Sie sind auf Seite 1von 10

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan pendidikan : SDN Gunungbatu


Kelas / Semester : III / 1
Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Alokasi waktu : 3 x 35 menit (1x pertemuan)
Pelaksanaan : Kamis , 24 November 2022

A. Standar Kompetensi
1. Mendengarkan
Memahami penjelasan tentang petunjuk dan cerita anak yang
dilisankan.
B. Kompetensi Dasar
1.2 Mengomentari cerita anak yang disampaikan secara lisan.
C. Indikator
1.2.1 Menyimak dengan seksama cerita yang dibacakan orang lain.
D. Tujuan Pembelajaran
1. Siswa mampu menyimak cerita yang dibacakan orang lain dengan
cermat.
2. Siswa mampu menjawab pertanyaan sesuai bacaan dengan benar
setelah menyimak cerita yang dibacakan orang lain.
Karakter yang diharapkan : Disiplin (discipline), Kerja sama (coorperation),
Tekun (diligence), Toleransi (tolerance), Tanggung jawab (responsibility),
Percaya diri (confidence), Ketelitian (carefulness), dan Keberanian (bravery).
E. Materi Ajar
Teks bacaan cerita “Ikan Mas Ade”. (terlampir)
F. Model Dan Metode
1. Model Pembelajaran:
STAD (Student Team Achievement Division)
2. Metode:
a) Ceramah
b) Tanya jawab
c) Diskusi
d) Demonstrasi
e) Penugasan
G. Langkah-Langkah Pembelajaran
1. Kegiatan Awal (10 menit)
 Guru mengucapkan salam.
 Guru mengecek kehadiran siswa.
 Guru mengkondisikan kelas dengan merapikan tempat duduk siswa.
 Guru memberikan motivasi kepada siswa dengan berkata “Anak-
anak ikutilah pembelajaran hari ini dengan baik, supaya kalian dapat
memahami materi dan dapat mengerjakan soal yang Bapak berikan
nanti!”.
 Guru menyampaikan apersepsi melalui bertanya jawab dengan siswa
mengenai teks pendek, “Anak-anak pernahkah kalian mendengarkan
Ibumu bercerita?”.
 Guru menyampaikan tujuan dari pembelajaran hari ini yaitu agar
peserta didik dapat menyimak cerita yang dibacakan oleh orang lain.

2. Kegiatan Inti (75 menit)


 Guru meminta siswa untuk membuka dan membaca teks cerita
pada buku paket.
 Siswa membaca dalam hati teks cerita sampai selesai.
 Guru menyampaikan informasi mengenai kegiatan yang akan
dilakukan siswa secara berkelompok.
 Guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok terdiri dari 4-
5 anak.
 Guru meminta siswa untuk menutup buku paket yang berisi teks
cerita dan meminta agar siswa menyimak pada saat guru
membaca cerita.
 Guru membacakan cerita pada buku paket dengan penghayatan
agar siswa mampu menangkap isi dari cerita.
 Guru mulai membacakan peraturan kuis yang harus dipatuhi
dari masing-masing kelompok.
 Guru memulai kuis dengan cara membacakan setiap pertanyaan
yang sudah disiapkan sebelumnya. (terlampir)
 Masing-masing siswa dari kelompok dapat berebut dan
menjawab pertanyaan. Jika hasilnya benar, maka poin untuk
kelompoknya akan bertambah.
 Guru bersama siswa memberikan penghargaan untuk kelompok
dengan nilai skor tertinggi.
 Guru bertanya jawab tentang hal-hal yang belum diketahui
siswa.
 Guru bersama siswa bertanya jawab meluruskan kesalah
pahaman dan memberikan penguatan.

3. Kegiatan Akhir (20 menit)


 Guru bersama siswa menyimpulkan materi pembelajaran.
 Guru memberikan soal evaluasi.
 Guru memberikan tindak lanjut berupa saran dan motivasi agar siswa
tidak melupakan materi yang baru saja dipelajari.
 Guru menutup kegiatan pembelajaran dengan memberikan meminta
salah satu siswa untuk memimpin doa bersama.

H. Sumber Dan Media Belajar


1. Sumber:
a) Darmadi, Kaswan dan Rita Nirbaya. 2008. Bahasa Indonesia untuk
SD dan MI kelas III. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen
Pendidikan Nasional.
2. Media:
a) Papan skor kelompok

I. Penilaian
1. Prosedur tes
a) Tes awal : Tanya jawab
b) Tes akhir : Soal evaluasi (terlampir)
2. Jenis tes
a) Tes lisan : Tanya jawab
b) Tes tulis : Soal evaluasi (terlampir)
3. Bentuk tes
a) Soal uraian
Mengetahui Tasikmalaya, November 2022
Kepala Sekolah Mahasiswa

ARDIANSYAH KURNIAWAN, S.Pd.SD. KARTIKA JANAH


NIP. 19760722 199807 1 001 NIM. 857465498
Lampiran 1 Materi Pembelajaran
Lampiran 2 Kisi-kisi soal

KISI-KISI PENILAIAN KOGNITIF


BAHASA INDONESIA MATERI MENYIMAK CERITA YANG DIBACAKAN ORANG LAIN

Standar Kompetensi Indikator Bentuk Ranah Nomor


Kompetensi Dasar Soal Kognitif Soal
1. Mendengarkan 1.2 Mengomentari 1.2.1 Siswa dapat
Memahami cerita anak yang mengidentifikasi isi dari
penjelasan disampaikan cerita yang sudah dibacakan
Uraian C1 1–5
tentang petunjuk secara lisan.
dan cerita anak
yang dilisankan.
Lampiran 3 Soal Evaluasi
SOAL EVALUASI

Nama :
No. Absen :
Kelas :

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan benar!


1. Apa nama judul cerita tersebut?
2. Siapa nama anak kecil yang ada di dalam cerita?
3. Mengapa Ade menangis dan sedih?
4. Siapa yang memberikan ikan mas koki pada Ade?
5. Kapan Ade menerima hadiah ikan mas koki?

KUNCI JAWABAN

1. Judul cerita tersebut adalah Ikan Mas Ade.


2. Nama anak kecil yang ada di dalam cerita adalah Ade.
3. Ade menangis dan sedih karena ikan mas koki miliknya mati.
4. Yang memberikan ikan mas koki pada Ade adalah kakeknya.
5. Ade menerima hadiah ikan mas koki pada saat Ade berulang tahun yang
ke sembilan.

PEDOMAN PENSKORAN

Skor maksimal = soal benar x 20


Lampiran 4 Soal Kuis

SOAL KUIS

1. Siapa nama anak kecil pada cerita tersebut?


2. Apa yang terjadi pada ikan mas koki milik Ade?
3. Bagaimana perasaan Ade ketika tahu ikan mas koki miliknya mati?
4. Siapa yang memberikan ikan mas koki pada Ade?
5. Sebagai hadiah apa pemberian ikan mas koki oleh Kakek?
6. Apa pesan kakek pada Ade?
7. Apa nama makanan untuk ikan mas koki milik Ade?
8. Apa yang dilakukan Ade setelah ikannya mati?
Lampiran 5 Media Pembelajaran

ILUSTRASI
PAPAN SKOR KELOMPOK

PAPAN SKOR KELOMPOK

KELOMPOK 1 KELOMPOK 5

KELOMPOK 2 KELOMPOK 6

KELOMPOK 3 KELOMPOK 7

KELOMPOK 4 KELOMPOK 8

Das könnte Ihnen auch gefallen