yang baik sehingga tampak menyenangkan. Orang-orang Irlandia juga memiliki kharisma yang besar dan rendah hati
dalam menggoda pasangannya.

8. Irlandia juga merupakan negara paling ramah ke-4 di dunia. Rakyat Irlandia memiliki
sikap terbuka pada orang asing, mampu
mencari waktu bersenang-senang ketika
sedang berada di masa sulit, dan memiliki
sifat optimis yang tinggi.
367

9. Guinness, bir dari Irlandia, diberikan secara


gratis kepada para pendonor darah
(hingga Juni 2010).

10. Anak kembar identik tertinggi di dunia, dengan tinggi 2,18, dilahirkan di Irlandia pada
tahun 1761

11. Sebanyak 57% penduduk Irlandia menggunakan kacamata atau lensa kontak.

12. Rata-rata tinggi orang Irlandia untuk pria


adalah 58 dan 55 untuk wanita.

13. Irlandia disebut sebagai salah satu negara


dengan tingkat kejahatan yang rendah
368

dan merupakan salah satu negara tempat tinggal teraman.

14. Di Irlandia, banyak keluarga yang memiliki


nama yang berawalan dengan Mac
atau O.... Dua nama itu berarti anak
dari... atau cucu dari.. dalam bahasa
Gaelic.

15. Jack dan Emily merupakan nama bayi paling populer di Irlandia pada tahun 2011
dan 2012.

16. Irlandia merupakan negara terbaik ke-10


untuk membesarkan anak.

17. Menurut orang-orang keturunan Irlandia,


peri adalah asal mula keturunan mereka.
369

18. Jaimie Donovan merupakan anak perempuan asal Irlandia yang mendapatkan
gelar orang termuda yang berhasil mencapai kutub Utara pada tahun 2012.

19. Di septictank bekas sebuah gereja Katolik


di Kota Tuam, Irlandia, ditemukan kuburan
massal anak-anak. Diperkirakan sebanyak
796 anak dikubur di sini antara tahun 1925
dan 1961. Menurut sejarawan lokal, kuburan massal itu berasal dari sebuah panti
asuhan yang ada di tempat tersebut.

20. Titanic, kapal terbesar di dunia pada saat


pelayaran perdananya itu, merupakan
kapal yang dibuat di Irlandia.

370

21. Hijau merupakan warna nasional negara


Irlandia, sebagai warna yang mewakili
leren bukit hijau yang luas serta santo pelindung Irlandia, St. Patrick.

22. Menurut Majalah Forbes, Irlandia merupakan negara yang memiliki hutang terbesar di dunia jika dibandingkan dengan
kemampuannya untuk membayar hutang
tersebut

23. Beberapa novelis asal Irlandia yang terkenal, yayitu Jonathan Swift (Gullivers Travels), Bram Stoker (Dracula), dan James
Joyce (Ulysses).

24. Kisah drakula terinspirasi dari legenda Irlandia, Abhartach.


371

25. Seperti banyak negara lain di dunia, Irlandia


merayakan Saint Patricks Day pada tanggal 17 Maret. Perayaan ini merupakan hari
libur nasional di Irlandia.

26. Pada Olimpics, tinju merupakan olahraga


yang paling diunggulkan oleh Irlandia.

27. Irlandia merupakan negara pertama di


dunia yang mengeluarkan pajak untuk
setiap penggunaan kantong plastik saat
berbelanja. (2002)

28. Pada tahun 2004, Irlandia pertama kali


memperkenalkan larangan merokok di
tempat umum.

372

29. Rata-rata bir yang dikonsumsi seseorang di


Irlandia, yaitu sekitar 131,1 liter per tahun.
Jumlah ini menjadikan Irlandia menjadi
negara terbanyak kedua yang mengonsumsi bir setelah Republik Ceko

30. Rata-rata, sebanyak 1.184 cangkir teh diminum oleh orang Irlandia per tahun.

31. Irlandia telah memenangkan The Eurovision


Song Contest, sebuah kompetisi lagu tahunan yang diadakan di antara anggota
European Broadcasting Union, sebanyak
tujuh kali, lebih banyak dari negara-negara lain.

32. Irlandia merupakan negara yang bebas


dari ular.
373

33. Fisikawan asal Irlandia, John Tyndall, merupakan orang pertama yang membuktikan efek rumah kaca dan orang pertama
yang mengetahui mengapa langir berwarna biru (efek Tyndall).

34. William Edward Wilson, astronom asal Irlandia, merupakan orang pertama yang mengukur suhu dari matahari dengan perkiraan sekitar 6.590 derajat celcius.

35. Grace OMalley merupakan bajak laut


perempuan yang berasal dari Irlandia. Ia
disebut sebagai the infamous queen of
pirates.

36. Terdapat sebuah kisah yang mengatakan


374

bahwa seorang biarawan bernama St.


Brendan merupakan orang pertama yang
menemukan Benua Amerika pada abad
ke-6, jauh lebih dulu daripada Christopher
Columbus.

37. Lahan di Irlandia cenderung tidak cocok


untuk pertanian gandum, hingga pada
abad ke-20 terdapat mesin-mesin modern
dan pupuk.

38. Irlandia merupakan satu-satunya negara


yang menjadikan alat musikharpa
menjadi simbol nasionalnya.

39. Di luar Kota Dublin dan Cork, tidak tersedia


kode pos di Irlandia.

375

40. Halloween berasal dari sebuah festival di


Irlandia yang bernama Samhain.

41. James Hobanpria asal Irlandiamerupakan orang yang mendesain White House.

42. Ponsel yang ada di Irlandia lebih banyak


dari jumlah penduduk Irlandia itu sendiri.

43. Jumlah penduduk Irlandia yang tinggal di


luar negeri lebih banyak daripada yang
tinggal di Irlandia
sendiri.

376

44. Ada sebuah tradisi di Irlandia yang dilakukan saat ulang tahun, yaitu dengan
menggendong anak yang berulang tahun
secara terbalik, kemudian menjedukkan
kepala anak tersebut ke lantai sebanyak
umurnya pada saat itu. Tradisi ini dipercaya membawa keberuntungan.

45. Kata quiz diduga diciptakan oleh seorang


pemilik teater di Dublin, Richard Daly.

46. Di masa lalu, babiyang ada di sebuah peternakandiperbolehkan untuk tinggal di


dalam rumah bersama pemiliknya.

47. Untuk menjadi buku best seller, di Irlandia,


penulis hanya perlu menjual sebanyak
3.000 kopi
377

48. Di Irlandia tidak ada hukuman mati bagi


narapidana. Hukuman mati terakhir terjadi
pada tahun 1954 dan tidak diperbolehkan
untuk diadakan kembali walaupun dalam
perang atau keadaan darurat.

49. Irlandia tidak terlibat dalam Perang Dunia II


dan memilih untuk tetap netral.

50. Kata boycott dinamakan seperti nama


seorang agen penyewa tanah bernama
Charles Boycott yang menolak untuk
menurunkan harga sewanya.

378




ISLANDIA

379

Islandia memiliki julukan dramatis, tanah


api dan es, yang mengacu pada berbagai
lansekap alam yang mengesankan. Islandia
merupakan salah satu negara yang memiliki
gunung berapi paling aktif di dunia, juga
memiliki daerah yang ditutupi gletser. Sebagai
negara kepulauan yang jarang penduduknya
di Eropa, Islandia juga terkenal akan air panas,
industri perikanan dan kualitas hidup yang
tinggi.
Pada 2008, Islandia terkena dampak krisis
keuangan global, tetapi perekonomiannya
telah pulih dengan stabil sejak 2010. Beberapa
tahun terakhir Islandia menjadi negara tujuan
wisata yang semakin populer. Kebanyakan
wisatawan tertarik oleh pemandangan alam
yang menakjubkan dan atraksi budaya
Reykjavk.

380

Universitas di Islandia
Ada tujuh universitas di Islandia, yakni tiga
universitas swasta dan empat universitas negeri.
Yang terbesar adalah Universitas Islandia dan
Reykjavik University, diikuti oleh University of
Akureyri di utara Kota Akureyri.
Mahasiswa internasional berjumlah sekitar
5% dari seluruh siswa di Islandia. Universitas di
Islandia umumnya tertarik untuk menarik lebih
banyak siswa internasional. Banyak universitas
yang menawarkan kursus yang diajarkan
sepenuhnya atau sebagian dalam bahasa
Inggris, dan ada sistem pendukung yang baik
untuk mahasiswa asing yang memilih untuk
belajar di Islandia.

381

Iklim di Islandia
Islandia tidak sedingin namanya. Di musim
panas, suhu di Reykjavk dapat mencapai titik
tertinggi dari 35C (95F), dan di musim dingin
suhu rata-rata sekitar 0C (32F). Iklim di Islandia
tidak terlalu ekstrim. Selama pertengahan
musim panas, sinar matahari hampir selalu
ada, tetapi selama pertengahan musim dingin
hampir tidak ada sinar matahari sama sekali.
Seperti yang mungkin kamu harapkan dari
sebuah negara yang ditandai dengan gunung
berapi dan gletser, banyak daerah Islandia
yang dianggap tidak layak huni. Sebagian
besar penduduk tinggal di sekitar pantai.

Hal yang dapat dilakukan di Islandia


Negara ini menawarkan berbagai atraksi
budaya, termasuk teater, galeri, restoran,
382

kafe, bar dan tempat musik. Di luar wilayah


Reykjavk, hidup mungkin akan jauh lebih
tenang. Bahkan Akureyri, daerah perkotaan
terbesar kedua, memiliki populasi kurang dari
20.000.
Hal ini bukan berarti tidak ada banyak hal
yang dapat dilakukan di Islandia. Kamu dapat
menonton atraksi ikan paus, trekking di gletser,
naik mobil salju, menyelam, menunggang kuda
dan memancing. Islandia juga merupakan
salah satu negara terbaik untuk melihat
Nothern Lights yang spektakuler.
Makanan Islandia
Makanan tradisional Islandia mencakup
daging hiu busuk, testis domba jantan, dan
acar lapisan lemak ikan paus. Kamu dapat
menemukan banyak makanan laut segar,
serta skyr (mirip dengan yogurt), Pylsur (hotdog
dibuat dengan domba), dan keju. Islandia
383

memproduksi sekitar 100 jenis makanan laut


yang berbeda.
Meskipun dikenal sebagai daerah vulkanik
paling aktif di dunia, Islandia umumnya tidak
dianggap sebagai tempat yang berbahaya
untuk hidup. Tingkat kejahatan di negara ini
juga relatif rendah.

384

Pendaftaran dan
biaya kuliah di Islandia
Aplikasi pendaftaran diajukan langsung ke
masing-masing universitas, dengan persyaratan
dan tenggat waktu yang bervariasi antara
lembaga.
Perguruan tinggi negeri tidak membebankan
biaya sekolah, tetapi ada biaya pendaftaran.
Ini bervariasi antara universitas, tapi untuk
contoh Universitas Islandia saat ini biaya
ISK60, 000 (sekitar US $ 470) per tahun. PTS
membebankan biaya baik biaya kuliah dan
biaya pendaftaran, yang bervariasi tergantung
pada program studi dan lembaga. Biaya
biasanya lebih tinggi bagi mahasiswa dari luar
Uni Eropa.
385

The University of Iceland menyarankan para


siswa untuk menyediakan sekitar ISK125, 540
(US $ 980) per bulan untuk menutupi biaya
akomodasi dan biaya hidup lainnya.

Mendapatkan
visa ke Islandia
Tergantung pada kebangsaan kamu dan
berapa lama kamu berniat untuk tinggal,
hal itu mungkin tidak diperlukan untuk
mendapatkan visa untuk Islandia. Namun,
mereka yang berniat untuk belajar di Islandia
selama lebih dari tiga bulan akan perlu
mengajukan permohonan untuk ijin tinggal,
melalui Direktorat Imigrasi. Hal ini dapat
diterapkan untuk sekali siswa telah resmi
diberikan tempat di sebuah universitas di
Islandia. Aplikasi memakan waktu sekitar 90
386

hari untuk diproses, dan siswa harus diterapkan


dalam waktu untuk menerima izin mereka
sebelum kedatangan di negara ini.
Kesehatan di Islandia
Setelah tinggal di Islandia selama enam
bulan, semua orang secara otomatis menjadi
anggota dari sistem jaminan sosial nasional,
terlepas dari kewarganegaraan yang
dimiliknya. Ini berarti mahasiswa asing berhak
mendapatkan akses ke layanan kesehatan
di Islandia dengan harga tetap yang dibayar
oleh penduduk setempat.
Sebelum mencapai waktu enam bulan,
mahasiswa dari negara EEA dapat mengakses
layanan ini pada tingkat yang sama, dengan
menghadirkan Kartu Asuransi Kesehatan Eropa
(EHIC), sebagai bukti bahwa mereka memiliki
jaminan kesehatan di negara mereka sendiri.
387

Biaya yang lebih tinggi akan dikenakan


untuk mereka yang berasal dari luar EEA,
dan mahasiswa disarankan untuk mengambil
asuransi swasta untuk menutupi ini.

Bahasa di Islandia
Bahasa resmi dan utama negara adalah
Islandia. Bahasa utama lainnya di Islandia
termasuk Denmark dan Inggris, yang keduanya
banyak digunakan dan keduanya pelajaran
wajib di sekolah-sekolah Islandia.
Di universitas-universitas di Islandia, sebagian
besar sarjana diajarkan di Islandia. Pada
tingkat master dan PhD, sejumlah besar
program disampaikan bahasa Inggris, terutama
di Universitas Islandia, Reykjavk University dan
University of Akureyri.
388

Departemen Pendidikan, Sains dan


Kebudayaan bertanggung jawab atas
kebijakan dan metode yang diterapkan.
Departemen ini juga mengeluarkan Pedoman
Kurikulum Nasional. Namun level TK, sekolah
dasar, dan sekolah menengah didanai dan
dikelola oleh pemerintah kota. Pemerintah
tidak mengizinkan sistem homeschooling.
Taman kanak-kanak, atau leikskli, adalah
pendidikan non-wajib bagi anak-anak berusia
enam tahun, dan merupakan langkah
pertama dalam sistem pendidikan. Mereka
juga bertanggung jawab untuk memastikan
bahwa kurikulum cocok sehingga membuat
transisi ke dalam pendidikan wajib semudah
mungkin.
Wajib belajar, atau grunnskli, terdiri dari
pendidikan dasar dan bawah, yang sering
dilakukan di lembaga yang sama. Pendidikan
389

adalah hal yang diwajibkan oleh hukum


untuk anak usia 6-16 tahun. Tahun ajaran
berlangsung sembilan bulan, dimulai antara
21 Agustus dan 1 September, berakhir antara
31 Mei dan 10 Juni. Jumlah minimum dari harihari sekolah awalnya adalah 170 hari, tapi
setelah kontrak upah guru baru , meningkat
menjadi 180 hari. Pelajaran berlangsung
lima hari seminggu. Semua sekolah-sekolah
umum memiliki pendidikan wajib dalam
agama Kristen, meskipun pengecualian dapat
dipertimbangkan oleh Menteri Pendidikan.
Pendidikan menengah atas, atau
framhaldsskli dilanjutkan pendidikan
menengah pertama. Meskipun tidak wajib,
setiap orang yang telah memiliki pendidikan
dasar memiliki hak untuk mengenyam
pendidikan menengah atas. Tahap ini
pendidikan diatur oleh Undang-Undang
Sekolah Menengah Atas tahun 1996.
390

Berikut ini adalah 5 universitas terbaik di


Islandia:
1 Hskli Islands, Reykjavik
2 Hsklinn Reykjavk, Reykjavk
3 Hsklinn Akureyri, Akureyri
4 Listahskli Islands, Reykjavk
5 Landbnaarhskli Islands, Borgarnes

391




392

ITALIA

Negara dengan bendera berwarna hijau,


putih, dan merah ini mungkin merupakan
salah satu negara tujuan kuliah yang diidamidamkan oleh pelajar di seluruh dunia. Selain
karena keindahannya, Italia juga menjunjung
tinggi masalah pendidikan. Negara ini memiliki
pasal yang menjamin hak individu untuk
mengejar pendidikan tinggi melalui universitas
atau perguruan tinggi. Lembaga Alumni Eropa
juga akan berupaya terus untuk membimbing
kamu dengan memberikan informasi mengenai
dunia perkuliahan di Italia. Ada banyak
kesempatan bagi siswa internasional untuk
belajar di sini. Siswa dari luar Italia dipersilakan
untuk mengeksplorasi kemungkinan dan
melihat apa yang sesuai dengan keinginan
mereka.

393

Apabila kamu tertarik untuk berkuliah di Italia,


kami menyarankan beberapa universitas di
Italia yang dapat kamu jadikan target

394

Universitas di

Italia

1. University of Bologna
Universitas tertua di Italia dan Eropa ini
terletak di Bologna, Italia. Universitas yang
didirikan pada tahun 1088 ini juga merupakan
universitas pertama yang didirikan di belahan
dunia Barat. Universitas ini juga digolongnya
sebagai universitas yang besar, dilihat dari
jumlah mahasiswanya yang mencapai
lebihd ari 95.000 orang pada tahun 2006.
Hingga saat ini, University of Bologna masih
dianggap sebagai salah satu universitas yang
maju dalam hal sistem pendidikan di Eropa.
Terdapat 23 fakultas yang berada di University
of Bologna, beberapa di antaranya adalah
Fakultas Arsitektur, Hukum, Psikologi, dan Ilmu
Statistik.

395

2. Sapienza University of Roma


Sapienza University of Rome merupakan
universitas tertua di Roma dan yang terbesar
di Eropa. Universitas ini memiliki sekitar 140.000
siswa dan 4.500 profesor di dalamnya. Sapienza
University of Rome melakukan penyelidikan
ilmiah terkemuka di hampir semua disiplin
ilmu dan mencapai hasil yang tinggi, baik di
tingkat nasional maupun tingkat internasional.
Universitas ini memiliki 23 fakultas, 111
departemen, dan 30 pusat penelitian yang
dikhususkan untuk penelitian ilmiah. Universitas
ini meningkatkan penelitiannya dengan cara
menawarkan kesempatan untuk sumber daya
manusia di luar negeri.

396

3. Politecnico di Milano
Didirikan pada tahun 1863, Politecnico di
Milano merupakan sekolah arsitektur, desain,
dan teknik terbesar di Italia. Politecnico di
Milano ini terletak di dua lokasi. Dua kampus
utama terletak di Milan, kota pusat dari fashion
dan industri desain, dan lima lagi di Lombardy.
Universitas ini menawarkan berbagai program
yang inovatif dengan tiga sekolah teknik,
dua sekolah arsitektur, dan sebuah sekolah
desain. Beberapa ilmuwan penting dan arsitek
yang pernah kuliah di sini antara lain Achille
Castiglioni, Gio Ponti, dan Giulio Natta.

4. University of Milan
Universitas ini berlokasi di Milan, Italia. Penelitian
dan sistem belajar-mengajar di universitas ini
telah berkembang dari tahun ke tahun dan
telah menerima beberapa penghargaan
397

internasional. University of Milan kini memiliki


9 sekolah, 134 departemen, 19 sekolah
kedoktran, dan 92 sekolah spesialis. Kesembilan
sekolah/fakultas tersebut, yaitu Sekolah Hukum,
Kedokteran, Kedokteran Hewan, Pertanian dan
Ilmu Pangan, Ilmu Farmasi, Ilmu Pengetahuan
Alam dan Teknologi, Ilmu Olahraga,
Humaniora, Ilmu Linguistik dan Budaya, serta
Ilmu Politik, Ekonomi, dan Sosial.

5. University of Pisa
Universitas ini berdiri di Kota Pisa, Italia dan
merupakan salah satu universitas tertua
yang ada di Italia, didirikan sejak tahun 1343.
Universitas ini memiliki sekitar 57.000 mahasiswa
dengan sebelas fakultas dan 56 departemen.
Fakultas yang tersedia di universitas ini, yaitu
Fakultas Pertanian, Ekonomi, Teknik, Bahasa
Asing dan Sastra, Hukum, Sastra dan Filsafat,
Kedokteran dan Ilmu Bedah, Farmasi, Ilmu
398

Politik, Kedokteran Hewan, serta Matematika,


Fisika, Ilmu Komputer, dan Ilmu-Ilmu Alam.
Galileo Galilei, seorang filsuf, astronom, dan
fisikawan Italia, juga merupakan lulusan dari
University of Pisa.

6. University of Padua
University of Padua berada di Kota Padua,
Italia dan merupakan salah satu universitas
terbaik pada masa Eropa modern. Pada
tahun 2003, tercatat sebanyak 65.000
mahasiswa menempuh studi di University of
Padua. Universitas ini tidak didirikan sebagai
hadiah dari Paus, melainkan sebagai respon
terhadap kondisi sosial dan budaya tertentu
yang dibutuhkan pada saat itu. Universitas
ini merupakan sumber dari keputusan
inovatif yang memengaruhi pemerintahanpemerintahan di Eropa.
399

7. Universit degli Studi di Roma


Universitas yang juga dikenal sebaggai The
University of Rome Tor Vergata merupakan
universitas yangwalaupun dikatakan masih
mudatelah mencapai standar kualitas yang
tinggi di Italia bahkan Eropa. Universitas ini
terletak di Roma dan memiliki enam fakultas
yang meliputi Fakultas Ekonomi, Teknik,
Humaniora, Hukum, Kedokteran, dan Ilmu
Pengetahuan Alam. Universitas ini berkomitmen
untuk tetap unggul dalam hal penelitian dan
pengajaran, dan komitmennya ini dibuktikan
dengan berbagai penghargaan penelitian,
sejumlah kontrak penelitian yang masih
aktif, dan dukungan finansial. Universitas ini
menyediakan lingkungan penelitian yang
baik dan telah menarik beberapa lembaga
penelitian penting lain.

400

8. Politecnico di Torino
Universitas di Torino ini menawarkan pendidikan
teknologi bermutu tinggi. Hal ini menunjang
mahasiswa untuk mampu melakukan penelitian
dalam bentuk teoris dan terapan. Universitas
ini mengutamakan kepraktisan tanpa
melupakan desainnya dan berjuang untuk
mempertahankan kualitas sekaligus menjaga
biaya yang dikeluarkan. Di Politecnico di
Torino, kebutuhan masa kini diteliti demi
kebutuhan masa depan. Setelah lulus,
lulusan Politecnico di Torino diharapkan telah
memperoleh pengetahuan dan keterampilan
yang luas dari berbagai sisi. Pendidikan yang
menonjol di universitas ini adalah pendidikan
teknik dan arsitektur. Mahasiswa Politecnico
di Torino dapat memperoleh keterampilan
interdisiplin ilmu di bidang ilmu kontemporer
dan tetap menyadari kebutuhan masyarakat
di sekitarnya.
401

9. University of Florence
Universitas yang ada di Florence, Italia ini
merupakan salah satu universitas tertua
dan terbesar di Italia. Terdapat dua belas
fakultas yang ada di universitas ini, antara lain
Fakultas Pertanian, Arsitektur, Seni, Ekonomi,
Pendidikan, Hukum, Kedokteran dan Ilmu
Bedah, Farmakologi, Ilmu Politik, Psikologi, serta
Matematika, Fisika, dan Ilmu Alam. Alessandro
Pertini (presiden Italia), Nicholas V dan Pius
II (paus), Pier Carlo Bontempi (arsitek), dan
Francesco Antommarchi (dokter dan dokter
pribadi Napoleon) merupakan beberapa
orang yang pernah menimba ilmu di University
of Florence.

402

10. University of Naples

University of Naples terletak di Naples,


Italia dan didirikan oleh Kaisar Frederick II
pada tahun 1224. Universitas ini merupakan
universitas negeri pertama yang didukung
dalam pendidikan dan penelitian. University
of Naples ini memperikan fasilitas penelitian
sebagai bentuk dukungannya kepada semua
program. Universitas ini terbagi menjadi tiga
belas fakultas. Tiga belas fakultas tersebut,
yaitu Fakultas Pertanian, Arsitektur, Bioteknologi,
Ekonomi, Teknik, Hukum, Sastra dan Filsafat,
Kedokteran dan Ilmu Bedah, Farmasi, Ilmu
Politik, Sosiologi, Kedokteran Hewan, serta
Matematika, Fisika, dan Ilmu Alam.

403

20 Makanan Khas
Terlezat Italia
Ada yang tertarik ingin berkuliah di Itali?
sebaiknya kamu baca menu-menu makanan
terlezat yang akan kamu santap di sana nanti.
Ini dia 20 makanan terlezat yang perlu kamu
coba jika di Itali,

1. Ayam parmigiana
Ayam Parmigiana adalah sebuah
hidangan klasik Italia yang terkenal dengan
kelezatannya. Makanan ini terdiri dari daging
ayam goreng yang garing digabung dengan
spageti dan keju. Ayam Parmigiana mirip
dengan chicken cordon bleu. Namun apabila
pada chicken cordon bleu terdapat keju di
404

dalam ayamnya, pada parmigiana terdapat

keju yang berada di atas ayamnya. Daging


ayam dibumbui dengan saus napolitan yang
terbuat dari tomat.

2. Fettuccine alfredo
Salah satu saus Italia yang paling terkenal
adalah saus Alfredo yang banyak digunakan
untuk makanan mie lebar seperti Fettuccini.
Jenis masakan Fettucini yang paling terkenal
adalah Fettucini Alfredo yang dibuat pada
tahun 1920an oleh Alfredo di Lelio di Roma.
Resep Fettuccine Alfredo yang asli terdiri dari
mentega, krim, lada hitam segar, dan keju
parmesan. Resep ini terus dikembangkan di
seluruh dunia hingga sekarang.

3. Lasagna
Lasagna adalah salah satu hidangan klasik
405

Italia yang dapat mencerminkan cita rasa


orang yang membuatnya. Kelezatan kulit
Lasagna yang dibuat dari tepung terigu
dan dipanggang di oven merupakan daya
tarik makanan ini. Resep Lasagna banyak
dikembangkan dan dibuat dengan daging
sapi, sosis, sayur-sayuran, ayam, makanan laut,
ricotta, mozzarella dan keju parmesean.

4 Linguine alle Vongole


Linguine adalah makanan tradisional Italia
yang berasal dari Genoa dan Liguria. Linguine
merupakan pasta berbentuk datar yang
mirip dengan Fettuccine. Pasta ini lebih lebar
daripada spaghetti, namun sedikit kurang
lebar jika dibandingkan dengan fettuccine. Di
Italia Linguine juga dapat disebut trenette atau
bavette. Linguine alle Vongole atau Linguine
dengan Saus Kerang adalah masakan yang
paling terkenal. Dalam masakan ini saus kerang
406

dicampurkan dengan bawang putih dan


minyak saus untuk disajikan dengan pasta.

5. Veal Marsala
Saus Marsala adalah saus anggur Italia yang
terkenal dengan campurannya yang berupa
jamur dan daun bawang. Saus ini biasanya
dimasak dengan daging sapi atau ayam.
Daging sapi yang terkenal digunakan untuk
masakan dengan saus marsala adalah daging
sirloin.

6. Ayam Saltimbocca
Dalam istilah bahasa Italia, Saltimbocca
berarti melompat ke dalam mulut seseorang.
Nama makanan ini sangat cocok digunakan
karena hidangan ini sangat lezat dan digemari
407

banyak orang di seluruh dunia. Kebanyakan


cara memasak hidangan ini adalah
menggabungkan daging ayam dengan
prosciutto ham, bayam, dan keju mozzarella.

7. Pasta primavera
Pasta primavera adalah salah satu hidangan
vegetarian yang paling terkenal di Italia.
Primavera berarti musim semi sehingga
hidangan ini merupakan kombinasi sayuran
dan pasta dengan berbagai saus yang cerah
layaknya warna musim semi.

8. Shrimp fra Diavolo


Saus pedas berwarna merah di makanan ini
membuatnya mendapatkan sebutan diavolo
yang dalam bahasa Italia berarti iblis. Makanan
ini berupa udang yang dimasak dengan pasta
408

dan saus dengan merica dan bawang putih.

9. Penne alla Vodka


Penne alla vodka adalah hidangan pasta Italia
yang dibuat dengan vodka dan penne pasta
dengan krim kental, tomat, bawang, dan sosis
atau daging. Saus vodka sangat populer
digunakan di berbagai makanan Italia dalam
beberapa tahun terakhir. Biasanya saus ini
terdiri dari campuran marinara, krim, kemangi
dan vodka. Saus vodka berwarna kemerahan
adalah berwarna gurih.

10. Spaghetti saus tomat


Makanan tradisional Italia yang paling terkenal
dan paling banyak dimasak adalah spaghetti
saus tomat. Hidangan ini sederhana, murah
dan bisa ditambahakan bahan sesuai selera
409

seperti bakso, jamur, brokoli, sosis, atau daging


sapi. Spaghetti dengan saus tomat dapat
dimasak dengan cepat dan baik untuk jadi
hidangan keluarga di rumah.

11. Pizza Margherita


Pizza Margherita adalah makanan tradisional
Italia dengan rasa dan tekstur yang khas.
Setiap keluarga di Italia mempunyai modifikasi
resep saus sendiri untuk membuat. Meskipun
dapat dibuat dengan cara sederhana,
kombinasi saus dan keju yang tepat dapat
menjadiak pizza ini menjadi masakan Italia
terlezat.

410

12. Gelato
Gelato adalah makanan Italia yang berupa
es krim. Gelato banyak dijual di gelateria
atau untuk toko yang khusus menjual gelato.
Gelato dianggap lebih lezat daripada es krim
karena memiliki overrun yang sangat rendah
sehingga hanya 10% udara masuk dari total
volume adonan. Tekstur Gelato lebih padat
dan lebih lezat dibandingkan es krim biasa.
Di Italia Selatan banyak dibuat gelato bebas
lemak hewani yang sangat banyak dikonsumsi
saat ini. Berbagai campuran gelato antara lain
adalah buah, nutella, kacang-kacangan, dan
biskuit.

13. Makanan Romawi


Makanan Romawi dikenal sebagai Turista
Menu. Menu ini biasanya terdiri dari 4-5
tahapan makan yang bervariasi di masing411

masing restoran. Biasanya tahapan pertama


dimulai dengan antipasto (pembuka), primo
(pasta pilihan Anda), secondo (daging dengan
lauk), dolce (penutup) dan minuman. Harga
keseluruhan makanan ini biasanya berkisar
antara 12 sampai 20 Euro.

14. Tiramisu
Seperti gelato, Tiramisu mempunyai berbagai
ukuran dan rasa. Sebagian besar lapisan
tiramisu tradisional adalah kue dan krim.
Beberapa restoran membuat tiramisu dalam
gelas es krim yang memiliki lapisan sebagian
besar krim dan satu lapisan tipis kue.

412

15. Pasta Carbonara


Pasta Carbonara dikenal sebagai pasta
dengan tekstur krim kental di banyak negaranegara. Kombinasi pasta ini anatar lain
adalah menggunakan telur, bacon, dan
anggur putih yang dicampur dengan rigatoni
atau mie spaghetti. Pasta carbonara versi
asli Italia dianggap memiliki rasa lebih lezat
dibandingkan dengan versi Amerika yang
sudah dimodifikasi.

16. Kopi Italia


Kopi Italia dikenal disebut caffee di negara
asalnya. Espresso adalah jenis kopi Italia yang
paling terkenal di seluruh dunia. Banyak bar
di Italia yang menyajikan espresso tradisional
Italia. Penggemar minuman susu dapat
memesan kopi cappuccino dan penggemar
kopi hitam dapat kopi americana. Untuk duduk
413

dan menikmati kopi di kafe Italia biasanya


menghabiskan 4-6 per minuman.

17. Risotto
Risotto dapat ditemukan di banyak kota di
Italia, tetapi jenis masakan yang paling populer
di terdapat di Venice. Risotto seafood dan
jamur adalah spesialisasi para juru masak di
Venice. Risotto sering dimasak sesuai musim
yang sedang berlangsung di Italia, misalnya
saat musim semi atau musim panas risotto
ditambahkan dengan berbagai bumbu dan
sayuran musim semi seperti asparagus.

18. Ravioli
Ravioli diciptakan di era Romawi, tetapi baru
populer di Italia sampai kembalinya penjelajah
Marco Polo dari Cina. Kebanyakan ravioli
414

banyak dimasak dengan ricotta dan bayam.


Makanan ini cocok bagi penggemar sayur
dan vegetarian. Agar benar-benar kenyang,
umumnya orang Eropa makan dua hingga tiga
ravioli sekali makan.

19. Prosciutto
Jika kamu menyukai daging, prosciutto adalah
makanan favorit Italia dengan bahan dasar
daging. Prosciutto adalah campuran pasta
yang dielilit keju dan daging. Makanan ini
dikenal menggunakan produk daging babi
Italia yang segar di wilayah Emilia-Romagna.

20. Gnocchi
Gnocchi, pangsit tepung yang dibuat dalam
berbagai rasa dan gaya. Kaum vegetarian
biasanya menikamti gnocchi gaya
415

pomodoro, saus dan keju. Penggemar daging


dapat menikamti gnocchi daging pada
banyak menu di seluruh Italia.

416

10 Objek Wisata
Terbaik di Italia
Negara yang menjadi rumah bagi pizza ini
merupakan negara kelima yang paling sering
dijadikan tujuan berlibur oleh wisatawanwisatawan mancanegara. Sebanyak lebih
dari 50 juta wisataan datang ke Italia setiap
tahunnya. Ada banyak alasan mengapa
kamu harus mengunjuni Italia, mulai dari
perfilmannya, arsitektur bangunan, sejarah
Romawi kuno, fashion, wisata agama,
makanan, galeri, gedung teater, hingga
pemandangan alamnya. Tempat-tempat
mana sajakah yang sering dijadikan tujuan
wisatawan-wisatawan tersebut ketika sudah
datang di Italia? Di bawah ini kami sajikan
objek-objek wisata yang harus kamu kunjungi
jika kamu berlibur di Italia:

417

1. Colosseum
Peninggalan bersejarah berupa arena
gladiator yang terletak di Roma ini termasuk
salah satu dari Enam Puluh Sembilan Keajaiban
Dunia Pertengahan. Colosseum selesai
dibandung pada tahun 80 M dan dibuat
sebagai tempat pertarungan antarbinatang,
pertarungan antara tahanan dan binatang,
eksekusi tahanan, pertarungan air dengan
cara membanjiri arena, dan pertarungan
antargladiator. Selama ratusan tahun,
diperkirakan ribuan orang dan binatang
mati di pertunjukan itu hingga akhirnya umat
Kristen secara berangsur-angsur menghentikan
permainan itu karena terlalu banyak memakan
korban jiwa.

2. Piazza dei Miracoli


Piazza dei Miracoli adalah sebuah alun-alun
418

katedral di Pisa yang terdiri dari beberapa


bangunan. Bangunan-bangunan tersebut,
yaitu Duomo (katedral), Menara Pisa,
Baptistery, Camposanto Monumentale,
dan Ospedale Nuovo. Duomo disebut juga
sebagai jantung dari Piazza dei Miracoli.
Menara Pisa, seperti yang kita tahu, adalah
yang paling terkenal. Menara ini dibangun
pada tahun 1173. Awalnya, kemiringan
menara ini adalah 1 derajat atau sekitar 80
cm, namun ketika diukur kembali pada tahun
2010, kemiringannya bertambah menjadi 3,99
derajat atau melenceng sejauh 3,9 meter.
Baptistery, tempat dilakukannya pembaptisan,
adalah tempat pembaptisan terbesar di Italia
dan didedikasikan untuk St. John, seorang
pembaptis. Composanto Monumentale
disebut-sebut sebagai pemakaman terindah di
dunia. Ospedale Nuovo merupakan bangunan
yang dulunya sempat menjadi rumah sakit
untuk membantu para peziarah, fakir miskin,
dan anak-anak yang dibuang. Piazza dei
419

Miracoli dianggap sebagai salah satu pusat


seni abad pertengahan utama di dunia dan
ditunjuk sebagai salah satu Situs Warisan Dunia
UNESCO.

3. Pantheon
Bangunan yang berada di Roma ini
merupakan sebuah kuil yang ditujukan
sebagai tempat penyembahan terhadap
tujuh dewa Romawi. Pantheon berasal
dari bahasa Yunani yang berarti Rumah
Semua Dewa. Kuil ini dijadikan gereja sejak
tahun 609 dan kemudian menjadi gereja
dan tempat pemakaman pahlawan nasional
Italia. Dengan arsitektur bangunan yang
khas, Pantheon menjadi model bagi banyak
bangunan modern pada abad 20an, seperti
gedung pemerintahan, perguruang tinggi,
perpustakaan, dan city hall. Pantheon juga
merupakan salah satu lokasi shooting film
420

Angels and Demons.

4. Castel Sant Angelo


Castel Sant Angelo pada awalnya dibangun
untuk dijadikan sebagai makam seorang kaisar
Romawi, Kaisar Hadrian, dan keluarganya.
Pada tahun 401, bangunan ini beralih fungsi
menjadi benteng militer. Kemudian diubah
lagi menjadi benteng, tempat tinggal paus,
dan penjara. Pada tahun 1901, benteng ini
tidak lagi digunakan dan berubah fungsi lagi
menjadi museum.

5. Roman Forum
Roman Forum merupakan alun-alun yang
dikelilingi bangunan pemerintahan kuno.
Sebagai jantung Romawi kuno, Roman
Forum digunakan sebagai pusat kehidupan
421

masyarakat Romawi. Tempat ini dipakai


sebagai tempai pemilihan umum dan proses
kemenangan, pidato umum, pengadilan
kriminal, pertandingan gladiator, dan berbagai
aktivitas perdagangan. Di sini, berdiri berbagai
patung dan monumen peringatan bagi
para pahlawan kota. Sayangnya, beberapa
bangunan sudah hancur menjadi reruntuhan.

6. Trevi Fountain
Trevi Fountain merupakan ujung dari Aqua
Virgo, sebuah saluran air kuno yang telah
mengalirkan persediaan air ke Roma
selama lebih dari 400 tahun. Patung-patung
yang berada di sekitar Trevi Fountain
menggambarkan sebuah cerita kiasan
bertema Taming of the Waters. Di bagain
tengah air mancur, terdapat patung Poseidon.
Air mancur yang berada di Roma ini menarik
banyak sekali wisatawan untuk datang. Tidak
422

hanya karena desainnya yang unik dan kisah


sejarah di baliknya, namun mitos yang melekat
dengan air mancur ini. Konon, apabila kita
melempar koinnya dengan benarmelempar
dengan tangan kanan melewati bahu kiri,
kita akan dapat kembali lagi ke kota ini.

7. Florence
Florence merupakan sebuah kota yang
menjadi salah satu pusat arsitektur pada masa
Renaissance. Sejak abad ke-14 hingga 16,
tempat ini dikenal sebagai pusat budaya,
ekonomi, dan keuangan penting di Italia
dan Eropa. Di sini, terdapat banyak tempattempat wisata yang seperti istana dan gereja
kuno yang masih mempertahankan suasana
Renaissance. Jika Roma menyerap semua
unsur-unsur Romawi kuno dan modern,
Florence menolak pengaruh non Renaissance.
423

8. Napoli
Kota wisata ini terletak di pantai selatan
Roma. Napoli merupakan kota yang kaya
akan tradisi, sejarah, seni, dan kebudayaan.
Dan yang terpenting adalah kota ini dikenal
sebagai tempat asal pizza. Selain itu, Napoli
juga terkenal akan es krimnya yang bernama
neopolitano. Napoli juga memiliki cuaca dan
masyakarat yang hangat. Saat ini, kota ini
didaftarkan oleh UNESCO sebagai salah satu
Situs Warisan Dunia.

9. Pompeii
Pompeii merupakan sebuah kota zaman
Romawi kuno yang hancur oleh letusan
Gunung Vesuvius pada tahun 79 M di hari yang
kebetulan bertepatan dengan Vulvanalia,
perayaan dewa api Romawi. Debu letusan
424

Gunung Vesuvius menimbun Kota Pompeii


dengan segala isinya yang menyebabkan kota
ini hilang selama 1.600 tahun sebelum akhirnya
ditemukan kembali tanpa sengaja. Analisis
yang dilakukan menunjukkan bahwa awan
debu yang menghancurkan kota ini panasnya
mencapai 850 derajat celcius ketika keluar dari
mulut Vesuvius dan mendingin menjadi 350
derajat celcius ketika mencapai kota ini.

10. Milan
Kota Milan berada di sebelah utara Italia,
tepatnya di hamparan Lombardia yang
merupakan wilayah paling maju di Italia. Kota
ini terkenal akan perusahaan adibusana dan
toko-tokonya. Terlepas dari hal itu, Milan juga
memiliki tujuan-tujuan wisata yang bersejarah,
seperti Cathedral of Milan yang merupakan
katedral Gothic terbesar di dunia, Museum
La Scala dan La Scala Opera House yang
425

merupakan salah satu gedung opera yang


bersejarah di Milan, Santa Maria della Grazie
dan Da Vincis Last Supper yang merupakan
biara tempat lukisan terkenal Da Vinci, Last
Supper (Penjamuan Terakhir) berada, dan
Pinacoteca di Brera atau Brera Picture Gallery
yang merupakan museum seni di Kota Milan
yang memiliki koleksi lukisan sebanyak 600
karya, termasuk karya Raphael, Bellini, dan
Piero della Francesca.

426




JERMAN

427

Apa yang kamu pikirkan pertama kali ketika


mendengar negara Jerman? Pencipta
Teknologi terbaik? Kampus terbaik? Mozart?
BJ Habibie? Orang-orang cerdas? Atau klub
sepakbola terbaik di dunia 2013, Bayern
Munich?
Ya. Jerman memang negara multitalenta. Dari
segi pendidikan, teknologi, seni, dan olahraga,
Jerman masuk dalam deretan terbaik di dunia.
Negara ini memiliki posisi ekonomi dan politik
yang sangat penting di Eropa maupun di
dunia. Dengan luas 357.021 kilometer persegi
(kira-kira dua setengah kali pulau Jawa) dan
penduduk sekitar 83 juta jiwa, Jerman menjadi
anggota kunci penghubung transportasi
barang dan jasa antarnegara sekawasan dan
menjadi negara dengan penduduk imigran
ketiga terbesar di dunia.
Negara Jerman merupakan gabungan antara
bekas Jerman Barat (Republik Federal Jerman)
428

dan bekas Jerman Timur (Republik Demokrasi


Jerman) yang bersatu pada tanggal 3
Oktober 1990, Jerman adalah negara federal
yang terdiri dari 16 Negara Bagian, dengan
otonomi penuh kecuali kebijakan Politik Luar
Negeri, Pertahanan dan Keuangan yang
masih berada ditangan Pemerintah Pusat/
Federal.Parlemen Jerman menetapkan bahwa
Berlin kembali menjadi Ibukota Jerman, dan
selanjutnya dilakukan pemindahan ibukota dari
Bonn ke Berlin pada akhir tahun1999.

Iklim
Jerman beriklim sedang dan memiliki empat
musim.
Musim semi : Maret sampai Mei
Musim panas: Juni sampai Agustus
Musim gugur: September sampai November
Musim dingin: Desember sampai Februari.
429

Cuaca terdingin rata-rata umumnya bulan


Januari, sekitar minus 9 Derajat Celcius dan
suhu tertinggi bisa mencapai 35 Derajat Celcius
pada bulan agustus. Perubahan tempertur
di Jerman, terutama Berlin sangat ekstrim.
Jika sudah memasuki musim semi, temperatur
kadang jatuh di bawah titik beku 0 derajat.

Biaya Hidup
Kurang lebih sekitar 500 Euro per bulan
minimal. Ini sudah mencakup biaya hidup,
makan, akomodasi, serta juga biaya transport
yang kebanyakan mahasiswa dapat
Semester Tiket sehingga mereka bisa gratis
menggunakan fasilitas transportasi publik yang
begitu bagus selama studinya. Selain itu juga
mencakup biaya asuransi kesehatan yang
fasilitasnya amat sangat bagus.
430

Bahasa
Bahasa resmi adalah bahasa Jerman. Bentuk
bakunya dikenal sebagai bahasa Jerman
Baku. Pembaku bahasa ini adalah Martin
Luther pada abad ke-16, sehingga ia dikenal
pula sebagai Bapak Bahasa Jerman. Bahasa
Jerman Baku dipelajari di sekolah sehingga
semua orang Jerman praktis menguasainya.
Bahasa ini juga dipakai di Austria, Swiss,
Luksemburg, dan Lichtenstein sebagai bahasa
pengantar resmi sehingga penduduk negaranegara ini dapat saling berkomunikasi dengan
baik satu sama lainnya. Menurut orang Jerman,
bahasa Jerman adalah bahasa paling indah di
dengar di Eropa.
Selain bahasa Jerman sebagai bahasa
utaman, bahasa inggris menempati urutan
ketiga setelah bahasa dialek lokal warga
Jerman. Namun kamu tidak perlu khawatir
431

karena mayoritas warga Jerman juga bisa


berbahasa Inggris dan bisa memahami
pendatang baru yang belum lancar
berbahasa Jerman.

KBRI di Jerman
Kedutaan Besar Republik Indonesia di Jerman
Lehrter Str. 16-17
10557 Berlin, Republik Federal Jerman
Telp. : +49-30-47807-200
Fax

: +49-30-44737-142

e-mail : info@kbri-berlin.de

Pendidikan di Jerman
Kualitas Universitas di Jerman itu relatif sama
bagusnya untuk berbagai jurusan. Jadi, kurang
tepat kalau kamu menanyaan universitas
432

mana yang paling bagus atau terbaik di


Jerman.
Memang tetap ada perbedaan kualitas antara
jurusan A di Universitas X dengan jurusan A
di Universitas Y. Tetapi, itu bukan faktor yang
relevan untuk dipertimbangkan secara serius
karena perbedaan kulitasanya tetap relatif
kecil.
Yang terpenting adalah kamu bisa di terima
dijurusan yang kamu idam-idamkan dan bisa
menyelesaikannya. Filosofi kuliah di Jerman
adalah link and match, artinya, keterikatan
dengan industri itu kuat.
Pendidikan di Jerman itu amat disiplin dan
rasionalis dingin. Untuk bisa lulus ujian, kamu
harus memenuhi standard lulus yaitu bisa
menjawab 65% dari soal. Artinya, skor kamu
dalam ujian harus 65% baru diluluskan oleh
Professor anda. Jika kamu 3 kali tidak lulus
433

pada mata kuliah yang sama, maka kamu


akan di-DO. Hal semacam itulah yang
membuat Jerman masuk deretan negara
terbaik di dunia dari segi pendidikan.

6 Alasan Kenapa Kuliah di Jerman


1. Kualitas Nomer Satu
Kualitas pendidikan di Jerman amat sangat baik merata di seluruh bidang study
maupun seluruh universitas yang ada di
Jerman. Di bidang teknologi dan sains hebat. Di bidang ekonomi memimpin dunia.
Di bidang filsafat, seni, dan sosial terdepan.
2. Biaya Kuliah Banyak yang Gratis.
Internasional
Meskipun ada yang bayar terutama Program MBA. Tetapi program lainnya biay434

anya gratis Apalagi untuk kampus negeri,


semuanya relatif gratis. Untuk perkuliahan
dalam bahasa Jerman hampir semuanya
gratis baik dari S1 sampai dengan S3. Untuk yang kuliahnya dalam bahasa Inggris
pun untuk level S1 hampir semuanya gratis.

435

3. Belum Lulus Sudah Kerja


Buat lulusan dari Jerman, tersedia Program ZAV yaitu kerja sama pemerintah
Jerman dengan pemerintah Indonesia.
Kamu akan dibantu dicarikan kerja plus
mendapat subsidi sekitar 600 Euro per bulan selama 2 tahun. Belum termasuk honor
yang kamu terima dari pemerintah Indonesia. Kamu pun dibiayai kembali tanah
air dan pekerjaan sudah siap menunggu
anda.

Syarat untuk ikuti Program ZAV ini adalah


kamu harus lulus kuliah. Lalu tinggal daftar
tawaran kerja yang tersedia di websitenya. Setelah kamu diterima dan prosedur
administrasi dipenuhi maka sudah ada instansi di Indonesia yang siap terima kamu
tanpa harus di tanah air kamu bawabawa map lamaran kerja dan cari kerja
dulu.
436

4. Prestise Reputasi lulusannya


Meskipun kamu anak orang kaya, bukan
berarti kamu bisa lulus dengan mulus. Ada
beberapa negara yang universitasnya
harus bayar mahal, biasalah anak orang
kaya dengan mudah lulus. Kalau di Universitas Jerman, hanya orang yang memenuhi standard kualitas akademik tradisi
Jerman-lah yang bisa lulus. Bisa dibayangkan betapa ketat dan disiplinnya pendidikan di Jerman? Bisa dikatakan Jerman
bersih dari praktek sogok-menyogok disana. Maka tidak heran, kualitas lulusannya
mendunia.
5. Berkesempatan bisa kerja di Jerman setelah
lulus
Apabila kamu lulusan Jerman dan punya
kualitas baik maka kamu punya kesempatan besar berkarir di Jerman. Memahami
437

dan bernafas di perusahaan-perusahaan


multi-nasional Jerman dan mengerti apa
arti sebuah dedikasi kerja profesional dan
berkualitas.
6. Bisa kuliah sambil kerja di Jerman
Anda punya kesempatan kerja Full Time
selama 90 hari saat liburan Summer dan
bisa berpenghasilan 1.000-2.000 Euro per
bulan. Jika sedang bernasib baik kamu
bisa kerja full time di musim liburan panas.
Namun bekerja sambil kuliah sangat tidak
disarankan bagi kamu yang memiliki
dana cukup. Hal ini agar kamu bisa focus
menyelesaikan kuliah. Fokus kuliah saja di
Jerman itu banyak yang tidak bisa lulus,
apalagi kuliah sambil kerja. Kecuali kalau kamu
merasa bisa dan mampu membagi waktu
dengan sangat baik.
438

Biaya Kuliah
Biaya kuliah di setiap negara bagian di Jerman
berbeda-beda dan kerap berubah-ubah. Di
beberapa negara bagian gratis dan beberapa
negara bagian lain harus bayar. Jika uang
iuran semester hanya sekitar 230 Euro atau tiga
juta rupiah, maka uang kuliah per semester, jika
tak gratis berkisar antara 500 Euro 600 Euro
per semester.

439

PPI Jerman
Karena Jerman dibagi oleh beberapa daerah
bagian yang luas, maka PPI di Jerman memiliki
banyak cabang. Berikut Daftar PPI Cabang di
Jerman
PPI Hannover
Alamat : Hannover
Kontak : husain.yusuf3107@gmail.com
Facebook Page : PPI Hannover ; https://www.
facebook.com/groups/ppihannover/?fref=ts
PPI Stuttgart
Alamat : Florianstr. 7 , 70188 Stuttgart
E-Mail : hendykurniawan_01@yahoo.com
Telefon : +4915223225127
Facebook Page : https://www.facebook.com/
groups/433668583354093/
PPI Giessen
Alamat : Eichendorffring 97 A 113 Giessen 35394
440

E-Mail : wahyueno@gmail.com
Facebook Page : https://www.facebook.com/
groups/36088118485/
Website : ppi-giessen.org
PPI Gttingen
Alamat : Robert Koch Strasse 38 zim 321, 37075
Gttingen
Email : info@ppi-goettingen.de
Facebook Page : https://www.facebook.com/
ppigoettingen
Website : www.ppi-goettingen.de
PPI Leipzig
Alamat : c/o Nurul Hasanah, Johannes-R.Becher-Strasse 7/ Zi.738, 4278 Leipzig
Email : ardimashuripinim@gmail.com
Telfon : +4917670123674
Facebook Page : https://www.facebook.com/
groups/ppileipzig/
Twitter: @PPILeipzig
441

PPI Bremen
Alamat : Rafiandy Latief, Kasselerstrasse 37
zimmer K0/7B, 28215 Bremen
Email : latief_rafiandy@yahoo.com
Telefon : +4917664699508
Facebook Page : https://www.facebook.com/
groups/ppi.bremen/
PPI Karlsruhe
Alamat : Karlstr.119 , Karlsruhe 76137
E-Mail : intanpermata.dewi@yahoo.co.id /
contact@ppi-karlsruhe.de
Facebook Page : https://www.facebook.com/
ppi.karlsruhe?fref=ts
Twitter : @ppikarlsruhe
Website : www.ppi-karlsruhe.de
PPI Greifswald
Alamat : Makarenko str.51 B, 17491 Greifswald
E-Mail : baselim_2004@yahoo.com
Facebook Page : https://www.facebook.com/
groups/ppigreifswald/
442

Website: www.ppi-greifswald.de
PPI Berlin e.V.
Alamat : Storkower Str. 219/ WEN Nr 29.19.08.22 ,
10367 Berlin, c/o Anggoroputro, Bayu
E-Mail : president@ppi-berlin.org & general.
secretary@ppi-berlin.org
Facebook Page : https://www.facebook.com/
groups/54601491603/
Twitter : @PPIBerlin
Website : ppi-berlin.org
PPI Bochum
Alamat : Querenburger Hhe 100 zi 218, 44801
Bochum
Email : ppi_bochum@yahoo.com
Facebook Page : https://www.facebook.com/
groups/295203807259242
PPI Franken
Alamat : c/o: Rizky Subair, avenariusstrae 35,
90409 Nrnberg
443

Email : risky.subari@yahoo.de
Telefon : +4917660993979
Facebook Page : https://www.facebook.com/
pages/PPI-Franken/560248374021494
Website : ppifranken.wordpress.com

Jenis Beasiswa
Di Jerman jarang sekali ada beasiswa, untuk S1
dan S2. Ini dikarenakan kuliahnya banyak yang
gratis. Sementara untuk level S3 bea siswa atau
kerja sebagai peneliti tersedia berlimpah. Bea
siswa studi di Jerman untuk S3 biasanya sekitar
1000 Euro (tanpa keluarga) sampai dengan
1.300++ Euro (dengan keluarga). Jika kamu
kerja dengan Professor penuh waktu maka
kamu bisa berpenghasilan antara 1.800 sampai
dengan 2.400 Euro per bulan.
Namun, beasiswa yang terkenal di Jerman
adalah DAAD (Deutscher Akademischer
444

Austausch Dienst) atau yang dalam bahasa


Indonesia berarti Dinas Pertukaran Akademis
Jerman. DAAD merupakan organisasi bersama
antara institusi pendidikan tinggi dengan
asosiasi mahasiswa Jerman. Organisasi ini
merupakan organisasi terbesar di Jerman yang
mengkhususkan diri pada masalah pendidikan.
Berbagai program yang telah dikeluarkan
DAAD setiap tahunnya seperti beasiswa,
pertukaran mahasiswa, akademisi dan
ilmuwan, study visit, seminar dan masih banyak
program yang lainnya.
Ada dua program beasiswa pascasarjana
yang ditawarkan, yaitu Development-Related
Postgraduate Courses dan Master of Public
Policy and Good Government.
Development-Related Postgraduate Courses
Program ini diperuntukkan bagi lulusan S1
atau S2 dari negara berkembang yang ingin
memperoleh gelar pascasarjana atau doktoral
445

di institut pendidikan tinggi Jerman yang


meliputi universitas dan Fachhochschulen
(universitas ilmu terapan). Studi akan
berlangsung 1224 bulan, tergantung dari
universitas yang bersangkutan.
Master of Public Policy and Good Governance
Program ini memang dirancang khusus bagi
para calon pemimpin masa depan untuk lebih
mendalami ilmu politik, hukum, ekonomi dan
administrasi, sebagai bekal ilmu dalam rangka
mewujudkan pemerintahan yang bersih dan
kebijakan yang berpihak pada kepentingan
rakyat.

446

Macam-Macam
Beasiswa Kuliah
Di Jerman
Siapa tidak ingin melanjutkan studi di Jerman?
Salah satu negara di Eropa ini memiliki seribu
satu alasan untuk dikunjungi. Dari nilai sejarah,
sejak abad ke 15 namanya sudah mulai
dikenal dalam sejarah melalui Martin Luther.
Banyak pula tokoh-tokoh terkenal dilahirkan
dari bangsa ini sebut saja seorang filsuf terkenal
bernama Immanuel Kant. Tidak hanya itu, dua
komponis musik klasik dunia, Beethoven dan
Mozart, juga berasal dari Jerman. Fisikawan
terkenal yang menemukan hukum relativitas
juga berasal dari Jerman, siapa lagi kalau
bukan Albert Einstein? Di bidang sastra, Jerman
mempunyai Goethe dan Nietzsche. Beberapa
ada pula yang menimbulkan kontroversi
seperti pencetus lahirnya paham Marxisme,
447

Karl Marx, dan pemimpin Nazi, Adolf Hitler.


Sungguh menakjubkan bahwa mereka mampu
mencetak tokoh-tokoh lengkap di segala
bidang.
Belum lagi ketika membahas keindahan
wisatanya, budayanya, bahasanya, dan
sepak bolanya terutama. Banyak tempat
wisata yang bisa dikunjungi seperti Tembok
Berlin yang memisahkan Jerman Barat dan
Jerman Timur serta Octoberfest, festival minum
bir terbesar di dunia. Masalah sepak bola,
sudah tidak diragukan lagi. Jerman selalu
menempati urutan tiga besar hampir di setiap
pertandingan Piala Dunia.
Beberapa hal di atas merupakan sedikit alasan
mengapa Jerman layak untuk dijadikan
sebagai tujuan melanjutkan studi. Tidak ada
biaya? Tidak usah khawatir. Lalu gimana
caranya agar kita bisa kuliah di Jerman
dengan gratis? Ada banyak beasiswa yang
dtawarkan, silakan simak yang di bawah ini.
448

1. Beasiswa DAAD
DAAD (Deutscher Akademischer Austausch
Dienst) merupakan suatu institusi yang
bertujuan untuk memajukan pendidikan di
dunia. Institusi ini didirikan pada tahun 1925.
Hingga saat ini sudah ribuan siswa yang
mendapatkan beasiswa dari DAAD. DAAD
bekerja sama dengan banyak universitas di
seluruh dunia. Jenjang yang ditawarkan juga
bermacam-macam, mulai dari S1 hingga
doktor.

2. Program University-Business-Partnership
Program ini bekerja sama dengan lingkungan
bisnis di Jerman dengan negara berkembang.
Persaingan dalam ekonomi global bergantung
pada kualitas SDM. Di banyak negara
449

berkembang, terjadi perbedaan yang besar


antara SDM yang baru lulus kuliah dengan
SDM yang dibutuhkan perusahaan. Kurangnya
praktik saat kuliah menyebabkan mahasiswa
yang baru lulus tidak sesuai dengan kualifikasi
karyawan di perusahaan. Program ini bertujuan
untuk menjembatani hal tersebut. Banyak
praktik, komunikasi, dan dialog digunakan
untuk menguatkan keahlian mahasiswa.

3. Indonesian-German Scientists Exchange


Program
Beasiswa ini merupakan kerja sama antara
DAAD dengan DIKTI dan hanya dikhususkan
untuk post-doktoral. Setiap tahunnya,
beberapa orang mendapatkan dana
beasiswa ini. Mahasiswa Indonesia bisa
mengunjungi Jerman, begitu juga sebaliknya.
450

Biaya akomodasi ditanggung oleh pihak


penyedia beasiswa, sedangkan biaya
transportasi ditanggung sendiri. Beasiswa
ini terbuka untuk semua disiplin ilmu. Lama
beasiswa ini terbatas hanya dalam waktu 2
minggu sampai 3 bulan.

4. Beasiswa Heinrich Boll


Beasiswa ini khusus untuk program Master
dan PhD. Dibuka setiap tahunnya pada
tanggal 1 September dan 1 Maret. Beasiswa
ini terbuka untuk semua jurusan dan sebanyak
950 beasiswa diberikan setiap tahunnya.
Untuk Master, nilai yang diberikan sejumlah
EUR750 dan untuk PhD sebesar EUR1000
setiap bulannya. Lamaran beasiswa ini harus
dikerjakan dalam bahasa Jerman.

5. Beasiswa KAAD Untuk Negara Berkembang


451

Sama seperti beasiswa di atas, beasiswa


KAAD dikhususkan untuk program Master
dan PhD. Waktu mengajukan aplikasi
dibuka setip tanggal 30 Juni dan 15 Januari
setiap tahunnya. Lebih diutamakan jika
memilih disiplin ilmu yang berkaitan dengan
pengembangan. Namun bukan berarti jika
memilih disiplin ilmu lain seperti budaya dan
psikologi tidak diutamakan. Usia maksimal
untuk Master adalah 30 tahun dan PhD 35
tahun.

6. Beasiswa Erasmus Mundus


Erasmus Mundus menyediakan beasiswa untuk
semua jenjang. Dari beasiswa ini, banyak sekali
program-program turunan yang disediakan
sesuai dengan kebutuhan pelamar. Dana yang
diberikan bersifat fully funded alias beasiswa
penuh. Dana tersebut termasuk asuransi, biaya
452

hidup, akomodasi, dan transportasi. Selama


periode 2009-2013 sudah ada 5300 siswa
Master dan 440 siswa PhD dibiayai dari sini.

7. Hessnatur Scholarship
Beasiswa ini dibuka setiap tahun, batas akhir
pengajuan formulir sampai tanggal 31 Maret
dan tahun ajaran baru dimulai pada bulan
Oktober. Beasiswa ini khusus untuk program
Master dan hanya untuk disiplin ilmu fashion
di ESMOD. Hessnatur merupakan perusahaan
yang memproduksi pakaian dan tekstil dari
alam. Perusahaan ini merupakan distributor
fashion online di Eropa. Beasiswa yang
diberikan tidak penuh tapi hanya sebagian.
Beasiswa di bidang fashion ini merupakan yang
pertama di Jerman.

453

8. Development-Related Postgraduate Courses


Jenjang yang ditawarkan hanya untuk jenjang
Master. Lamanya menempuh studi ini dibatasi
dari 12-24 bulan yang didanai oleh Kementrian
Ekonomi Koperasi dan Pengembangan namun
juga tidak menutup kemungkinan adanya
pendanaan dari luar. Persyaratannya adalah
pelamar beasiswa harus melamar secara
langsung ke kampus yang dituju. Batas waktu
pengajuan formulir ditetapkan setiap tanggal
15 Oktober. Syarat lainnya adalah diutamakan
memiliki sertifikat bahasa Jerman untuk level A2
atau B1 dan umurnya tidak lebih dari 36 tahun.
Tambahan pula, skor minimum TOEFL 213 (CBT),
80 (IBT), atau IELTS (6).
Itulah tadi delapan beasiswa untuk
melanjutkan studi di Jerman. Beberapa tidak
mencantumkan harus bisa bahasa Jerman
karena memang nantinya akan diberi
pelatihan tentang bahasa Jerman itu sendiri.
454

Namun alangkah lebih baiknya memiliki


sertifikat bahasa Jerman agar memiliki nilai
tambah dibanding peserta lainnya. Pastinya
akan ada ribuan pelamar yang mengajukan
lamaran. Buatlah perbedaan agar dewan juri
tertarik melihat lamaranmu. Di sisi lain, meskipun
bahasa resmi bukan bahas Jerman, bahasa
Inggris tetap tidak bisa diremehkan. Asah terus
TOEFL dan IELTS-mu agar nilainya juga semakin
bertambah. Selamat mencoba.

455

10 Universitas Terbaik di Jerman

Siapapun pasti mengagumi keindahan negara


Jerman. Kota yang rapih, unik, bersejarah serta
produktif ini merupakan negara yang banyak
sekali dikunjungi wisatawan.

456

Selain menarik untuk dikunjungi sebagai


tempat wisata, Jerman juga memiliki kelebihan
dalam dunia pendidikannya. Berbagai macam
perguruan tinggi yang dibawahi oleh negara
jantung kota Eropa ini sangat menarik siswa
siswi internasional. Jerman juga menjadi negara
tujuan terbanyak dalam hal pendidikan di
perguruan tinggi selain Amerika, Inggris dan
Australia.
Nah, untuk membahas lebih lanjut mengenai
bagaimana berkuliah di Jerman, kami akan
mengajakmu untuk melihat daftar 10 universitas
terbaik di Jerman. Apa saja universitasnya? :

1. Freie Universitt Berlin


Dalam bahasa inggris, Freie Universitt Berlin
disebut juga Free University of Berlin. Freie
Universitt Berlin ini merupakan universitas
457

terbesar dari empat universitas yang ada di


kota Berlin. Universitas ini cenderung terfokus
pada ilmu ilmu sosial dan humaniora, serta
ilmu kesehatan dan ilmu alam. Freie Universitt
Berlin juga dinobatkan sebagai perguruan
tinggi terbaik di seluruh Jerman, peringkat 6 di
wilayah Eropa serta peringkat ke 27 di dunia.

2. Ludwig-Maximilians-Universitt Mnchen
Universitas ini memiliki sebutan akrab LMU
Mnchen. Para ilmuwan seperti Konrad
Adenauer, Theodor Heuss dan Gustav
Heinemann adalah contoh alumnus universitas
ini. Sebelum digeser oleh Freie Universitt
Berlin, LMU Mnchen adalah universitas terbaik
di Jerman pada tahun 2011. LMU Mnchen
terkenal dengan jurusan hukum, akutansi,
pengetahuan alam, ekonomi dan informatika.

458

3. Ruprecht Karls Universitt Heidelberg


Ruprecht Karls Universitt Heidelberg atau
Universitas Rurprecht Karl Heidelberg adalah
universitas yang terletak di Heidelberg, Jerman.
Universitas ini merupakan universitas tertua di
Jerman. Didirikan tahun 1386, Ruprecht Karls
Universitt Heidelberg pada awalnya terdiri
dari empat fakultas saja, yaitu teologi, hukum,
kedokteran dan filsafat. Pada tahun 1969,
fakultas Ruprecht Karls Universitt Heidelberg
bertambah menjadi 16 fakultas. Bangunan
dengan arsitektur bangunan tua Eropa
menjadi hal yang sangat unik dari universitas
terbaik ini.

4. Rheinisch-Westfaelische Technische
Hochschule Aachen (RTWH Aachen)
Rheinisch-Westfaelische Technische Hochschule
Aachen atau RTWH Aachen adalah universitas
459

terbaik di Jerman dari disipilin ilmu teknik.


Universitas ini juga mampu menjadi universitas
elit di Jerman, dengan integritas dan
interdisipliner yang terbaik di seluruh dunia.
Selain itu, universitas ini juga menyediakan
ilmu ilmu dengan posisi terbaik antara lain
informatika, teknik elektro, ilmu pengetahuan
alam, teknik mesin dan ilmu ekonomi. Mantan
presiden Indonesia, BJ. Habibie adalah salah
satu alumni dari universitas ini. Hasilnya? Beliau
berhasil membuatkan pesawat untuk negara
kita tercinta. Keren, ya!

5. Technische Universitt Mnchen


Technische Universitt Mnchen atau akrab
dikenal dengan TU Mnchen adalah universitas
riset yang terletak di Munich, Garching dan
Freising-Weihenstephan, Jerman. Di universitas
ini, mahasiswa dan professor tidak hanya
meneliti, tetapi juga memberikan informasi dan
460

konsultasi kepada perusahaan perusahaan


yang membutuhkan jasa teknik. TU Mnchen
menempati posisi kedua di bidang Informatika
Ekonomi, Teknik Elektro, Ilmu Alam, Teknik
Mesin dan Akuntansi. Universitas ini sangat erat
kaitannya dengan para peneliti peneliti teknik
internasional.

6. University of Mannheim
University of Mannheim adalah salah satu
universitas termuda di Jerman. Sebelumnya,
universitas ini adalah sekolah tinggi ekonomi
dan perdagangan. Baru pada tahun 1967,
University of Mannheim diangkat menjadi
universitas. Universitas ini sangat maju dalam
dunia ilmu ekonomi. University of Mannheim
berhasil meraih posisi 10 besar untuk disipilin
Ilmu Akuntansi, Ekonomi, Ilmu Informatik dan
Ekonomi Infromatik.
461

7. Karlsruher Institut fr Technologie


Karlsruher Institut fr Technologie atau yang
akrab disebut dengan sebutan KIT terletak
di Karlsruhe, Baden Wuttemberg, Jerman.
Perguruan tinggi yang terletak di bagian barat
daya Jerman ini merupakan perguruan tinggi
yang cukup diakui kredibilitasnya di bidang
teknologi, terutama bidang teknik mesin.
Berdiri sejak tahun 1825, Karlsruher Institut
fr Technologie pun menyandang predikat
perguruan tinggi tertua di Jerman. Fakultas
yang terdapat di perguruan tinggi ini antara
lain arsitektur, teknik mesin, teknik elektro, teknik
sipil, teknik kimia, teknik industry, informatika,
sosial dan humaniora, biologi, fisika dan
matematika.

462

8. Universitt zu Kln
Universitt zu Kln atau dalam bahasa
Inggrisnya University of Cologne adalah
universitas paling tua di wilayah Eropa.
University of Cologne juga merupakan salah
satu universitas terbesar di Jerman. Beberapa
peraih penghargaan nobel pun lahir dari
universitas ini, seperti Kurt Alder dan Peter
Grunberg. Fakultas yang ada di universitas
ini antara lain, Fakultas Manajemen, Ekonomi
dan Ilmu Sosial, Fakultas Hukum, Fakultas
Kedokteran, Fakultas Seni dan Humaniora,
Fakultas Matematika dan Ilmu Alam, serta
Fakultas Ilmu Kemanusiaan.

9. Technische Universitt Darmstadt


Technische Universitt Darmstadt atau akrab
disebut dengan TU Darmstadt terletak di
kota Dramstatd, Jerman. Dengan berbasis
463

universitas riset, Technische Universitt


Darmstadt berhasil menjadi universitas dengan
kapabilitas yang cukup diperhitungkan.
Universitas ini didirikan pada tahun 1877 dan
menerima hak untuk gelar doctor pada atahun
1899. Pada tahun 1882, Technische Universitt
Darmstadt adalah universitas pertama di
dunia yang mendirikan pendidikan di bidang
teknik listrik. Hingga pada akhirnya, tahun 1883,
fakultas atau jurusan teknik elektro pertama kali
didirikan di universitas ini.

10. Westflische Wilhelms-Universitt Mnster

Westflische Wilhelms-Universitt Mnster atau


University of Munster adalah sebuah universitas
yang terletak di kota Munster, Rhine-Westphalia
Utara, Jerman. Universitas ini juga berbasis
riset dan menjadi universitas terbesar ketiga di
Jerman. Salah satu pusat kehidupan intelektual
464

di Jerman juga berada disini. Adapun fakultas


fakultas yang disediakan oleh Westflische
Wilhelms-Universitt Mnster antara lain,
Fakultas Teologi Protestan, Fakultas Teologi
Katolik, Fakultas Hukum, Fakultas Ekonomi,
Fakultas Ilmu Kesehatan (Kedokteran dan
Kedokteran Gigi), Fakultas Filsafat dan Ilmu
Sosial, Fakultas Ilmu Alam dan Matematika
serta Fakultas Musik.

465

10 Jurusan yang
Paling Diminati
Mahasiswa Asing
di Jerman
1.

Teknik Mekatronika

Mekatronika yang merupakan gabungan


dari teknik penerapan dari teknik mesin,
kontrol teori, ilmu komputer dan elektronika.
Sehingga, mahasiswa dapat menciptakan
mesin yang cerdas dan modern. Mahasiswa
diharuskan lancar berbahasa inggris karena
bahasa pengantarnya adalah bahasa inggris.
Bagi mahasiswa yang memenuhi syarat bisa
mendapatkan double gelar.
Kelas di isi oleh 24 siswa jadi dosen dapat lebih
fokus kepada mahasiswanya. Karir yang bisa
466

mahasiswa tempuh setelah lulus dapat bekerja


diindustri mesin, industri kimia, metalurgi,
industri ringan, industri makanan, pulp and
paper industri, elektronik dan industri aparatur.
Bidang tarnsportasi dapat berkarir di kereta
api, transportasi udara, tramway, kelautan,
otomatis. Dapat juga berkarir di pembangkit
listrik yaitu thermal, air, nuklir, angin.

2.

Bisnis atau teknik Industri

Teknik industri juga dikenal dengan teknik


management. Bisnis/Teknik industri ini
menggabungkan penerapan ilmu dari
beberapa departemen yang ada di Universitas
Swiss German yaitu teknik Mekatronika,
Administrasi Bisnis, Teknologi Informasi dan
Komunikasi. Jika kamu kuliah disini maka akan
ditawarkan program spesialisasi seperti desain
peroduk baru dan pengembangan, khusunya
produk berbahan plastik dan teknologi. Desain
467

implementasi proses dalam pengaturan


industri.
Mahasiswi SGU diperbolehkan untuk
memanfaatkan mitra kampus dengan
perusahaan Delta Energi Sistem GmbH, Soest
Jerman, Behr Hella Thermocontrol GmbH,
Lipspstadt German, FESTO AG+ CoKG, Jerman,
SMS- Siemag AG Dusseldrotf Jerman.

3.

Teknologi Informasi

Untuk jurusan Teknologi Informasi kampus


ini memiliki dua progaram yaitu sarjana (S1)
dan Magister (S2). Mata pelajaran Teknik
Informatika (TI) pada dasarnya diajarkan
mengenai teknologi, aspek pengelolaan dan
pengolahan informasi. Jurusan TI ini memiliki
prospek kerja yang luas di masa depan.
Prospek yang ditawarkan misalnya menjadi
468

konsultan, insinyur, pengusaha di bidang


TI dan lainnya. apalagi jika ilmu ini dapat
dikembangkan untuk membantu wajah
Indonesia khususnya yang berada di daerah
terpencil agar tidak ketinggalan dengan
arus global yang begitu cepat. Seperti
yang kita tahu teknologi selalu mengalami
perkembangan dengan pesat.

4.

Administrasi Bisnis Internasional

Jurusan Administrasi Bisnis Internasional untuk


menjelajah bisnis internasional. Selain Bahasa
Inggris, mahasiswa harus mempelajari dua
bahasa lainnya. Mahasiswa akan dibekali
dan diajarkan berkomunikasi dengan orang
lain diberbagai negara. Agar bahasa dan
penulisan mereka benar-benar kuat untuk
berbisnis. Jika kamu adalah orang yang
senang berbisnis, berkomunikasi dan percaya
diri dapat meraih masa depan ke dunia bisnis
469

Internasional. Mungkin disinilah jalan bisa dilalui.


Dengan tiga Konsentrasi yaitu perbankan dan
keuangan, bisnis Internasional, pemasaran
Internasional

5.

Manajemen Hotel dan Pariwisata

Keistimewaan yang ditawarkan adalah kamu


dapat menikmati magang di hotel berbintang
Internasional seperti di Swiss, Jerman,
Singapore dan Australia. Kamu mendapat
pengalaman 2 kali magang yaitu semester
3 di Indonesia dan semester 6 di Luar negeri.
Semua bahasa fasilitas berkelas Internasional.
Dengan pendidikan yang seperti ini dapat
membuka jalan kamu untuk berkarir secara
Internasional. Yayasan memberikan bekal
untuk mahasiswanya manajemen bisnis,
managemen hotel dan pariwisata, termasuk
strategi bisnis. Mahasiswa dapat berkarir di
hotel bebrbasis perusahaan.
470

6.

Akuntansi

Mahasiswa di bekali dengan mata kuliah


standar seperti akuntansi internasional,
akuntansi publik dan korporasi pemerintah.
Jurusan ini diciptakan untuk memenuhi
permintaaan dari dunia kerja yang
membutuhkan jasa akuntansi bertaraf
Internasional. Selain itu mahasiswa akan
mendapat soft skill seperti komunikasi bisnis.
Mahasiswa akan diasah ketrampilannya dalam
akuntansi dengan konsep dan teknik terbaru.
Pengalaman magang dapat kamu peroleh
dua kali. Tentunya ini akan sangat membantu
kamu ketika terjun ke dunia kerja.

7.

Komunikasi dan hubungan masyarakat

Memiliki Visi yaitu menjadi salah satu


471

Program Studi Ilmu Komunikasi unggulan di


Indonesia yang profesional dan berwawasan
Internasional. Mahasiswa didorong untuk
dapat berkompetisi tinggi dibidang humas
atau jurnalistik sehingga siap dan sanggup
terjun di dunia kerja berskala Internasional.
Menawarkan dua konsentrasi yaitu hubungan
masyarakat dan managemen reputasi atau
Jurnalisme Internasional.
Pada tiga semester pertama akan diberikan
mata kuliah wajib. Ketika semester tiga
mahasiswa diberi kesempatan untuk mengikuti
magang wajib di Indonesia. Kemudian
di semester enam mahasiswa mendapat
magang di Luar Negeri seperti di Jerman, Swiss
dan negara lainnya. hal ini dapat membentuk
mental mahasiswa menjadi lebih unggul
dan membuka pengetahuan mereka akan
wawasan yang luas. Di semester 7 setelelah
selesau Ujian Lisan Final mahasiswa akan
menyelesaikan tesis terakhir mereka di bidang
472

penelitian komunikasi.

8.

Rekayasa Farmasi

Rekayasa farmasi sangat dibutuhkan untuk


bidang obat, kosmetik dan jamu di Indonesia.
Kampus ini adalah satu-satunya kampus yang
menawarkan program S1 di Indonesia dalam
jurusan Farmasi. Menurut survey departemen
pada maret 2010 lulusan farmasi Universitas
Swiss German ini tidak kurang dari 3 bulan
sudah mendapat tempat berkarir di dunia
kerja. Ini membuktikan bahwa lulusan ini
memang sangat berkompetisi. Staf dan dosen
memiliki latar belakang akademik Internasional.

9.

Teknologi Pangan

Di Teknologi Pangan kamu dapat belajar


mebuat makanan yang sehat dan bergizi.
473

Setiap orang membutuhkan makan untuk


bertahan hidup. Bahkan hewan dan mikroba
pun juga membutuhkan makan. Lulusan ini
akan sangat membantu industri pangan untuk
menciptakan desain baru dan suplemen
makanan, mengontrol kualitas dan standar
baku pangan, pemeliharaan pangan dan
lainnya. Kamu juga bisa berkarir menjadi
konsultan pangan untuk mereka yang berdiet
maupun kekurangan gizi.

10. Teknik Biomedis


Dengan penerapan ilmu dasar biologi, fisiologi
dan anatomi dan lain-lainnya. lulusan ini bisa
menjadi jembatan antara dokter dan perlatan
kesehatan. Bahkan juga bisa menciptakan
perlatan kesehatan. Mahasiswa akan belajar
pengembangan dan produksi diagnostik baru
dan tekhik peralatan terapi. Pemeriharaan
dan optimalisasi peralatan medis. Manajemen
474

mutu dan peralatan medis. Pengendalian


dan penerapan standar kualitas. Kamu dapat
berkarir di dunia teknologi medis industri.
Dengan fasilitas teknologi tinggi membuat
wawasan semakin menantang.
Kampus swasta belum tentu memiliki reputasi
yang buruk. Bagi kamu yang masuk di kampus
dengan standar Internasional ini lebih baik
persiapkan bahasa Inggrismu dengan baik.
kampus ini menyiapkan kamu untuk memiliki
pengalaman Internasional lewat magangnya.
Pastinya sangat menyenangkan bukan.

475

10 Makanan Terlezat Khas Jerman


1. Wurst
Wurst, atau sosis, merupakan makanan yang
sangat dan populer di Jerman. Wurst atau sosis
khas Jerman ini umumnya terbuat dari daging
sapi atau daging babi. Sosis khas Jerman
ini pun dapat dimasak dan disajikan dalam
berbagai bentuk. Beberapa jenis hidangan
sosis khas Jerman tersebut, yaitu bratwurst,
currywurst, weisswurst, dan leberwurst.
Bratwurst adalah hidangan sosis khas Jerman
yang dimasak dengan cara dipanggang.
Orang Indonesia barangkali akan
menyebutnya sosis panggang. Umumnya,
orang-orang Jerman memakannya bersama
476

dengan kartoffelsalat atau yang juga disebut


dengan salad kentang, sauerkraut, atau juga
dengan spicy mustard. Sementara itu, di luar
Jerman, bratwurst juga biasa disajikan bersama
roti dengan topping keju maupun bawang.
Selain sosis panggang biasa yang disebut
bratwurst sebagaimana disinggung
sebelumnya, terdapat pula currywurst. Apa
beda currywurst dengan bratwurst? Jika
bratwurst merupakan sosis panggang biasa,
currywurst merupakan sosis panggang yang
dibubuhi saus tomat dan dicampur dengan
bumbu kari. Karena begitu terkenalnya sosis
kari ini, dibangunlah sebuah museum bernama
Museum Currywurst di Berlin!
Selain sangat terkenal, currywurst juga
tentunya sangat lezat. Umumnya, sosis kari
ini dihidangkan dengan ukuran yang cukup
panjang, yaitu sepanjang 30 sentimeter.
Kabarnya, sosis kari ini ditemukan pertama
477

kali oleh seorang perempuan bernama Herta


Heuwer pada tahun 1949 di Berlin.
Sementara itu, ada pula wurst atau sosis yang
tidak dibuat dari daging sapi atau daging babi
saja. Wurst yang seperti demikian, misalnya
weisswurst dan leberwurst. Weisswurst dibuat
dari campuran daging sapi muda, otak, dan
limpa. Sementara itu, leberwurst dibuat dari
hati sapi atau babi yang dibumbui.

2. Schwarzwalder kirschtorte
Schwarzwalder kirschtorte dikenal di berbagai
belahan dunia dengan nama black forest. Kue
yang satu ini memang sudah sangat terkenal
di dunia, termasuk di Indonesia. Schwarzwalder
kirschtorte merupakan kue coklat yang dilapisi
krim vanilla segar dan serutan coklat, serta
dihias dengan buah cherry. Banyak orang
Indonesia barangkali menggemari kue yang
478

sangat lezat ini. Akan tetapi, pernahkah


kamu membayangkan betapa lezatnya
schwarzwalder kirschtorte yang dibuat di
Jerman? Barangkali rasanya berkali-kali lebih
lezat dibandingkan dengan yang dibuat di
Indonesia. Penasaran ingin mencobanya?
Kunjungilah Jerman dan jangan lupa berburu
schwarzwalder kirschtorte!

3. Sauerkraut
Makanan khas Jerman ini dibuat dari
irisan halus kol putih yang difermentasikan.
Rasanya tentu asam, namun segar dan lezat!
Selain unik, sauerkraut ternyata juga sangat
menyehatkan bagi tubuh karena makanan ini
banyak mengandung vitamin C. Di samping
itu, sauerkraut pun sangat cocok dikonsumsi
ketika cuaca dingin karena makanan ini dapat
meningkatkan suhu tubuh.
479

4. Kartoffelsalat
Kartoffelsalat, atau salad kentang, dibuat
dari potongan kentang rebus yang dicampur
dengan bawang bombay segar, mayonnaise,
cuka, tomat, telur, dressing milk, dan daging
sapi. Salad kentang ini tentunya sangat
terkenal di Jerman.

5. Gulaschsuppe
Gulaschsuppe, atau sup gulasch, adalah
sup kental yang berisi daging sapi atau babi.
Daging tersebut tidak dipotong seperti biasa,
melainkan dicincang agak besar. Umumnya,
orang-orang Jerman memakan sup ini
bersama roti.

6. Apfelstrudel
480

Apfelstrudel adalah kue yang terbuat dari apel.


Apfelstrudel merupakan kue tradisional Jerman.
Apfelstrudel umumnya berbentuk bulat dan
bertekstur lembut. Kue apel ini tentunya sangat
lezat dan begitu terkenal di Jerman. Konon,
kue ini dibuat untuk pertama kalinya pada
tahun 1696!

7. Falscher Hase

Falscher Hase berarti kelinci palsu. Meskipun


dinamakan demikian, falscher hase bukan
dibuat dari daging kelinci. Makanan ini
sesungguhnya dibuat dari daging sapi cincang
yang dicampur dengan tepung, bawang dan
telur. Falscher hase dihidangkan dnegan cara
diiris pipih dan dibumbui sedikit saus di atasnya.
Selain itu, makanan ini juga umumnya dimakan
bersama dengan kentang. Pertanyaannya,
481

mengapa diberi nama falscher hase yang


berarti kelinci palsu? Makanan ini diberi nama
demikian mungkin karena bentuknya yang
mirip dengan punggung kelinci.

8. Bienenstich
Bienenstich berarti sengatan lebah. Terkait
dengan namanya, makanan manis ini
memang mengandung madu. Bienenstich
dibuat dari adonan manis dengan campuran
krim vanilla, almond, dan madu sebagai
pelapis atas adonan tersebut. Penyuka
makanan manis pasti akan sangat menyukai
makanan ini karena manisnya yang unik dan
lezat. Di samping itu, terdapat cerita yang
melatarbelakangi makanan manis ini.
Konon, pada abad ke-15, para pembuat roti
di daerah Andernach tengah mengumpulkan
madu ketika pasukan Linz menyerang kota
482

tersebut. Para pengumpul madu tersebut


kemudian melemparkan sarang lebah ke
arah pasukan Linz sehingga mereka mundur
dan pergi. Untuk merayakan kemenangan itu,
mereka pun memanggang kue bienenstich ini
bersama-sama.

9. Bretzel
Makanan khas Jerman yang satu ini berbentuk
pita dan berwarna coklat dengan taburan
garam kasar, biji wijen, atau biji bunga
matahari di permukaannya. Bretzel tentu
sangat populer di Jerman dan kini juga populer
di berbagai daerah di dunia, termasuk di
Indonesia. Roti ini dibuat dari tepung gandum
dan merupakan makanan wajib dalam pesta
panen yang disebut dengan Oktoberfest.
Selain tepung gandum, adonan roti ini juga
mengandung garam, ragi, air, dan malt.
Meskipun tekstur roti ini keras, bretzel tetap
483

digemari berkat bentuknya yang unik dan khas


serta rasanya yang lezat.
Di samping itu, bretzel ternyata memiliki varian
tersendiri. Selain bretzel yang berbentuk pita,
ada pula laugenbrotchen, kase-bretzel, dan
laugenstangen. Laugenbrotchen adalah
bretzel yang berbentuk bola-bola kecil. Kasebrezel merupakan bretzel dengan topping keju
yang ditambahkan beberapa menit sebelum
pretsel selesai dipanggang. Sementara itu,
laugenstangen merupakan bretzel yang
berbentuk stick.

10. Lebkuchen
Lebkuchen adalah kue tradisional khas Jerman
yang juga dikenal dengan sebutan ginger
bread atau roti jahe. Kue berwarna coklat ini
dibuat dari adonan tepung yang dicampur
dengan madu, telur, hazelnut, walnut, badam,
484

manisan jeruk, potongan lemon, marzipan,


dan berbagai rempah, seperti kayu manis,
jahe, adas manis, pimento, ketumbar, dan
kapulaga. Sungguh banyak bahan-bahan
yang terdapat di dalamnya. Rasa kue jahe ini
pastilah sangat enak!

485




486

PERANCIS

Orang Perancis terkenal sangat dingin dan


arogan. Salah satu cara menghadapi hal ini
adalah berbicara dengan bahasa Prancis.
Penduduk Perancis cenderung memiliki
anggapan bahwa orang Amerika terlalu
ramah. Di Perancis, kamu akan lebih dihargai
jika kamu mampu bersikap lebih tenang.
Bahkan sampai ditaraf yang cenderung dingin.
Orang Perancis cenderung menganggap sikap
ramah yang terbuka sebagai hal yang tidak
baik dan kurang menyenangkan.
Di restoran Perancis, porsi makananyang
disajikan lebih sedikit dibandingkan di negaranegara lain. Ketika makan, orang Perancis
selalu makan menggunakan garpu dan pisau,
tanpa sendok. Sendok hanya digunakan untuk
minum sop.
Perancis memiliki skor individualism yang
tinggi. Mereka respek pada kebebasan serta
tanggung jawab individu dan berpandangan
487

bahwa segala sesuatu haruslah diperjuangkan


sendiri. Melakukan segala pekerjaannya
dengan sungguh sungguh menurut mereka
adalah perwujudan dari perjuangan
individualismenya.
Eits, tapi jangan berburuk sangka dulu.
Individualisme tidaklah sama dengan
mementingkan diri sendiri atau egois, namun
individualism yang fokus pada tanggung jawab
serta hak dan kewajiban Individu.

Iklim
Sebagian besar wilayah Perancis beriklim laut
sedang. Iklim ini sangat cocok sekali untuk
kegiatan pertanian dan perkebunan. Curah
hujan rata-rata berkisar 500-1.200 mm setiap
tahunnya. Suhu rata-ratanya sekitar 15oC. Suhu
488

rendahnya 9oC terjadi di kota Lille, sedangkan


suhu tertingginya 19,5oC terjadi di kota
Strasbourg.

Biaya Hidup
Berbicara tentang biaya hidup, itu tergantung
pada gaya hidup kamu. Namun perlu dicatat
bahwa biaya hidup di Paris dengan kota-kota
lain di Perancis berbeda. Normalnya untuk di
kota selain Paris, biaya hidupnya sekitar 700
euro per bulan. Untuk Paris, biaya hidup bisa
mencapai 1.000 euro per bulan.
Masalah biaya hidup ini dapat ditekan dengan
mengajukan bantuan kepada Pemerintah
Perancis yang dapat dilakukan melalui
CampusFrance. Bantuan tersebut umumnya
berupa bantuan perumahan dan bantuan
makan. Pengajuan bantuan ini bisa lewat
online. Untuk tempat tinggal, harga murah
489

juga bisa didapat di apartemen pribadi tanpa


harus ke asrama kampus. Untuk makan, bagi
mahasiswa biasanya hanya seharga 3 euro di
restoran universitas.
Tidak hanya itu, selama kamu memiliki kartu
mahasiswa, maka kamu biasanya berhak
atas berbagai potongan harga baik dari segi
transportasi hingga hiburan.

Bahasa
Bahasa Perancis adalah bahasa utama
Perancis. Bahasa Perancis merupakan bahasa
yang paling banyak dituturkan ke-11 di dunia.
Hingga tahun 1999, bahasa ini dituturkan oleh
lebih dari 77 juta penduduk di dunia sebagai
bahasa ibu dan oleh 130 juta jiwa lainnya
sebagai bahasa kedua. Bahasa Perancis juga
dipakai sebagai bahasa resmi atau bahasa
pemerintahan oleh beberapa komunitas dan
490

organisasi, seperti Uni Eropa, IOC, PBB, dan


FIFA.

KBRI di Perancis
Kedutaan Besar Republik Indonesia di Perancis
Address : 47-49 rue Cortambert, 75116 Paris,
France
Telp

: (01) 4503.0760

International : +33.1.4503.0760
Fax Lokal : (01) 4504.5032
Fax Internasional : +33.1.4504.5032
Email : komparis@online.fr
Website : http://www.amb-indonesie.fr

Pendidikan di Perancis
Perancis adalah salah satu negara favorit untuk
tujuan melanjutkan pendidikan tinggi. Perancis
terkenal sebagai negara dengan kualitas
491

pendidikan yang baik, bertaraf internasional


namun dengan biaya pendidikan yang
terjangkau. Setidaknya terdapat kurang lebih
87 Universitas Publik di Perancis dimiliki oleh
Pemerintah. Kesemuanya itu menawarkan
berbagai pilihan bidang studi dan program
internasional berbahasa Inggris.

7 Alasan Kenapa Kuliah di Perancis


Berikut adalah poin-poin penting untuk
memilih Perancis sebagai tempat melanjutkan
pendidikan :

Salah satu sistem pendidikan yang paling
efektif didunia.

Kapasitas nasional untuk penelitian dan
inovasi terkenal secara internasional.

Kekayaan dan keberagaman dari
kurikulum dan program mempermudah
untuk menemukan program pendidikan
yang sesuai dengan tujuan dan latar
492

belakang pendidikan.

Terdapat beasiswa dan bantuan
pendanaan. Biaya pendidikan di institusi
negeri disubsidi oleh pemerintah Perancis.

Kedinamisan budaya yang tiada
bandingannya.

Kualitas hidup Perancis , keuntungan
hidup untuk siswa.

Tempat ideal menjelajah Eropa.

Biaya Kuliah
Hampir 70% mahasiswa Indonesia yang
berangkat sekolah ke Perancis berbekal
biaya sendiri. Pasalnya, pemerintah Perancis
memberikan kemudahan untuk biaya
pendidikan bagi semua siswa baik siswa asal
Perancis maupun siswa asing.
Pemerintah Perancis sangat fokus menangani
493

masalah pendidikan. Setiap mahasiswa berhak


mendapat tunjangan pendidikan sebesar
kurang lebih 10.000 euro yang digunakan untuk
membayar biaya perkuliahan selama setahun.
Beban yang harus dibayarkan mahasiswa
hanya uang pendaftaran yang kisarannya
sekitar 200-300 euro per tahun.

10 Universitas Terbaik di Perancis


1. Universit de Caen Basse-Normandie
2. Universit Claude Bernard Lyon I
3. Universit de Nice Sophia Antipolis
4. Universit de Rennes 1
5. Universit Paris 1 Panthon
6. Universit Paris Sud - Paris 11
7. Universit Paris 8
8. Universit Pierre et Marie Curie
9. cole Normale Suprieure
10. Universit Lille 3
494

PPI Perancis
Perhimpunan Pelajar Indonesia ( PPI ) Prancis
berdiri pada 16 Januari 1958 di Paris. PPI Prancis
merupakan satu induk organisasi besar yang
membawahi PPI-PPI yang berada di wilayah.
Sampai saat ini , ada 20 PPI Wilayah diseluruh
Prancis dan beranggotakan lebih dari 450
pelajar-pelajar Indonesia. Paris sebagai ibukota
negara Prancis punya anggota PPI wilayah
yang paling banyak dibanding wilayah-wilayah
lain.
Untuk informasi kontak PPI Perancis , kamu bisa
membuka website : http://www.ppifrance.fr/

495

Jenis Beasiswa
1. Beasiswa Eiffel

Beasiswa ini bertujuan untuk membentuk


kualiatas manusia yang baik di bidang
teknologi. Program yang ditawarkan ada
Master dan PhD. Pendaftaran online untuk
mengajukan beasiswa ini ditutup pada bulan
September sedangkan untuk pengiriman
berkasnya paling lambat pada bulan Maret.

2. Beasiswa Erasmus Mundus


Beasiswa ini bisa digunakan untuk memasuki
negara manapun di Eropa (tentu yang sudah
ada ikatan kerja sama) tidak terkecuali
Perancis. Beberapa persyaratan yang harus
496

dipenuhi pelamar adalah sebagai warga


negara dari negara dunia ketiga, bukan
merupakan anggota Uni Eropa, sudah
memiliki pengalaman, sudah menyelesaikan
pendidikan sebelumnya dengan baik, dan
tikda sedang tinggal di Eropa selama 1 tahun
dalam 5 tahun terakhir.

3. Beasiswa Pemerintah Perancis (BGF)


Sumber dana beasiswa ini berasal dari banyak
pihak, pemerintah Indonesia, perusahaan
swasta, dan yayasan lainnya. Beasiswa ini
diberikan kepada 300 orang. Salah satu
syarat utamanya adalah memiliki seritifikat
DELF yaitu sertifikat yang menunjukkan
kemampuan berbahasa Perancis. Program ini
dikhususkan untuk jenjang Master. Mahasiswa
yang mendapat beasiswa ini bisa memilih
untuk menyelesaikan studinya di Indonesia,
di Perancis, atau di keuda negara. Namun
497

sayangnya belum ada catatan rinci mengenai


besaran dana yang diberikan kepada si
penerima beasiswa.

4. Beasiswa EURIAS (European Institutes for


Advanced Study Fellowship Programme)
Beasiswa ini berdurasi 10 bulan dan hanya
diberikan khusus untuk penelitian. Kebanyakan
penelitian yang dihasilkan untuk kemanusiaan.
Batas waktu pendaftaran ditutup pada bulan
Juni.

5. Beasiswa Excellence
Ada dua jenjang yang didanai oleh beasiswa
ini, jenjang Master dan Doktor. Master
maksimal harus diselesaikan dalam dua tahun,
498

sedangkan Doktor harus diselesaikan dalam


waktu 18 bulan. Batas akhir pengiriman berkas
jatuh pada bulan Mei. Beasiswa ini juga belum
merinci berapa dana yang disediakan dan
kemudahan-kemudahan apa saja yang
diberikan.

6. Beasiswa ENS
Beasiswa ini hanya dikhususkan untuk mereka
yang ingin melanjutkan S2. Dibuka setiap tahun
dengan batas pengiriman berkas di bulan
Maret. Kegiatan pembelajarn di mulai pada
bulan Spetember. ENS merupakan singkatan
dari Ecole Normale Superieure. Namun master
yang diambil hanya diperbolehkan di bidang
Sains atau Kemanusiaan. Jumlah beasiswa
yang diberikan setiap tahunnya mencapai
30 orang. Banyaknya dana yang diberikan
sebesar EUR 1000 setiap bulannya. Salah satu
syarat yang harus dipenuhi ialah tidak boleh
499

lebih dari 26 tahun.

7. Beasiswa Emile Boutmy


Beasiswa ini ditawarkan bagi mereka yang
ingin melanjutkan pendidikan S1 dan S2.
Universitas yang dituju adalah Universitas
Sciences Po. Sama seperti universitas
lainnya di Perancis, kegiatan belajar dimulai
di bulan September. Sedangkan batas
akhir pengumpulan berkas adalah bulan
Mei. Tujuan dari didirikannya beasiswa ini
adalah, pendiri Universitas Sciences Po ingin
menemukan mahasiswa terbaik di luar Uni
Eropa. Bidang yang diambil boleh bebas dan
tidak ditentukan. Materi pengajaran yang
disampaika menggunakan dua bahasa,
bahasa Perancis dan bahasa Inggris. Dana
yang diberikan untuk program Sarjana adalah
sekitar EUR3000 sampai EUR12300 dalam jangka
waktu tiga tahun. Dana yang diberikan untuk
500

program Sarjana adalah sekitar EUR5000


sampai EUR16000 dalam jangka waktu dua
tahun.

8. INSEAD
INSEAD merupakan lembaga yang khusus
mengembangkan sekolah-sekolah bisnis.
Banyak beasiswa yang ditawarkan. Disiplin
ilmu yang dikaji ialah mengenai bisnis dan
keuangan. Jumlah dana yang diberikan
bervariasi dari $5.000-$25.000.

9. Ecole Polytechnique
Ecole Polytechnique menawarkan beasiswa
untuk semua siswa dari luar negeri. Besaran
beasiswa yang diberikan juga bervariasi.
501

Beasiswa ini sudah termasuk dalam beasiswa


Major Excellence di mana setiap tahun
mendapat EUR5.000 dan masih mendapat
biaya bulanan.
Itulah tadi informasi beasiswa yang disediakan
untuk melanjutkan studi ke Perancis. Bahasa
Perancis menjadi salah satu syarat utama
agar mudah memahami dan berinteraksi
dengan lingkungan. Jika kamu belum bisa
bahasa Perancis, carilah beasiswa yang
tidak mensyaratkan sertifikat DELF. Cari saja
universitas yang hanya menggunakan bahasa
Inggris saja sebagai pengantar. Namun
untuk jangka panjang jika kamu di Perancis,
menguasai bahasa Perancis adalah hal yang
mutlak harus dilakukan.

502

9 Objek Wisata
Terbaik di Perancis
Perancis yang sering disebut sebagai salah
satu negara paling romantis di dunia ini
merupakan negara nomor satu di dunia
dengan wisatawan terbanyak yang datang
setiap tahunnya. Sebanyak lebih dari 76 juta
turis asing datang untuk berlibur sekaligus
membuktikan keindahan negara ini. Apabila
kamu memutuskan untuk berlibur ke Perancis,
di bawah ini adalah beberapa tujuan wisata
yang tidak boleh kamu lewatkan:

1. Menara Eiffel
Siapa yang tidak tahu Menara Eiffel? Menara
503

yang menjadi icon dari Negera Perancis ini


berlokasi di Taman Champ de Mars di tepi
Sungai Seine di Paris. Menara dengan tinggi
lebih dari 300 meter ini sudah ada sejak abad
ke-19 dan merupakan bangunan tertinggi di
Paris. Menara ini diberi nam sesuai dengan
arsiteknya, yaitu Gustave Eiffel. Lebih dari
dua ratus juta orang dari seluruh dunia telah
mengunjungi menara ini sejak pertama
didirikan. Pengunjung juga dapat melihat
pemandangan yang luar biasa dengan
menggunakan lift untuk naik ke menara ini. Di
dalam menara ini terdapat dua buah retoran,
yaitu Altitude 95 di tingkat pertama dan Jules
Verne di tingkat kedua. Untuk dapat menikmati
hidangan di kedua restoran ini, khususnya Jules
Verne, kamu memang harus mengeluarkan
biaya yang cukup besar karena harga
makanan di sini cukup mahal.

2. Arc de Triomphe
504

Arc de Triomphe merupakan monumen yang


berdiri di tengah area Place de IEtoile di Paris.
Arc de Triomph dibangun pada tahun 1806.
Bangunan ini juga merupakan salah satu
bangunan paling terkenal di Paris. Bangunan ini
dibangun atas perintah Napoleon Bonaparte
dengan tujuan untuk menghormati jasa tentara
kebesarannya. Lengkungan yang memiliki relief
di tengahnya menggambarkan pertempuran
yang hebat dan nama-nama yang terukir
di tempat ini adalah orang-orang yang
meninggal karena berjuang untuk kaisar.

3. Louvre
Louvre merupakan salah satu museum terbesar
di dunia. Museum yang berada di Rive Droite
ini merupakan salah satu museum seni yang
paling banyak dikunjungi di dunia. Museum ini
terletak di Istana Louvre dengan piramida kaca
505

yang menandai pintu masuknya. Hampir 35.000


benda dari zaman prasejarah hingga abad ke19 dipamerkan di museum seluas 60.600 meter
persegi. Museum ini dibuka pada tanggal 10
Agustus 1793 dengan memamerkan lebih dari
500 lukisan. Mayoritas lukisan yang ditampilkan
pada saat itu merupakan properti gereja dan
kerajaan yang disita oleh Pemerintah Perancis.
Sejak masa Republik Perancis Ketiga, koleksi
yang dimiliki museum ini terus bertambah
dengan adanya sumbangan dan hadiah.
Pada tahun 2008, koleksi museum dibagi
menjadi beberapa departemen, yaitu Koleksi
Mesir Kuno, Benda Purbakala dari Timur Dekat,
Yunani, Etruskan, Romawi, Seni Islam, Patung,
Seni Dekoratif, Seni Lukis, Cetakan, dan Seni
Gambar. Lukisan Mona Lisa karya Leonardi da
Vinci yang sangat terkenal itu juga merupakan
salah satu koleksi museum Louvre. Museum
ini juga tidak jarang dijadikan lokasi shooting
untuk film.
506

4. Musee dOrsay
Museum ini terletak di tepi kiri Sungai Seine.
Museum ini menyimpan karya-karya seni
Perancis dari tahun 1848 hingga tahun 1914.
Karya-karya seni yang disimpan di museum
ini mencakup lukisan, patung, meubel, objets
dart, dan fotografi. Gedung ini sebenarnya
adalah sebuah stasiun kereta api yang
dibangun pada tahun 1900. Stasiun ini ditutup
39 tahun kemudian dan dialihfungsikan
menjadi sebuah monumen bersejarah dan
cagar budaya pada tahun 1978. Di museum
ini, kamu dapat melihat karya-karya seni yang
merupakan hasil karya dari banyak seniman
terkenal seperti Claude Monet, Vincent van
Gogh, Paul Cezanne, dan Edouard Manet.

507

5. Sacre-Coeur
Tempat ini sebuah basilika berkubah putih.
Sacre-Coeur merupakan salah satu simbol
yang paling terlihat di Paris. Gereja ini terletak
di puncak Bukit Montmartre sehingga sangat
mudah dilihat dari tempat lain. Basilikia ini
telah menarik banyak wisatawan yang ingin
melihat arsitektur marmer dan interior yang
indah.

6. Notre Dame de Paris


Notre Dame de Paris memiliki arti Bunda Kita
di Paris. Bangunan yang merupakan gereja
yang dipersembahkan untuk Bunda Maria ini
merupakan katedral dengan arsitektur gothic
di Kota Paris. Bangunan ini memiliki tinggi lebih
dari 120 meter dan dibangun pada abad
ke-13. Tempat iniselain dijadikan tempat
wisatamasih digunakan sebagai tempat
508

misa.

7. Mont Saint-Michel
Mont Saint-Michel merupakan sebuah pulau
berbatu di Normandi. Mont Saint-Michel
awalnya terhubung dengan daratan utama
melalui sebuah jembatan darat alami, namun
kemudian jembatan tersebut tenggelam ketika
air sedang pasang dan terlihat kembali ketika
urut. Oleh karena itu, Mont Saint-Michel disebut
sebagai pulau pasang. Karena keunikannya itu
juga lah Mont Saint-Michel tidak pernah sepi
dari wisatawan.
Di pulau tersebut, kamu dapat melihat
bangunan-bangunan tua dan sebuah gereja
yang berdiri megah di tengah kawasan
ini. Untuk mencapai gereja ini, kamu harus
menyusuri sebuah kota tua dengan berjalan
509

kaki. Di kota tua ini, kamu akan melihat banyak


pedagang yang menjual berbagai cindera
mata dan makanan khas dari tempat ini.

8. Chateau de Versailles
Chateau de Versailles atau Istana Versailles
merupakan sebuah istana hasil peninggalan
Raja Matahari pada abad ke-16. Seperti
namanya, istana ini berada di Versailles,
Perancis. Istana yang dibangun di lahan seluas
63.000 meter persegi dengan 2.300 ruangan
yang ada di dalamnya ini merupakan salah
satu objek wisata yang cocok bagi para
penikmat sejarah.
Di dalam istana ini kamu dapat melihat
ruangan-ruangan yang pernah digunakan
oleh raja dan ratu dan di bagian luarnya kamu
dapat melihat sebuah taman luas yang luar
biasa. Chateau de Versailles merupakan salah
510

satu Situs Warisan Dunia UNESCO sejak tahun


1979.

9. Place de la Concorde
Place de la Concorde merupakan alun-alun di
Kota Paris. Alun-alun ini dibangun pada tahun
1755 di lahan seluas 86.400 meter sebagai
alun-alun berbentuk oktagon yang dikelilingi
oleh parit antara Champs-Elysees di barat dan
Tuileries Gardens di timur. Yang menjadi ciri
khas dari alun-alun ini adalah monumen dan
air mancurnya.
Pada zaman dahulu, kaum bangsawan
menikmati eksekusi terbuka para penjahat
dan penentang kerajaan di tempat ini. Pasca
Revolusi Perancis, akhirnya bangsawanbangsawan itulah yang harus menghadapi
eksekusi di tempat ini. Nama tempat ini sempat
511

berubah beberapa kali, dari Place Louis V, Plac


de la Revolution, dan yang terakhir Place de la
Concorde.

512

15 Makanan Khas
Terlezat Perancis
1. Crepes
Crepes adalah panekuk tipis versi Perancis.
Makanan ini dapat diberi topping apa saja
seperti krim, stroberi, ham dan keju. Meskipun
makanan ini sekarang mudah ditemukan di
mana saja, crepes adalah salah satu makanan
yang wajib dicoba ketika berada di Perancis.
Crepes memiliki rasa yang lezat dan dapat
dimakan untuk sarapan, makan siang, dan
makan malam.

2. Baguette
Bagi orang Perancis, makanan paling lezat
adalah baguette yang baru keluar dari oven.

513

Baguette adalah salah satu jenis roti Perancis


yang paling populer di seluruh dunia. Roti ini
mempunyai ukuran panjang dan teksturnya
sangat renyah. Diameter standar baguette
kira-kira 5 atau 6 cm. Baguette terpanjang
dapat mencapai 1 meter. Ketika berada di
Perancis, kamu akan melihat banyak warga
Perancis membawa roti ini di berbagai
kesempatan.

3. Caf au lait
Salah satu jenis kopi Perancis yang paling
terkenal adalah caf au lait. Popularitas kopi
ini sangat tinggi dan bisa dengan mudah
mendapatkan kopi ini di berbagai kafe di
seluruh dunia. Caf au lait dibuat dengan
mencampur kopi hitam kental dengan susu
panas. Perbandingan susu dan kopi dalam
caf au lait adalah 1:1 sehingga rasa dari kopi
tidak pahit.
514

Caf au lait hampir sama dengan caff


latte, namun tidak menggunakan campuran
espresso melainkan kopi hitam. Caf au
lait diproses dengan menyaring kopi giling
bersama dengan chicory yaitu tanaman
yang akarnya dapat dibakar. Setelah itu
kopi disaring dengan kain berbahan katun
dan dicampur dengan susu. Biasanya warga
Perancis meminum caf au lait saat sarapan.

4. Escargot
Escargot adalah makanan terkenal Perancis
yang menggunakan bahan dasar bekicot.
Bekicot mungkin bukan makanan yang
lezat bagi banyak orang, namun apabila
dimasak dengan tepat dapat dibuat menjadi
makanan lezat. Daging bekicot sangat kaya
protein, vitamin B2 dan mengandung asam
amino yang baik untuk tubuh. Daging bekicot
515

sudah dikonsumsi secara luas di berbagai


negara seperti Jepang dan Cina yang biasa
memasaknya dengan jahe, cuka dan kecap.
Escargot di Perancis biasanya dimasak dengan
mentega dan bawang putih yang membuat
rasanya benar-benar lezat.

5. Fromage
Fromage adalah bahasa Perancis untuk keju.
Perancis memiliki ratusan varietas jenis keju
dengan berbagai rasa yang berbeda. Kamu
dapat bereksperimen dengan memesan porsi
beragam keju Perancis hingga menemukan
yang benar-benar cocok dengan selera.
Keju di Perancis biasanya disajikan setelah
hidangan utama. Secara umum, jenis keju
terdiri dari keju awetan yang keras, keju lunak
dan keju biru. Biasanya keju dinikmati dengan
segelas anggur agar kelezatannya lebih terasa.
516

6. Bouillabaisse
Bouillabaisse adalah makanan khas Perancis
dengan bahan dasar ikan yang disajikan
dengan sup. Makanan ini awalnya berasal
dari Yunani kuno. Bouillabaisse dikonsumsi
pertama kali oleh para pemancing di Goudes,
di wilayah kota Marseille. Makanan ini menjadi
salah satu yang paling dicari oleh penggemar
kuliner tradisional di Perancis. Ikan biasanya
disajikan secara terpisah bersama dengan
saus rouille dan roti panggang yang dapat
ditambahkan ke dalam sup.

7. Gaufres
Gaufres adalah salah satu makanan jalanan
paling populer di Perancis. Makanan ini
mirip dengan wafel Belgia yang disajikan
dengan selai cokelat dan gula bubuk sebagai
517

topping. Harga Gaufres sangat terjangkau


dan mudah ditemukan di jalanan berbagai
kota di Perancis. Memakan Gaufres sambil
berjalan-jalan di Perancis pada malam terang
bulan dapat menjadi kenangan indah dalam
hidupmu.

8. Foie gras
Foie gras terbuat dari hati bebek atau angsa
dan merupakan salah satu makanan terlezat
di Perancis yang pernah ada. Foie gras tidak
terlalu populer di Indonesia, tapi, makanan
ini sangat penting di sejarah kuliner Eropa
terutama di Perancis, Bulgaria dan Hongaria.
Foie gras tergolong makanan paling tua di
Eropa. Orang Bulgaria telah memasaknya sejak
2000 tahun lalu. Foie gras adalah makanan
yang wajib dicoba jika berada di restoran
Perancis meskipun harganya cukup mahal.
518

9. Pain au chocolat
Jika kamu menyukai cokelat, mentega dan
croissant, maka pain au chocolat adalah
makanan Prancis yang cocok. Pain au
chocolat adalah roti gulung manis yang terdiri
dari berlapis-lapis adonan ragi dengan satu
atau dua potong cokelat di tengahnya. Pain
au chocolat terbuat dari adonan berlapis yang
mirip dengan croissant. Makanan ini biasanya
dijual selagi hangat dari oven dan dijual
bersama croissant di berbagai toko di Perancis.

10. Croissant
Croissant adalah salah satu roti Perancis
yang paling populer di seluruh dunia. Kata
croissant dalam bahasa Perancis berarti
bulan sabit, sesuai dengan bentuk roti ini. Roti
croissant bisa didapatkan dengan mudah di
519

toko roti, supermarket, hingga hotel berbintang.


Jenis roti ini sangat beragam seperti croissant
keju, croissant coklat, croissant almond dan
croissant sandwich. Di negara-negara lain juga
sangat mudah menemukan croissant, namun
croissant asli Perancis mempunyai rasa yang
khas dengan mentega yang sangat lezat.

11. Soupe loignon


Soupe loignon adalah makanan tradisional
Perancis berupa sup yang terbuat dari bawang
dan kaldu daging sapi. Makanan ini biasanya
disajikan dengan crouton dan keju di atasnya.
Soupe loignon mulai dimasak sejak zaman
Romawi dan sangat populer bagi disajikan
bagi keluarga-keluarga Perancis pada abad
ke-18. Rasa yang luar biasa dari sup ini muncul
karena adanya proses karamelisasi.

520

12. Wine
Perancis adalah negara yang sangat kaya
dengan hasil alam berupa anggur sehingga
produksi wine di negara ini sangat tinggi. Di
Perancis terdapat berbagai jenis wine seperti
wine merah, wine putih dan champagne.
Wine biasa dinikmati dengan keju dan dapat
memperkaya rasa masakan yang sedang
dimakan. Wine dapat membuat suhu tubuh
menjadi lebih hangat dalam cuaca dingin.

13. Boeuf bourguignon


Boeuf bourguignon adalah makanan
tradisional Perancis berupa sup yang terbuat
dari daging sapi yang direbus dalam anggur
merah dan kaldu sapi. Makanan ini dimasak
dengan bumbu bawang putih, bawang,
rempah segar dan jamur.
521

14. Flamiche
Flamiche adalah kue tradisional yang berasal
dari Prancis Utara di dekat perbatasan Belgia.
Kue ini berupa pie yang diisi dengan keju dan
sayuran. Menurut resep klasik di Perancis, isian
pie terbuat dari daun bawang.

15. Confit de canard


Confit de canard adalah makanan Perancis
yang lezat dengan bahan dasar kaki bebek.
Proses pemasakan daging bisa mencapai 36
jam. Cara memasak confit de canard adalah
mencampur daging bebek dengan garam,
bawang putih dan thyme yang dimarinasi
selama lebih dari satu hari agara aromanya
dapat menyerap. Setelah itu, daging bebek
biasanya digoreng atau dipanggang.
522

Confit de canard disajikan dengan kentang


panggang dan bawang putih di sisinya.

523

15 Fakta Menarik
Tentang Perancis
Perancis merupakan negara yang terkenal
dengan seni dan modenya. Negara ini sudah
tidak asing lagi di kalangan anak muda
Indonesia. Hampir semua orang menjawab
Prancis ketika ditanya kemana mereka
ingin pergi. Berikut ini ada 15 hal yang wajib
diketahui mengenai Prancis.

1. Menggunakan nuklir sebagai pembangkit


listrik
Di saat banyak negara mengalami polemik
terhadap kebijakan penggunaan nuklir,
negara Prancis justru sudah menggunakannya.
Lebih dari 70% tenaga pembangkit listriknya
mengguakan Nuklir. PLTN adalah singkatan
524

dari Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir, pada

prinsipnya tenaga nuklir ini hampir sama


dengan tenaga uap yang ada di Indonesia,
hanya saja perbedaannya jika di Indonesia
mayoritas masih menggunakan bahan bakar
batu bara yang lambat laun akan habis dan
boros. Negara Prancis memilih menggunakan
nuklir karena salah satu alasannya adalah tidak
menghasilkan emisi gas rumah kaca, karena
nuklir tidak menghasilkan karbondioksida
yang bertebaran di atmosfer, karbondioksida
inilah yang memicu terjadinya iklim yang
ekstrim dibumi dan peningkatan panas di
permukaan bumi. Inilah alasannya Prancis lebih
memilih menggunkan Nuklir sebagai bahan
pembangkit listrik.

2. Peringkat 17 di dunia dalam pengurangan


karbondioksida
Tak kaget jika Prancis mendapat penghargaan
dunia terhadap kepeduliannya pada
525

pengurangan karbondioksida. Prestasi ini


telah dibangun dengan kebijakan-kebijakan
yang pro terhadap lingkungan, salah satunya
seperti yang dipaparkan di atas bahwa dalam
penggunaan bahan bakar saja, mereka
menggunakan bahan yang ramah dengan
lingkungan, menggunakan nuklir yang tak
menghasilkan karbondioksida.

3. Produsen film terbesar kedua di dunia


Eksotisme nagara Prancis di berbagai lini,
menjadikan negara ini sebagai produsen film
terbesar kedua di dunia. Banyak film yang
action maupun romantis yang lahir dari Prancis,
karena selain keindahan lingkungannya yang
mendukung untuk perfilman, Prancis juga
memiliki perguruan tinggi yang fokus pada
bidang tersebut hingga banyak meluluskan
sutradara-sutradara handal.
526

4. Terbesar ke-5 di dunia untuk


perekonomiannya
Bisa dibayangkan jika perekonomiannya saja
maju dan terbesar ke-5 di dunia, apa yang
akan kamu rasakan jika berada di sana.
Segala akses untuk pendidikan, transportasi,
sandang, papan dan pangan akan sangat
terjangkau karena regulasi keuangan tertata
dengan sangat rapi dan baik. Bahkan hal yang
menarik adalah, meskipun seseorang di sana
tidak memiliki pekerjaan bahkan tidak memiliki
rumah, ia tetap diberi jatah oleh negara untuk
makan sebanyak 3 kali sehari secara gratis.

5. Produsen wine terbesar dunia


Jangan salah, Prancis juga memiliki prestasi
gemilang dalam hal pertanian. Negara yang
juga sangat menjunjung tinggi kepedulian
527

terhadap lingkungan ini, memiliki hasil panen


yang harganya paling mahal dibandingkan
hasil panen lainnya, yaitu wine atau minuman
anggur. Semua orang tahu bahwa wine
adalah jenis minuman yang sangat mahal
dan tak heran jika hanya dinikmati oleh orangorang kalangan menengah ke atas. Tak
tanggung-tanggung, negara Prancis mampu
memproduksi wine sebanyak 5 juta barel lebih
per tahunnya. Terbayang berapa nilai yang
akan diperoleh dari hasil minuman kelas VIP
ini bagi para petani di sana. Wajar sekali jika
petani anggur hidup dalam kecukupan yang
di Prancis. Produksinya adalah yang terbesar di
dunia, keanekaragaman anggurnya hingga 17
anggur daerah yang digunakan untuk wine.

6. Bir lebih mahal dibandingkan wine


Sangking melimpahnya jumlah wine di Prancis,
hampir setiap selesai makan malam, warga
528

Prancis justru menjadikan wine sebagai


minuman sehari-hari. Sedangkan bir, yang di
banyak negara harganya jauh lebih murah,
justru menjadi minuman spesial, hanya akan
diminum pada saat ada pesta atau perayaan
saja.

7. Peringkat ke-7 negara sadar lingkungan

Kerja keras pemerintah Prancis dalam menjaga


lingkungan, baik sungai dan hutan, berbuah
manis. Universitas ternama dunia Universitas
Coloumbia dan Yale menobatkannya
termasuk 10 besar sebagai negara yang
peduli terhadap lingkungan. Padahal jika
dibandingkan negara lain, jumlah gunung dan
sungai atau perairan yang ada di Perancis tak
menjadi unggulan ekosistemnya, namun justru
kesadaraan untuk melestarikan lingkungan
529

inilah yang diakui oleh dunia.

8. Puluhan taman nasional dan 49 taman alam

Padahal hanya memiliki tak lebih dari 30%


hutan yang menutupi daratan, namun
kecintaannya tehadap lingkungan dan upaya
menumbuhkan rasa tersebut di setiap individu
warganya benar-benar diwujudkan, sehingga
warga Perancis terbiasa hidup dengan
alam dan memiliki kepedulian yang tinggi
tehadapnya. Melalui taman-taman tersebut
pemerintah Perancis berharap dapat medidik
warganya untuk mengenal dengan siapa
mereka hidup secara berdampingan.

9. Bahasa terpopuler ke dua di dunia


530

Bahasa Perancis merupakan bahasa yang


paling banyak dipelajari oleh orang di seluruh
di dunia setelah bahasa Inggris. Tak kurang
dari 500 juta orang di dunia menguasai bahasa
Perancis.

10. Bahasa Perancis adalah bahasa utama


Selain populer di kancah dunia, bahasa
Perancis juga digunakan sebagai bahasa
utama yang digunakan untuk percakapan
sehari-hari lebih dari 70 juta orang di dunia.
Pasalnya tak jarang ada bahasa yang populer,
akan tetapi tidak banyak digunakan sebagai
bahasa utama. Namun tidak demikian dengan
bahasa Perancis. Selain bahasanya populer,
juga banyak digunakan sebagai bahasa
utama.

11. Menara Eiffel


531

Salah satu yang menarik di Perancis adalah


menara Eiffel. Menara ini telah menjadi
ikon global bagi Paris dan masuk dalam 7
keajaiban dunia. Menara yang didirikan oleh
Gustave Eiffel ini merupakan menara tertinggi
di Perancis. Selain itu, menara ini juga telah
dikunjungi oleh lebih dari 200.000.000 orang
dari berbagai penjuru dunia.

12. Tembok cinta


Ada sebuah tembok di Paris yang sangat besar
dan panjang. Tembok ini bertuliskan kata-kata
cinta atau janji cinta dari seorang seniman
bernama Frderic Baron dan Claire Kito. Dengan
menggunakan 500 lempeng, kata-kata cinta
itu ditulis menggunakan 311 macam bahasa
yang ada di dunia. Biasanya sepasang kekasih
yang mengunjungi tembok tersebut tidak mau
melewatkan moment untuk berfoto bersama di
532

depan tembok ini.

13. Gembok cinta


Jika tadi ada yang namanya tembok cinta, di
Paris juga ada yang namanya Gembok Cinta
yang tentu saja lebih terkenal keberadaannya.
Lokasi gembok cinta ini berada di jembatan
Archceveche. Para pengunjung yang
mayoritas adalah sepasang kekasih, akan
menyatukan lalu memasang dua buah
gembok dengan terkunci, baru kemudian
kunci dari gembok itu dibuang ke laut. Mereka
berharap, selama gembok itu berpasangan
disitu, cinta mereka akan abadi selamanya.

14. Patung Liberty AS hadiah dari Perancis


Kamu juga pasti sudah kenal dengan yang
namanya patung Liberty. Patung yang menjadi
533

ikon terkenal negara Amerika Sertikat ini,


ternyata adalah hadiah yang diberikan oleh
Perancis kepada Amerika. Patung tersebut
merupakan hasil desain dan pahatan orang
Perancis, yaitu Frederic Auguste Bartholdi
dan Gustave Eiffel (desainer Menara Eiffel).
Patung ini diberikan sebagai penghargaan
dan ucapan persahabatan atas seratus tahun
kemerdekaan Amerika.

15. Negara wisata


Perancis selain memiliki tatanan masyrakat
yang elok dan perekonomian yang kuat,
Paris juga menjadi negara tujuan utama
wisata. Setiap tahunnya kurang lebih 80 juta
wisatawan datang ke negara yang memiliki
lebih dari 40.000 kastil kuno ini. Perancis juga
memiliki wahana hiburan yang menjadi
andalan. Tempat yang satu ini lebih populer
dan banyak diminati para pengunjung, yaitu
534

Disneyland.

535




536

RUSIA

Warga Rusia selalu bangga dengan beberapa


hal akan negara mereka. Yang paling sering
mereka banggakan adalah Rusia merupakan
negara dengan daratan terluas di dunia.
Negara dengan kekuatan militer mandiri,
bahkan pengekspor perlengkapan militer.
Beberapa senjata tempur buatan Russia
adalah yang paling disukai para tentara,
perompak, pemberontak bersenjata dan
teroris, karena desainnya yang sederhana dan
anti macet.
Kekuatan militer menjadi salah satu faktor kunci
yang membuat Rusia punya posisi penting
di percaturan politik dunia. Tetapi warga
Rusia juga menghadapi beberapa masalah
dan kendala, yang menjadi tantangan buat
Negara Rusia ke depan.
Jika kamu berkunjung ke Rusia, akan ada
banyak hal berbeda (dengan Indonesia) yang
akan kamu temu di disana. Lebih khususnya
537

dalam hal budaya.


Pertama, adalah mengenai makanan.
Makanan di Rusia cenderung tidak ada
rasanya alias hambar. Walaupun beberapa
makanan, tapi porsi rasanya masih sedikit.
Orang Rusia sepertinya tidak menyukai rasa
manis, pedas, asam, atau asin.
Untuk porsi makan di Rusia cenderung lebih
banyak dari porsi makan di Indonesia. Mungkin
karena itu kali ya, badan orang-orang Rusia
besar-besar. Hehe.
Kalau boleh saran, di Rusia lebih baik memasak
sendiri. Biaya yang dihabiskan untuk membeli
bahan masakan dan minum untuk selama
kurang lebih satu minggu sekitar Rp 450 ribu.
Jika makan di luar atau di restoran, sekali
makan bisa menghabiskan Rp 50-100 ribu lebih.
538

Untuk urusan makanan halal di Rusia, agak


sulit kiranya jika kamu mencari hal itu. Kita
harus pintar-pintar memilih makanan yang
tidak mengandung babi. Kalau sudah begini,
daging ayam adalah solusinya.
Kedua, adalah mengenai cuaca.
Rusia itu dingin, titik.
Suhu sehari-hari Rusia berkisar antara -5 sampai
-13 derajat Celsius di siang hari dan -10 sampai
-25 derajat di malam hari. Yang bikin menarik
disini adalah, sinar matahari tetap muncul
ketika suhu -5 derajat Celcius dan angin dingin
bertiup kencang. Ada matahari, tapi tetap
dingin.
Malam hari di kala musim salju berlangsung
cukup lama, matahari terbenam pada pukul
18.00 waktu setempat, dan terbit pada pukul
08.00. Namun ketika musim panas, siang akan
539

menjadi lebih lama. Salju di Rusia turun hampir


di seluruh musim, sekitar 6-7 bulanan.
Ketiga, mengenai penduduk.
Seperti yang sudah dituliskan di atas, penduduk
di Rusia agak berbeda dengan budaya di Asia.
Bila sudah mengenal satu sama lain, mereka
bersikap baik sekali. Namun bila belum kenal,
bahkan bertanya pun belum tentu dijawab.
Barangkali ungkapan Tak Kenal maka Tak
Sayang sangat tepat.

Iklim
Rusia adalah negara terbesar di dunia dengan
luas 17.1 juta km2 di wilayah Eropa dan Asia.
Rusia memiliki berbagai variasi dataran. Gurun
Kutub Utara terletak di ujung utara, dan di
wilayah selatan berupa hutan dan padang
rumput. Sebagian besar Rusia terletak di
540

wilayah yang memiliki suhu sangat rendah


pada musim dingin. Ketika musim dingin
banyak sungai, danau dan rawa-rawa yang
beku akibat suhu yang dapat mencapai -30
derajat celcius.

Biaya Hidup
Biaya hidup di Rusia tergantung dari dua hal.
Pertama adalah gaya hidup, kedua adalah
dimana kota tempat tinggal kita. Rata-rata
mahasiswa Indonesia yang kuliah di Rusia,
kalau kota besar seperti Moskow dan St
Peterburg perkiraan kurang lebih 350 USD per
bulan. Kalau bukan kota besar kurang dari itu
biaya bulanannya

Bahasa
Bahasa Rusia ialah satu-satunya bahasa
541

kebangsaan, tetapi perlembagaan memberi


setiap republik hak untuk menjadikan bahasa
local di wilayah bagian masing-masing
sebagai bahasa resmi bersama bahasa Rusia.
Walaupun tersebar luas, namun bahasa Rusia
adalah seragam di seluruh Rusia.
Bahasa Rusia merupakan bahasa yang
paling tersebar luas di Eurasia dan bahasa
Slavik yang paling ramai penuturnya. Pusat
Bahasa Rusia berkata bahawa satu perempat
karya sastera sains Rusia diterbitkan dalam
bahasa Rusia. Bahasa Rusia juga digunakan
untuk mengarang dan menyimpan ilmu
pengetahuan sejagat. 6070% segala
maklumat di dunia diterbitkan dalam bahasa
Inggris dan Rusia. Bahasa Rusia ialah salah satu
daripada enam bahasa rasmi PBB.

542

KBRI di Rusia
Kedutaan Besar Republik Indonesia di Moskow :
Alamat : Novokuznetskaya Ulitsa 12. Moskow
Federasi Rusia, 109017
Metro : Novokusnetskaya, Paveletskaya
Tel. : (+7-495) 9519549-50
Fax. : (+7-495) 735-4431
Email : kbrimos@gmail.com,
moscow.kbri@kemlu.go.id

Pendidikan di Rusia
Rusia merupakan salah satu negara yang
memiliki tradisi ilmu pengetahuan dan
teknologi tinggi. Tidak sedikit ilmuwan ternama
dunia yang dilahirkan melalui pendidikan di
Rusia. Dengan berkualitasnya pendidikan di
Rusia, tidak sedikit mahasiswa asing yang studi
di negara ini, termasuk dari Indonesia.
543

Dalam beberapa tahun terakhir ini, minat


warga negara Indonesia untuk study di Rusia
terus meningkat. Pemerintah Rusia pun mulai
tahun 2011 memberikan 45 beasiswa kepada
Indonesia, meningkat dari 35 beasiswa di
tahun-tahun sebelumnya . Pada saat ini
tercatat 132 mahasiswa Indonesia studi di
berbagai perguruan tinggi dan berbagai kota
di Rusia. Hampir semua mahasiswa tersebut
merupakan penerima program beasiswa
pemerintah Rusia.

544

Alasan Kenapa
Kuliah di Rusia

Berikut ini adalah belajar kelebihan kuliah di


Russia:

1. Sistem Pendidikannya Baik


Russia yang merupakan salah satu Negara
memiliki tradisi ilmu pengetahuan dan
teknologi yang tinggi. Ini terlihat dari tidak
sedikitnya ilmuan-ilmuan ternama dunia yang
dilahirkan di Russia. berdasarkan laporan dari
KBRI Russia yang dikutip dari statistik Kementrian
Pendidikan dan Ilmu Pengetahun Federasi
Russia, Russia menempati posisi ke-8 diantara
Negara-negara dengan jumlah mahasiswa
asing terbanyak Di dunia. Posisi pertama
ditempati Amerika Serikat ,Inggris, Jerman,
Perancis, Australia, Spanyol dan Kanada.
545

2. Setelah Lulus dari Rusia, Hidup Dimana Saja


Bisa
Kehidupan Russia secara umum terkenal
dengan salah satu karakteristik khas yang
terbangun dari studi di Rusia mental
independen, mandiri, dan bonek alias Bondo
Nekad.
Karakter orang-orang Russia akan menekankan
kita untuk hidup mandiri, hidup dengan uang
seadanya, independen, bertemu orangorang yang mempunyai sifat angkuh ,cuek,
dan jarang senyum. Ya, hal ini akan sangat
bermanfaat untuk membangun mental baja
kamu. Bahkan, di salah satu buku Andrea
Hirata, ia mengutip kata, Jika kamu berhasil
bertahan hidup di Russia maka kamu akan
mampu bertahan Hidup dinegara manapun.

546

Biaya Kuliah
Besarnya biaya kuliah rata-rata pertahun bagi
mahasiswa asing di Rusia adalah USD 15.000
per tahun dengan rincian:
1. Biaya kuliah rata-rata USD 10.000/tahun.
2. Biaya hidup minimal rata-rata USD 4.000/
tahun
3. Biaya sewa asrama rata-rata USD 800/tahun
4. Biaya asuransi kesehatan rata-rata USD 200/
tahun

547

10 Universitas Terkenal di Rusia


Berikut ini adalah daftar 10 Universitas terbaik di
Russia :
1. Moscow State University
2. St.Petersburg State University
3. National Research University Higher School of
Economics
4. Petrozavodsk State University
5. Moscow Institute of Physics and Technology
6. Saint Petersburg State University of
Information Technologies, Mechanics and
Optics
7. Novosibirsk State University
8. Bauman Moscow State Technical University
9. Saratov State University
10. Tomsk Polytechnic University
548

PPI Rusia
Perhimpunan Mahasiswa Indonesia di Rusia
atau dikenal dengan PERMIRA berdiri sejak
Oktober 1998 di Moskow dan berkedudukan
di kota Moskow. Seiring berjalan baiknya
hubungan antara Indonesia dan Rusia, maka
jumlah mahasiswa Indonesia yang belajar di
Rusia pun semakin meningkat dan menyebar
hampir di seluruh kota yang ada di Rusia.
Saat ini dengan bertambahnya jumlah
mahasiswa Indonesia yang menuntut ilmu di
Rusia dan juga semakin luasnya persebaran
mahasiswa di kota-kota lain, Permira memiliki
14 Permira Perwakilan.
Permira Perwakilan Moskow
Permira Perwakilan St. Petersburg
Permira Perwakilan Ufa
Permira Perwakilan Karsnodar
549

Permira Perwakilan Tula


Permira Perwakilan Novocherchask
Permira Perwakilan Kazan
Permira Perwakilan Volgograd
Permira Perwakilan Voronezh
Permira Perwakilan Yekaterinburg
Permira Perwakilan Rostov
Permira Perwakilan Astrakhan
Permira Perwakilan Belgorod
Permira Perwakilan Tomsk

Jenis Beasiswa
Pada tahun ajaran 2013/2014, Pemerintah
Rusia menawarkan 20 beasiswa kepada
calon-calon mahasiswa Indonesia. Beasiswa
pemerintah Rusia bukan beasiswa penuh
dimana pemerintah Rusia hanya menanggung
550

biaya studi dan tempat tinggal atau asrama.


Tingginya biaya hidup di Rusia menjadi
kendala finansial mahasiswa Indonesia.
Jumlah mahasiswa Indonesia di Rusia saat ini
masih kurang banyak dibandingkan dengan
negara-negara tetangga, seperti Malaysia
(lebih dari 3000 orang), Vietnam (sekitar 5300
orang), dan bahkan Myanmar (sekitar 2800
orang). Masih sedikitnya jumlah mahasiswa
Indonesia di Rusia ini antara lain disebabkan
oleh beberapa faktor antara lain minimnya
uang saku yang diberikan Pemerintah Rusia
yaitu sebesar USD 30-50/bulan.
Sebagian besar mahasiswa penerima beasiswa
di Rusia mengalami kesulitan keuangan dan
biasanya mengandalkan bantuan dari orang
tua. Uang saku tersebut tidak mencukupi untuk
menutupi kebutuhan biaya hidup minimal ratarata USD 300/bulan, belum termasuk biaya
tambahan lainnya, seperti asuransi kesehatan
551

dan kebutuhan saat memasuki musim dingin.


Apalagi pemerintah Rusia memiliki aturan, tidak
memperbolehkan penerima beasiswa untuk
bekerja paruh waktu guna mendapatkan
tambahan uang saku di Rusia.
Namun, meskipun tawaran beasiswa di Rusia
ini masih sangat terbatas, tetapi minat caloncalon mahasiswa dari Indonesia masih sangat
besar yang terlihat dari banyaknya caloncalon mahasiswa yang mendaftarkan diri untuk
mendapatkan beasiswa dari pemerintah Rusia
tersebut.
Untuk lebih detailnya, kamu bisa menghubungi
Duta Besar Rusia di Indonesia, atau Duta Besar
Indonesia di Rusia, atau menghubungi PERMIRA
(Persatuan Pelajar Indonesia Rusia).
Syarat Mendapatkan Beasiswa Rusia
Pemerintah Rusia menyediakan sekitar 40
552

kuota bagi pelajar Indonesia untuk menempuh


pendidikan di sana. Jenjang studi yang bisa
di tempuh meliputi S1. S2, dan S3, sedangkan
bidang studi yang bisa di ambil antara lain
bidang ilmu politik, ilmu sosial dan humaniora,
ilmu sains, ilmu ekonomi dan menajemen, ilmu
antariksa, ilmu teknik, dan lain-lain. Sebelum
memulai perkuliahan, mahasiswa terlebih
dahulu mengikuti masa perkenalan selama 6
bulan sampai dengan satu tahun.

Untuk kategori Sarjana S1 terdapat 25 kuota


(4 untuk apoteker), dan untuk jenjang
pascasarjana, Master 10 orang, PhD 10 orang.
Syarat untuk mendapatkan beasiswa jenjang
S1 :
- Umur maksimal 23 tahun
- Telah menyelesaikan pendidikan SMA selama
3 tahun terakhir dan memiliki ijazah asli
- Nilai yang bagus untuk pelajaran yang
553

diujiakan dalam UAN


Syarat untuk mendaptkan beasiswa jenjang
Pascasarjana S2 dan S3 :
- Bekerja di negara asal pada sektor publik
- Telah menyelesaikan program sarjananya
selama 2 tahun terakhir
- Untuk Master umur maksimal 34 tahun dan
untuk program PhD umur maksimal 44 tahun
- Bekerja 2 tahun setelah menyelesaikan studi
sarjananya
- IPK minimal 3,5
Informasi Beasiswa yang diterima dan
kewajiban mahasiswa :
Beasiswa ini hanya membiayai kuliah saja,
jadi untuk hidup di Rusia mahasiswa harus
menggunakan uang pribadi. Biaya yang
dibutuhkan untuk hidup di Rusia antara lain :
- Biaya air (bermacam-macam)
- Biaya pemeliharaan US $ 300 per bulan
554

- Biaya dalam masa awal US $ 500 termasuk


pembelian pakaian musim dingin dan
perlengkapan dasar
- Biaya penjemputan dari bandara ke tempat
tinggal dan universitas US $ 250
Untuk mendaftar pada gelar master,
sebelumnya mahasiswa harus menempuh dan
mencapai 1 atau 2 gelar kelas atas Honours
dari universitas yang diakui. Sedangkan untuk
studi PhD, sebelumnya mahasiswa harus meraih
gelar master dengan nilai baik dari universitas
yang diakui.
Setiap calon harus membuat dokumen berikut
menggunakan bahasa Inggris :
- Sebuah Formulir Pendaftaran dibuat rangkap
3, masing-masing menggunakan bahasa
Indonesia, Inggris, dan Rusia.
- Salinan Akta Kelahiran
- Hasil tes darah HIV yang telah disahkan oleh
Badan Kesehatan resmi yang relevan dari RSA
555

- Sertifikat Kesehatan yang dikeluarkan oleh


Badan Kesehatan resmi dari RSA
- Salinan Sertifikat Pendidikan/ Diploma
- Enam buah foto ukuran paspor (4x6)
Jika kamu kesulitan dalam dana, maka
tenang saja karena Lembaga Penyaluran
Dana Pendidikan Indonesia setiap bulan
mengirimkan uang saku sebesar US $ 300 untuk
mahasiswa program Magister dan Aspirantura.
Biaya hidup hemat di Rusia memang tergolong
mahal, sekitar 10.000 Rubel per bulan atau
sekitar 300 dollar. Mungkin kamu bisa tinggal
di asrama atau menumpang di keluarga
Indonesia yang hidup di Rusia. Biaya asrama
memang relatif murah, sekitar 2.000 sampai
dengan 4.000 Rubel (650.000 - 1.300.000) per
tahun. Untuk itu persiapkan diri kamu dengan
baik, entah itu secara finansial, nilai akademik,
kemampuan bahasa asing, dan mental.

556

557

Hal-Hal yang MENYEBABKAN Culture Shock di Rusia


1. Individualitas tinggi di Rusia
Bagi orang asing yang tinggal di kota-kota
besar Rusia seperti Moskow atau St. Petersburg,
sangat memungkinkan untuk sulit beramahtamah dengan penduduk setempat. Orangorang di jalan-jalan tampaknya tidak melihat
satu sama lain dan sangat acuh. Penting untuk
disadari bahwa tindakan semacam ini adalah
fakta bahwa orang-orang Rusia memiliki
kebiasaan menjaga pandangan publik dari
pribadi mereka.
Salah satu hal yang paling sulit bagi orang
558

asing untuk memahami sifat dasar orang Rusia


adalah adanya pandangan bahwa hidup
adalah penderitaan dan setiap penduduk di
sana harus mampu menanggung kesulitan.
Namun jangan tertipu dan berpikir bahwa
semua orang di negara ini kasar dan tidak
ramah. Setelah mengenal satu sama lain,
orang asing akan menemukan bahwa temanteman mereka dari Rusia mempunyai sifat
murah hati, hangat dan senang membantu
orang yang mereka kenal.

2. Kebiasaan minum di Rusia


Para laki-laki di Rusia mempunyai kebiasaan
menyambut orang asing ke negara mereka
dengan menyelenggarakan acara minumminum. Orang asing biasanya ditawari
tantangan khusus, sehingga banyak dari
mereka mengalami mabuk berat dan harus
dibawa ke rumah sakit. Jangan pernah
559

meremehkan kekuatan minuman vodka dari


perusahaan asli Rusia karena rasanya sangat
keras dan sangat memabukkan.

3. Perempuan di Rusia
Sebagian besar perempuan di Rusia memiliki
sifat seksualitas yang berbeda dari negaranegara asing khususnya di Asia. Para
perempuan sangat dihormati di tempat
kerja dalam budaya Rusia. Sikap terhadap
kesetaraan gender di Rusia pada umumnya
bervariasi, tergantung pada masing-masing
individu maupun kelompok di suatu lingkungan.

4. Budaya kerja di Rusia


Secara umum, budaya dan etos kerja di
Rusia sangat kuat. Orang-orang Rusia dapat
bekerja berjam-jam dan tetap masih sibuk
560

setelah jam kerja. Melakukan bisnis di Rusia


akan memberikan tantangan bagi orang asing
karena biasanya ada kendala komunikasi. Para
pebisnis Rusia juga tidak terlalu memperhatikan
perilaku mereka terhadap pelanggan, kolega
dan staf untuk memberikan yang terbaik.
Layanan bagi pelanggan hampir tidak ada
sehingga orang-orang asing sebaiknya tidak
berharap untuk menemukan banyak solusi
ketika mengajukan aduan.
Orang-orang yang pindah ke Rusia dari
negara-negara yang menghargai kesopanan
mungkin juga akan terkejut dengan cara
mereka diperlakukan selama berada di negara
ini. Jangan menilai rekan kerja Rusia dari cara
mereka bicara di telepon dan bersiaplah untuk
mengembangkan kesabaran tanpa batas
ketika berhadapan dengan pejabat dan
birokrasi.

561

5. Korupsi dan suap di Rusia


Korupsi dan suap selalu menjadi masalah
besar di Rusia hingga saat ini. Kebanyakan
orang Rusia akan mengatakan bahwa
mereka membenci praktek membayar suap.
Jika terlibat dalam praktek korupsi dan suap
di Rusia, orang asing sebaiknya menjaga
perjanjian bisnis mereka, mencari orang-orang
kunci yang dapat menolong atau memiliki
dokumen yang dapat meringankan pada
waktu korupsi dan suap terbongkar.

6. Pemberian hadiah di Rusia


Pemberian hadiah adalah bagian penting
dalam budaya Rusia. Hal ini biasa dilakukan
dengan pemberian barang berharga
dan souvenir kepada klien agar dapat
diterima dengan baik dalam bisnis maupun
pergaulan. Bunga juga biasanya diberikan
562

jika mengunjungi keluarga di rumah atau


menghadiri perayaan di sebuah restoran. Jika
memilih untuk membeli bunga untuk orang
Rusia, perhatikan bahwa jumlah bunga yang
genap hanya diberikan di pemakaman atau
di acara-acara berkabung. Jika memberikan
seikat mawar, pastikan ada lima atau tujuh
bunga yang mekar, bukan enam. Hal ini
perlu dilakukan untuk menghindari takhayul
yang dapat mengingatkan penerima bunga
tersebut mengenai kematian mereka sendiri.

7. Kendala bahasa di Rusia


Bahasa Inggris tidak banyak digunakan
di Rusia, meskipun semakin banyak yang
mempelajari dan kadang-kadang digunakan
di kalangan profesional muda. Orang-orang
asing yang tinggal di Rusia perlu mencoba
untuk menguasai alfabet Cyrillic yaitu jenis
huruf yang digunakan dalam bahasa Rusia.
563

Banyak masalah yang dapat timbul dari


metode transliterasi tulisan-tulisan Cyrillic
(terutama untuk nama di dokumentasi paspor
dan visa) sehingga dapat menyebabkan
permasalahan yang rumit di bidang birokrasi.
Oleh karena itu orang-orang asing disarankan
sesegera mungkin untuk memperbaiki
kesalahan dan inkonsistensi dokumen-dokumen
yang tertulis menjadi alfabet Cyrillic jika
memungkinkan.
8. Menunggu antrean di Rusia
Orang Rusia mempunyai kebiasaan yang
buruk saat menunggu dalam antrean. Jangan
meninggalkan celah kecil saat berada dalam
antrean karena seseorang akan segera
menerobos masuk dan menyerobotnya. Sistem
resmi yang mengorganisir antrean jarang ada
di seluruh Rusia. Kebiasaan buruk ini dapat
terlihat sangat jelas di bandara-bandara Rusia.
564

Meskipun banyak perbedaan antara negara


sendiri dengan Rusia, tentu hal ini tidak
menjadikan semangat menurun. Justru
sebaliknya, jadikan perbedaan budaya di
atas menjadi suatu tantangan. Jika berhasil
mengatasi tantangan tersebut dengan baik
maka itu tandanya kamu bisa mengalahkan
keraguan pada diri sendiri.

565

20 Fakta Menarik
Tentang Rusia
Rusia merupakan negara pecahan dari Uni
Soviet. Dahulunya negara ini bernama Uni
Soviet. Namun setelah Uni Soviet runtuh,
namanya berubah menjadi Rusia. Meskipun
jauh, negara ini juga banyak diminati pelajar.
Perbedaan bahasa dan budaya menjadi
salah satu daya tarik negeri ini. Silakan cermati
ulasan di bawah ini.

1. Negara terbesar di dunia


Rusia adalah sebuah negara yang yang
membentang luas di sebelah timur Eropa dan
utara Asia dengan luas wilayah 17.075.400 km2.
Dengan luas wilayah ini negara Rusia adalah
566

negara terbesar di dunia.

2. Memiliki luas dua kali Amerika Serikat


Negara Rusia memiliki dua kali luas Amerika
Serikat, atau dua kali wilayah Republik Rakyat
Cina dan dua kali luas wilayah Kanada.

3. Peringkat ketujuh dunia jumlah penduduknya


Negara Rusia memiliki jumlah penduduk
terbanyak ketujuh di dunia. Jumlah ini lebih
kecil dibandingkan jumlah penduduk enam
negara yang terbesar jumlah penduduknya,
yaitu Cina, India, Amerika Serikat, Indonesia,
Brazil dan Pakistan.

4. Memiliki iklim tundra


Wilayah terbesar negara Rusia adalah Siberia,
567

yang unik adalah wilayah Siberia ini memiliki


iklim yang tidak biasa. Iklim ini disebut iklim
Tundra. Iklim Tundra ialah iklim suatu area di
mana pertumbuhan pohon terhambat oleh
rendahnya suhu yang ada disekitar lingkungan.
Karenanya pula wilayah ini sering disebut
wilayah tanpa pohon.

5. Perairannya tetutupi es

Negara dengan iklim tundar ini menjadikan


hampir semua perairannya tertutupi oleh es.
Hanya beberapa laut saja yang tak tertutupi
oleh es. Dari 13 wilayah perairan termasuk
rawa, hanya ada 8 yang tidak tertutupi oleh es.

6. Menghapus sistem wakil presiden


568

Dalam pemerintahan, Rusia tidak lagi


menggunakan wakil presiden. Pemerintahan
sepenuhnya dipegang oleh presiden
yang berpusat di salah satu wilayah Rusia
bernama Kremlin. Selama pemerintahan,
presiden banyak berkolaborasi dengan
perdana menteri, yang memiliki tanggung
jawab terhadap parlemen di bawahnya
dengan peran yang tetap terbatas. Hal ini
dilakukan negara Rusia karena sebelum
dihapuskannya wakil presiden, pernah terjadi
pembangkangan wakil presiden terhadap
presiden.

7. Ekonomi ditopang industri peralatan militer


dan industri berat
Rusia memiliki perindustrian unggulan yang
maju yang merupakan warisan dari masa
pemerintahan Stalin. Di antara sekian industri
yang ada di Rusia, industri perlengkapan dan
569

peralatan militer adalah yang paling dikenal.


Rusia banyak memproduksi peralatan perang
seperti tank, helikopter dan berbagai senjata
berat maupun ringan, seperti rudal dan
senapan.
Selain perlengakapan militer, Rusia juga unggul
dalam industri berat. Industri ini memproduksi
bahan baku yang juga bisa digunakan untuk
menyuplai kebutuhan industri perlengkapan
militer, yaitu industri baja, industri mineral,
industri batu bara dan minyak bumi.
8. Pendidikan gratis kecuali perguruan tinggi
swasta
Di Rusia, pendidikan sangat mudah didapat
dengan tanpa biaya. Sistem jenjang
pendidikannya hampir sama dengan yang
ada di Indonesia. Di Rusia sekolah menengah
terdiri dari 3 tahap, yang pertama adalah
sekolah menengah dasar selama 3 tahun,
sekolah menengah utama selama 6 tahun
570

dan sekolah menengah khusu selama 2 tahun


tahun. Banyak di sekolah menengah khusus
mereka hanya fokus pada salah satu mata
pelajaran seperti matematika, fisika, kimia dan
lain-lain.

9. Memiliki senjata nuklir


Rusia mewarisi senjata nuklir yang di beriakan
oleh Uni Soviet.

10. Negara multikultural


Budaya yang menyebar di masyarakat
Rusia sangat bermacam-macam karena
dipengaruhi oleh banyak budaya. Namun
ada budaya yang dominan di Rusia yaitu
budaya gereja ortodoks. Budaya lain yang
571

juga menambah keragaman rusia adalah


kebudayaan Slavia, Islam, dan Suku Buryat.

11. Luas wilayah besar dengan kepadatan


penduduk rendah
Rusia memiliki populasi sebesar 142 juta jiwa
yang menjadikannya sebagai negara dengan
populasi yang cukup tinggi. Namun uniknya
dengan populasi yang besar itu, negara rusia
memiliki kepadatan peduduk yang rendah.
Hal ini karena selain wilayah negaranya yang
besar, pemerataan penduduk juga berjalan
dengan baik.

12. Memiliki 12 etnis


Rusia yang multikultural itu ternyata dihuni
oleh 12 etnis. Akan tetapi tetap etnis orang
Rusia yang paling mendominasi. Sebanyak
572

79,8% dihuni oleh etnis Rusia, 3.8% etnis Tatar,


2.0% etnis Ukraina, 1.2% etnis Baskhir, 1.1%
etnis Chuvash, 0.9% etnis Chechen. Adapula
etnis bangsa Armenia 0.8% yang ada di Rusia.
Sedangkan 10.4%-nya justru tidak diketahui
jenis etnisnya.

13. Agama didominasi kristen dan islam


Penduduk Rusia sekitar 63-66% memeluk
agama kristen, ini menjadi agama yang paling
dominan di rusia dari total jumlah penduduk
yang ada. Adapun agama Islam adalah agam
terbesar kedua di Rusia dengan presentase
5-6% atau sekitar 15-20 juta jiwa. Agama lain
yang ada di Rusia antara lain ialah: Protestan,
Yahudi, Katolik dan Budha. Agama yang
dipeluk biasanya tergantung dengan etnis
dimana ia dilahirkan.

573

14. Rusia berencana akan bangun peradaban


di Bulan
Rusia bermaksud untuk mengirim ekspedisi
yang pertama untuk pembanguan pangkalan
permanen di Bulan yang direncanakan akan
dimulai pada tahun 2030. Program kolonisasi
bulan ini mentargetkan pembangunan
pangkalan berpenghuni dan dilanjutkan
dengan penelitian sumber daya alam pada
satu-satunya satelit alami Bumi itu.

15. Memiliki kapal selam tercanggih


Angkatan laut Rusia memiliki kapal
selam tercanggih dengan bahan bakar
menggunakan nuklir. Kapal selam ini
sebenarnya sudah direncanakan sejak tahun
1993. Akan tetapi karena berbagai hal,
kapal selam ini baru selesai pada tahun 2011.
Kecanggihannya dapat dilihat dari kecepatan
574

lajunya dalam keadaan menyelam sebesar 56


km/jam atau 30 knot. Teknologi kapal selam
ini menjadi andalan bagi angkatan laut Rusia
selain juga mengoptimalkan teknologi pesawat
nirawak atau yang sering disebut Drone dan
juga tentunya perlengakapan persenjataan
lainnya.

16. Danau terdalam di dunia

Rusia memiliki danau yang terletak di Siberia


Timur yang dianggap sebagai danau terdalam
di dunia dan menjadi tangki tawar terbesar
di Bumi. Dalamnya mencapai 5.000 kaki atau
1500 meter.

575

17. Mother Motherland Monument


Patung yang memiliki dua kali tinggi patung
Liberty ini dibangun pada akhir tahun 50an.
Didirikan sebagai penghormatan kepada
orang-orang yang terbunuh pada perang
dunia kedua.

18. Elbrus, gunung tertinggi di seluruh Eropa


Gunung ini merupakan titik tertinggi di Rusia,
banyak yang tidak percaya bahwa gunung
Elbrus ini merupakan titik tertinggi di seluruh
Eropa. Gunung ini banyak digunakan untuk ski,
snowboarding, dan olah raga alam lainnya.
Ketinggiannya mencapai 5600 meter.

576

19. Poles of The Komi Republic


Sebuah batu menjulang kelangit dengan
ketinggian 42 meter, meskipun para Ilmuan
tidak mengetahui kapan persisinya batu ini
tebentuk, para ilmuan percaya bahwa ini
adalah dibentuk oleh alam secara almiah.

20. Saint Basils Cathedral


Adalah sebuah gereja yang memiliki jumlah
atap sangat banyak dan membentuk kerucut
di lapangan merah Moskow. Secara tradisional
bangunan ini dianggap sebagai simbol unik
posisi Rusia antara Eropa dan Asia.

577




578

SPANYOL

579

Spanyol, sebuah negara Eropa yang sangat


atraktif. Jauh dari kesan dingin dan kaku,
Spanyol adalah negara yang dipenuhi oleh
sinar matahari dan pantai-pantai yang menjadi
tujuan turis asing dari berbagai dunia. Selain
eksotis dan memiliki berbagai objek wisata
yang memukau, Spanyol juga dikenal sebagai
tempat lahirnya para seniman besar di dunia.
Tak hanya itu, kualitas pendidikan di negeri
matador ini juga patut diacungi jempol.
Walaupun kondisi politik dan ekonomi di
negara ini masih belum stabil jika dibandingkan
negara-negara Eropa Barat lainnya, tinggal
dan berkuliah di Spanyol merupakan
pengalaman yang sangat mengasyikkan.
Apa saja alasannya?

580

Gaya hidup modern, namun santai


Spanyol adalah negara modern yang memiliki
banyak fasilitas canggih dan perusahaanperusahaan besar. Namun demikian, gaya
hidup di negara ini tidaklah sesibuk di New
York, London, atau Paris. Orang-orang di
Spanyol masih lebih rileks, santai, dan slow
dibandingkan orang-orang dari negara Eropa
lainnya. Bahkan, mereka memiliki kebudayaan
khas yang disebut siesta alias tidur siang.
Aktivitas ini dilangsungkan dari jam 1 hingga
jam 4 siang. Selama jam-jam tersebut, kamu
benar-benar diharuskan untuk rileks dan
beristirahat.

Karakter orang Spanyol yang sangat terbuka


Banyak traveler yang mengatakan bahwa
bangsa Spanyol adalah bangsa yang paling
ramah, ceria, dan hangat. Mereka suka
581

bercerita, bercakap-cakap, dan menjalin


hubungan persahabatan dengan orang lain.
Kota sejuta festival
Ya, tinggal di Spanyol berarti kamu bisa
menyaksikan langsung berbagai macam
festival yang sangat seru. Tak peduli di kota
atau di desa, masyarakat Spanyol sangat suka
turun ke jalan dan terlibat dalam berbagai
perayaan. Ada festival kostum yang sangat
seru, ada juga festival tomat di mana orangorang saling melempar buah tomat ke lawan
mereka. Intinya, festival-festival ini akan
membuatmu selalu merasa gembira selama
tinggal di Spanyol.

Wisata alam yang indah


Wisata alam di Spanyol adalah salah satu
yang terbaik di Eropa, terutama jika berbicara
582

dengan laut dan pantai. Di musim panas,


biasanya akan diselenggarakan berbagai
pesta di pantai, dan kamu bisa mengikutinya
secara gratis.

Negeri yang penuh dengan karya seni


Memang, hampir semua negara di Eropa
memiliki seniman yang besar. Bedanya, di
Spanyol kamu dapat menyaksikan karyakarya seniman besar tersebut langsung di
jalanan. Di Barcelona contohnya, kamu bisa
melihat berbagai arsitektur karya Gaudi yang
memesona di seluruh penjuru kota. Di Madrid,
kamu bisa mengakses karya-karya seniman
besar tersebut secara gratis, langsung masuk
ke museumnya.

583

Intinya, jika kamu ingin kuliah sekaligus mencari


pengalaman hidup yang benar-benar seru
sekaligus berkesan; Spanyol adalah tempat
yang sangat cocok!

584

Universitas-Universitas Terbaik di
Spanyol
Kuliah di luar negeri, bagi sebagian orang,
mungkin merupakan hal yang sangat
diinginkan sekaligus membingungkan.
Beberapa orang merasa kesulitan untuk
mendapatkan informasi seputar perguruan
tinggi-perguruan tinggi yang ada di luar negeri.
Spanyol merupakan salah satu negara tujuan
para pelajar untuk melanjutkan studinya.
Apabila kamu ingin melanjutkan studi di
Spanyol dan masih merasa kebingungan
dalam menetukan perguruan tinggi yang
cocok, kami Akan memberikan rekomendasi
perguruan tinggi di Spanyol untuk Anda:

585

1. Universitat Autnoma de Barcelona


Universitas yang menempati universitas terbaik
ke-177 di dunia ini telah didirikan sejak tahun
1968. Universitas ini memang terbilang masih
baru, namun universitas ini telah bergerak
dan berkembang dengan pesat. Universitas
ini memiliki komitmen kepada masyarakat
dengan ikut serta dalam dua bidang utama,
yaitu inovasi dan pengetahuan. Para pendiri
Universitat Autnoma de Barcelona memiliki
tujuan untuk membangun empat prinsip
ekonomi, yaitu kebebasan untuk memilih staf
pengajar, kesempatan untuk masuk terhadap
semua siswa (namun dengan jumlah terbatas),
kebebasan membuat rencana studi sendiri,
dan kebebasan dalam hal administrasi
universitas. Dalam hal kualitas pengajaran dan
penelitian, Universitat Autnoma de Barcelona
merupakan salah satu lembaga pendidikan
terbaik di Spanyol dan Uni Eropa. Visi yang
dimiliki universitas ini adalah untuk mencetak
586

profesional-profesional dengan profil yang


dibutuhkan oleh masyarakat dan memberikan
kontribusi kepada masyarakat melalui
berbagai penelitian ilmiah.

2. University of Barcelona
University of Barcelona atau yang juga dikenal
sebagai UB ini merupakan universitas swata
yang terletak di Barcelona, Spanyol. Universitas
ini didirikan pada tahun 1450 dan terbagi
menjadi 18 fakultas dengan jumlah mahasiswa
sebanyak lebih dari 63.000 mahasiswa.
Universitas ini juga menawarkan 75 program S1,
353 program S2, dan 96 program S3. Universitas
ini merupakan pusat dari penelitian univeritasuniversitas yang ada di Spanyol dan telah
menjadi patokan bagi negara-nagar di Eropa
dalam hal penelitian. University of Barcelona
juga dikenal sebagai universitas dengan
output ilmiah tertinggi. Antara tahun 2006
587

dan 2010, sebanyak lebih dari 15.000 makalah


ilmiah telah diterbitkan.

3. Universidad Autnoma de Madrid


Universitas yang berada di Madrid ini
merupakan universitas yang cocok bagi
pelajar internasional yang ingin merasakan
kehidupan di salah satu kota paling terkenal
dengan antusiasme dan semangatnya
di Eropa. Universitas yang digolongkan
sebagai 200 universitas terbaik di dunia ini
juga merupakan salah satu universitas yang
dijadikan patokan dalam hal penelitian oleh
Spanyol. Universitas yang biasa disebut UAM ini
memiliki koneksi dengan universitas-universitas
internasional sehingga dapat memberikan
peluang bagi mahasiswanya untuk mengikuti
program pertukaran pelajar. Universitas ini
juga memiliki komitmen terhadap mayarakat
dengan memelihara hubungan yang kuat
588

dan membangun kerjasama dengan kota,


lembaga, bisnis, dan berbagai partai.

4. University Complutense of Madrid


Universitas riset negeri yang terletak di Madrid
ini merupakan salah satu universitas tertua di
dunia dan secara konsisten menempati posisi
sebagai salah universitas bergengsi dan terbaik
di Spanyol. Dalam perjalanannya, University
Complusente of Madrid telah memberikan
berbagai kontribusi yang berharga dalam
bidang ilmu, seni rupa, dan kepemimpinan
politik. Dengan lebih dari 90.000 mahasiswa
yang terdatar di universitas ini, University
Complusente of Madrid dikenal sebagai salah
satu universitas terbesar. Universitas ini telah
menerima dan mengirim siswa internasional
dalam jumlah besar. Universitas ini pun memiliki
koneksi yang luas dengan universitas di dunia.
589

5. Universitat Pompeu Fabra


Universitas yang berada di Barcelona dan
dapat dikatakan masih berumur sangat muda
ini mengalami perkembangan yang sangat
pesat hingga dapat menempati 300 besar
universitas terbaik di dunia dan terbaik kelima
di Spanyol, menyalip universitas-universitas
lain yang usianya lebih tua. Tujuan utama
dari universitas ini, yaitu untuk memberikan
kontribusi dalam melakukan penelitian dan
didasarkan pada pelatihan profesional yang
baik. Universitat Pompeu Fabra menawarkan
berbagai pelatihan dengan menerapkan
model pembelajaran yang ketat, berkualita
tinggi, dan juga unggul. Proses pembelajaran
di universitas ini difokuskan pada bidang ilmu
sosial dan humaniora, kesehatan dan ilmu
pengetahuan, serta ilmu komunikasi dan
informasi.
590

6. University of Navarra
University of Navarra berada di Pamplona dan
merupakan salah satu universitas Katolik terbaik
di Spanyol. Universitas ini didirikan pada tahun
1952 dan kini memiliki siswa sebanyak lebih
dari 11.000 mahasiwa dengan sekitar 1.700
mahasiswa berasal dari luar negeri. Pada tahun
2012, IESE (Sekolah Manajemen Internasional
miliki University of Navarra) menempati posisi
ke-35 sebagai 50 universitas terbaik menurut
New York Times.

7. Universidad Carlos III de Madrid


Universitas yang telah berdiri sejak tahun
1983 di Madrid ini merupakan universitas
negeri yang inovatif dan berkomitmen dalm
perkembangan masyarakat melalui proses
pengajaran berkualitas tinggi dan penelitian591

penelitian mutakhir sesuai dengan pedoman


internasional. Universidad Carlos III de Madrid
juga terkenal dengan kualitas penelitian
akademik, orientasi internasional, dan beban
kerja studinya yang tinggi.

8. Universitat Politcnica de Catalunya


Universitas di Barcelona ini sangat menyambut
siswa dari luar negeri. Sebanyak lebih dari 2.000
siswa internasional mendaftar ke univeritas
ini tiap tahun. Universitas ini juga membuka
berbagai program gelar master dalam bahasa
Inggris bagi siswa internasional. Universitas
ini memiliki visi untuk meningkatkan inovasi
dan bakat mahasiswanya di dunia yang
sangat kompetitif ini. Universitat Politecnica de
Catalunya merupakan rumah bagi berbagai
proyek riset strategis yang didanai oleh
European Unions Seventh FrameWork Program.
592

9. Universitat Politcnica de Valncia


Universitas yang berdiri sejak tahun 1971 ini
berlokasi di Valencia dengan fokus pada ilmu
pengetahuan alam dan teknologi. Meskipun
terbilang masih baru, universitas ini memberikan
fasilitas dan pengajaran yang berkualitas
kepada mahasiswanya sehingga universitas ini
sendiri pun dapat mengalami perkembangan
yang pesat. Jumlah mahasiswa yang
dikelompokkan (dalam kelas) oleh universitas
ini lebih sedikit dibandingkan universitasuniversitas lain. Hal ini bertujuan agar setiap
mahasiswa dapat mendapat perhatian
langsung dari staf pengajar. Universitas
dan mahasiswa yang berkuliah di sini juga
membantu mahasiswa baru (yang berasal
dari Spanyol maupun luar negeri) agar dapat
beradaptasi dengan lingkungan universitas
sehingga mahasiswa baru tidak akan merasa
kesulitan, baik dalam proses belajar maupun
593

kehidupan sosialnya.

10. Politcnica de Madrid


Hampir semua pendidik dan peneliti di Spanyol
memiliki keterlibatan dengan universitas ini,
baik sebagai siswa, guru, maupun keduanya.
Universitas ini didirikan pada tahun 1971 dan
merupakan universitas negeri yang terletak di
Madrid. Beberapa sekolah atau fakultas yang
ada di Politecnica de Madrid, antara lain
Arsitektur, Teknik Industri, dan Telekomunikasi.

594

8 Objek Wisata
Terbaik di Spanyol
Spanyol merupakan negara demokrasi
dengan tingkat ekonomi yang terbesar ketiga
belas di dunia. Salah satu negara di Eropa ini
sangat disukai oleh wisatawan dari seluruh
dunia. Spanyol memang merupakan salah satu
destinasi tujuan wisata terbaik bagi wisatawan.
Setiap tahun, sebanyak lebih dari 52,7 juta
wisatawan datang ke negara ini, membuat
Spanyol berada di urutan ke-4 negara yang
paling sering dikunjung di dunia setelah Paris,
Amerika Serikat, dan Cina. Apabila kamu
berkunjung ke Spanyol, catatlah objek-objek
wisata di bawah ini sebagai daftar tempat
yang akan kamu kunjungi karena keindahan
dan keunikan objek-objek wisata di Spanyol
tidak akan membuat kamu menyesal datang
595

ke sini:

1. Camp Nou
Bagi pecinta sepak bola, khususnya Barcelona,
tempat ini merupakan lokasi wajib untuk
dikunjungi. Camp Nou merupakan markas
besar dari Barcelona Football Club sejak tahun
1957. Stadion dengan kapasitas penonton
lebih dari 96.000 orang ini merupakan stadion
terbesari di Eropa dan terbesar ke-11 di dunia.
Pada tahun 2007, Norman Foster, seorang
arsitek asal Inggris, dan berencana untuk
merenovasi stadion ini dan memnambahkan
seekitar 10.000 kursi penonton. Beberapa
pemain terkenal seperti Lionel Messi dan
Carlos Puyol pun tidak jarang terlihat di
stadion ini. Dalam setahun, lebih dari satu juta
pengunjung datang ke tempat ini. Camp Nou,
selain dijadikan sebagai stadion sepak bola,
596

juga sering dipakai sebagai tempat konser.


Beberapa artis yang pernah melakukan konser
di sini adalah Julio Iglesios, Bruce Sprinsteen,
Peter Gabriel, Sting, Tracy Chapman, dan
bahkan Michael Jackson.

2. Font Magica de Montjuic


Font Magica de Montjuic merupakan
sebuah air mancur yang berada di Gerbang
Museu Nacional dArt de Catalunya. Seperti
air mancur-air mancur lain, air mancur ini
dibangun untuk 1929 Barcelona International
Exposition. Pada tahun 1980-an, musik
diputar dengan latar belakang pertunjukan
cahaya dan air mancur. Apabila kamu ingin
menyaksikan keindahan atraksi cahaya dan
musik di Font Magica de Montjuic, kamu dapat
berkunjung pada hari Jumat dan Sabtu pukul
07.00 hingga 20.30 pada bulan Oktober sampai
April. Pada bulan Mei sampai September,
597

kamu dapat mengunjungi air mancur ini


pada pukul 09.00 hingga 11.00 dari hari kamis
hingga Minggu. Pertunjukan cahaya dan musik
diadakan setiap tiga puluh menit sekali, jadi
kamu tidak perlu takut ketinggalan pertunjukan
yang memang dinanti-nanti banyak wisatawan
ini.

3. Museu dHistoria de la Ciutat


Tidak lengkap perjalanan kamu apabila kamu
tidak mengunjungi tempat-tempat bersejarah
di Spanyol. Museum yang merupakan bagian
dari Situs Warisan Dunia UNESCO ini terletak
di bawah kuartal Barri Gotic dan merupakan
salah satu bangunana Romawi. Museum
ini menceritakan tentang sejarah dari Kota
Barcelona. Ketika berkeliling di museum ini,
kamu akan dapat merasakan perjalanan
layaknya kamu ada di masa itu. Jadi, tidak
598

ada salahnya kamu datang ke tempat yang


ini.

4. Plaza Mayor
Plaza ini merupakan pusat plaza di Kota Madrid
yang didirikan selama masa pemerintahan
Philip III. Alun-alun berbentuk persegi panjang
dengan panjang 129 meter dan lebar 94
meter ini dikelilingi oleh bangunan perumahan
bertingkat tiga yang memiliki 237 balkon
menghadap plaza. Nama tempat ini telah
berubah dari waktu ke waktu. Pada awalnya
tempat ini diberi nama Plaza del Arrabal
yang kemudian lebih dikenal sebagaia
Square, kemudian pada tahun 1812 tempat
ini berganti nama lagi menjadi Plaza de la
Constitucion, kemudian menjadi lebih dikenal
degan sebutan Plaza Real pada tahun
1814. Pada beberapa periode, alun-alun ini
kembali dikenal sebagai Constitution Suare.
599

Sampai akhirnya hingga sekarang alun-alun


ini bernama Plaza Mayor. Alun-alun ini
digunakan sebagai tempat pertandingan
sepak bola, eksekusi terbuka, pasar, hingga
pertarungan dengan banteng.

5. Puerta del Sol


Puerta del Sol atau yang juga dikenal sebagai
Gate of the Sun ini merupakan salah satu
kawasan tersibuk yang ada di Kota Madrid.
Sebagai pusat dari Madrid (Km 0) dan
jaringan radial jalan Spanyol, lokasi ini selalu
dipenuhi oleh wisatawan. Kawasan ini diberi
nama Puerta del Sol karena lokasinya yang
menghadap ke timur, tempat matahari terbit.
Antara abad ke-17 dan ke-19, Puerto del
Sol digunakan sebagai tempat pertemuanpertemuan yang penting. Di sini, kamu dapat
melihat Kantor Pos kuno, patung Charles
600

III,patung beruang dan pohon madrone.

6. Puerta del Alcala


Puerta de Alcala atau biasa disebut Gerbang
Alcala adalah monumen neo-klasik yang
terletak di Plaza de la Independencia di Kota
Madrid. Alun-alun ini membagi jalan Alcala,
walaupun jalan itu sendiri tidak melewati
monumen ini. Nama ini diambil dari sebuah
jalur tua di Madrid ke kota Alcala de Henares.
Pada tahun 1774, Puerta del Alcala dibangun
oleh raja Charles III yang melalui jalan.
Monumen ini pernah dihujani oleh tembakan
peluru meriam dan bekasnya masih dapat
kamu lihat hingga sekarang. Pada tahun 2010,
MTW Europe Music Awards, Thirty Second to
Mars, Katy Perry, dan Linking park pernah
tampil live dari Puerta de Alcala.

601

7. Plaza de Cibeles
Plaza de Cibeles merupakan sebuah alun-alun
bergaya neo-klasik dengan patung-patung
dan air mancur yang berada di depannya.
Alun-alun ini, selama bertahun-tahun, telah
menjadi simbol dari Kota Madrid. Plaza de
Cibeles dibatasi oleh empat bangunan, yaitu
The Bank of Spain, Palacio de Buenavista,
Palacio de Linares, dan Palacio de Cibeles.

8. The Buen Retiro Park


Buen Retiro Park merupakan salah satu taman
terbesar yang ada di Kota Madrid. Taman
yang hingga abd ke-19 merupakan milik
Spanyol ini, kini sudah menjadi taman umum.
Taman seluas 1,4 kilometer persegi ini sangat
populer di kalangan wisatawan domestik dan
602

mancanegara. Taman ini berada di pinggir


pusat kota dan lokasinya sangat dekat dengan
Puerta de Alcala dan tidak terlalu jauh dari
Museum Prado. Taman ini dihiasi oleh patungpatung yang indah. Di taman ini kamu dapat
melihat berbagai monumen, galeri, dan danau
yang tenang. Tempat ini merupakan tempat
bagi berbagai jenis acara dan pertunjukan
di Madrid. Dari akhir bulan Mei hingga awal
Oktober, setiap hari Minggu siang, Banda
Sinfonica de Madrid akan memberikan
pengunjung berupa pertunjukan musik gratis.
Buen Retiro Park juga biasanya menjadi tempat
diselenggarakannya pameran buku tahunan.
Apabila kamu berjalan-jalan di dekat danau,
kamu dapat melihat Retiro Pond, pertunjukan
bonka, pertunjukkan musisi jalanan, dan
peramal yang akan membaca masa depan
kamu.

603

50 Fakta Menarik tentang Spanyol


1. Ada beberapa pendapat yang
mengatakan tentang asal-usul nama Spanyol.
Yang pertama berasal dari bahasa Yunani,
yaitu Hesperia, yang berarti tanah barat
atau tanah matahari terbenam. Yang kedua
merupakan derivasi dari Punisia I-Shpania yang
berarti pulau kelinci atau tanah kelinci.
Yang ketiga berasal dari kata Ezpanna yang
berarti ujung atau perbatasan.
2. Orang Phoenisia yang masuk ke Spanyol
pada abad ke-8 SM menyebut semenanjung
ini dengan Span atau daratan yang
tersembunyi.
3. Bahasa resmi Spanyol adalah Spanyol
Castilian, meskipun bahasa Catalan, Galician,
dan Basque juga digunakan oleh beberapa
orang.
604

4. Kata Madrid berasal dari bahasa Arab,


yaitu magerit yang berarti tempat banyak
sungai.
5. Banyak kelompok orang yang pernah
menempati Spanyol sepanjang sejarah, seperti
bangsa Iberia, Basque, Phoenisia, Yunani,
Romawi, dan Moor (muslin yang datang adri
Afrika Utara).
6. Selama hampir 500 tahun (hingga tahun
1977) Katolik Roma menjadi agama resmi di
Spanyol
7. Orang Islam mendirikan universitas Spanyol
pertama di Valensia pada tahun 1209
8. Lagu kebangsaan Negara Spanyol tidak
memiliki lirik di dalamnya.
9. Spanyol adalah negara terbesar ke-3 di
Eropa setelah Perancis dan Ukraina.
605

10. Dengan perbandingan penduduk dan


lahan sebesar 202 penduduk per mil persegi,
Spanyol disebut sebagai negara dengan
tingkat kepadatan penduduk paling rendah di
Eropa

11. Pada awal tahun 1980-an, negara


ini tercatat sebagai negara dengan
pertumbuhan penduduk tercepat di Eropa.
12. Pada tahun 2000, Spanyol memiliki ratarata tingkat kelahiran terendah di dunia, yaitu
hanya 1,19 anak per wanita
13. Ada lebih dari 500.000 orang Gypsi tinggal
di Spanyol
14. Spanyol adalah negara ke-4 yang paling
banyak dikunjungi oleh turis mancanegara
606

15. Pada tahun 2006, terdapat sekitar 58 juta


turis yang mengunjungi dan menghabiskan
uang sebanyak $51 miliar di Spanyol.
16. Spanyol telah memberikan sumbangan
abadi kepada dunia berupa bahasa. Bahasa
Spanyol telah digunakan di lebih dari 22
negara.
17. Banyak aktor terkenal dunia yang berasal
dari Spanyol, di antaranya adalah Antonio
Banderas, Penelope Cruz, Salvador Dali, dan
Pablo Picasso.
18. Orang yang pertama kali mengelilingi
bumi adalah Juan Sebastian Elcano, seorang
nelayan Spanyol
19. Seorang nelayan Spanyol lain bernama
Gabriel de Castilla adalah orang yang
pertama kali melihat Antartica pada tahun
607

1603
20. California ditemukan oleh seorang
penjelajah Spanyol bernama Juan Rodriguez
Cabrillo.

21. Novel Tirant Io Blanc yang ditulis


oleh Joanot Martorell, seorang penulis
berkebangsaan Spanyol, berperan penting
dalam perkembangan novel Barat.
22. Novel Don Quixote, salah satu karya
fiksi terkenal karya Miguel de Cervantes,
telah menginspirasi banyak gerakan sastra,
dari lukisan indah abad ke-18 hingga
postmodernisme abad ke-21.
23. Tidak sedikit alat-alat yang digunakan
pada masa kini ditemukan oleh orang-orang
Spanyol, seperti alat pengepel, desain kapal
608

selam militer yang beroperasi penuh, dan


gambar sirkulasi paru-paru.
24. Spanyol tercatat sebagai negara produsen
minyak zaitun terbesar dengan produksi
sebanyak 45% dari total produksi minyak zaitun
di dunia.
25. Spanyol merupakan produsen granit dan
marmer terbesar di dunia.
26. Spanyol merupakan habitat bagi kera tidak
berekor, yaitu macaque, yang hanya ada satu
tipe kera liar yang hidup di Eropa
27. Lukisan gua tertua yang dikenal ada di Gua
El Castillo, Spanyol Utara.
28. El Greco, Francisco Jose de Goya, dan
Pablo Picasso adalah seniman paling terkenal
di Spanyol.
609

29. Terowongan air Segovia kuno di Spanyol,


yang masih berfungsi untuk mengalirkan air ke
kota tersebut, dibangun pada abad pertama
Masehi.
30. Banyak ekspresi umum orang Spanyol
berasal dari bahasa Arab

31. Spanyol adalah negara yang melegalkan


pernikahan sejenis sejak tahun 2005
32. Di Spanyol tidak ada larangan untuk tidak
mengenakan pakaian di depan umum.
33. Olahraga nasional Spanyol adalah sepak
bola.
34. Jenis musik yang paling populer di Spanyol
adalah Flamenco.
35. Corridas adalah sebuah olahraga
610

pertarungan antara manusia dengan banteng


yang populer sudah selama ribuan tahun
walaupun menimbulkan kontroversi dari pihakpihak tertentu
36. Balapan Banteng atau Rungging of Bulls
adalah salah satu festival yang paling terkenal
di Spanyol
37. Di Spanyol terdapat sebuah sungai
bernama Sungai Rio Tinto yang sangat
tercemar oleh polusi racun selama kurang
lebih 5000 tahun penambangan dan dapat
menyebabkan kematian
38. Orang Spanyol lebih sering menggunakan
gerak isyarat (nonverbal) daripada
menggunakan kata-kata (verbal).
39. Di Spanyol, terdapat sebuah kompetisi
bernama de Concurso Feos atau Kontes Muka
Jelek yang diadakan sejak tahun 1978 di Kota
611

Bilbao
40. Toro Jubilo Festival merupakan sebuah
tradisi yang mempertontonkan seekor
banteng yang disiksadengan cara dibakar
tanduknyahingga tewas.

41. Festival Battle of Rats adalah festival di Kota


El Puig, Spanyol, berupa saling melempari tikus
mati untuk bersenang-senang.
42. Sebagai simbolisasi pengusiran terhadap
hal-hal buruk, di Desa Extremadura diadakan
sebuah festival melempar pria berkostum
setan dengan lobak bernama Festival
Jarramplas.
43. Di Kota Llanes, terdapat sebuah pantai
bernama Playa de Gulpiyuri yang berlokasi di
tengah hamparan rumput berbukit
612

44. Diskon adalah hal yang tidak lazim ada di


Spanyol.
45. Di Spanyol terdapat sebuah desa bernama
Desa Juzcar yang sering disebut sebagai desa
Smurfs karena bangunan-bangunannya yang
dicat serba biru.
46. Ketika sedang mengalami krisis, warga
di Bilbao pernah menggelar demo berupa
duduk di atas toilet sambil membaca koran
lowongan kerja di pinggir jalan untuk menuntut
pemerintah setempat agar membuka
lapangan kerja bagi para pengangguran.
47. Di Spanyol, sempat ada sebuah gedung
pencakar langit setinggi 200 meter (47 lantai)
yang tidak memiliki lift.
48. Duran Angelez, adalah seorang wanita asal
Spanyol yang pernah mendaftarkan matahari
613

sebagai miliknya kepada notaris setempat dan


akan mengenakan biaya bagi siapapun yang
menggunakannya.
49. Ada yang berpendapat bahwa April Mop,
kegiatan yang dirayakan setiap tanggal 1
April, merupakan hari peringatan tragedi
pembunuhan masal orang-orang Spanyol
yang memeluk agama Islam.
50. Ketika gigi seorang anak tanggal,
dipercaya bahwa ada seekor tikus kecil
bernama Ratoncito Perez yang akan
meninggalkan kejutan di bawah bantal anak
tersebut.

614




SWEDIA

615

616

Swedia di masa modern ini adalah sebuah


negara yang sangat damai dan makmur.
Negara ini menjadi salah satu tujuan
pencari suaka, terutama dari timur tengah.
Kemakmuran ini menjadi daya tarik bagi
siapapun untuk mencari penghidupan yang
tenang. Tingkat kemiskinannya termasuk
paling rendah di dunia, dan pembagian
kekayaannya cukup merata pada
populasinya. Masyarakat Swedia juga dekat
dengan alam, karena dianugerahi alam yang
indah dan produktif.
Swedia memiliki populasi hanya sedikit di atas 9
juta orang, dengan sebagian besar penduduk
bertempat tinggal di bagian selatan negara
ini. Hal ini disebabkan oleh letak geografisnya
yang berada di lintang utara dengan suhu
tahunan yang lebih dingin di bagian ujung
utara Swedia.

617

5 Alasan Kenapa
Kuliah di Swedia
Serba gratis! Barangkali itulah yang menjadi
alasan banyak orang untuk berkuliah di
Swedia. Selain itu, masih ada pula berbagai
alasan lain yang tak kalah menariknya. Berikut
penjelasannya!
Mudah untuk mencari tempat tinggal yang
nyaman, bahkan sebagai mahasiswa asing
Walaupun hampir semua penduduk disini
tinggal di apartemen, namun kebersihan dan
kenyamanan tempat tinggal selalu terjaga. Di
sini pun new comers akan mendapat prioritas
untuk mendapatkan tempat tinggal.
Negara ini sangat bersih dan teratur
Sama seperti kesan-kesan yang selalu terlontar
ketika kita berada di luar negri, di negara
618

maju, kebersihan lingkungan benar-benar

diperhatikan oleh pemerintah sehingga


tercipta lingkungan yang bersih dan sehat.
Tunjangan kesehatan yang bisa kamu nikmati
dengan gratis
Di Swedia, kita berhak mendapatkan fasilitas
kesehatan gratis dari rumah sakit. Kamu hanya
perlu membayar biaya kamar, itupun biasanya
murah, dan tidak perlu membayar biaya
pengobatan.
Pendidikan yang serba murah, bahkan gratis
Dengan catatan, kita sudah mempunyai
residence permit di Swedia dulu, baru
mendaftar sekolah/kuliah. Tetapi jika kita
mendaftar sekolah sebelum kita mempunyai
residence permit di Swedia, maka kita harus
membayar biaya sekolah sebagai international
student, yang amat sangat tidak murah.
Kualitas universitas, tenaga pengajar, dan
kampus yang sangat bagus
619

Hal tersebut bisa dibuktikan dengan masuknya


beberapa universitas di Swedia dalam 200
univesitas terbaik di dunia.
Iklim
Swedia menikmati iklim relatif sedang namun
lebih sering bercuaca dingin. Musim dingin
di Swedia seringkali bersalju dan hari-hari
panjang yang gelap pada saat pertengahan
musim dingin. Saat pertengahan musim
panas, selama bulan Juni dan Juli, waktu
siangnya dapat lebih lama. Ini disebabkan
oleh tingginya lintang utara Swedia dari Arctic
Circle. Di utara, matahari kadang kala dapat
dilihat 24 jam sehari. Itulah mengapa ibadah
puasa di negara Swedia pernah dinobatkan
sebagai puasa terlama di dunia.

Biaya Hidup
620

Swedia telah menolak mata uang Euro dan


mempertahankan mata uangnya sendiri, yaitu
Krona Swedia (SEK). Kamu akan menemukan
bahwa sejumlah besar warga Swedia
berbicara dalam bahasa Inggris, meskipun
demikian tetap penting untuk mempelajari
bahasa Swedia apabila kamu berencana
untuk belajar di sana.
Urusan biaya hidup, ini sangat tergantung
sama gaya hidup tiap orang. Kalau suka
jajan, ya mahal. Tapi kalau nggak sih biasa
aja. Apalagi kalau bisa masak, bisa lebih irit.
Dengan sekitar 400 Euro (sekitar 4000 Swedish
kronor) per bulan sudah bisa hidup cukup
nyaman di Swedia.
Untuk mendapatkan ijin tinggal di Swedia,
kamu akan diminta untuk menunjukkan
kemampuan financial sebesar SEK 7300
per bulan untuk minimal 10 bulan pertama.
SEK 7300 lebih dari cukup untuk biaya
621

akomodasi, makan, hiburan, komunikasi, dan


perlengkapan kuliah dan tergantung dari gaya
hidup masing masing siswa. Biasanya akan
ada uang sisa yang bisa disimpan.

Bahasa
Bahasa yang dipakai di Swedia adalah bahasa
Swedia dan bahasa Inggris.

KBRI di Swedia
Kedutaan Besar Republik Indonsia di Swedia
Singelbacken N0.12
S-11521 Stockholm, SWEDEN
Telp : (46.08) 663-5470 s/d 4
Fax : (46.08) 660-9832

622

Pendidikan di Swedia
Swedia, selama bertahun-tahun menjadi
tempat tujuan belajar yang semakin populer
bagi mahasiswa internasional, dan secara
aktif menyambut baik kedatangan mahasiswa
internasional. Meskipun belum lama ini
terjadi perubahan dengan biaya kuliah,
Swedia memiliki banyak hal untuk ditawarkan
kepada tamu internasional. Swedia adalah
negara yang indah, sangat canggih dengan
keindahan alam dan cagar alam yang
berlimpah ruah, termasuk budaya pemikiran
bebasnya.
Negara ini mendukung berkembangnya inovasi
dan hal ini tercermin dalam keberhasilan
bisnisnya: Oriflame, Skype, Ericsson, Volvo,
Spotify, IKEA dan toko pakaian H&M semuanya
adalah kisah keberhasilan Swedia.

623

Biaya Kuliah
Sampai sekarang ini tidak ada biaya kuliah di
Swedia. Namun, setiap siswa wajib menjadi
anggota. Organisasi Mahasiswa setempat dan
biayanya berkisar SEK 300 500 per semester
(SEK 1 = Rp. 1300). Bila kamu tidak terdaftar
maka nilai kamu tidak akan bisa dimasukkan
dalam database universitas.

PPI Swedia
Kapan tepatnya PPI Swedia berdiri tidak
diketahui secara pasti namun berdasarkan
catatan yang tersedia, PPI Swedia bermula
dari sebuah mailing list group mahasiswa
Indonesia di Swedia pada tahun 2007-2008
yang selanjutnya berevolusi menjadi sebuah
organisasi yang terus tumbuh hingga saat ini.
Untuk kamu yang ingin mengontak teman624

teman pengurus PPI Swedia, kamu bisa


mengakses website mereka di http://www.
ppiswedia.se/ppi/.

Jenis Beasiswa
Pada dasarnya, institusi pendidikan tidak
menyediakan beasiswa. Karena, disana tidak
adanya biaya pendidikan. Namun, untuk
menutupi tingginya biaya hidup di Swedia,
pemerintah Swedia memberikan beberapa
paket beasiswa. Info lengkapnya bisa kamu
akses di studyinsweden.se.

625

Universitas Terbaik di Swedia


1. Lund University
Universitas yang merupakan universitas tertua
keduadidirikan pada tahun 1666ini terletak
di Lund dan merupakan lembaga pendidikan
dan penelitian terbesar di Skandinavia.
Universitas ini juga merupakan universitas riset
paling terkemuka dan komprehensif di Swedia.
Jika dibandingkan dengan universitas lain yang
berada di Swedia, Lund University merupakan
universitas yang menerima paling banyak
penghargaan dan pendanaan belakangan
ini. Lund University juga memiliki lebih dari 680
koneksi universitas di lebih dari 50 negara yang
memungkinkan siswanya yang berada di
program S1 untuk mengikuti pertukaran pelajar.
Fakultas Ilmu Pengetahuan Murni dan Terapan,
626

Aristektur dan Pembandungan, Bisnis dan

Manajemen, Ilmu Komputer dan Teknologi


Informasi, Seni Rupa dan Desain, Pendidikan
dan Pelatihan, Ilmu Teknik, Kesehatan dan
Kedokteran, Humaniora, Hukum, dan Pariwisata
dan Perhotelan, merupakan beberapa jurusan
yang dapat kamu pilih jika kamu tertarik untuk
melanjutkan kuliah di sini. Universitas ini memiliki
42.500 mahasiswa dalam 50 program studi dan
800 mata kuliah.

627

2. Uppsala University
Uppsala University terletak di Uppsala,
Swedia dan merupakan universitas tertua
di Skandinavia yang dibangun pada tahun
1477. Selama beratus-ratus tahun, universitas
ini telah menjadi tempat penting bagi ilmu
pengetahuan dan pembelajaran, diwakili
oleh nama tokoh-tokoh seperti Linnaeus,
Celcius, dan ngstrm dan peraih beberapa
Penghargaan Nobel seperti Svante August
Arrhenius atas karyanya mengenai ionisasi.
Universitas ini secara berkala mengundang
ilmuwan-ilmuwan terkenal sebagai bentuk
promosi terhadap mahasiswanya dan juga
membuka kesempatan mahasiswa-mahasiswa
di Uppsala University
Terdapat sekitar 40.000 mahasiswa di program
sarjana dan profesional serta 2.400 mahasiswa
program doktor di sembilan fakultas yang
dikelompokkan ke dalam tiga bidang ilmu
yang berada di Uppsala University. Ketiga
628

bidang ilmu tersebut adalah Bidang Ilmu


Humaniora dan Ilmu Sosial, Bidang Ilmu
Kedokteran dan Farmasi, serta Bidang Ilmu
Teknik dan Pengetahuan Alam.

3. KTH, Royal Institute of Technology


Berada di ibukota, Royal Institue of
Technologyatau yang dalam bahasa
Swedia dikenal sebagai Kungliga Tekniska
hgskolan (KTH)merupakan universitas
yang ideal untuk menuntut ilmu. Universitas
ini dikenal sebagai pusat inovasi di negaranegara Skandinavia. Paling tidak, sebanyak
1/3 riset teknik yang dilakukan pada tingkat
universitas di Swedia diselenggarakan di
sini. KTH menerapkan pendekatan belajar
nonhirarki yang digabung dengan etos dan
tradisi Swedia. Sebagai informasi tambahan,
total anggaran riset dan pengembangan yang
dikelola oleh KTH mencapai 410 juta Euro, riset
629

yang dilakukan di universitas ini mencakup riset


untuk pengembangan ilmu pengetahuan dan
kepentingan industri, serta struktur organisasi
di KTH bersifat dinamis dan responsif terhadap
kebutuhan. Beberapa orang terkenal yang
lulusd dari universitas ini, yaitu Salomon August
Andre (seorang penjelajah), Gustaf Larson
(co-founder Volvo), Peter Arvai (CEO dan cofounder Prezi), Christer Fuglesang (astronot),
dan Alexander Ljung (pengusaha dan founder
SoundCloud).

4. Stockholm University
Universitas ini berada di Stockholm, ibukota
Swedia, dan merupakan pusat kawasan untuk
pendidikan tinggi dan penelitian di bidang
humaniora, ilmu-ilmu alam dan sosial, serta
fokus dalam penelitian internasional. Universitas
in termasuk salah satu universitas besar dengan
lebih dari 50.000 mahasiswa sarjana dan
630

master, 1.800 mahasiswa doktoral, dan 6.000


karyawan di dalamnya. Universitas ini dibagi
menjadi empat fakultas, yaitu Humaniora,
Sosial-Sains, Ilmu Pengetahuan Murni, Hukum
dan Pendidikan Guru.

5. Chalmers University of Technology


Universitas yang berada di Gothenburg
ini merupakan universitas yang sangat
progresif dan berfokus pada penelitian dan
penawaran program-program perkuliahan
berbasis teknologi seperti ilmu pengetahuan
alam dan arsitektur. Visi dari universitas ini
adalah memberikan konstribusi aktif untuk
pembangunan berkelanjutan, baik bagi
Swedia maupun dunia luar. Chalmers University
of Technology menyambut dengan baik
mahasiswa-mahasiswa Swedia dan asing.
Semua program studi di universitas ini diajarkan
dalam bahasa Inggris. Pada awalnya Chalmers
631

University of Technology merupakan universitas


yang dijalankan oleh lembaga swasta hingga
pada tahun 1937 berubah menjadi universitas
milik negara.

6. University of Gothenburg
University of Gothenburg merupakan salah
satu universitas besar di Eropa Utara dengan
sebanyak 37.000 mahasiswa dan 5.000
karyawan di dalamnya. Universitas ini juga
disebut sebagai universitas komprehensif
terbesar kedua di Swedia pada tahun 1977.
Para siswa di universitas ini diberikan informasi
mengenai perkembangan terbaru dalam
bidang yang mereka tekuni. Di University of
Gothenburg ini, penelitian dan pembelajaran
dianggap sama pentingnya. Dan sebagai
tambahan, universitas ini juga termasuk ke
dalam salah satu universitas terindah di dunia.
632

7. Ume University
Umea University merupakan universitas yang
berupaya menjadi salah satu universitas di
Skandinavia dengan lingkungan belajar dan
riset terbaik yang dapat memenuhi tantangan
masyarakat global yang terus meningkat.
Meskipun tergolong baru, universitas ini
mengklaim bahwa universitas ini penuh
dengan antusiasme, kreativitas, dan ide-ide
yang orisinil.
Pada tahun 2013, universitas ini memiliki lebih
dari 32.000 mahasiswa dan 4.000 karyawan,
termasuk 368 profesor. Universitas ini memiliki
empat fakultas dan delapan sekolah.
Keempat fakultas tersebut, yaitu Fakultas Seni,
Kesehatan, Sains dan Teknologi, dan Sosial
Sains. Sedangkan delapan sekolah tersebut,
yakni Institut Desain, Institut Teknologi, Sekolah
Arsitektur, Sekolah Bisnis dan Ekonomi, Sekolah
Pendidikan, Sekolah Seni Rupa, Sekolah Ilmu
633

Olahraga, dan Sekolah Ilmu Kuliner.


8. Linkping University
Linkping University merupakan universitas
berbasis penelitian yang terkenal akan
keunggulannya di bidang pendidikan.
Universitas ini juga dikenal inovatif dan
menawarkan pengetahuan-pengetahuan
baru yang membuat program-program studi
di Linkping University menjadi incaran banyak
orang. Linkping University terkenal atas
penciptaan program gelar yang memberikan
pengetahuan lintas-disiplin. Banyak lulusan
dari Linkping University yang langsung
mendapatkan pekerjaan dengan gaji tinggi
begitu mereka lulus.

634

10 Objek Wisata
Terbaik di Swedia
Swedia terletak di diantara wilayah lingkaran
Arktik yang menjadikan negara yang
menganut sistem kerajaan ini mempunyai
berbagai tempat yang sangat indah. Di dalam
ini akan memuat berbagai tempat menarik
yang dapat ditemukan di negara yang di
kenal sebagai asal bangsa Viking tersebut.
berikut saya sajikan 10 obyek wisata terbaik di
Swedia.

1. Stockholm
Kota tua Stockholm terkenal ramai oleh turis,
namun jalan jalannya yang sempit tetap
menyenangkan untuk dijelajahi. Pastikan
kamu mencoba wafel kerucut yang digulung
denga tangan. Saya juga merkomendasikan

635

kamu untuk mengunjungi museum Vasa (


Vasamusset). Museum ini adalah tempat
untuk melihat Vasa, kapal perang besar yang
tenggelam pada pelayaran perdananya
tahun 1628, dan mengetahui caranya diangkat
dari pelabuhan Stockholm. Jangan lewatkan
tempat- tempat lainnya di kota ini, speerti The
Old Town, Drottningholm Palace, dan Court
Theater.

2. Gothenburg
Kota terbesar kedua di Swedia ini memiliki
keindahan darat dan laut. Disini terdapat
Museum Kebudayaan dunia yang dapat
memperluas wawasan anda. Kamu yang
gemar berbelanja dapat mengunjungi
pasar Ikan Feskekorka untuk mencari barang
barang anti, atau kamu yang sekedar
menikmati suasana yang romantis, dapat
mengunjungi gedung Opera Gothenburg.
636

Kota ini sering mengadakan Festival Metaltoen,


sebuah festival musim panas bagi para pecinta
musik musik aliran metal. Ada lagi tempat
tempat yang waji dikunjungi jika berada di
Gothenberg, yaitu ada Southern Gothenberg,
Archipelago, Slottsskogen, dan Volvo Museum.

3. Malmo
Malmo adalah kota terbesar ketiga di Swedia.
Disini kamu akan melihat berbagai tempat
yang dapat menggambarkan kesan abad
pertengahan. Yang menjadi pusat perhatian
adalah jembatan resund. Jembatan ini
adalah penghubung Swedia dan Denmark
yang dibatasi oleh selat resund. Selain
jebatan ini, di kota Malmo juga terdapat
jembatan lainnya, yaitu Oresund Bridge. Bagi
kamu kaum nasrani, kamu dapat berdoa di
gereja Santo Peter. Selain itu kamu juga dapat
mengagumi gedung-gedung yang ramah
637

lingkungan. Mengapa begitu ? sebab banyak


gedung gedung di sana yang terdapat
tumbuh tumbuhan yang terdapat di dinding
atau diatas atap. Ini bisa menjadi sebuah
inspirasi yang dapat kamu aplikasikan setelah
pulang dari Malmo nanti.

4. Visby
Visby adalah salah satu kota abad
pertengahan terkemuka di Swedia. Setiap
bulan Agustus, kota ini menjadi tuan rumah
pekan abad pertengahan. Disitu akan banyak
gaun khas, pesta, serta pertandingan bela
diri di atas kuda. Namun kamu tidak harus
mengunjungi Visby pada bulan Agustus untuk
merasakan nuansa abad pertengahannya.
Kamu cukup menelusuri jalan jalan batu
yang berliku di seputaran kota, kamu dapat
mengikuti tur ke Kota Ta, dan kamu dapat
mengunjungi gereja kuno yang dibangun
638

pada abad ke 13. Yang menjadi hal menarik


dari gereja ini adalah dindingnya yang
membentang sejauh 13 kilometer yang dulu
pernah menjadi benteng pertahanan.

5. Gavle
Gavle adalah destinasi kamu yang
menginginkan ketenangan. Tempat ini sangat
indah dan kaya akan pesona
alami, mulai dari rumah rumah kayu aneka
warna, hingga sejumlah danaunya yang
membiru. Memancinf dan bermain kano
adalah beberapa aktivitas luar ruangan yang
populer ditempat ini. Seluruh kota dapat
dikelilingi dengan mudah menggunakan
sistem bus dan taksi yang sangat baik, namun
cara yang paling asyik untuk menikmati
pemandangan adalah dengan berjalan
kaki atau mengendarai sepeda, sambil
mengunjungi toko toko, pub, dan restoran
639

sepanjang jalan. Setiap musim dingin, siswa


dan pedagang setempat akan membuat
Glave Goat yang terkenal dari sedotan, yakni
versi raksasa dari Kambing Yule Swedia. Ini
sudah menjadi tradisi tempat ini sejak 1966.

6. Uppsala
Uppsala adalah kota terbesar keempat di
Swedia. Dikota ini terdapat Uppsala University,
pusat pendidikan tertua di Swedia. Namun,
tidak itu saja yang membuat kota ini terkenal,
di Uppsala, terdapat Katedral terbesar di
Swedia dan sebuah Istana yang dibangun
pada abad ke 16. Selain itu, kamu dapa
menghabiskan waktu di Uppsala dengan
mengunjungi museum, tamna, tur sugai, serta
berbagai toko dan kafe.

640

7. Nacka
Nacka menawarkan dua keunggulan terbaik
bagi para wisatawan : liburan di daerah
pedesaan yang indah dengan kota besar
dan ramai yang begitu mudah dijangkau.
Koat ini dinamai Sockholm. Stockholm mudah
dicapai menggunakan bus, mobil, kereta,
atau kapal. Kemudahan aksesnya membuat
Nacka menjadi tempat liburan akhir pekan
yang populer bagi warga Stockholm, terutama
saat musim ski. Rumah rumah ala pedesaan
dari abad ke 18 dan rumah rumah dari abad
ke 20 menyajikan nuansa budaya Swedia
bagi para pengunjung.Selain pedesaan, juga
terdapat cagar alam Velamsund dan tempat
rekreasi Hellasgarden untuk para penggemar
alam terbuka.

641

8. Falun
Falun yang awalnya dibangun di sekitar
pertambangan tembaga, kini menjadi destinasi
turis yang populer. Tambang yang dinamakan
Great Copper Mountain ini dimasukkan dalam
daftar Warisan Dunia UNESCO pada tahun
2001 dan dapat dikelilingi dengan pemandu
resmi. Obyek wisata lain yang wajib dikunjungi
adalah Great Pit sedalam 95 meter yang
terbentuk akibat runtuhnya tambang pada
tahun 1687. Meskipun sejarah pertambangan
Falun menjadi obyek wisata yang paling
menonjol, namun wisatawan juga dapat
menikmati berbagai acara tradisional, seperti
pertandingan Ski Swedia, Falu Party, dan Falu
Cruising.

9. Linkoping
Linkoping adalah kota besar dengan suasana
642

kota kecil. Segala hal ada di kota ini, mulai dari


museum dan bangunan abad pertengahan
hingga daerah pedesaan, danau, dan kanal.
Bersepeda adalah salahs atu cara terpopuler
untuk berkeliling kota. Kantor informasi turis
dan berbagai toko sepeda di wilayah ini
menyediakan peta rute bersepeda terbaik
untuk bertamasya. Obyek wisata yang wajib
dikunjungi antara lain katedral abad ke 12,
istana abad ke 13, Gamla Linkoping atau kota
tua, dan museum terbuka

10. Kiruna
Banyak aktivitas yang bisa dilakukan di Kiruna
untuk para petualang alam terbuka dan
turis perkotaan. Karena berdekatan dengan
lingkara Arktik, Kiruna menjadi tempat liburan
musim dingin yang menyenangkan untuk
bermain ski, papan salju, dan kereta anjing,
memancing di es, serta melompat dengan
643

mobil salju. Lokasinua menjanjikan cahaya


matahari tanpa henti pada bula Juni dan Juli
serta akses mudah ke Kebnekaise, gunung
tertinggi di Swedia. Gereja tua di kota ini,
Kiruna Kyrka, adalah salah satu bangunan
terbesar di Swedia.

644

50 Fakta Menarik
tentang Swedia
1. Meskipun terbilang sebagai negara maju,
pada abad ke-19 Swedia merupakan salah
satu negara termiskin di Eropa karena konsumsi
alkoholnya yang tinggi.
2. Swedia tidak memiliki bahasa resmi, namun
secara de facto, bahasa resminya adalah
bahasa Swedia atau Svenska ditambah 5
bahasa minoritas lain.
3. Swedia terletak di belahan bumi utara dan
di utara, terdapat wilayah di dalam Lingkaran
Arktik namun beriklim sedang.
4. Negara ini menempati urutan ke-155 dalam
kepadatan penduduk di dunia dengan
penduduk sebanyak 9 juta jiwa
645

5. Setelah Perang Dunia II, Swedia banyak


menerima pendatang, terutama karena
perang dengan negara lain, seperti Irak, Iran,
Palestina dan Yugoslavia.
6. Kelompok imigran terbesar yang datang
ke Swedia setelah PD II adalah suku Finn dari
Filandia.
7. Penduduk asli Swedia adalah Orang Sami.
8. Swedia adalah negara terbesar ke-56 di
dunia.
9. Dulu, Swedia merupakan negara yang
bergantung pada hasil sumber daya alamnya.
Sekarang, Swedia merupakan negara berbasis
ilmu pengetahuan dan teknologi tinggi serta
mendorong ekspor manufaktur.
10. Swedia menolak mata uang Euro dan
mempertahankan mata uangnya sendiri, yaitu
646

Krona Swedia (SEK)

11. Swedia telah menjadi sebuah kerajaan


selama hampir satu milenium
12. Swedia merupakan satu dari beberapa
negara yang tidak pernah dijajah
13. Pada tahun 2004, warga Swedia diijinkan
untuk membayar pajak melalui SMS
14. Retsleting, teropong bintang, lemari es, dan
mouse komputer merupakan barang-barang
yang ditemukan di Swedia
15. Rambu jalan rusa menyebrang
merupakan salah satu ikon paling terkenal di
Swedia dan banyak dicuri oleh para pemburu
souvenir
647

16. Prostitusi merupakan sesuatu yang legal di


Swedia, namun menggunakan jasa wanita
bayaran merupakan tindakan yang ilegal.
17. Di Desa Jukkasjarvi terdapat hotel es
pertama di dunia yang hinigga kini terus
diperbarui setiap tahun dengan 10.000 ton es
dan 30.000 ton salju.
18. Swedia menduduki peringkat ke-8 dalam
urutan negara paling romantis di dunia. Priapria di Swedia terkenal karena kepandaiannya
dalam bertutur kata dan tidak segaan dalam
mengerjakan apa yang biasanya menjadi
tanggung jawab wanita.
19. Swedia berada pada urutan ke-6 negara
dengan koneksi internet tercepat dengan
kecpatan 18 Mbps dengan bayaran terendah
di Eropa.
20. Negara ini mendapat peringkat kedua
648

untuk inovasi.

21. Warga Swedia tidak suka ketika ada


orang yang tidak dapat membedakan antara
Swedia dan Swiss.
22. Orang Swedia rata-rata memakan 90 kg
kentang atau produk-produk yang terbuat dari
kentang dalam setahun.
23. Rata-rata kopi yang diminum tiap orang
dalam setahun, yaitu sebanyak 152 liter.
24. Lordagsgodis adalah aturan di Swedia
yang hanya memperbolehkan anak-anaknya
untuk memakan permen di hari Sabtu
25. Orang Swedia biasanya tidak pernah lupa
untuk membicarakan cuaca dan kopi dalam
kartu pos yang mereka kirim ketika berlibur.
649

26. Absolut Vodka yang diproduksi di Kota


Ahus, bagian selatan Swedia, merupakan merk
minuman beralkohol terbesar di dunia sebelum
Bacari dan Smirnoff.
27. The Pirate Bay, sebuah situs yang didirikan
oleh organisasi anti-hak cipta milik Swedia,
berada pada posisi ke-85 sebagai situs paling
populer di dunia.
28. Swedia menempati posisi negara dengan
masyarakat paling bahagia ke-6 dilihat
dari perspektif demokrasi dan kebebasan
berpendapatnya.
29. Reputation Institute, sebuah perusahaan
konsultasi manajemen reputasi internasional,
baru-baru ini menyatakan Swedia sebagai
negara kedua yang memiliki reputasi paling
baik di dunia. Swedia juga merupakan
negara pertama di Eropa yang mendapatkan
650

kedudukan tinggi dalam penilaian ini.


30. Menurut Global Peace Index, Swedia
merupakan salah satu negara paling damai di
dunia. Tingkat perampokan di negara ini hanya
sekitar 9.000 perampokan dalam satu tahun.

31. Terlepas dari fakta bahwa Swedia


merupakan salah satu eksportir terbesar di
Eropa dan dunia, Swedia belum berperang
atau ikut berpartisipasi dalam pertempuran
selama dua abad.
32. Jika kamu berpuasa di Swedia dan
mengikuti waktu terbit dan terbenamnya
matahari, kamu harus menahan lapar dan
dahaga selama kurang lebih 21 jam. Namun, di
sini umat muslim diperbolehkan untuk berbuka
mengikuti waktu di Arab Saudi.
651

33. Ketika Hari Paskah, anak-anak akan


berdandan dan mendatangi rumah-rumah
untuk meminta permen seperti ketika
Halloween.
34. Swedia adalah negara dengan warga
paling sehat dan paling minim polusi sehingga
Swedia masuk ke dalam kategori salah satu
negara yang paling nyaman untuk dihuni versi
Organization for Economic Cooperation and
Developments (OECD).
35. Swedia termasuk negara dengan harga
bensin tertinggi di dunia. Namun, apabila di
Swedia tidak ada pajak bahan bakar minyak
yang diberlakukan oleh Uni Eropa, Swedia
akan menjadi negara dengan harga minyak
bensin termurah di Eropa.
36. Rata-rata jumlah sampah yang menjadi
limbah di Eropa adalah 38%, sedangkan di
Swedia sendiri hanya 1%.
652

37. Karena aturan kebersihan yang ada


di sana, Swedia kini kekurangan sampah
untuk dikelola dan dijadikan bahan bakar
pembangkit energi sehingga tiap tahun
Swedia mengimpor 800 ribu ton sampah dari
negara-negara di Eropa.
38. Di Swedia ada larangan untuk mengecat
rumah tanpa ijin dari pemerintah dan ada
aturan untuk menggunakan cat yang sudah
mendapat sertifikat/ijin dari pemerintah.
39. Swedia termasuk dalam negara yang bersih
dan bebas dari korupsi
40. Penduduk laki-laki di Swedia memiliki ratarata tinggi badan 5 kaki 11,5. Rata-rata ini
membuat Swedia berada di peringkat kedua
penduduk dengan tinggi badan tertinggi di
dunia
653

41. Penghasilan rata-rata warga Swedia


sebesar US$48,800 dengan rasio pajak
penghasilan 56%
42. Swedia merupakan salah satu negara
dengan pajak tertinggi di dunia. Seluruh
penghasilan pajak dialokasikan untuk
keamanan sosial
43. Menurut OECD, Swedia menghabiskan
sebagan besar PDB-nya pada pelayanan sosial
yang paling banyak dibandingkan dengan
negara lain
44. Di Swedia, pendidikan diberikan secara
gratis kepada rakyatnya
45. Selain pendidikan, pemerintah juga
menanggung fasilitas kesehatan bersubsidi,
transportasi publik, dan pensiun dasar.
654

46. Keju paling mahal berasal dari Swedia


dengan harga USD 500 per pon.
47. Sebuah badan di Swedia pernah
menyatakan Indonesia sebagai negara
dengan penduduk paling murah senyum dan
sering mengucapkan salam kepada orang.
48. Swedia memiliki salah satu sistem
perawatan kesehatan terbaik sehingga
memiliki harapan hidup yang tinggi
49. Di Swedia, kendaraan umum seperti bis,
taksi, dan kereta sebagian besar dikelola oleh
pemerintah sehingga jumlahnya terbatas
sesuai kebutuhan dan tidak menyebabkan
kepadatan serta kemacetan.
50. Dalahast, kuda kayu berwarna merah,
merupakan suvenir khas dan favorit dari
Swedia.
655




656

PORTUGAL

Portugal adalah sebuah negara maju, memiliki


ekonomi makmur, sosial dan politik yang stabil.
Pendidikan tinggi di Portugal terbagi dalam
dua bentuk: universitas dan politeknik.
Perbedaan utama adalah bahwa universitas
memiliki fokus yang lebih besar pada penelitian
akademis, sedangkan politeknik lebih fokus
pada mempersiapkan siswa untuk karir
tertentu.

657

Universitas di
Portugal
Lima universitas Portugal muncul di 2012/13
QS World Ranking University. Ranking tertinggi
ditempati University of Coimbra, yang
merupakan universitas tertua Portugal - dan
salah satu yang tertua di dunia, didirikan pada
tahun 1290.
Di Portugal, jenjang pendidikan dibagi ke
dalam tiga bagian:
Tingkat pertama, licenciatura (atau gelar
sarjana), biasanya berlangsung tiga atau
empat tahun. Yang kedua, mestrado (atau
master) biasanya berlangsung satu atau
dua tahun. Dan yang ketiga, duotoramento
(doktor) biasanya memakan waktu tiga tahun.

658

Sebagian besar program - tentu di tingkat

sarjana - diajarkan dalam bahasa Portugis.


Pada tingkat pascasarjana dan doktor,
sebagian besar programnya diajarkan dalam
bahasa Inggris.

Universitas di Lisbon
Terletak di pantai barat Portugal, Lisbon (atau
Lisboa) adalah kota yang ideal untuk belajar.
Kota ini adalah rumah bagi tiga universitas
papan atas di Portugal - Universidade Nova de
Lisboa, University of Lisbon dan Universidade
Catolica Portuguesa. Selain itu, masih ada
Technical University of Lisbon, Lisbon Universitas
Institute, Lusiada University, Universidade
Autonoma de Lisboa dan beberapa universitas
dan politeknik lainnya, baik negeri maupun
swasta.
659

Universitas di Porto
Kota terbesar kedua di Porto juga terletak di
bagian pantai barat, lebih jauh ke utara dari
Lisbon.
The University of Porto Portugal adalah
universitas terbesar dalam hal jumlah siswa,
dan salah yang dianggap sebagai universitas
terbaik di Portugal. Kota ini juga rumah bagi
Instituto Politecnico de Porto, dan sejumlah
perguruan tinggi swasta termasuk Lusiada
University of Porto dan Universidade Fernando
Pessoa. The Universidade Catolica Portuguesa
juga memiliki kampus di sini.
Universitas di Coimbra
Di antara Lisbon dan Porto, tapi lebih jauh
ke pedalaman, Coimbra adalah rumah dari
universitas tertua dengan peringkat tertinggi
Portugal.
660

The University of Coimbra adalah pilihan yang


sangat populer di kalangan siswa internasional
yang datang ke negara itu. Pilihan lainnya
termasuk Instituto Politecnico de Coimbra, dan
beberapa universitas spesialis.

661

Mendaftar ke Universitas di Portugal


Aplikasi sarjana dilakukan melalui sistem online
yang terpusat, yang disebut Candidatura
online, yang memungkinkan pelamar untuk
memilih hingga enam program.
Kamu harus menyerahkan bukti kualifikasi
pendidikan sebelumnya, mungkin harus
mengikuti tes masuk, dan membuktikan bahwa
kamu dapat mengikuti pelajaran dalam
bahasa Portugis.
Calon mahasiswa pascasarjana harus
mendaftar langsung ke universitas.

662

Visa Pelajar untuk Portugal


Mereka yang berasal dari negara-negara
di luar Uni Eropa / EEA yang berniat untuk
tinggal lebih lama dari tiga bulan harus
mengajukan permohonan visa tinggal (visto
para residencia) sebelum memasuki negara
itu. Hal ini dapat diterapkan untuk melalui
kedutaan Portugis terdekat atau konsulat, dan
membutuhkan:
Formulir pendaftaran yang lengkap
Surat penerimaan dari universitas Portugis
Fotokopi halaman paspor
Foto ukuran paspor
Catatan polisi perilaku yang baik
Copy asuransi kesehatan
Bukti dana yang cukup baik berupa
beasiswa, surat bank, atau surat sponsor
663

Berbagai Tempat Menarik di Portugal


Seringkali kamu merasa bosan dengan tempat
wisata yang ada di negara asalmu. Selain
sudah sering dikunjungi, tempat-tempat wisata
yang ada di daerahmu relatif bergaya kuno
dan klasik. Adakalanya, Ada kalanya, kamu
ingin pergi menikmati udara luar dengan
mengunjungi tempat-tempat yang belum
pernah dikunjungi untuk study tour atau hanya
sekedar refreshing. Tempat terbaru biasanya
dianggap lebih asyik daripada tempat-tempat
yang sudah pernah atau sering dikunjungi.
Kebanyakan orang memilih tempat yang
unik dan nyaman untuk refreshing. Selain
mempunyai pemandangan yang bagus,
biasanya tempat-tempat yang unik dan
elok juga menyimpan kenangan-kenangan
tersendiri.

664

Memilih tempat untuk rekreasi memang


tidaklah mudah, apalagi untuk para pecinta
travel yang harus mendapatkan tempattempat unik untuk mereka kunjungi. Biasanya
mereka lebih memilih untuk mengunjungi
daerah-daerah luar negeri yang belum pernah
mereka kunjungi sebelumnya. Memilih tempat
rekreasi di luar negeri adalah alternatif yang
sangat menggiurkan, namun resiko uang yang
ditanggung juga lumayan besar.
665

Memang banyak tempat-tempat luar


Indonesia yang unik dan menarik untuk
dikunjungi, salah satunya adalah di Negara
Portugal. Di Negara ini menyimpan beragam
tempat yang unik dan menarik untuk kamu
kunjungi. Bagi kamu yang senang travelling
apalagi yang menggilai dunia sepak bola,
maka pergi ke Negara tempat kelahiran
Christiano Ronaldo adalah pilihan tidak
diragukan lagi. Banyak tempat-tempat unik
dan elok di Negara Portugal, antara lain:

1. Pulau Madeira
Madeira dikenal sebagai daerah tujuan wisata
terkenal. Madeira adalah salah satu kepulauan
yang merupakan wilayah otonom Portugal di
Lautan Atlantik. Meski terdiri atas beberapa
pulau, namun hanya Pulau Madeira dan Pulau
Porto Santo yang berpenghuni.
666

Kepulauan yang ditemukan para pelaut


Portugal antara tahun 1418 hingga 1420 ini
dikenal sebagai kawasan wisata terkenal.
Selain karena cuaca hangatnya, Madeira
juga terkenal dengan anggur, bungabunganya, dan pertunjukan kembang api
malam tahun barunya yang sangat terkenal
di dunia yang tercatat sebagai yang terbesar
dalam Guinness World Records. Meski menjadi
wilayah Portugal, secara geografis Madeira
justru lebih dekat ke benua Afrika yaitu hanya
berjarak sekitar 450 km saja. Sementara, dari
Portugal kepulauan ini berjarak sekitar 900
km atau perlu 1,5 jam penerbangan dari
ibukota Portugal, Lisbon. Turisme menjadi
tulang punggung ekonomi Madeira karena
menyumbang sedikitnya 20% pendapatan
daerah itu. Pesepakbola Cristiano Ronaldo lahir
di Kepulauan Madeira. Kondisi ini membuat
Madeira mengembangkan berbagai
infrastruktur untuk mendukung sektor turisme
667

ini. Di Pulau Porto Santo misalnya, semua


kebutuhan pariwisata seperti hotel tumbuh
subur di pantai sepanjang 9 km. Wisatawan
utama di Madeira sebagian besar berasal
dari negara-negara Uni Eropa terutama dari
Jerman, Inggris, negeri-negeri Skandinavia
dan Portugal. Tingginya jumlah wisatawan
terlihat dari tingkat hunian hotel yang rata-rata
mencapai 60% dan mencapai puncaknya
pada bulan Maret dan April. Seperti yang
dipaparkan sebelumnya, bahwa selain dikenal
sebagai daerah tujuan wisata, Madeira juga
dikenal sebagai kampung halaman salah
satu bintang sepakbola terkenal masa ini
Cristiano Ronaldo. Selain Ronaldo, tokoh
terkenal yang lahir di Madeira adalah pelaut
terkenal penemu benua Amerika, Christoporus
Colombus.

2. Guimaraes, Portugal
668

Kota Guimaraes memang belum terdengar


oleh banyak wisatawan. Namun, kota ini siap
menjadi salah satu destinasi wisata terdepan
di Portugal. Guimaraes merupakan kota yang
terletak di sebelah utara Portugal. Kota ini
mendapat gelar European Capital of Culture
for 2012 oleh Uni Eropa, membuatnya perlahan
dibanjiri wisatawan. Guimaraes adalah contoh
kecil sebuah kota yang benar-benar dikelola
dengan baik namun tetap mempertahankan
gaya abad pertengahannya meski tetap
melaju ke era modern. Dengan sejarah
bangunan yang kaya, Guimaraes semakin
digemari wisatawan. Apalagi penduduk kota
ini terkenal berjiwa muda dan menggemari
seni dan budaya.

3. Sesimbra
Terletak di sebelah barat Portugal, Sesimbra
adalah sebuah pelabuhan nelayan kecil. Di
669

sini juga terdapat pantai indah dengan air laut


yang berwarna biru cerah dan akomodasiakomodasi murah di sekitarnya. Selain terkenal
dengan nelayan, pantai ini juga terkenal
dengan olahraga memancingnya. Terutama
memancing ikan pedang, yang tingkat
kesulitannya cukup tinggi sehingga menarik
minat banyak wisatawan. Sesimbra memang
belum tersentuh oleh resor-resor mewah,
namun karena itulah tempat ini masih memiliki
pesona indah khas desa nelayan. Pantainya
cocok untuk berenang, dan bila beruntung
kamu dapat bertemu lumba-lumba saat
berenang di pantai ini.

4. Martinhal Beach Resort

Tempat yang paling banyak dibicarakan


untuk liburan keluarga adalah Martinhal
670

Beach Resort dekat Sagres. Barat jauh Algarve


pernah melestarikan para surfer dan akan
menarik bagi mereka yang menyukai pantai
Cornwall Utara. Martinhal tengah ditampilkan
oleh banyak perusahaan wisata untuk
pertama kalinya di musim panas ini. Mereka
mengatakan, mereka seperti campuran dari
hotel butik berbintang lima (hanya 38 kamar)
dan town houses yang memilki konsep alunalun desa. Resort ramah hiburan dengan
restoran yang baik, dilengkapi bar, taman
bermain anak-anak, dan area indoor serta
outdoor berupa kolam renang.
5. Pantai Vicentine
Mereka yang menemukan pantai Algarve
yang terlalu ramai, harus menuju pantai
Vicentine di Alentejo. Pantai yang satu ini
mudah dicapai dengan menggunakan jalan
tol sebelah barat dari Faro. Pantai Vicentine
merupakan sebuah taman alam yang
671

dilindungi di mana tebing tinggi terkikis oleh


Atlantik menjadi bentuk yang fantastis dan
menyapu ke untaian berpasir yang panjang.
Vila Nova de Milfontes adalah resor paling
menarik di sana, meskipun desa Almograve
dan Zambujeira Mar memiliki pantai terbaik
lainnya.
Kelima tempat wisata di atas merupakan
tempat wisata terunik di Portugal. Beberapa
tempat wisata ini sering dikunjungi banyak turisturis luar Portugal. Bagi kamu yang penasaran
dengan Negara Portugal, kamu bisa mencoba
untuk mengunjungi salah satu dari tempat
wisata ini atau kelima-limanya. Wisatawan
domestik saja memang tidak cukup, kamu
harus berani mencicipi tempat-tempat wisata
luar negeri untuk menghilangkan rasa bosan
kamu kepada pekerjaan rutinmu sehari-hari
dan menambah wawasanmu. Demikian sekilas
uraian tentang tempat wisata di Negara
Portugal, semoga bermanfaat dan membantu
672

dalam mengetahui seluk-beluk negara ini


secara umum.

673

51 Fakta Menarik
Tentang Portugal
1. Nama resmi Portugal adalah Republik
Portugal (Repblica Portuguesa). Nama lama
atau latin dari negara ini adalah Lusitania.
2. Portugal berbatasan dengan Spanyol di
sebelah utara dan timur, dengan Samudra
Atlantik di sebelah barat.
3. Portugal memegang kedaulatan atas
kepulauan Atlantik dari Azores dan Kepulauan
Madeira.
4. Nama Portugal pertama kali muncul dalam
pada tahun 868. Kata Portugis sering dipakai
674

untuk menyebutkan penduduk atau orang


yang berasal dari Portugal. Kata ini juga
sebutan untuk bahasa yang dipakai oleh
bangsa ini.
5. Negara-negara berbahasa Portugis sering
disebut sebagai negara-negara Lusophone.
6. Sistem kekerajaan Portugal berlangsung
selama hampir 800 tahun yakni dari tahun 1139
hingga 1910.
7. Pada tahun 1910 Portugal berubah menjadi
negara republik. Republik demokrasi modern
didirikan pada tahun 1976.
8. Anglo-Portugis Alliance yang ditandatangani
pada tahun 1373 adalah aliansi tertua di dunia
yang masih berlaku hingga sekarang.
9. Portugal adalah salah satu negara yang
mengawali kolonisasi bangsa Eropa. Negara
675

yang pernah dijajah bangsa Portugis antara


lain Brasil, Cape Verde, So Tome dan Principe,
Guinea-Bissau, Angola, Mozambik, Goa,
Daman, Diu, Kochi, Malaka, dan Macau.
10. Sebagian besar dari koloni bangsa Portugis
di Afrika diberi kemerdekaan pada tahun 1975.
Koloni Portugis terakhir adalah Macau yang
diserahkan ke Cina pada tahun 1999.
11. Kode komunikasi bajak laut pertama kali
ditemukan pada abad ke-17 oleh bajak laut
Portugis Bartolomeu Portugus.
12. Pada tahun 1761, Portugal menjadi
negara kolonial pertama yang menghapus
perbudakan. Kebijakan ini diberlakukan
setengah abad lebih awal dari Spanyol,
Perancis, Inggris atau Amerika Serikat.
13. Portugal menjadi kekuatan maritim global
pertama selama abad 15 & 16. Para perintis
676

penjelajahan dari Portugis adalah Henry the


Navigator, Vasco da Gama dan Alvares
Cabral.
14. Portugis mempunyai sejarah terpanjang
diantara kerajaan-kerajaan Eropa yang pernah
ada.
15. Bahasa Portugis masih digunakan lebih dari
240 juta penutur di dunia sebagai bukti warisan
dari eksplorasi dan kolonialisme yang panjang.
16. Pada tahun 1580, Portugal pernah
disatukan dengan Spanyol dalam wilayah Uni
Iberia hingga tahun 1640.
17. Gempa bumi besar pada tahun 1755 di
Lisbon, invasi Spanyol dan Perancis, hilangnya
kekuasaan Portugal di Brazil dan perang sipil
mengakibatkan berkurangnya stabilitas politik
dan ekonomi sehingga mengurangi status
Portugal sebagai kekuatan global dalam abad
677

kesembilan belas.
18. Portugal memiliki populasi lebih dari 10 juta
orang (10799270) bedasarkan sensus pada Juli
2013.
19. Portugal adalah sebuah negara maju
dengan ekonomi makmur, kondisi sosial dan
politik yang stabil dan Indeks Pembangunan
Manusia yang sangat tinggi.
20. Portugal adalah anggota PBB dan Uni
Eropa (pada tahun 1986 disebut MEE), dan
anggota pendiri NATO, OECD, zona euro (Uni
Eropa) dan CPLP.
21. Portugal aktif berpartisipasi dalam berbagai
misi penjaga perdamaian PBB. Portugal
juga merupakan negara anggota wilayah
Schengen.
22. Portugal adalah salah satu negara anggota
678

asli dari zona euro pada tahun 1999, dan


mengganti mata uang Portugis Escudo dengan
euro () sebagai mata uang hingga saat ini.
23. Terdapat 18 distrik dan 308 munisipalitas
Portugal.
24. Lisbon adalah ibu kota dan kota terbesar di
Portugal. Kota ini adalah kota tertua di Eropa
Barat dan salah satu kota tertua di dunia.
25. Lisbon hancur karena gempa bumi besar
pada tahun 1755. Meskipun kota itu dibangun
kembali dalam beberapa tahun, gempa
menyebabkan Portugal mengalami sangat
banyak kerugian.
26. Jembatan Vasco da Gama di atas Sungai
Tagus di Lisbon merupakan jembatan terbesar
di Eropa dengan panjang 17,2 km (10,7 mil).
27. Pusat kota Porto termasuk dalam Situs
679

Warisan Dunia UNESCO dan kota ini juga


terkenal di dunia karena menjadi pusat
pelabuhan anggur.
28. Pada tahun 2013, Portugal memiliki 15 situs
dalam daftar Warisan Dunia UNESCO, 14 dari
situs-situs budaya dan 1 dari situs alam.
29. Negara ini adalah salah satu dari 20 negara
yang paling banyak dikunjungi di dunia
dengan lebih dari 13 juta wisatawan yang
berkunjung setiap tahun.
30. Sistem hukum modern di Portugal sangat
dipengaruhi oleh hukum Jerman.
31. Empat komponen utama dalam
pemerintahan Portugal adalah: Presiden
sebagai kepala negara, Parlemen, Perdana
Menteri sebagai kepala pemerintahan dan
mahkamah tinggi. 32. Presiden di Portugal
dipilih setiap lima tahun sekali, sementara
680

Perdana Menteri dipilih langsung oleh presiden


dan umumnya merupakan pemimpin dari
partai pemenang pemilu.
32. Kota terbesar ke-2 di Portugal adalah Porto
yang mempunyai nama latin Portus Cale.
33. Lembaga legislatif di Portugal terdiri atas
230 orang deputi yang akan menjabat selama
4 tahun. Sementara mahkamah terdiri dari
yudisial, administratif dan fiskal.
34. Karena pengaruh Katolik Roma, Portugal
adalah salah satu negara konservatif di
Eropa. Aborsi disahkan melalui referendum
pada tahun 2007 dan menyebabkan banyak
kontroversi. Seorang imam Katolik berjanji untuk
mengucilkan semua orang yang memberikan
suara mendukung legalisasi aborsi.
35. Portugal dan Spanyol adalah negara di Uni
Eropa yang menghapuskan hukuman penjara
681

seumur hidup.
36. Hampir 12% dari penduduk Luksemburg
dan 3% dari penduduk di Perancis adalah
keturunan Portugis. Paris memiliki komunitas
Portugis terbesar di luar Portugal.
37. Bahasa Portugis merupakan bahasa resmi
dari 9 negara.
38. Bahasa Portugis paling erat berhubungan
dengan bahasa Galician yang digunakan di
barat laut Spanyol. Galician dapat dianggap
sebagai dialek Portugis (atau sebaliknya).
39. Portugal terkenal dengan adanya
pelabuhan anggur di lembah Douro. Sistem
penyimapanan anggur ini ditiru beberapa
negara terutama Australia, Afrika Selatan, India
dan Amerika Serikat.
40. Selain melimpahnya buah anggur, Portugal
682

juga kaya akan pohon-pohon gabus. Lebih


dari setengah dari gabus dunia diproduksi di
Portugal.
41. Penduduk Portugis makan lebih banyak ikan
dan kerang daripada penduduk di negara lain.
42. Biara-biara Katolik Abad Pertengahan
merupakan pembuat pertama kue-kue
Portugis yang terkenal saat ini, termasuk kue
pasteis de belem (atau pasteis de nata)
dari Lisbon dan kue ovos mol dari Aveiro.
43. Ketika Pedro I dinobatkan sebagai Raja
Portugal tahun 1357, ia menyatakan bahwa
kekasihnya yang bernama Ines de Castro
dinobatkan sebagai Ratu meskipun ia telah
meninggal pada tahun 1355.
44. Pada 1452, Paus Nicholas V memberi Raja
Alfonso V dari Portugal hak untuk mengambil
Saracen atau orang-orang kafir menjadi
683

budak.
45. Setelah digulingkan pada tahun 1910, raja
terakhir Portugal yang bernama Manuel II
tinggal di pengasingan di Twickenham.
46. Pada tahun 2008, Portugal menjadi negara
pertama yang mewajibkan penduduknya
untuk memiliki sidik jari di kartu identitas.
47. Olahraga paling populer di Portugal
adalah sepak bola. Tim nasional Portugal telah
mencetak banyak prestasi dan pemain sepak
bola dunia seperti Cristiano Ronaldo, Luis Figo,
Eusebio, dan lain-lain.
48. S.L. Benfica yang berbasis Lisbon adalah
klub sepak bola paling didukung di dunia
menurut Guinness Book of World Record.
49. Pada bulan Desember 2010, parade Santa
Claus terbesar di dunia berlangsung di kota
684

Porto. 14.963 orang mengenakan pakaian


Santa Claus, mengalahkan rekor tahun-tahun
sebelumnya untuk parade yang sama.
50. Pada bulan Oktober 2011, peselancar
Hawaii bernama Garrett McNamara
memecahkan rekor dunia dengan berselancar
di gelombang laut terbesar (30 m / 90 ft) di
Praia do Norte, dekat kota Nazar.
51. Pada tahun 2012, Portugal memecahkan
rekor dunia dengan memproduksi kembang
api roket terbesar yang digunakan Simposium
Internasional di Oporto dan Vila Nova de Gaia.

685




686

YUNANI

Posisi geo-politik Yunani menempatkan negara


ini di pusat bagian selatan dan timur Eropa.
Sebagai titik nodal dan pintu masuk gerbang
Uni Eropa, Yunani kaya dengan aktivitas
perdagangan antar-perusahaan multinasional
di berbagai sektor keuangan seperti
perdagangan, pariwisata dan jasa. Perekrutan
tenaga kerja di berbagai perusahaan ini
banyak didapatkan dari lulusan universitas
dan lembaga pendidikan di Yunani yang
terus meningkat setiap tahunnya. Perkuliahan
di Yunani banyak terkait dengan tren pasar
global. Hal ini dapat dilihat melalui banyaknya
afiliasi universitas Yunani dengan lembagalembaga internasional dan universitasuniversitas top di Eropa dan Amerika. Dengan
berkuliah di Yunani, kamu akan mendapatkan
berbagai pengetahuan untuk meraih karir
profesional yang sukses.

687

Kehidupan di Yunani
Pengaruh Yunani, di dunia modern tak
tertandingi hingga saat ini. Tanpa filsafat,
budaya dan bahasa Yunani Kuno, Kekaisaran
Romawi mungkin belum ada. Bahkan bahasa
dunia dan struktur sosial, moral dan politik di
dunia akan sangat berbeda.
Kehidupan Yunani berpusat di Athena. Athena
adalah salah satu ibu kota paling dominan di
dunia, dengan presentase lebih dari 40% dari
semua warga Yunani tinggal di sana. Salah
satu kota tersibuk di Eropa ini memiliki banyak
arsitektur legendaris seperti gereja-gereja
tua dan Acropolis yang selalu menarik minat
wisatawan asing untuk datang.
Yunani terkenal sebagai tempat Golden
688

Beach, pulau-pulau Kreta dan Corfu serta

reruntuhan kuno dan artefak yang paling


indah di dunia. Tidak mengherankan bahwa
pariwisata merupakan salah satu industri
terbesar di Yunani. Warga Yunani juga
terkenal sebagai orang-orang yang ramah,
berwawasan, dan mempunyai toleransi tinggi
terhadap perbedaan budaya.

Pilihan program
studi
Kamu dapat memiliki pilihan program studi
yang beragam di Yunani. Kamu dapat
mendaftarkan diri di program kuliah berbahasa
Inggris atau bahasa Yunani. Jika kamu tertarik
kuliah di program sarjana tetapi juga ingin
bekerja magang di Yunani, ada beberapa
pilihan yang layak dipertimbangkan.
Athena dan Thessaloniki adalah dua kota

689

tempat sebagian besar lembaga pendidikan


tinggi di Yunani berada. Terdapat ratusan
program studi mulai dari pelatihan seminar
pendek, program pendidikan e-learning,
konferensi, hingga program penuh untuk gelar
sarjana dan master. Ada program studi yang
sepenuhnya diajar dalam bahasa Inggris,
bahasa Yunani, atau keduanya. Kamu dapat
mencari di website setiap universitas di Yunani
yang menarik minat kamu untuk mengetahui
program studi yang ditawarkan.

Visa pelajar di
Yunani
Orang asing dari negara-negara non-Uni
Eropa (dengan pengecualian tertentu) yang
ingin kuliah di Yunani akan membutuhkan
visa pelajar (tipe D) dari konsulat Yunani. Ada
690

kemungkinan memperoleh visa pelajar gratis

berdasarkan permintaan ke konsulat Yunani


di negara asal mahasiswa. Selain dokumen
stKamur (paspor, foto, dll), mahasiswa asing
akan diminta untuk menyerahkan surat
pernyataan dari sponsor, bukti dana, sertifikat
izin medis dan polisi, transkrip akademik,
sertifikat bahasa dan dokumen dari institusi
tuan rumah di Yunani. Pelamar dapat diminta
untuk menghadiri wawancara dengan staf
konsuler.
Yunani adalah penKamutangan Schengen
Convention. Jika kamu memiliki visa yang
dikeluarkan oleh salah satu negara Schengen,
maka secara otomatis visa ini dapat berlaku
untuk semua negara Schengen lainnya.

691

Beasiswa
Sejauh ini beasiswa di Yunani banyak
ditawarkan untuk program studi S2. Kebutuhan
makanan dan tempat tinggal juga dapat
diberikan, tergantung pada pendapatan
keluarga mahasiswa dan pra-kondisi yang
ditetapkan oleh masing-masing institusi
akademik. Mahasiswa berhak untuk menerima
perawatan medis gratis dan mendapat
potongan tarif saat mengendarai angkutan
umum. Mahasiswa asing yang ingin mengikuti
kursus bahasa Yunani diharapkan untuk
membayar sejumlah biaya yang ditentukan.
Mahasiswa asing dapat diminta kontribusi
keuangan untuk menutupi biaya operasional
dari program studi mereka (kontribusi tetap
oleh negara).
Untuk informasi lebih lanjut tentang beasiswa,
kamu dapat mencari info tentang:
692

- Ministry of National Education and Religious


Affairs
- Ministry of Foreign Affairs
- Alexander S. Onassis Public Benefit Foundation
Bila kamu telah membuat keputusan untuk
kuliah di Yunani, kamu perlu mempersiapkan
tempat tinggal. Biasanya kampus kamu akan
memandu untuk melalui semua kelengkapan
yang perlu kamu urus sebelum meninggalkan
negara asal. Sebagai mahasiswa internasional,
kamu perlu mengatur cukup banyak
kebutuhan selama tinggal di Yunani. Kamu
juga harus mempersiapkan visa atau izin
tinggal.
Selain itu, kamu harus memastikan bahwa
kamu memiliki asuransi kesehatan yang
memadai, akomodasi dan memiliki pendanaan
yang tepat selama tinggal. Jangan lupa untuk
mendaftar ke kantor bagian kemahasiswaan
693

di masing-masing lembaga pendidikan untuk


mendapatkan informasi lebih lanjut.

Universitas di Yunani
Pendidikan tinggi di Yunani dibagi antara
universitas dan Institut Pendidikan Teknologi.
Tersedia berbagai tawaran program studi
dengan fokus pada keterampilan praktis
dalam mata kuliah seperti teknologi terapan,
kesehatan, pertanian, manajemen, seni dan
desain. Ada sekitar 20 universitas di Yunani,
tersebar di seluruh negeri. Enam universitas
dan 14 Institut Pendidikan Teknologi termasuk
dalam 2012/13 QS World University Rankings.
Di universitas dan Institut Pendidikan Teknologi,
gelar sarjana dapat diselesaikan selama empat
tahun meskipun beberapa program studi
694

dapat membutuhkan waktu lebih lama.

Kebanyakan mata kuliah diajarkan dalam


bahasa Yunani. Namun program studi khusus
di tingkat S1 dan S2 juga diajarkan dalam
bahasa asing terutama bahasa Inggris. Biaya
kuliah umumnya gratis, namun ada beberapa
pengecualian terutama dalam program
S2 tertentu dan program studi di Hellenic
International University.

Akomodasi mahasiswa di Yunani


Beberapa lembaga pendidikan tidak
menawarkan akomodasi mahasiswa atau
fasilitas hunian lain. Meskipun Nasional Student
Hostels tampaknya mirip dengan asrama di
negara-negara lain, hanya ada sejumlah
tempat tinggal yang tersedia di dalamnya.
695

Kamar dan apartemen di Yunani bisa disewa di


gedung-gedung swasta di seluruh Athena dan
Thessaloniki. Biaya menyewa apartemen satu
kamar adalah sekitar 270 per bulan. Kamu
juga dapat mencari keluarga angkat yang
bisa menampung kamu sekaligus kamu belajar
tentang kebudayaan Yunani, struktur keluarga,
sejarah dan bahasa Yunani. Diperkirakan biaya
hidup di Athena adalah sekitar 700 per bulan
untuk keseluruhan.
Memilih Yunani sebagai negara studi kamu
merupakan pilihan dengan banyak perspektif.
Kota-kota Athena dan Thessaloniki mempunyai
lembaga pendidikan negara dengan jumlah
terbesar denagn fokus budaya dan akademis
yang intens. Pengakuan Thessaloniki sebagai
ibukota budaya Eropa terbaik pada tahun
1983 dan 1997 menyatakan keunggulan kota
ini. Athena, ibukota negara Olimpiade tahun
2004, telah berubah menjadi kota megapolitan
696

di Eropa dengan jaringan infrastruktur paling


modern. yang disebut ibukota Balkan, Menurut
survei New York Times, Thessaloniki adalah
salah satu dari 45 kota di dunia yang wajib
dikunjungi. Kota-kota modern ini telah menarik
orang-orang dari berbagai bangsa untuk
datang ke Yunani. Yunani juga dianggap
sebagai salah satu negara teraman di dunia.
Athena - Ibukota Yunani
Athena adalah ibu kota dan kota terbesar di
Yunani. Athena mendominasi wilayah Attica
dan merupakan salah satu kota tertua di dunia
dengan sejarah yang tercatat selama 3.400
tahun. Athena adalah pusat seni, pendidikan
dan filsafat. Di kota ini terdapat Akademi Plato
dan Aristoteles Lyceum yang dikenal sebagai
tempat lahir peradaban Barat dan demokrasi.
Berbagai prestasi budaya dan politik telah
diciptakan di kota ini sejak abad ke-4 SM.
Athena di era modern yang merupakan pusat
697

ekonomi, kehidupan keuangan, industri, politik


dan budaya di Yunani.
Thessaloniki- Ibukota Yunani di Kawasan
Makedonia
Thessaloniki adalah pusat kota terbesar kedua
di Yunani untuk bidang ekonomi, industri,
komersial, politik, dan pusat transportasi utama
untuk seluruh transportasi di Eropa tenggara.
Kota ini membentang di atas area seluas
1,455.62 km2 (562,02 sq mi) dan penduduknya
pada tahun 2011 mencapai total 1.006.730
jiwa.
Pada tahun 2013, majalah National
Geographic mencantumkan Thessaloniki
sebagai daerah tujuan wisata terbaik di seluruh
dunia.

Link yang berguna tentang Yunani


698

- www.visitgreece.gr - Jika kamu sedang


mencari inspirasi untuk melakukan perjalanan
ke Yunani, visitgreece.gr memiliki segala
informasi yang perlu kamu ketahui. Di website
ini terdapat ide-ide perjalanan, berbagai event
menarik, panduan lokasi wisata di Yunani.
- www.breathtakingathens.com Website dari
Dewan Pariwisata Resmi di Athena ini memiliki
berbagai informasi yang berguna selama
perjalanan dan peta Yunani
- www.goculture.gr - seni Website komprehensif
yang menyediakan daftar event hiburan di
Yunani yang diperbarui setiap hari, profil dan
fitur yang berkaitan dengan budaya lokal.
- www.athensnews.gr - Athens News Website
berbahasa Inggris dari surat kabar mingguan
yang meliputi berita Yunani, politik, bisnis, seni
dan olahraga.
- www.jobfind.gr - Jobfind.gr adalah website
yang menyediakan berbagai info karir di
Yunani.
699

10 Makanan Terlezat Khas Yunani


Apa sajakah yang wajib dan pantas dilakukan
ketika mengunjungi negara-negara lain?
Benar, mencoba berbagai makanan khas
yang terdapat di negara tersebut tentu
merupakan salah satu hal yang wajib dan
pantas dilakukan ketika mengunjungi negaranegara lain. Menyantap berbagai makanan
yang khas dan lezat tentu akan membuat
perasaan menjadi lebih gembira ketika
seseorang berwisata di luar negeri.
Yunani adalah salah satu negara di Eropa yang
kerap kali menjadi tujuan wisata para turis.
Selain terkenal dengan berbagai mitologinya,
Yunani ternyata juga begitu terkenal dengan
berbagai makanan khas yang sungguh lezat!
Selain rasanya yang lezat, nama yang unik
700

pun menjadi daya tarik sendiri dari makanan-

makanan khas Yunani. Apa sajakah makanan


khas Yunani tersebut? Berikut ini adalah 10
makanan terlezat khas Yunani yang wajib
diketahui.

1. Keju feta

Keju feta merupakan keju khas Yunani yang


dibuat dari susu domba. Keju feta memiliki rasa
yang sangat asin karena keju feta direndam
dalam larutan garam selama disimpan. Selain
sangat asin, keju feta juga memiliki tekstur yang
keras dan tentunya sangat lezat. Di samping
itu, umumnya keju feta berwarna putih atau
kuning keputih-putihan. Keju feta umumnya
dijadikan campuran atau taburan pada
berbagai masakan khas Yunani. Kabarnya, keju
asli Yunani ini telah dibuat sejak sekitar abad
ke-8 hingga abad ke-6 sebelum masehi!
701

2. Roti pita
Roti pita dapat dikatakan sebagai makanan
pokok di Yunani. Roti pita terbuat dari tepung
yang tidak diberi pengembang seperti pada
roti tawar di Indonesia. Oleh karena itu, roti
pita sangat mengenyangkan ketika dimakan.
Roti pita berbentuk bulat agak pipih dan
kosong di bagian tengahnya. Selain itu, rasa
roti pita sangatlah tawar. Karena rasanya yang
sangat tawar, roti pita biasa dimakan dengan
berbagai makanan atau masakan lain, seperti
souvlaki dan tzaziki.

3. Greek salad

Makanan pembuka ini tentunya sudah begitu


702

terkenal di berbagai belahan dunia. Salad


khas Yunani ini terdiri atas potongan tomat
yang besar, potongan wortel, potongan timun,
dan lain-lain. Yang membedakan Greek salad
dengan salad lainnya adalah dicampurkannya
salad tersebut dengan banyak olive oil serta
ditaburkannya salad dengan parutan keju
feta dan peterseli. Betapa segar dan lezat
tentunya!

4. Spanakopita
Makanan ini sekilas berbentuk seperti
martabak. Akan tetapi, spanakopita tentu
berbeda dengan martabak yang ada di
Indonesia. Spanakopita dibuat dari bayam
yang ditumis bersama dengan telur dan
rempah-rempah. Setelah ditumis, campuran
bayam dan telur itu pun dibungkus dengan
phyllo pastry. Kemudian, spanakopita pun
tidak lupa disajikan dengan keju feta yang
703

lembut dan gurih, serta saus yang merupakan


perpaduan dari lemon, bawang, cabai, dan
paprika. Betapa lezat tentunya menyantap
spanakopita yang masih hangat. Penasaran
akan rasanya? Silakan mencobanya sendiri di
Yunani!

5. Souvlaki
Souvlaki merupakan salah satu makanan khas
Yunani yang lezat. Souvlaki sangat mudah
ditemukan karena banyak dijual di berbagai
kedai dan restoran dan tentunya dapat
ditemukan hampir di seluruh jalan di Yunani.
Makanan ini memiliki bentuk seperti sate.
Rasanya? Sungguh sangat lezat pastinya!
Umumnya, souvlaki terbuat dari daging ayam,
kambing, sapi, atau udang, sumi, jamur, dan
keju. Selain itu, souvlaki disajikan dengan
langsung disajikan di piring seperti biasa atau
dapat pula dijadikan sandwich.
704

Souvlaki yang disajikan dalam piring umumnya


disajikan bersama dengan kentang goreng,
jamur, keju, dan berbagai makanan lain
yang diinginkan. Souvlaki jenis ini lebih mahal
harganya dibandingkan dengan souvlaki
sandwich. Sementara itu, souvlaki yang
disajikan dalam bentuk sandwich biasanya
dibungkus dengan roti pita dan ditambahkan
sedikit kentang goreng.

6. Tzaziki
Tzaziki merupakan salad khas Yunani yang
berwarna putih dan berbentuk seperti saus
krim yang kental. Tzaziki terbuat dari yoghurt
Yunani yang dicampur dengan potongan
bawang bombay, oregano, timun, dan olive
oil. Makanan ini biasanya dimakan dengan roti
pita dengan cara dioleskan di atas potongan
roti pita tersebut. Tzaziki membuat potongan
705

roti pita tersebut memiliki rasa yang lebih segar


dan, tentunya, lebih enak! Keunikan dan
kelezatan tzaziki pun membuatnya menjadi
salah satu makanan khas Yunani yang wajib
dicoba.

7. Moussaka
Makanan ini memiliki bentuk yang sekilas mirip
dengan lasagna. Pada umumnya, lasagna
berupa pasta yang berisi daging sapi, saus
pasta, dan dapat pula dicampur keju. Akan
tetapi, moussaka memiliki isi yang lebik unik
dibandingkan dengan lasagna. Moussaka
merupakan pasta panggang yang berisi
terong, daging sapi cincang, dan potongan
kentang di bagian bawah. Moussaka juga
dilengkapi dengan saus tomat dan taburan
keju di atasnya. Rasanya? Sungguh unik,
lezat, dan eksotis! kamu tentu belum pernah
merasakan atau bahkan membayangkan
706

rasa terong panggang yang dilengkapi


dengan saus tomat dan keju, bukan? Sungguh
unik, lezat, dan tentunya kini moussaka
sudah berhasil membuatmu tergelitik untuk
mencobanya!

8. Kourabiedes
Benar, makanan khas Yunani memang memiliki
nama yang unik, termasuk makanan yang satu
ini. Kourabiedes dibuat dari campuran tepung,
mentega, dan kacang almond tumbuk yang
dipanggang. Kourabiedes disajikan secara
sederhana dengan ditaburi gula di atasnya.
Rasanya tentu manis dan lezat. Kourabiedes
tentu sangat cocok untuk penyuka makanan
manis.

9. Amygdalota
707

Siapa pun yang menggemari makanan


manis pasti juga akan menyukai amygdalota.
Makanan ini terkenal pula dengan sebutan
pasteli dan telah begitu populer di berbagai
daerah. Amygdalota dibuat dari campuran
tepung almond putih, gula, dan air mawar
yang dibuat menjadi berbagai macam bentuk.
Makanan manis ini berwarna putih seperti
salju dan umumnya disajikan dalam acara
pernikahan maupun pembaptisan.

10.Seafood Bakar Ala Yunani


Seafood mungkin sudah amat lumrah pula di
telinga kita. Akan tetapi, seafood bakar yang
satu ini tentu saja berbeda karena memiliki
kekhasannya sendiri. Berbagai ikan dan daging
segar lainnya yang berasal dari laut ini dibakar
dan kemudian dilumuri olive oil dan diberi
perasan jeruk nipis. Rasanya? Sungguh sangat
lezat dan segar. Seafood bakar ala Yunani ini
708

barangkali akan menjadi seafood terlezat yang


pernah kamu makan.

709

Fakta-Fakta Menarik Tentang Yunani



Sejumlah 80% dari Yunani adalah
pegunungan dan 50% ditutupi oleh hutan.
Negara ini memiliki sekitar 3000 pulau,
tetapi hanya beberapa ratus pulau yang
dihuni.

Yunani adalah rumah bagi Olimpiade.
Sedangkan olah raga nasional di negara
ini adalah sepak bola.

Gunung tertinggi di Yunani, Gunung
Olympus (2.919 m), disebut sebagai
rumah para Dewa dalam Mitologi Yunani.
Sedangkan titik terendah Yunani adalah
Laut Mediterania.

Pada 2002, pria dan wanita Yunani
mengalami obesitas terbanyak di Eropa.
710


Yunani memiliki dua partai politik besar:
Sosialis (Panhellenic Sosialis Mutasi atau
PASOK) dan Partai Demokrat (Partai
Demokrasi Baru). Keduanya didirikan
pada tahun 1974 setelah kediktatoran
militer runtuh.

Yunani memiliki salah satu tingkat aborsi
tertinggi di Eropa. Negara ini juga memiliki
salah satu tingkat perceraian terendah di
Eropa.

Sekitar 10% dari gaji pekerja Yunani
diambil untuk pajak dan 10% untuk
perawatan kesehatan nasional.
Pemerintah menyediakan rumah sakit
gratis dan pelayanan medis lainnya.

Setiap tahun, pekerja Yunani
mendapatkan setidaknya satu bulan
liburan yang dibayar.

Sekitar 10% orang dewasa Yunani
menganggur. Bahkan dengan pendidikan
perguruan tinggi, sulit untuk menemukan
pekerjaan.
711


Mata uang Yunani, dram, berusia 2.650
tahun dan merupakan mata uang tertua
di Eropa. Dram diganti dengan Euro pada
2002.

Sepanjang sejarah, orang-orang Yunani
sangat menyukai laut. Dengan lebih dari
1.800 kapal dagang dalam pelayanan,
Yunani memiliki salah satu armada
terbesar di dunia.

Pengiriman telah menjadi salah satu
industri yang paling penting di Yunani
sejak zaman kuno. Aristotle Onassis adalah
tokoh pengiriman yang paling terkenal
dari abad ke-20.

Kerja paruh waktu hampir tidak mungkin
untuk pria di Yunani.

Sejumlah 85% dari orang-orang Yunani
memiliki akomodasi. Ini merupakan tingkat
tertinggi di Uni Eropa.

Alexander Agung adalah penguasa
Yunani pertama yang menempatkan
wajahnya sendiri pada koin Yunani.
712

Sebelumnya, koin Yunani menunjukkan


wajah dewa.

Nama resmi Yunani adalah Republik
Hellenic.

Bendera Yunani meliputi sembilan garis
horisontal biru-putih, yang sebagian
ulama mengatakan bahwa sembilan garis
itu merupakan sembilan suku kata dari
moto Yunani "Eleftheria i Thanatos" atau
"Merdeka atau Mati." Biru merupakan laut
Yunani dan langit, sementara putih untuk
kemurnian perjuangan kebebasan. Di
sudut kiri atas ada salib ortodoks Yunani
tradisional.

Pada awal 2013, Yunani memiliki 27%
pencari kerja. Pada 2011 Yunani juga
memiliki tingkat pekerjaan terendah di
OECD, dengan hampir 55,6% dari populasi
dalam pekerjaan.

Sekitar 16,5 juta turis mengunjungi
Yunani setiap tahun. Sektor pariwisata
menyumbang hampir 16% dari Produk
713

Domestik Bruto (PDB).



Tak seorang pun di Yunani dapat memilih
untuk tidak memilih. Voting diwajibkan
oleh hukum bagi setiap warga negara
yang berusia 18 tahun atau lebih tua.

Sekitar 7% dari marmer dunia berasal dari
Yunani.

Yunani tidak memiliki sungai karena
sebagian besar wilayahnya berupa
pegunungan dan berbatu.

Sekitar 98% dari orang-orang di negara ini
berasal dari etnis Yunani. Turki merupakan
kelompok minoritas terbesar, sedangkan
minoritas lainnya adalah Albania,
Makedonia, Bulgaria, Armenia, dan gipsi.

Sekitar 12 juta orang di seluruh dunia
berbicara bahasa Yunani. Kebanyakan
dari mereka tinggal di Yunani, Siprus, Italia,
Albania, Turki, dan Amerika Serikat.

Kapal Yunani merupakan 70% dari total
armada pedagang Uni Eropa. Menurut
hukum negara ini, 75% dari awak kapal
714

harus orang Yunani.



Yunani memiliki museum arkeologi lebih
banyak dari negara lain di dunia.

Yunani adalah satu-satunya negara
di dunia yang secara resmi Ortodoks
(Kristen).

Panti jompo jarang ada di Yunani karena
kakek-nenek biasanya tinggal dengan
keluarga anak-anak mereka sampai
mereka mati. Kebanyakan anak muda
hidup dengan keluarga mereka sampai
menikah.

Ribuan burung berhenti di lahan basah
Yunani pada migrasi mereka. Sebanyak
100.000 burung dari Eropa Utara dan Asia
menghabiskan musim dingin mereka di
sana.

Yunani memiliki bandara internasional
lebih banyak dari sebagian besar negara
karena begitu banyak wisatawan asing
ingin berkunjung.

Yunani adalah produsen zaitun yang
715

terkenal ketiga di dunia. Orang Yunani


telah membudidayakan pohon zaitun
sejak zaman kuno.

Yunani memiliki jumlah kecelakaan
transportasi fatal yang terendah per
kapita di Uni Eropa.

Di Eropa, Yunani memiliki salah satu tingkat
kematian terendah akibat kanker.

Pada 2007, Yunani memiliki persentase
terendah remaja yang merokok atau
mengisap ganja.

Menurut mitologi Yunani, Athena dan
Poseidon sepakat bahwa siapa pun
yang memberi kota hadiah terbaik akan
menjadi wali kota. Meskipun Poseidon
memberi karunia air, hadiah Athena
berupa pohon zaitun dianggap lebih
bernilai oleh para dewa lain.

Pepatah "mengambil sapi jantan dengan
tanduknya" berasal dari mitos Yunani.
Hercules menyelamatkan Crete dari
banteng mengamuk dengan merebut
716

tanduknya.

Sejumlah 55% dari pemuda di Yunani lulus
dari perguruan tinggi dalam 4 tahun. Hal
ini merupakan tingkat tertinggi di dunia.

Yunani memiliki tingkat kejahatan yang
terendah di Eropa, dan kedua di dunia.

Saat ini, Yunani adalah negara yang
paling aktif secara seksual di dunia.

Penulis Yunani paling terkenal adalah
Nikos Kazantzakis.

Yunani adalah satu-satunya negara
di Eropa yang dianggap 'Barat' tetapi
secara geografis tidak terletak di sebelah
barat Eropa.

Sejumlah 83% orang Yunani percaya
pada Tuhan. Persentase ini merupakan
yang tertinggi ketiga di Eropa.

Yunani adalah negara pegunungan
terbesar ke-2 di Eropa setelah Swiss.
Negara ini memiliki setengah aktivitas
seismik dari Eropa.

Selama Perang Dunia II, Hitler disebut
717

Yunani sebagai "yang paling berani


dan berjuang dengan mengabaikan
kematian.

Pada 1941, Winston Churchill mengingat
Yunani sebagai, "Yunani tidak bertarung
seperti pahlawan. Pahlawan bertarung
seperti Yunani."


Kata-kata menarik yang berasal dari
bahasa Yunani: Eropa, Alkitab, Kristus,
telepon, dan Santa Claus. Sejumlah 13%
dari Kamus Bahasa Inggris berasal dari
kata Yunani.

Kata Lesbian, berasal dari prajurit
perempuan yang tinggal di Pulau Lesbos.

The "Lost City of Atlantis" diyakini dapat
ditemukan di pulau Santorini setelah
letusan vulkanik.

Perjanjian Baru ditulis dalam bahasa
Yunani.

Cleopatra adalah orang Yunani. Dia
berasal dari keluarga Ptolemy terkenal,
718

dan dia adalah satu-satunya penguasa


Yunani yang berbicara Mesir.

Athena adalah kota tertua di Eropa, dan
tempat kelahiran demokrasi.

Yunani menikmati tiga iklim: Mediterania,
Beriklim dan Alpine.

Yunani memiliki kambing terbanyak seEropa.

Yunani adalah satu-satunya negara
di Eropa di mana negara dan agama
bersatu.

Beberapa orang terkenal Yunani Kuno
adalah Homer, Socrates, Plato, Aristoteles,
dan Alexander Agung.

719




720

PENUTUP

Ok, itu tadi beberapa informasi penting


tentang kuliah di Eropa. Selain hal-hal yang
bersifat akademis seperti universitas terbaik,
beasiswa, dan sistem pendidikan; ada juga
hal-hal yang berkaitan dengan kebudayaan
negara-negara tersebut.
Nah, apakah kamu makin yakin untuk kuliah di
benua Eropa? Pastikan juga untuk membaca
bagian wawancara dan testimoni di buku
selanjutnya untuk mendapatkan gambaran
yang lebih nyata tentang kuliah di benua
Eropa.
All the best!

721

Das könnte Ihnen auch gefallen